Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

IKONISITAS JILBAB APRIL JASMINE Rina Andriani
Jurnal Sasindo UNPAM Vol 4, No 1 (2016): SASINDO UNPAM
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (0.276 KB) | DOI: 10.32493/sasindo.v4i1.%p

Abstract

Penelitian ini membahas mengenai jilbab yang menjadi tren kekinian. Sebagaimana yang telah diketahui jilbab adalah representasi perempuan muslim. Jilbab digunakan untuk menutup aurat (rambut) yang menjadi syariat umat Islam. Pada masa orde baru pemakaian jilbab sempat mendapat diskriminasi dari berbagai pihak, seperti bidang politik, dunia kerja, sehingga ada berbagai lembaga sekolah yang menyarankan bagi kaum perempuan untuk tidak menggunakan jilbab. Penggunaan jilbab pada masa orde baru sangat terbatas karena beberapa faktor yang memengaruhinya, rasa saling menghargai antara umat beragama belum ditanamkan sebagai mana mestinya, mitos yang berkembang bahwa menggunakan jilbab merupakan sebuah kefanatikan terhadap agama. Tetapi berbeda halnya dengan sekarang, pemakaian jilbab tidak mendapat sorotan negatif dari berbagai khalayak umum, dan orang sudah mulai banyak yang menggunakannya. Namun, dari masa ke masa penggunaan Jilbab mulai berubah. Jilbab diidentikan dengan style modern, fasionable, sehingga tidak monoton dan kuno ketika memakainya. Orang yang mengenakan Jilbab bisa memiliki style yang berbeda-beda sehingga masih tetap gaya dan modis. Maka, penelitian ini mengkaji mengenai foto selebritis yang menjadi ikon jilbab kekinian yaitu April Jasmine dengan menggunakan analisis semiotik  Roland Barthes mengenai mitos (konotasi-denotasi) dan ikonisitas Saussure, kemudian tidak terlepas dari gesture foto April. Untuk menganalisis makna dari simbol-simbol visual pada jilbab modis, tanda mewakili konsep-konsep, ide, dan perasaan dalam cara tertentu sehingga memungkinkan orang lain untuk membaca, menyandi balik, atau menafsirkan makna dalam cara yang kira-kira sama dengan yang dilakukan oleh si pemilik pesan. Langkah-langkah yang dilakukan dalam menganalisis data adalah  menampilkan data yang berupa foto April Jasmine yang memakai Jilbab. Tujuan penelitian ini meneliti mitos yang ada pada masyarakat ketika memakai ‘Jilbab April’, meneliti foto jilbab selebritis sebagai ikon bahwasanya seorang perempuan yang menggunakan jilbab seperti yang digunakan oleh April Jasmine tampil modis dan cantik. Hal tersebut tidak terlepas dari pemilihan warna dan model Jilbab yang sesuai.  Kata Kunci: Ikonitas, Jilbab, April Jasmine
PENDAMPINGAN PENANAMAN BIBIT POHON MANGGA PADA MAHASISWA KKN TEMATIK UNIVERSITAS BALE BANDUNG (UNIBBA) DI BANTARAN SUNGAI CITARUM Emas Marlina; Rina Andriani
Jurnal Pendidikan dan Pengabdian Masyarakat Vol. 3 No. 2 (2020): Mei
Publisher : FKIP Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (252.854 KB) | DOI: 10.29303/jppm.v3i2.1865

Abstract

Tujuan jangka panjang program pengabdian kepada masyarakat ini adalah sebagai wujud kepedulian UNIBBA terhadap Citarum dalam upaya mensukseskan program pemerintah mengembalikan Citarum kembali harum melalui penanaman 102 bibit pohon mangga. Target yang ingin dicapai dari program ini adalah pohon mangga yang ditanam dapat dijadikan sebagai penguat tanah dan dapat dipelihara oleh masyarakat setempat agar dapat dipanen buahnya. Metode pelaksanaan dalam pencapaian target tersebut sebagai berikut: (1). perijinan terhadap pemerintah setempat untuk melaksanakan pengabdian masyarakat; (2). memberikan gambaran umum mengenai kegiatan pengabdian yang dilakukan; (3). Pelaksanaan kegiatan pendampingan; (4). evaluasi kegiatan pendampingan; (5). Penarikan kesimpulan pelaksanaan pendampingan, dan (6). Publikasi luaran pengabdian.
PENGUATAN LITERASI DIGITAL DENGAN MENGGUNAKAN STRATEGI SQRACT TERHADAP MAHASISWA PRODI PENDIDIKAN BAHASA SASTRA INDONESIA DAN DAERAH SEMESTER V FKIP UNIBBA TAHUN AKADEMIK 2020/2021 Rina Andriani
METAMORFOSIS | Jurnal Bahasa, Sastra Indonesia dan Pengajarannya Vol. 14 No. 2 (2021): METAMORFOSIS Edisi Bulan Oktober 2021| Jurnal Bahasa, Sastra Indonesia dan Pen
Publisher : Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FKIP UNIBBA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1341.618 KB) | DOI: 10.55222/metamorfosis.v14i2.725

