Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

Interaksi Sosial Antara Warga Pendatang dengan Pribumi (Studi Komunikasi Antarbudaya di Kecamatan Brang Rea Kabupaten Sumbawa Barat) Restiawan Permana; Yusmawati Yusmawati
Jurnal Komunikasi dan Kebudayaan Vol 7, No 1 (2020): KOMUNIKASI DAN KEBUDAYAAN
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (STISIP) Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Salah satu wilayah di Indonesia yang masyarakatnya terdiri dari beragam suku dan budaya dari beberapa daerah di nusantara adalah Kabupaten Sumbawa Barat. Meskipun wilayah ini didominasi oleh masyarakat suku Samawa sebagai penduduk aslinya, namun ada juga suku Jawa, Sunda, Betawi, Bugis, Melayu, dan Sasak sebagai masyarakat pendatang yang menetap di sana. Komunikasi menjadi faktor penting dalam menciptakan hubungan yang baik antarindividu dari latar belakang budaya yang berbeda. Oleh sebab itu, penelitian ini merupakan kajian dalam ranah komunikasi antarbudaya. Secara garis besar, tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk menggambarkan bagaimana komunikasi antarbudaya dan interaksi simbolik yang terjadi antara warga pendatang dengan pribumi di Kecamatan Brang Rea Kabupaten Sumbawa Barat, serta menggambarkan terjadinya asimilasi dan akulturasi budaya antara warga pendatang dengan masyarakat pribumi di Kecamatan Brang Rea Kabupaten Sumbawa Barat. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif. Sedangkan jenis penelitian ini menggunakan metode deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan masyarakat Sumbawa Barat khususnya di Kecamatan Brang Rea dinilai sebagai masyarakat yang terbuka dan memiliki kepedulian sosial yang tinggi terhadap sesama. Interaksi sosial yang berlangsung di Kecamatan Brang Rea antara warga pendatang dan pribumi merupakan hubungan saling memengaruhi satu dengan yang lainnya, yang dapat menimbulkan suatu kehidupan bermasyarakat yang harmonis dalam kehidupan sosial, agama, dan lainnya yang dapat diwujudkan dalam bentuk solidaritas, toleransi serta menghormati dan menghargai satu sama lain.
PERAN PEMERINTAH MELALUI DINAS KESEHATAN KABUPATEN SUMBAWA BARAT DALAM MENYOSIALISASIKAN BAHAYA MERKURI BAGI KESEHATAN DI KECAMATAN BRANG REA Yusmawati Yusmawati; Restiawan Permana
JURNAL TRIAS POLITIKA Vol 3, No 2 (2019): Oktober 2019, Jurnal Trias Politika
Publisher : Program Studi Ilmu Pemerintahan Fakultas Ilmu Sosial dan ilmu Politik Universitas Riau Kep

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (890.922 KB) | DOI: 10.33373/jtp.v3i2.2074

Abstract

Banyaknya penambang emas rakyat tanpa izin (ilegal) terjadi di Kabupaten Sumbawa Barat khususnya di Kecamatan Brang Rea. Hal ini mengakibatkan air sungai tercemar zat merkuri oleh limbah pertambangan tersebut. Pencemaran ini tentunya mengancam kesehatan masyarakat di sana. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah peran pemerintah melalui Dinas Kesehatan Kabupaten Sumbawa Barat dalam menyosialisasikan bahaya merkuri bagi kesehatan masyarakat di Kecamatan Brang Rea. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif. Sedangkan jenis penelitian ini menggunakan metode deskriptif. Komunikasi kesehatan memerlukan metode dan media agar pesan dapat tersampaikan dengan baik. Metode komunikasi tatap muka yang dilakukan tenaga kesehatan berupa penyuluhan kesehatan yang pesannya berisi bahaya merkuri bagi kesehatan. Selain metode komunikasi tatap muka, dibutuhkan juga media komunikasi kesehatan berupa poster. Poster dipilih oleh Puskesmas Brang Rea dalam kegiatan komunikasi kesehatannya dengan alasan bahwa poster cocok digunakan sebagai tindak lanjut dari suatu pesan yang sudah disampaikan beberapa waktu yang lalu. Dengan demikian poster bertujuan untuk mengingatkan kembali dan mengarahkan pembaca ke arah tindakan tertentu sesuai dengan apa yang diinginkan oleh komunikator.
Efektifitas Media Publikasi Dalam Memberikan Informasi dan Edukasi Terhadap Ekowisata Situ Rawakalong Devy Putri Kussanti; Intan Leliana; Yusmawati Yusmawati
Communication Vol 11, No 2 (2020): Communication
Publisher : Fakultas Ilmu Komunikasi - Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36080/comm.v11i2.1174

