Ayub Prasetiyo
Institut Seni Indonesia Yogyakarta

Published : 7 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 7 Documents
Search

ANALISIS FORMULASI RITME LAGU PADA BUKU AJAR SUZUKI VIOLIN METHOD VOL. I Ayub Prasetiyo
Imaji Vol 18, No 2 (2020): IMAJI OKTOBER
Publisher : FBS UNY

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/imaji.v18i2.28420

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap formulasi ritme lagu pada buku ajar Suzuki ViolinMethod Vol 1. Metode yang digunakan adalah kajian theoretical dan analytical. Kajian theoreticalmenitikberatkan pada setiap objek yang berhubungan dengan struktur elemen musik, yakni ritmepada lagu-lagu yang terdapat pada buku Suzuki Violin Method Vol. 1. Sementara kajian analyticalfokus pada objek ritme sebagai usaha merekonstruksi mengapa dan bagaimana Shinichi Suzukimemilih dan menggunakan lagu-lagu yang terdapat pada buku Suzuki Violin Method Vol. 1 sebagaimateri ajar. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa ritme pada buku Suzuki Violin Method Vol. 1cenderung menggunakan keteraturan struktur ritme yang proporsional dan simetris.Kata kunci: formulasi, Suzuki, ritme, simetris, proporsionalANALYSIS OF SONG RHYTHM FORMULATION IN SUZUKI VIOLIN METHOD VOL. I TEACHING BOOKAbstractThis study aims to reveal the rhythm formulation of songs in the textbook Suzuki violinmethod vol 1. The method used is a theoretical and analytical study. The theoretical study focuseson each object associated with the structure of musical elements, in this case the rhythm of thesongs contained in the book Suzuki Violin Method Vol. 1. While analytical studies focus onrhythm objects as an effort to reconstruct why and how Shinichi Suzuki chooses and uses songscontained in the Suzuki Violin Method Vol. 1 as teaching material. The findings show that therhythm in the book Suzuki Violin Method Vol. 1 tends to use a proportional and symmetricalrhythm structure regularity.Keywords: formulation, Suzuki, rhythm, symmetrical, proportional
Studi Penelusuran Kesesuaian Kurikulum Program Studi Sarjana Seni Musik Terhadap Kebutuhan Dunia Kerja Ayub Prasetiyo
PROMUSIKA Vol 3, No 2 (2015): Oktober 2015
Publisher : Institut Seni Indonesia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24821/promusika.v3i2.1697

Abstract

In the past thirty one years, the Music Department of ISI Yogyakarta has contributed to the development of music in Indonesia as the agent of change to build the human resources in the field of Western music. However, there has been no attempt to establish a relationship to the alumni of Music Departmentto provide contributions for the development Music Department of ISI Yogyakarta. Therefore, this research aims to search the Alumni of Music Department of ISI Yogyakarta in the period time of 2002 until 2012 in order to get the profile of the alumni and also to get the feedback on the suitability of the curriculum in Music Department to the needs of the workforce. This research uses qualitative method with descriptive statistical approach. The data collected by simple random sampling with 61 respondents from the alumni of Music Department of ISI Yogyakarta which spread all over Indonesia. The result of this research revealed that the learning process in Music Department of ISI Yogyakarta is able to provide supplies competence to compete in workforce. According to the data most of alumni of Music Department of ISI Yogyakarta are music educators. As a suggestion to meet the work forcerequirement as music educators, there should be additional skill for students (soft skills) such as organizational skills,  leadership, oral communication and the experience in community empowerment.
Implementasi Materi Musik Berdasarkan Kurikulum Tematik 2013 Sekolah Dasar di Kecamatan Sewon Bantul Yogyakarta Ayu Tresna Yunita; Ayub Prasetiyo; Aditya Tri Anggara Astanta
PROMUSIKA : Jurnal Pengkajian, Penyajian, dan Penciptaan Musik Vol 9, No 1 (2021): April 2021
Publisher : Institut Seni Indonesia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24821/promusika.v9i1.5774

