Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

Prototype Pengolahan Air Sistem Semi Kontinu Secara Fotokatalisis Menggunakan Nanopartikel TiO2 Ika Widiana; Kurnia Widhi Astuti
Journal Warta AKAB Vol 45, No 2 (2021): Warta AKAB
Publisher : Politeknik AKA Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55075/wa.v45i2.50

Abstract

Pengolahan air dengan menggunakan fotokatalisis merupakan salah satu metode yang paling banyak dikembangkan untuk menyelesaiakn permasalahan pasokan air besih dikarenakan sifatnya yang murah,  ramah energi dan ramah lingkungan. Pada penelitian ini dikembangkan Prototype Pengolahan Air Sistem Semi Kontinu Secara Fotokatalisis Menggunakan Nanopartikel TiO2 yang selain dapat digunakan untuk pengolahan air limbah sekaligus dapat digunakan sebagai media pengajaran di Politeknik AKA khususnya untuk mata kuliah yang berhubungan dengan pengolahan limbah dan proses pemisahan. Hasil ujicoba yang telah dilakukan dengan mengolah air limbah domestik yang berasal dari sekitar Politeknik AKA, dan dengan kondisi proses laju pengolahan 3 liter/jam dan variasi katalis TiO2 sebesar 0 hingga 100 ppm menunjukkan bahwa prototype yang dihasilkan mampu  menurunkan  nilai kekeruhan dan Total Dissolved Solid ( TDS) air limbah. Penurunan kekeruhan dan TDS terbesar terjadi pada variasi konsentrasi katalis 100 ppm dengan penurunan 71,29% dan 18,97% masing-masing untuk kekeruhan dan TDS.
Komparasi Metode Regresi Linier, Exponential Smoothing dan ARIMA Pada Peramalan Volume Ekspor Minyak Kelapa Sawit di Indonesia Trisna Yuniarti; Juli Astuti; Irfan Rusmar; Ika Widiana; Fajar Ciputra Daeng Bani
INVENTORY: Industrial Vocational E-Journal On Agroindustry Vol 3, No 1 (2022): Published in June 2022
Publisher : Politeknik ATI Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52759/inventory.v3i1.74

Abstract

This study aims to compare several methods to get the best methods on forecasting the volume of Indonesian palm oil exports. In addition, this study also aims to estimate the volume of Indonesian palm oil exports for the next five years. Some of the forecasting methods used in this study are linear regression, exponential smoothing, and ARIMA. The data used is historical data on the volume of palm oil exports from 1981 to 2020. The results of calculations and analysis show that the exponential smoothing model of the damped trend method produces the smallest error value compared to other methods, the MAD value is 860,353, the MSE value is 1,707,738,707,222, the RSME value is 1,306,805, and the MAPE value is 20.6%. This method has chosen to be the best forecasting method for the next five years. The forecast results obtained that the volume of Indonesian palm oil exports for the next five years are28.864.223,31 tons, 28.967.062,92 tons, 29.064.976,80 tons, 29.158.200,89 tons, and 29.246.959,81 tons.
PEMBUATAN ANEKA PRODUK OLAHAN PANGAN BERBAHAN DASAR IKAN LELE Kartini Afriani; Anita Herawati Permana; Ika Widiana; Puspita Ade Agustin; Indah Aulia Nurhalisa; Halimah Az Zahro
Jurnal Pengabdian Masyarakat AKA Vol 2, No 1 (2022): Juni 2022
Publisher : Politeknik AKA Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (451.082 KB) | DOI: 10.55075/jpm-aka.v2i1.99

Abstract

Pada masa pandemik masyarakat terdampak secara ekonomi sehingga mempengaruhi tingkat pendapatan dan ketahanan pangan keluarga. Untuk membantu dalam peningkatan peluang usaha mikro kecil dan menengah (UMKM), maka pada kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) dilakukan pelatihan mengenai pembuatan aneka produk olahan pangan berbahan dasar ikan lele, serta penyuluhan mengenai keamanan pangan, hygiene dan sanitasi, penjaminan mutu pangan, dan materi kewirausahaan guna mendukung tumbuhnya UMKM. Hasil kegiatan pelatihan yaitu meningkatnya keterampilan peserta dalam membuat aneka produk olahan pangan berbahan dasar ikan yaitu abon ikan lele, lele crispy, sambal ikan lele, nugget ikan lele yang diolah dari daging ikan lele segar, dan kerupuk ikan lele yang diolah dari kepala ikan lele dan tulang ikan lele. Peserta dapat membuat dan mengemas produk olahan pangan berbahan dasar ikan sehingga memiliki nilai tambah dan dapat menjadi salah satu peluang usaha untuk dikembangkan oleh peserta.
Pelatihan Pengoperasian Alat Pengolah Limbah Cair Metode Elektrofenton dan Pemanfaatan Marketplace untuk Pemasaran Online IKM Batik di Kota Bogor Ika Widiana; Arif Rahman; Tita Rosita; Rachmawati Dwi Estuningsih; Dewi Puji Ningsih; David Yudianto; Putri Birru P. Pradanov; Reva Kalysta; Mohammad Dzikril Hakim
Jurnal Pengabdian Masyarakat AKA Vol 2, No 2 (2022): Desember 2022
Publisher : Politeknik AKA Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (452.903 KB) | DOI: 10.55075/jpm-aka.v2i2.154

