Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

Pengembangan Model Pembelajaran NHT (Numbered Heads Together) Terintegrasi Games Pada Mata Pelajaran Bahasa Indonesia Ica Novita Sari; Edhy Rustan; Muhammad Ihsan
eL Bidayah: Journal of Islamic Elementary Education Vol. 4 No. 1 (2022): el Bidayah, March 2022
Publisher : Institut Agama Islam Tribakti Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33367/jiee.v4i1.2501

Abstract

Learning is a process of delivering knowledge carried out by the teacher. In the The objective of this developing approach is to understand the description of the needs analysis of the games-integrated Numbered Heads Together (NHT) learning model in Bahasa Indonesia subject, how to design games-integrated Numbered Heads Together (NHT) learning model in Bahasa Indonesia subject, and to measure the validity of games-integrated Numbered Heads Together (NHT) learning model. The type of this research is R&D and was developed using the ADDIE model which consists of the analysis, design, development, implementation, and evaluation stages. The data collection technique was carried out using interview guidelines given to fifth grade teachers to find out the curriculum used, and the problems experienced by the teacher during the learning process. As for the use of questionnaires and student knowledge tests, they were given to fifth grade students of SDN 9 Matekko as subjects to measure the level of understanding, knowledge and learning abilities of students. Needs analysis using tests showed that students lack of understanding of the essay material resulted in a score below the Cut Score Grading (KKM), and student questionnares showed that students liked the learning model that was carried out in groups and integrated with games. The design of the games-integrated NHT learning model is in the form of a guidebook that contains detailed syntax according to the learning objectives. The validity of the games-integrated NHT learning model showed valid result with a score of 79% for design validation, and very valid with a score of 90% for language validation, and 91% for validation of the learning model implementation [Tujuan dilakukannya pengembangan ini adalah untuk mengetahui deskripsi analisis kebutuhan model pembelajaran NHT (Numbered Heads Together) terintegrasi games pada mata pelajaran Bahasa Indonesia, mengetahui perancangan model pembelajaran NHT (Numbered Heads Together) terintegrasi games, dan mengetahui tingkat kevalidan model pembelajaran NHT (Number Heads Together) terintegrasi games. Jenis penelitian ini adalah R&D dan dikembangkan dengan menggunakan model ADDIE yang terdiri dari tahap analisis, perancangan, pengembangan, implementasi, dan evaluasi. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan pedoman wawancara yang diberikan kepada guru kelas V guna mengetahui kurikulum yang digunakan, dan masalah-masalah yang dialami guru selama proses pembelajaran. Adapun penggunaan angket dan tes pengetahuan siswa, diberikan kepada siswa kelas V SDN 9 Matekko sebagai subyek untuk mengukur tingkat pemahaman, pengetahuan dan kemampuan belajar siswa. Analisis kebutuhan menggunakan tes menunjukkan hasil bahwa kurangnya pemahaman siswa mengenai materi karangan sehingga diperoleh nilai dibawah KKM, dan angket siswa diperoleh hasil bahwa siswa menyukai model pembelajaran yang dilakukan secara berkelompok dan diintegrasikan dengan games. Perancangan model pembelajaran NHT terintegrasi games berupa buku panduan yaitu berisi sintaks yang dirinci sesuai dengan tujuan pembelajaran. Kevalidan model pembelajaran NHT terintegrasi games menunjukkan hasil valid dengan perolehan skor 79% untuk validasi desain, dan sangat valid dengan perolehan skor 90% untuk validasi bahasa, dan 91% untuk validasi penerapan model pembelajaran]
Pelatihan Moderasi Beragama di Pondok Pesantren Putra Dato Sulaeman St. Marwiyah; Muhammad Ihsan; Hasriadi Hasriadi; Arifuddin Arifuddin; Abdul Rahim Karim; Sukirman Sukirman; Sudirman Sudirman; Rusdiansyah Rusdiansyah; Muh. Anhar
Madaniya Vol. 3 No. 4 (2022)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53696/27214834.271

Abstract

Kegiatan pelatihan moderasi beragama didasari oleh masih kurangnya pemahaman moderasi beragama guru yang mengajar di pondok pesantren khususnya di pondok pesantren dato sulaeman palopo. Untuk mengatasi hal tersebut di buat kegiatan pelatihan dalam bentuk pelatihan partisipatif untuk guru di pondok pesantren dato sulaeman. Materi yang di berikan tentang konsep dasar moderasi beragama dan nilai-moderasi yang dikonstruksikan dalam pembelajaran di pesantren. Kegiatan ini dilaksanakan di kace bisang kota palopo dengan jumlah peserta 20 orang. Dari hasil kegiatan di peroleh data guru pondok pesantran dato sulaeman tentang memahami nilai-nilai moderasi beragama dengan baik dan guru pondok pesanten dato sulaeman telah mampu memasukkan nilai-nilai moderasi beragama dalam proses pembelajarannya.
Media Pembelajaran Inovatif Berbasis Lingkungan Pembelajaran Pendidikan Agama Islam di Pondok Pesantren Pengkendekan Luwu Utara Hasriadi Hasriadi; St. Marwiyah; Muhammad Ihsan; Arifuddin Arifuddin; Muh. Yamin; Muh. Zuljalal Al-Hamdany; Dewi Mustika Putri
Madaniya Vol. 4 No. 2 (2023)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53696/27214834.426