Abstract

Berdasarkan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia No. 81A Tahun 2013 tentang Implementasi Kurikulum 2013, maka sekolah dari tingkat Sekolah Dasar hingga Sekolah Menengah Tingkat Atas mulai memberlakukan kurikulum 2013. Kurikulum tematik  2013 untuk  Sekolah Dasar terdiri dari kompetensi inti dan kompetensi dasar. Pembelajaran seni khususnya seni musik termasuk dalam mata pelajaran Seni Budaya dan Prakarya (SBDP). Penelitian tentang implementasi pelajaran seni musik berdasarkan kurikulum tematik 2013 di sekolah dasar yang berada di kecamatan Sewon Bantul Yogyakarta bertujuan untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan pengajaran pendidikan SBDP khususnya seni musik dan apakah hasil kompetensinya bisa tercapai. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Tujuh Sekolah Dasar diambil sebagai sampel populasi dari total duapuluh tiga Sekolah Dasar di Kecamatan Sewon, Bantul, Yogyakarta. Informasi informasi dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner dan wawancara. Pengajaran SBDP seni musik yang diajarkan oleh guru kelas, hasilnya belum sesuai dengan capaian kompetensi pada kurikulum 2013. Hal ini antara lain disebabkan karena kurang adanya pelatihan atau diklat tentang pengajaran seni musik sekolah dasar bagi guru kelas dan guru pengampu SBDP tidak memiliki latar belakang pendidikan seni khususnya seni musik. Kendala dan kesulitan bisa diatasi antara lain dengan membuat metode atau modul pengajaran music untuk sekolah dasar, mengadakan workshop, seminar dan pelatihan seni musik.AbstractImplementation of Music Material Teaching Based on Thematic Curriculum 2013 in Elementary School in Sewon Bantul District, Yogyakarta. Based on the Regulation of the Minister of Education and Culture of the Republic of Indonesia No. 81A of 2013 concerning the Implementation of the 2013 Curriculum, schools from Elementary to Senior High level began to apply the 2013 Curriculum. The 2013 thematic curriculum for Elementary School consists of core competencies and essential competencies. Learning art, especially music, is included in Cultural Arts and Crafts (SBDP). Research on the implementation of music lessons based on the 2013 thematic curriculum in several elementary schools in the Sewon district of Bantul Yogyakarta aimed to find out how SBDP education teaching, especially the art of music, and whether the competency result by achieved. This study used quantitative research methods. Seven out of twenty-three elementary schools were chosen as population samples in Sewon District, Bantul, Yogyakarta. Information was collected using questionnaires and interviews. The results of SBDP teaching of music art taught by classroom teachers are not following the competency achievements in the 2013 curriculum. The partly due to the lack of training or education and training on teaching music art for elementary school teachers, and SBDP teachers themselves do not have an art education background, especially music. This paper suggested solutions to overcome obstacles and difficulties by making methods or modules for teaching music at the elementary school level, holding workshops, seminars, or training in the art of musicKeywords: implementation; 2013 curriculum; music
PREFERENSI MUSIK DI KALANGAN REMAJA Ayub Prasetiyo
PROMUSIKA Vol 1, No 1 (2013): April 2013
Publisher : Institut Seni Indonesia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24821/pro.v0i0.541

