Claim Missing Document
Check
Articles

Found 9 Documents
Search

PERSEPSI MAHASISWA TERHADAP MULTIMEDIA INTERAKTIF PEMBELAJARAN MENULIS AKADEMIK BERBASIS MOODLE PADA MATA KULIAH BAHASA INDONESIA DI UNIVERSITAS SRIWIJAYA Santi Oktarina; Sri Indrawati; Adeng Slamet
Logat: Jurnal Bahasa Indonesia dan Pembelajaran Vol 8 No 1 (2021): Logat: Jurnal Bahasa dan Indonesia dan Pembelajaran
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/logat.v8i1.67

Abstract

Revolusi industri 4.0 atau revolusi industri keempat adalah suatu era yang memandang teknologi informasi menjadi basis dalam kehidupan manusia. Di era ini pendidik bukan hanya memiliki pengetahuan luas, kecakapan yang tinggi dalam keilmuan, kemampuan tinggi dalam memlilh dan menggunakan model, metode, teknik, atau strategi, tetapi juga harus membuat, menggunakan, dan mengembangkan teknologi pembelajaran. Selain itu. penggalakan penggunaan E-Learning di Universitas Sriwijaya menuntut tesedianya multimedia pembelajaran yang berbasis riset. Artikel ini adalah bagian dari riset pengembangan dengan tujuan penelitian ini adalah mengembangkan multimedia interaktif pembelajaran menulis akademik berbasis MOODLE pada mata kuliah bahasa Indonesi di Universitas Sriwijaya. Penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan sesuai teori Borg dan Gall serta teori Lee and Owens. Artikel yang merupakan bagian dari riset penelitian dan pengembangan ini bertujuan untuk mendeskripsikan persepsi pengguna (mahasiswa) terhadap multimedia interaktif pada pembelajaran menulis akademik berbasis MOODLE di Universitas Sriwijaya. Metode yang digunakan adalah metode Delpi. Teknik pengumpulan data adalah angket. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa multimedia interaktif pada pembelajaran menulis akademik berbasis MOODLE dipersepsikan sangat baik jika ditinjau dari segi isi materi, bahasa, penyajian multimedia interaktif, dan E-Learning MOODLE.
Peningkatan Keterampilan Menulis Akademik Melalui Process-Genre Based Approach Mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Unsri Sri Indrawati; Ernalida Ernalida
Logat: Jurnal Bahasa Indonesia dan Pembelajaran Vol 2 No 1 (2015): Logat: Jurnal Bahasa dan Indonesia dan Pembelajaran
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/logat.v2i1.106

Abstract

Tujuan penelitian adalah untuk meningkatan keterampilan menulis akademik mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sriwijaya melalui Process-Genre Based Approach. Metode penelitian menggunakan penelitian tindakan kelas (PTK). Subjek penelitian adalah mahasiswa semester III yang berjumlah 30 orang. Penelitian dilakukan di kampus FKIP Bukit Besar Palembang. Penelitian dilakukan selama dua siklus. Setiap siklus terdiri atas tahapan perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Instrumen penelitian menggunakan tes, lembar observasi, wawancara, dan catatan lapangan. Indikator keberhasilan yaitu apabila 85% mahasiswa mendapat nilai >70. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat peningkatan keterampilan menulis akademik mahasiswa setelah diberi perlakuan dengan menggunakan Process-Genre Based Approach. Penelitian ini berakhir pada siklus II karena nilai telah mencapai indikator keberhasilan, yaitu 96,6% mahasiswa telah mendapat nilai >70. Selain itu, dari segi proses pebelajaran, hampir semua mahasiswa telah menunjukkan keaktifan dalam bertanya, mengajukan gagasan, melakukan kolaborasi, dan mengerjakan tugas dengan baik.
IbM Kelompok Usaha Produk Olahan Susu Segar Di Dusun Boyong Desa Hargobinangun, Sleman Yogyakarta Ninik Sri Rahayu; Sri Indrawati
Asian Journal of Innovation and Entrepreneurship Vol 3 No 03 (2014): September 2014
Publisher : UII