Abstract

Situ Rawakalong merupakan salah satu situ yang tepatnya terletak di Desa Curug, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok yang pada awal tahun 2019 dilakukan revitalisasi dan penataan oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat agar Situ Rawakalong dapat menjadi salah satu tempat wisata alam bahkan ekowisata yang menarik bagi masyarakat. Hal lainnya, diharapkan dapat meningkatkan minat masyarakat khususnya Desa Curug untuk menghabiskan waktu liburan bersama keluarga dan mengurangi aktivitas mengisi liburan di mall atau pusat perbelanjaan. Selain itu, pengembangan Situ yang kedepannya diharapkan menjadi destinasi ekowisata sangat membutuhkan peran yang maksimal dari pemerintah dan masyarakat. Salah satu hal yang dapat dilakukan adalah melakukan komunikasi publik dengan masyarakat melalui publikasi yang informatif dan persuasif. Media publikasi (berupa poster, flyer dan stiker) berperan penting dalam melakukan komunikasi melalui peran visualisasi kepada masyarakat khususnya masyarakat di Desa Curug. Penelitian ini menggunakan metode survei dan pendekatan penelitian kuantitatif dengan mengkaji lebih dalam informasi yang diperoleh melalui teknik pengumpulan data kuisioner dari suatu sampel yang mewakili populasi masyarakat di Desa Curug.
Optimalisasi Komunikasi Pemasaran Sosial Perpusda Kabupaten Sumbawa Barat dalam Meningkatkan Minat Baca Yusmawati Yusmawati; Restiawan Permana; Vivie Yuniarsih
CICES (Cyberpreneurship Innovative and Creative Exact and Social Science) Vol 8 No 2 (2022): CICES
Publisher : UNIVERSITAS RAHARJA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (582.593 KB) | DOI: 10.33050/cices.v8i2.2335

Abstract

The library is a building and room that is specifically provided for storing and collecting notes, books and documents as well as a space that is used for reading and reading activities for the community. Until now, libraries in Indonesia are increasingly advanced and even have a very large number. One of them is the regional library owned by the West Sumbawa Regency Government, West Nusa Tenggara. The lack of public interest in visiting and reading books is caused by several obstacles. In order to attract public interest in reading at the KSB Library, the library carries out several social marketing communication activities. This study uses a qualitative approach with data collection methods interview, observation, and documentation methods. The results obtained from this study are social marketing communication strategies that are implemented in the KSB Library, including utilizing social media, using print and electronic mass media, carrying out innovative activities, and mobile library services. In the implementation of social marketing communications, there are obstacles faced, namely the availability of human resources in the field of library science, the limitation of the number of target visitors due to the Covid 19 pandemic and the limited range of mobility. Keywords—Strategy; Social Marketing Communication; Library Perpustakaan merupakan sebuah bangunan dan ruangan yang khusus disediakan untuk menyimpan dan mengumpulkan catatan, buku dan dokumen serta sebagai sebuah ruang yang difungsikan untuk kegiatan membaca baca masyarakat. Hingga saat ini perpustakaan yang ada di Indonesia semakin maju dan bertambah bahkan memiliki jumlah yang sangat banyak. Salah satunya adalah perpustakaan daerah milik Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat Nusa Tenggara Barat. Kurangnya minat masyarakat untuk berkunjung dan membaca buku disebabkan beberapa kendala. Agar dapat menarik minat membaca masyarakat di Perpusda KSB, pustakawan perpustakaan melakukan beberapa kegiatan komunikasi pemasaran sosial. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode pengumpulan data wawancara, observasi, dan metode dokumentasi. Hasil yang didapatkan dari penelitian ini adalah strategi komunikasi pemasaran sosial yang dijalankan di Perpusda KSB diantaranya memanfaatkan media sosial, penggunaan media massa cetak dan elektronik, melaksanakan kegiatan inovatif dan pelayanan perpustakaan keliling. Dalam pelaksanaan komunikasi pemasaran sosial terdapat hambatan-hambatan yang dihadapi yakni ketersediaan sumber daya manusia di bidang ilmu perpustakaan masih minim, pembatasan jumlah sasaran pengunjung karena pandemi Covid 19 dan keterbatasan jangkauan mobilitas. Kata Kunci—Strategi; Komunikasi Pemasaran Sosial; Perpustakaan
Pelatihan Pembuatan Poster Edukasi Dan Koleksi Museum Bagi Anggota Ikatan Pemandu Museum Indonesia (IPMI) Yusmawati Yusmawati; Nina Kusumawati; Sultan Himawan; Sri Wulandari
Jurnal Abdimas Komunikasi dan Bahasa Vol. 2 No. 1 (2022): Juni 2022
Publisher : LPPM Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31294/abdikom.v2i1.1367