Abstract

Keterbatasan teknologi dan sumber daya manusia menjadi hambatan dalam mengembangkan media pembelajaran berbasis lingkungan di pondok pesantren. Kegiatan ini bertujuan untuk agar guru di pesantren Asadiyah Penkendekan memiliki kemampuan mengembangkan dan menggunakan media pembelajaran inovatif berbasis lingkungan. Peserta dalam kegiatan ini adalah guru agama di pondok pesantren As’adiyah pengkendekan dengan jumlah peserta sebanyak 30 orang. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini yaitu mengunakan metode pelatihan partisipatif. Penilaian peserta terhadap media yang ditampilkan menggunakan skala 1-4. Penilaian tersebut dianalisis dengan teknik deskriptive sederhana. Proses pengolahan data untuk indeks penilaian (skala 1-4) dilakukan dengan telaah rata-rata, dan diolah dengan tingkat persentase. Guru di pondok pesantren Asadiyah Penkendekan telah mampu mengembangkan dan menggunakan media pembelajaran inovatif berbasis lingkungan.
Gambaran Nilai Pendidikan Islam Dalam Tradisi Mappanre Temme’ Masyarakat Desa Balambano Luwu Timur Muhammad Ihsan; Nur Hapsa; Arifuddin Arifuddin; Abdul Rahim Karim
Jurnal Sinestesia Vol. 13 No. 1 (2023)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Salah satu kegiatan membaca dan menamatkan al-Qur’an muncul khususnya di daerah Desa Balambano dalam sebuah tradisi yang disebut Mappanre Temme’. Setiap objek yang digunakan selama tradisi Mappanre Temme’ ini dilangsungkan, serta menjadikannya sebagai simbol yang sarat akan makna dalam tradisi tersebut. Penelitian ini bertujuan: Untuk memahami wujud dari nilai-nilai pendidikan Islam yang terkandung dalam bentuk simbolik tradisi Mappanre Temme’ masyarakat Desa Balambano Luwu Timur; Untuk mengetahui keterkaitan antara pendidikan Islam dan tradisi Mappanre Temme masyarakat Desa Balambano Luwu Timur. Jenis penelitian ini adalah etnografi, berfokus dalam mengamati perilaku suatu kelompok manusia dan nilai-nilai pendidikan Islam atau mengandung nilai-nilai pendidikan Islam. Data diperoleh melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Selanjutnya, data penelitian ini dianalisis dengan model spradley. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa: Wujud nilai-nilai pendidikan Islam yang terkandung dalam bentuk simbolik tradisi Mappanre Temme’ masyarakat Desa Balambano Luwu Timur adalah taqwa, tawakkal, membaca al-Qur’an, sedekah, saling membantu, ukhuwah, syukur, dan kasih sayang. Nilai pendidikan Islam dalam tradisi Mappanre Temme meliputi Nilai Aqidah, Nilai Ibadah, dan Nilai Akhlak; Adapun Keterkaitan antara pendidikan Islam dan tradisi Mappanre Temme’ masyarakat Desa Balambano Luwu Timur yaitu mencintai al-Qur’an, bersyukur dengan nikmat Allah, dan mempererat ukhuwah Islamiyah.
Pelatihan Penulisan Artikel Penelitian Tindakan Kelas Untuk Meningkatkan Minat Literasi Guru Muhammad Ihsan; Muhammad Mutakhir; Muhammad Irsal; Rudi Rudi; Ismail Ismail
Madaniya Vol. 4 No. 3 (2023)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53696/27214834.541

Abstract

Kegiatan pengabdian ini dilaksanakan dengan maksud tujuan para guru SMP dan MTs di kecamatan Kindang Kabupaten Bulukumba terampil dalam hal penulisan Artikel Penelitian tindakan kelas. Dengan terlaksananya kegiatan ini, maka diharapkan Penelitian Tindakan kelas tidak lagi menjadi menjadi penghalang bagi guru untuk naik pangkat dan yang paling utama adalah meningkatnya minat guru dalam literasi khususnya membaca yang berimbas pada peningkatan kualitas pembelajaran di kelas.Hasil kegiatan pelatihan secara umum berjalan dengan sangat baik, ditandai dengan antusiasme yang sangat tinggi dari para peserta pelatihan. Pelatihan ini diikuti oleh 20 peserta yang berlangsung selama tiga hari, hari pertama pemberian materi subtansi artikel dan cara mencari artikel secara online sebagai sumber referensi disampaikan dengan metode ceramah dan tanya jawab. Hari kedua praktek pembuatan artikel Penelitian tindakan kelas dilakukan secara berkelompok yang masing-masing beranggotakan 5 orang. Pada hari terakhir diberikan materi cara mengirim jurnal ke OJS disertai dengan praktek langsung. Sebelum kegiatan ditutup para peserta pelatihan diberikan angket respon serta tanggapan berupa saran terhadap kegiatan ini. kegiatan ini dapat mencapai hasil yang maksimal jika para peserta pelatihan dapat mengimplementasikan penulisan artikel penelitian tindakan kelas sehingga mampu meningkatkan kompetensi guru sehingga literasi membaca dan menulis dapat semakin lebih baik.