Abstract

The main purpose of this study is to understand the interest trend of music preference among youths as well as to analyse factors that influence the trend. Although qualitative method was used, this study utilized questioner for its data collecting technique. The collected data was analyzed to gather respondents’s point of views and answers concerning music that they like. This study conclude that music interest trend among youth is mostly to popular music. Although the music has taken the highest rank position, its supporters are not only listen to their main preference but also other musical styles. Youths’s tendency to choose popular music have been based on several factors such as, the objective value of the music, the capability of the music to represent conditions that are experienced by them, as well as musical meaning among the youths. Keywords: Music preference, popular music, youths
ANALISIS STRUKTUR MUSIKOLOGIS ARANSEMEN LAGU O INA NI KEKE UNTUK ORKESTRA Joko Suprayitno; Ayub Prasetiyo
Gondang: Jurnal Seni dan Budaya Vol 5, No 2 (2021): GONDANG: JURNAL SENI DAN BUDAYA, DESEMBER 2021
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (557.679 KB) | DOI: 10.24114/gondang.v5i2.28890

Abstract

AbstrakIndonesia memiliki kekayaan lagu rakyat yang beragam sesuai keberadaan suku-suku yang tersebar dari Sabang sampai Merauke. Warisan budaya yang tak ternilai ini tidak hanya perlu dilestarikan, tapi juga diberi langkah strategis agar dapat berkembang dan dikenal lebih jauh. Dalam konteks ini, O Ina Ni Keke, sebuah lagu rakyat dari Sulawesi Utara, telah menjadi repertoar standar orkestra yang mendunia. Penelitian ini bertujuan mengetahui bagaimana komposisi struktur musikal yang diciptakan oleh Joko suprayitno untuk lagu sederhana khas lagu rakyat seperti O Ina Ni Keke mengubah lagu tersebut menjadi kelindan melodi, harmoni, tekstur, dan struktur elemen musikal lainnya dan pada akhirnya menjadi sebuah karya yang pernah dimainkan oleh Shanghai Philharmonic Orchestra. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan paparan deskriptif. Proses analisis menggunakan analisis teoretis musikologis atas bentukan struktur elemen musikal dalam aransemen lagu O Ina Ni Keke. Pendalaman proses analisis akan ditunjang oleh sumber-sumber tertulis seperti buku-buku komposisi musik dan juga notasi atau score hasil aransemen sebagai data pokok dalam proses analisis. Penelitian ini menemukan penggunaan variasi melodi kontrapungtal, penempatan melodi pokok di hampir semua instrumen musik yang memunculkan karakter bunyi yang berbeda-beda, dan penggunaan teknik pedal point.AbstractIndonesia has a wealth of folk songs that vary according to the existence of tribes that spread from Sabang to Merauke. This valueless cultural heritage should not only be preserved but also need strategic steps to strive for it to develop and be known further. From a folk song from North Sulawesi to a global standard orchestra repertoire. This study aims to find out how to composed the musical structure of simple songs typical of folk songs such as the song O Ina Ni Keke by Joko Suprayitno into a combination of melodies, harmonies, textures and other musical elements into a masterpiece that was once played by the Shanghai Philharmonic Orchestra during a concert at the Shanghai Philharmonic Orchestra. Simfonia Hall Jakarta in the framework of the Fundraising Concert for Palu & Donggala Tsunami Victims. This research uses qualitative research with descriptive exposure. The analysis process uses musicological theoretical analysis of the formation of musical elements in the arrangement of the song O Ina Ni Keke. The deepening of the analysis process will be supported by written sources such as music composition books and of course the notation or score of the arrangement as the main data in the analysis process. The results of the study found that the use of contrapuntal melody variations, the placement of the main melody in almost all instruments gave rise to different characters, and the use of the pedal point technique
Membangun Nasionalisme dan Patriotisme melalui Penciptaan Lagu Anak Ayub Prasetiyo; Fahrizal Adi Nugraha
Resital: Jurnal Seni Pertunjukan Vol 23, No 2 (2022): Agustus 2022
Publisher : Institut Seni Indonesia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24821/resital.v23i2.4911

