Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

Kedudukan Sertifikat Hak Tanggungan Elektronik Sebagai Alat Bukti Dalam Pelaksanaan Eksekusi Langsung Berdasarkan Uu No. 4 Tahun 1996 Tentang Hak Tanggungan Atas Tanah Dan Benda Benda Yang Berkaitan Dengan Tanah Yuyut Prayuti; Happy Yulia Anggraeni; Nurul Amalia
JURNAL PEMULIAAN HUKUM Vol 1, No 2 (2019): Jurnal Pemuliaan Hukum
Publisher : Universitas Islam Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (558.287 KB) | DOI: 10.30999/jph.v1i2.1002

Abstract

Secara mendasar kekuatan mengikat titel eksekutorial yang melekat pada sampul Sertifikat Hak Tanggungan Elektronik yang dilakukan tidak secara manual (bertentangan dengan Undang- Undang No. 4 Tahun 1996 tentang Hak Tanggungan dan Benda Benda Yang Berkaitan Dengan Tanah), dan Implikasi Yuridis terhadap pembuktian baik dalam pelaksanaan eksekusi langsung (parate eksekusi) karena debitor wanprestasi maupun sebagai alat pembuktian di peradilan serta mensinkronisasikan Peraturan Menteri Agraria dan tata Ruang/Badan pertanahan Nasional No. 9 Tahun 2019 sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional No. 5 Tahun 2020 tentang Pelayanan Hak Tanggungan Terintegrasi Secara Elektronik dengan peraturan dasarnya yaitu Undang-Undang No. 4 Tentang Hak Tanggungan dan Benda Benda Yang Berkaitan Dengan Tanah termasuk kemungkinan mengamandemennya, sehingga sertifikat hak tanggungan elektronik dapat sebagai dasar pelaksanaan eksekusi langsung apabila debitor wanprestasi (parate eksekusi) dan juga sebagai alat bukti pada persidangan di peradilan.
Respon Perilaku Kupu–Kupu pada Kanopi Bercelah dan Kanopi Tertutup di Hutan PPKA Bodogol, Taman Nasional Gunung Gede Pangrango Riko Pandu Wijaya; Putri Diana; Septiana Anggraeni; Efah Kusyaifah; Nurul Amalia
Bioma Vol 10 No 2 (2014): Bioma
Publisher : Biologi UNJ Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (415.095 KB) | DOI: 10.21009/Bioma10(2).3

Abstract

Abstract Tropical forest vegetation varies with vegetation structure. Branch characteristics were very complex, created gaps with some variation.Gaps can form physical environment that affect the performance of motion, flight and thermoregulation of insects. The purpose of this study was to determine the behavioral response of butterflies to patch influenced by canopy covering of a tropical rain forest rain. The study was conducted on 20-22 June 2013, in 6 pairs of patch on the vegetation canopy gaps and closed canopy PPKA Bodogol, Sukabumi, West Java. Behavioral observations used was focal animal sampling technique and analyzed by Manova Test. Results showed that the location and species in both patch significantly affect the behavior of butterflies. Key words: behavioural respons, butterfly , canopy gaps , closed canopy
PENGARUH CERITA WAYANG SUKURAGA TERHADAP PENDIDIKAN KARAKTER SISWA DI KELAS TINGGI SEKOLAH DASAR Nurul Amalia; Iis Nurasiah; Dyah Lyesmaya; Yoesrina Novia Vini Syafitri
Primary: Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar Vol 10, No 6 (2021)
Publisher : Laboratorium Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (947.36 KB) | DOI: 10.33578/jpfkip.v10i6.8424

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan guna mengetahui pengaruh cerita wayang sukuraga terhadap pendidikan karakter siswa di sekolah dasar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif jenis quasi eksperimental. Desain yang digunakan dalam penelitian adalah Nonequivalent Control Group Design. Subjek yang digunakan dalam penelitian adalah siswa kelas 4 SDN Suryakencana CBM. Alat pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket dengan memakai pengukuran skala likert yang terdiri dari 20 pernyataan dengan jawaban pernyataan antara lain: Selalu (SL), Sering (SR), Kadang-kadang (KK), Jarang (J), Tidak pernah (TP) dengan dilandaskan dalam bentuk checklist (√) pada kisi-kisi instrumen skala sikap. Berdasarkan hasil pengolahan data pretest dan posttest maka dengan perhitungan uji t yang dilakukan dengan bantuan softwer IBM SPSS versi 26 dengan hasil penanaman pendidikan karakter menggunakan cerita wayang sukuraga mendapatkan sig (2-tailed) 0, 000 yaitu kurang dari  = 0, 05. Berdasarkan hasil hitung tersebut dapat disimpulkan bahwa cerita wayang sukuraga berpengaruh terhadap pendidikan karakter siswa.
KOMPARASI METODE NAÏVE BAYES DAN K-NEAREST NEIGHBOR TERHADAP ANALISIS SENTIMEN PENGGUNA APLIKASI PEDULILINDUNGI Ari Putra Wibowo; Wachid Darmawan; Nurul Amalia
IC-Tech Vol 17 No 1 (2022): IC-Tech Volume XVII No. 1 April 2022
Publisher : STMIK WIDYA PRATAMA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (431.711 KB) | DOI: 10.47775/ictech.v17i1.234

Abstract

Penggunaan aplikasi PeduliLindungi sebagai sarana tracing mendapat berbagai respon dari masyarakat yang disampaikan melalui komentar (ulasan) di playstore. Ada berbagai jenis komentar yang menyataan aplikasi PeduliLindungi mudah digunakan dan ada juga komentar yang menyatakan aplikasi PeduliLindungi belum siap untuk digunakan. Dengan adanya komentar tersebut dapat dilakukan analisis sentimen untuk mengetahui sentimen atau opini dari pengguna aplikasi PeduliLindungi. Berdasarkan uraian diatas peneliti melakukan analisis sentimen terhadap penggunaan aplikasi PeduliLindungi dengan menggunakan data yang diperoleh dari komentar pengguna di playstore. Data yang digunakan sebanyak 321 data yang dikelompokkan kedalam kelas positif dan negatif. Penelitian ini membuat model klasifikasi dengan algoritma Naïve Bayes dan K-Nearest Neighbor, selain itu pada penelitian ini juga dilakukan komparasi kinerja pada algoritma klasikasi Naïve Bayes dan K-Nearest Neighbor dengan menggunak tools Rapid Miner versi 9.9. Berdasarkan eksperimen yang dilakukan diperoleh hasil akurasi sebesar 70,46%, untuk algoritma Naïve Bayes dan akurasi sebesar 73,33% untuk algoritma K-Nearest Neighbor. Dari kedua metode yang digunakan untuk mengetahui tingkat akurasi yang digunakan, maka bisa diambil kesimpulan bahwa metode K-Nearest Neighbor memiliki tingkat akurasi yang lebih baik dibandingkan dengan metode Naive Bayes. Untuk penelitian selanjutnya diharapkan menambah jumlah dataset (data ulasan) yang ada, serta bisa menambahkan metode klasifikasi lainya ataupun bisa menggunakan metod seleksi fitur yang ada di data mining. Kata kunci: PeduliLindungi, Sentimen Analisis, Naïve Bayes, K-NN