Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PENERAPAN DAN PELATIHAN WEB PKK DESA PURWOREJO KOTA GAJAH LAMPUNG TENGAH Dyah Ayu Megawaty; Setiawansyah Setiawansyah; Imam Ahmad; Dyah Aminatun; Berlinda Mandasari; Debby Alita; Reza Pustika; Dinda Titian Lestari
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 3 No. 1 (2022): volume 3 Nomor 1 Tahun 2022
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v3i1.4031

Abstract

Pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga (PKK) adalah gerakan nasional pembangunan masyarakat yang tumbuh dari bawah ke atas, menyelenggarakan pemerintahan di lingkungan masyarakat sekitar untuk kesejahteraan bersama. Penyelenggaraan PKK merupakan salah satu tugas pemerintah desa atau kelurahan. Setiap desa atau kelurahan memiliki kelompok PKK yang mendukung pemerintah desa atau kelurahan dalam pengelolaan kependudukan dan pembangunan wilayah. Salah satunya desa/kampung purworejo kecamatan kota gajah kabupaten lampung tengah. Kampung purworejo adalah desa yang memiliki peranan penting dalam memberdayakan wanita untuk berpartisipasi dalam pembangunan desa dengan organisasi PKK yang dicanangkan pemerintah. Organisasi PKK memiliki sebuah struktur organisasi. PKK juga mempunyai sebuah kelompok kerja (POKJA) dan setiap POKJA memegang peranan kegiatan yang berbeda. Selama kegiatan PKK saat ini rekap hasil kegiatan dilakukan secara manual di buku sekretaris. Dengan berkembangnya sistem informasi, proses pencatatan dan pendokumentasian kegiatan PKK harus terekap secara rapi dan terorganisir. Untuk memberikan solusi maka perlunya dikembangkan Sistem Informasi berbasis website. Hasil dari Pengabdian Kepada Masyarakat ini adalah sistem informasi PKK berbasis website yang mencakup keseluruhan kegiatan PKK, termasuk diantaranya pendataan anggota, penyajian informasi dan dokumentasi kegiatan setiap POKJA yang akan membantu para petugas dalam menjalankan tugasnya dengan baik.
SISTEM INFORMASI PKK BERBASIS WEBSITE MENGGUNAKAN FRAMEWORK CODEIGNITER (STUDI KASUS: KAMPUNG PURWOEJO) Setiawansyah Setiawansyah; Dinda Titian Lestari; Dyah Ayu Megawaty
Jurnal Informatika dan Rekayasa Perangkat Lunak Vol 3, No 2 (2022)
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33365/jatika.v3i2.2031

Abstract

Penyelenggaraan PKK merupakan salah satu tugas pemerintah desa atau kelurahan. Setiap desa atau kelurahan memiliki kelompok PKK yang mendukung pemerintah desa atau kelurahan dalam pengelolaan kependudukan dan pembangunan wilayah. Salah satunya desa/kampungpurworejo kecamatan kota gajah kabupaten lampung tengah. Kampung purworejo adalah desa yang memiliki peranan penting dalam memberdayakan wanita untuk berpartisipasi dalam pembangunan desa dengan organisasi PKK yang dicanangkan pemerintah.Organisasi PKK memiliki sebuahstruktur organisasi.PKK juga mempunyai sebuah kelompok kerja (POKJA) dan setiap POKJA memegang peranan kegiatan yang berbeda.Selama kegiatan PKK saat ini rekap hasil kegiatan dilakukan secara manual di buku sekretaris. Dengan berkembangnyasistem informasi, proses pencatatan dan pendokumentasian kegiatan PKK harus terekap secara rapi dan terorganisir.Untuk memberikan solusi maka perlunya dikembangkanSistemInformasiberbasis website dibangun dengan menggunakan metode penelitian waterfalldengan pendekatan menggunakan UML sepertiusecase, activitydiagram,class diagramdll. Hasil dari penelitian ini adalah sistem informasiPKKberbasis websiteyang mencakup keseluruhan kegiatan PKK, termasuk diantaranya pendataan anggota,penyajian informasidandokumentasi kegiatan setiapPOKJA yang akan membantu para petugas dalam menjalankan tugasnya dengan baik.