Abstract

Museums are one of the tourist destinations, especially educational and cultural tourism for the community. All resources in the museum including museum guides have an important role. In addition to being a guide, museum guide, and providing services for visitors, museum guides must also have other skills in communicating material or all things in the museum, including communicating in the form of posters that can be published. For two years, the world has been hit by the COVID-19 pandemic, and Indonesia is no exception. This pandemic has had a wide impact on all sectors of people's lives, including education and tourism. In 2022, the Ministry of Tourism and Creative Economy begins to launch a program to revive the slumped tourism industry. The Indonesian Museum Guides Association (IPMI) as a unifying forum and communication between museum guides in Indonesia welcomed this. One of them is by synergizing with Bina Sarana Informatika University in community service activities. In this activity, the lecturers who are members of the community service group help partners to provide training on making educational posters and museum collections for museum guides. This method of implementing Community Service activities is carried out online, through the zoom meeting application, due to the current pandemic situation in PPKM Level 3 status, so mass gathering in large numbers is not possible. The outputs of this activity include press releases and questionnaire results from both partners and participants.
Budaya Digital Da’i Milenial: Representasi Diri Habib Ja’far Sebagai Tokoh Lintas Agama Di Podcast “Close The Door – Login” Restiawan Permana; Yusmawati Yusmawati
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 1 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v3i1.3600

Abstract

Pada penelitian ini penulis memilih video podcast Close the Door – Login. Kanal tersebut menguatkan konsep penerimaan beragama yang merupakan salah satu hal penting yang harus dimiliki seorang pendakwah agar dapat menyampaikan risalah keagamaan dengan hikmah tentang fiqh dan keimanan yang dapat diterima, tanpa kekerasan dan sesuai dengan budaya di tempat dimana generasi muda masa kini. Ini menjadi suatu kajian yang hal unik untuk diteliti, di tengah meningkatknya rasa keingintahuan seseorang, yakni kaum muda khsusunya dalam belajar dan mengamalkan ilmu dan pengetahuan agama. Berdasarkan rumusan masalah tersebut, pertanyaan penelitian ini adalah: bagaimana Habib Ja'far direpresentasikan dalam podcast Close the Door edisi Login? Sementara itu, tujuan penulisan artikel ilmiah ini adalah untuk menganalisis representasi diri Habib Ja’far di podcast tersebut. Dalam penelitian ini, penulis menggunakan metode analisis semiotika Roland Barthes. Dengan menggunakan metode tersebut, terdapat tiga makna pada pesan visual dalam podcast milik Deddy Corbuzier, yaitu denotasi, konotasi, dan mitos.