Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Obsesi: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini

Manajemen Sarana dan Prasarana Taman Penitipan Anak di Lampung Romlah Romlah; Rumadani Sagala
Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol 6, No 1 (2022)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/obsesi.v6i1.1207

Abstract

Terpenuhinya sarana dan prasarana pada lembaga taman penitipan anak (TPA) yang memadai dan berkualitas berpengaruh pada tumbuh kembang anak usia dini. Fokus penelitian ini mengkaji proses manajemen sarana dan prasarana yang meliputi perencanaan (planning), pengoranisasian (organizing), pelaksanaan (actuating) dan pengawasan (controlling) (POAC) di TPA Pinggungan Sebuai dan TPA Cut Muthia. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan desain penelitian studi kasus. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis data dengan cara reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan sedangkan pengecekkan keabsahan data menggunakan triangulasi. Hasil analisis terkait kegiatan manajemen POAC di TPA Pinggungan Sebuai dan TPA Cut Muthia dilakukan dengan mengikuti setiap prosedur manajemen POAC dan secara umum sudah dilaksanakan dengan baik. Oleh karena itu, dengan meningkatkan kembali manajemen sarana dan prasarana melalui kegiatan manajemen yang tepat pada taman penitipan anak menjadi salah satu sumber daya yang penting dalam menunjang proses tumbuh kembang anak usia dini.