Abstract

ABSTRACT Building Nationalism and Patriotism Through the Creation of Children’s Songs. The tumult of political problems in the past few years has brought the issue of racial discrimination and the rise of horizontal conflicts in society. It can reflect how the state must reformulate policies fostering the four pillars of national life through more communicative media such as music. Music can give us deep experiences which cannot be expressed verbally. Songwriting plays an essential role in teaching and maintaining the values of nationalism and patriotism for children. The method used in this study is a qualitative research method through an experiment in creating songwriting works. In the description, it will use the point of view of autoethnography, which tries to describe the process of this research in narrating the creative efforts of making children's songs which are very subjective from the musical experience of researchers. The results of the study are expected to be able to provide awareness about music and defend the country through appreciation of song lyrics and music itself.ABSTRAK Riuh rendah masalah politik beberapa tahun ke belakang yang membawa isu sara, dan maraknya konflik horizontal di masyarakat dapat menjadi cermin bagaimana negara harus merumuskan ulang kebijakan terkait pembinaan empat pillar kehidupan berbangsa melalui media yang lebih komunikatif seperti musik. Lewat musik kita mendapat pengalaman yang begitu mendalam dan tak bisa diungkapkan secara verbal. Penciptaan lagu menjadi penting perannya guna mengajarkan dan memelihara nilai-nilai nasionalisme dan patriotisme bagi anak-anak. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif melalui sebuah eksprimentasi penciptaan karya cipta lagu. Dalam penjabarannya akan menggunakan sudut pandang autoethnography yang berusaha menguraikan proses penelitian ini dalam menarasikan upaya kreatif pembuatan lagu anak yang sangat subjektif dari musical experience peneliti. Hasil penelitian diharapkan mampu memberikan kesadaran tentang musik dan bela negara melalui penghayatan lirik lagu dan musik itu sendiri.
Penerapan Teknik Ghost Note pada Pembelajaran Drumset untuk Mahasiswa Institut Seni Indonesia Yogyakarta Agung Satya Gandhi; Ayub Prasetiyo; Mei Artanto
IDEA: Jurnal Ilmiah Seni Pertunjukan Vol 18, No 1 (2024)
Publisher : Institut Seni Indonesia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini berangkat dari ketertarikan penulis mengenai proses pembelajaran teknik ghost note, dimana pada proses pembelajaran tersebut kurang disadari oleh mahasiswa drumset. Teknik ghost note merupakan salah satu teknik pada instrumen drumset yang harus dimiliki bagi pemain drumset. Teknik tersebut sangat penting untuk pemain drumset saat melakukan improvisasi pada sebuah lagu. Penelitian ini bertujuan untuk memahami cara menerapkan teknik ghost note dan mengungkapkan tahap-tahap teknik yang harus dilalui bagi pemain drumset. Penulis menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Pemilihan subjek penelitian adalah sepuluh mahasiswa dipilih secara purposive sampling. Pengumpulan data penelitian ini dilakukan dengan cara wawancara, dokumentasi, dan observasi. Data penelitian yang telah terkumpul kemudian dianalisis secara deskriptif untuk memenuhi tujuan penelitian. Hasil penelitian menunjukan bahwa proses pembelajaran teknik ghost note tidak dipelajari secara langsung oleh mahasiswa drumset. Namun, mahasiswa drumset dianjurkan untuk aktif dan belajar secara mandiri dari materi yang telah diberikan. Materi tersebut yaitu teknik four basic stroke dan rudiments. This research stems from the author's interest in the ghost note technique learning process, where drumset students are less aware of the learning process. The ghost note technique is one of the drumset instrument techniques that drumset players must have. This technique is very important for drumset players when improvising on a song. This research aims to understand how to apply the ghost note technique and reveal the technical stages that drumset players must go through. The author uses a qualitative research method with a case study approach. The selection of research subjects was ten students selected using purposive sampling. Data collection for this research was carried out by means of interviews, documentation and observation. The research data that has been collected is then analyzed descriptively to meet the research objectives. The research results show that the process of learning the ghost note technique is not studied directly by drumset students. However, drumset students are encouraged to be active and learn independently from the material provided. The material is the four basic stroke and rudiments technique