Abstract

Industri Kecil Menengah (IKM) memiliki peranan yang signifikan terhadap pembangunan ekonomi nasional. Industri batik merupakan salah satu sektor yang selama ini memberikan kontribusi besar bagi perekonomian nasional sebab, sektor yang didominasi oleh industri kecil dan menengah (IKM) ini telah menyerap tenaga kerja yang besar dengan jumlah 47 ribu unit usaha yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Kota Bogor memiliki sentra IKM batik yang berlokasi di Kelurahan Cibuluh Kecamatan bogor Utara. Proses yang digunakan pada IKM batik masih dilakukan dalam skala kecil dan masih sederhana salah satunya dalam hal pengolahan limbah secara filtrasi yang membutuhkan waktu yang sangat lama. Dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dilakukan pelatihan pengoperasian alat pengolah limbah cair dengan metode elektrofenton dan pemanfaatan marketplace untuk meningkatkan pemasaran online untuk IKM Batik di Kota Bogor. Luaran yang diharapkan pada pelaksanaan kegiatan PKM ini antara lain (1) pelaku IKM batik dapat mengolah limbah cair yang dihasilkan sebelum dibuang ke lingkungan sehingga mengurangi pencemaran, (2) pelaku IKM dapat memperluas pemasaran melalui marketplace. Dari evaluasi yang telah dilakukan, didapatkan hasil positif dari IKM yang dilatih yaitu pengolahan limbah cair yang lebih cepat dan telah sesuai dengan kapasitas yang diinginkan serta bertambahnya pengetahuan mengenai penggunaan marketplace.
Pelatihan Pembuatan Herbal Effervescent Peningkat Imun Tubuh dan Produk Turunannya pada Masyarakat Cimahpar, Bogor, Jawa Barat Kartini Afriani; Ika Widiana; Gina Maulia; Anom Cahyotomo; Ahmad Dzaky Mualim; Muhammad Ryan Pratama; Nabil Sabah Jauhar
Jurnal Pengabdian Masyarakat AKA Vol 1, No 1 (2021): Desember 2021
Publisher : Politeknik AKA Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55075/jpm-aka.v1i1.40

Abstract

Abstrak Pada masa pandemi saat ini masyarakat sangat perlu untuk menjaga kesehatan dan sistem imun tubuhnya. Selain itu, masyarakat juga terdampak secara ekonomi sehingga mempengaruhi tingkat pendapatan masyarakat secara umum. Untuk meningkatkan sistem imun tubuh masyarakat serta menstimulasi lahirnya wirausaha baru, pada Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) kali ini dilakukan pelatihan pembuatan herbal effervescent dan produk turunannya serta pembekalan kewirausahaan kepada masyarakat untuk menjalani usaha mikro kecil dan menengah (UMKM). Kegiatan PkM melalui tiga tahap, yaitu kegiatan survey, pelaksanaan, pemantauan dan evaluasi kegiatan. Adapun target luaran yang akan dicapai dari kegiatan PkM adalah (1) masyarakat memahami manfaat herbal untuk peningkat imun tubuh, keamanan pangan, hygiene dan sanitasi pangan; (2) masyarakat dapat membuat produk herbal effervescent dan produk herbal turunan lainnya yang bernilai jual; (3) masyarakat memiliki dasar-dasar untuk menjadi pelaku UMKM melalui penyampaian materi kewirausahaan sehingga produk yang mereka hasilkan dapat dipasarkan kepada masyarakat secara luas. Berdasarkan hasil evaluasi, diperoleh hasil yang positif dari kegiatan PkM, masyarakat memiliki tingkat kepuasan dan minat yang tinggi terhadap kegiatan pelatihan, serta sesuai dengan kebutuhan masyarakat saat ini.  Kata Kunci: Herbal; Jahe; Pengabdian; Masyarakat; UMKM