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20885/ajie.vol3.iss3.art1

Abstract

Micro, IBM's partner program (science and technology to the Community) are SMEs Heroine Boyong I (stick milk) and Heroine Boyong II (milk candy). Both are micro-scale industry based on fresh dairy product businesses.IBM program on SME partners focused on the aspects of production and management. All activities in the production aspect functioned to improve the capacity and quality of production and increase dairy product variants. While aspects of management consists of: marketing, financial administration and human resource capacity building functioned as a partner in running the business well.Outputs from the aspects of production activities are: lay out production in accordance with the concept of lean manufacturing, the addition of production capacity, increased efficiency of production of milk candy, increasing dairy product variants can be produced, the product is equipped with a production label and expiration date. In terms of management: managed to get a halal certificate from MUI, promotion of relevant equipment, attractive product design, wider marketing network, the use of social media for marketing, simple financial statements, bill of sale authorized, improved business mentality, and the ability of Partners in processing of fresh dairy products bertamba increased.    Keywords: SMEs, science and technology transfer, production and management
Pengaruh Pendekatan Saintifik dan Kemampuan Bernalar terhadap Keterampilan Menulis Karangan Argumentasi Rahma Peprina; Sri Indrawati; Latifah Ratnawati
Jurnal Bahasa dan Sastra Vol 19, No 2 (2019)
Publisher : LINGUA: Jurnal Bahasa dan Sastra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendekatan saintifik dan ke- mampuan bernalar terhadap keterampilan menulis karangan argumentasi. Sampel penelitian ini adalah kelas X.B sebagai kelas eksperimen dan kelas X.E sebagai kelas kontrol. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji t dan ANOVA menggunakan SPSS 21. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat perbedaan kemampuan menulis karangan argumentasi antara kelas yang diajar dengan pendekatan saintifik dan kelas yang diajar dengan pendekatan konven- sional (p<.05). Selanjutnya, terdapat perbedaan kemampuan bernalar antara kelas eksperimen dan kelas kontrol. Di samping itu, penerapan pendekatan saintifik dan kemampuan bernalar secara bersama-sama berpengaruh terhadap kemampuan menulis karangan argumentatif.Kata-kata Kunci: pendekatan saintifik, kemampuan bernalar, menulis karangan argumentasiAbstract: This study aims to determine the effect of the scientific approach and the ability to reason against the argumentation essay writing skills. The sample used in this study is X.B class, the experimental class and X.E, control class. The analysis technique used in this study using SPSS 21 and analyzed by t- test and ANOVA. Based on the results from these tests, there is difference argumentative writing competences between students who are taught by the sci- entific approach and those who are taught by the conventional approach (p<.05). Furthermore, there is difference reasoning ability between the experimental and control classes. In addition, the application of scientific approach and reasoning ability of students together to have a posi- tive influence on the student’s argumentative writing skills. Keywords: scientific approach, reasoning ability, and argumentation writing
RELASI ANTARA MANUSIA DAN ALAM DALAM SASTRA LISAN SUMATERA SELATAN: SEBUAH KAJIAN EKOFENOMENOLOGI Sri Indrawati; Ernalida Ernalida; Akhmad Rizqi Turama; Abdul Malik
Logat: Jurnal Bahasa Indonesia dan Pembelajaran Vol 9 No 1 (2022): Logat: Jurnal Bahasa Indonesia dan Pembelajaran
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/logat.v9i1.148

Abstract

ini bertujuan untuk mendeskripsikan hubungan manusia dalam memperlakukan alam atau alam memperlakukan manusia dalam cerita rakyat Suamtera Selatan. Metode penelitian menggunakan deskriptif kualitatif. Pendekatan penelitian menggunakan kajian ekofenomenogi sastra. Sumber data berupa cerita rakyat Sumatera Selatan berjumlah empat cerita. Teknik pengumpulan data menggunakan dokumentasi.. Analisis data menggunakan analisis karya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat kesimbangan dan ketidakseimbangan hubungan antara manusia dan alam. Manusia memperlakukan alam dengan cukup bijak, seperti untuk kepeduliaan terhadap lingkungan, ketergantungan terhadap alam, kebersihan dan keindahan, kesehatan, kerusakan alam. Demikian pula alam memperlakukan manusia dengan begitu baik. Alam, baik itu ekologi fauna maupun flora, menyediakan sumber kehidupan yang dapat dimanfaatkan oleh manusia. Alam merupakan suatu wadah bagi manusia untuk mencari makna kehidupan bukan untuk mengeksploitasikannya.
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN MENULIS NASKAH DRAMA MELALUI FILM DRAMA KOREA Sri Indrawati; Rice Astriani; didi suhendi
Logat: Jurnal Bahasa Indonesia dan Pembelajaran Vol 9 No 2 (2022): Logat: Jurnal Bahasa dan Indonesia dan Pembelajaran
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/logat.v9i2.589