Abstract

Setiap individu perlu memahami bahwa literasi digital merupakan hal penting yang dibutuhkan untuk dapat berpartisipasi di dunia modern sekarang ini. Oleh karena itu, agar tidak tertinggal informasi maka harus dilakukan penguatan terhadap literasi digital mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa, Sastra Indonesia dan Daerah Semester V Tahun Akademik 2020/2021 dengan Menggunakan Strategi SQRACT. Metode Penelitian yang dipergunakan postest – pretest design. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan yang signifikan dalam kompetensi membaca pretest 25,6 % menjadi 50,4% pada postest, kompetensi menulis pretest 23,4% menjadi 48,6% pada postest, dan kemampuan menghasilkan produk digital pretest 22,8% menjadi 60,2% pada postets. Simpulan dari penelitian ini, penguatan literasi digital dapat meningkat dengan mempergunakan Strategi SQRACT.
Pengaruh Budgetary Goal Characteristics Terhadap Kinerja Manajerial Dengan Budaya Organisasi Dan Komitmen Organisasi Sebagai Variabel Moderating (Studi Empiris Pada Hotel-Hotel Berbintang di Sumatera Barat-Riau) Rina Andriani
Jurnal Ilmiah Cano Ekonomos Vol. 7 No. 2 (2018): Jurnal Ilmiah Cano Ekonomos
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Pasir Pengaraian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (371.667 KB)

Abstract

This research has hotel the influence of budgetary goal characteristics to managerial performance, the influence of interaction between organizational culture (moderating variables) with the budgeting goal characteristics to managerial performance and the influence of interaction between organizational commitment (moderating variables) with budgetary goal characteristics to the managerial performance. The research has used questionnaire from 56 respondances who had com from background as food and beverage manager and rooms of high class hotels in West Sumatera and Riau region. Hyphotesis testing has done by multiple linear regression using SPSS 15,00 (Statistical Package for Social Sciences) In this research, has found that there was no influence between the budgetary goal characteristics with the managerial performance, there was no influence of interaction between the organization culture with the budgetary goal characteristics and the influence of interaction between the organizational commitment with the budgetary goal characteristics with managerial performance
UPAYA MENINGKATKAN MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS DENGAN MENGGUNAKAN TEKNIK PROBING: (Studi Kuasi Eksperimen terhadap Mahasiswa Semester II Prodi Pendidkan Bahasa, Sastra Indonesia dan Daerah Tahun Akademik 2022/2023) Rina Andriani
METAMORFOSIS | Jurnal Bahasa, Sastra Indonesia dan Pengajarannya Vol. 16 No. 1 (2023): METAMORFOSIS Edisi Bulan April 2023| Jurnal Bahasa, Sastra Indonesia dan Penga
Publisher : Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FKIP UNIBBA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55222/metamorfosis.v16i1.1199

Abstract

Penelitian ini mengkaji upaya meningkatkan kemampuan berpikir kritis dengan menggunakan Teknik Probing pada Mahasiswa Semester II di Program Studi Pendidikan Bahasa, Sastra Indonesia dan Daerah, Universitas Bale Bandung. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah kuasi ekperimen One group Pretest-Posttest Design. Pengukuran kemampuan berpikir kritis dilakukan sebelum dan sesudah sampel penelitian diberi perlakuan yaitu dipergunakannya teknik probing dengan mengajukan pertanyaan-pertanyaan terkait teks wacana Bahaasa Indonesia yang disajikan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Teknik Probing sangat efektif untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa.