Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : JFA (Jurnal Fisika dan Aplikasinya)

Program Simulasi Perancangan Rangkaian Magnetik Pembangkit Medan Elektromagnet untuk Pengujian Sensor GMR Hindasyah, Achmad; Purwanto, Setyo; Heru, Bambang; Taufik, Agus
Jurnal Fisika dan Aplikasinya Vol 9, No 1 (2013)
Publisher : Jurnal Fisika dan Aplikasinya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (29.618 KB) | DOI: 10.12962/j24604682.v9i1.776

Abstract

Pengujian unjuk kerja sensor Giant Magnetoresistance (GMR) dilakukan dengan memberikan variasi medan elektromagnetik dan mengukur perubahan resistansi sensor sebagai tanggapan dari masukan. Program ini, yang dibuat dengan menggunakan bahasa Lab View, dapat digunakan untuk merancang rangkaian magnetik sebagai pembangkit medan elektromagnet. Parameter masukan untuk program ini antara lain permeability relatif inti, jumlah lilitan, dimensi inti, fringing dan panjang air gap. Sedangkan parameter keluaran yang dihasilkan adalah reluktansi inti dan air gap, fluks pada inti dan udara serta arus listrik yang dibutuhkan. Parameter masukan dihitung dengan menggunakan persamaan-persamaan medan elektromagnetik untuk mendapatkan keluaran. Dengan menggunakan program ini, pembuatan rangkaian magnetik sebagai sumber medan elektromagnet untuk pengujian sensor GMR dan penentuan parameter-parameter fisis yang akurat menjadi lebih mudah. Â