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk berupa media pembelajaran menulis naskah drama melalui film drama Korea yang sesuai dengan kebutuhan siswa dan guru. Penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan (research and development). Terdapat lima langkah yang digunakan dalam penelitian ini yaitu 1) Potensi dan Masalah; 2) Pengumpulan Data; 3) Desain Produk; 4) Validasi Produk; dan 5) Revisi Produk. Dalam penelitian ini digunakan empat instrumen pengumpulan data yaitu wawancara, angket, observasi, dan lembar penilaian. Wawancara, angket dan observasi digunakan untuk menganalisis kebutuhan siswa dan guru sedangkan lembar penilaian digunakan untuk menguji kelayakan produk yang dihasilkan. Terdapat tiga aspek yang divalidasi yaitu kelayakan isi/materi, kelayakan media/desain, dan kelayakan kebahasaan. Berdasarkan hasil validasi yang dilakukan oleh para ahli/pakar diperoleh hasil 85,71% (sangat layak) untuk kelayakan isi/materi, 92,72% (sangat layak) untuk aspek kalayakan media/desain, dan 74,28% (layak) untuk aspek kelayakan kebahasaan.
PENGARUH PARTISIPASI PENYUSUNAN ANGGARAN TERHADAP KINERJA MANAJERIAL PADA BPR DI WILAYAH OTORITAS JASA KEUANGAN PURWOKERTO Sri Indrawati
Jurnal Ekonomi Bisnis dan Akuntansi (JEBA) Vol 22, No 3 (2020)
Publisher : Ilmu Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unsoed

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (250.406 KB) | DOI: 10.32424/jeba.v22i3.1639

Abstract

PENINGKATAN HASIL BELAJAR MUATAN BAHASA INDONESIA DAN PPKN MELALUI LKPD KONTEKSTUAL DI SEKOLAH DASAR Olivia; Juliana S; Sri Indrawati
Pendas : Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar Vol. 8 No. 2 (2023): Volume 08 No 02, September 2023
Publisher : Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Pasundan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23969/jp.v8i2.9020

Abstract

Permasalahan yang ditemukan di lapangan berdasarkan observasi yang dilakukan antara lain: peserta didik memperoleh hasil belajar rendah, peserta didik kurang aktif mengikuti pembelajaran, dan pembelajaran menggunakan buku cetak yang kurang menarik. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penggunaan LKPD kontekstual dalam meningkatkan hasil belajar peserta didik muatan Bahasa Indonesia dan PPKn. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas yang terdiri dari tahap perencaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Analisis data dilakukan dengan menggunakan analisis deskriptif (rata-rata dan proporsi). Sedangkan pembelajaran ketuntasan campuran didasarkan pada ketuntasan secara personal dan klasikal.Adapun ketuntasan hasil belajar yang diperoleh dalam penelitian yaitu: pada pra siklus sebesar 46%, pada siklus I sebesar 68%, dan pada siklus II sebesar 89%, pada setiap siklusnya terjadi peningkatan. Berdasarkan analisis tersebut maka dapat dikatakan bahwa penggunaan LKPD kontekstual dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas I di sekolah dasar.
USE OF CONCEPT MAP TO IMPROVE SOCIAL STUDIES LEARNING OUTCOMES IN CLASS IV NATURAL RESOURCES MATERIAL AT SD NEGERI 1 KALIGAYAM SRI INDRAWATI
Social, Humanities, and Educational Studies (SHES): Conference Series Vol 5 (2022): Social, Humanities, and Educational Studies (SHEs): Conference Series (Special Issue 2
Publisher : Universitas Sebelas Maret

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20961/shes.v5i6.81179

Abstract

The aim of the research is to improve student learning outcomes and to determine the effectiveness of the concept map method in Social Sciences subjects, especially in class IV student learning. The research subjects were all 15 grade IV students at SD Negeri 1 Kaligayam, consisting of 13 male students and 2 female students. The research was carried out using the classroom action research method which consisted of 2 cycles. The research results show an increase in student learning outcomes in natural resources material using concept maps. This can be shown by the increase in student learning completeness from the initial conditions, cycle 1 and cycle 2, which was 26.67%; 60%; 93.33%. Increase in the average score in Social Sciences subjects from 68.6; 72.6; 80. The conclusion of the research is that the use of concept map designs in social studies learning on Natural Resources material can improve student learning outcomes.