Ida Meutiawati
Universitas Islam Negeri Ar-Raniry

Published : 4 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD) BERBASIS DISCOVERY LEARNING PADA MATERI KALOR DI SMP Desi Ariani; Ida Meutiawati
Jurnal Phi Jurnal Pendidikan Fisika dan Fisika Terapan Vol 1, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Islam Negeri Ar-Raniry

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (3034.884 KB) | DOI: 10.22373/p-jpft.v1i1.6477

Abstract

Berdasarkan observasi di SMP Negeri 1 Bandar Baru, bahwa LKPD yang digunakan selama ini isinya masih belum dirancang untuk peserta didik menemukan dan menerapkan idenya sendiri. Berdasarkan permasalahan tersebut, salah satu upaya yang bisa dilakukan adalah dengan mengembangkan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD), sehingga peneliti berinisiatif untuk mengembangkan LKPD berbasis discovery learning. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan LKPD berbasis discovery learning pada materi kalor di SMP. Jenis penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan yang mengadopsi pengembangan ADDIE (analysis, design, development, implementation and evaluation) dengan modifikasi, tanpa tahapan implementasi dan evaluasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kelayakan pengembangan LKPD berbasis discovery learning yang dinilai oleh ahli media berada pada kategori layak (0,80 ± 0,05) dan ahli substansi materi juga berada dalam kategori layak (0,81± 0,07), serta respon peserta didik terhadap LKPD berbasis discovery learning berada dalam kategori sangat menarik (0,82 ± 0,07). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa LKPD berbasis discovery learning dapat digunakan dalam proses pembelajaran di SMP.
Efektivitas Pendekatan SAVI Terhadap Hasil Belajar Peserta Didik di SMPN 2 Longkib Subulussalam Sri Nengsih; Irpan Ependi; Ida Meutiawati
Jurnal Phi Jurnal Pendidikan Fisika dan Fisika Terapan Vol 3, No 2 (2022)
Publisher : Universitas Islam Negeri Ar-Raniry

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22373/p-jpft.v3i2.13241

Abstract

Inovasi oleh guru dalam pembelajaran sangat diperlukan untuk mencapai hasil belajar peserta didik yang lebih baik.  Melalui Pendekatan SAVI (Somatis, Auditori, Visual dan Intektual) dalam pembelajaran, peneliti ingin mengetahui pengaruhnya terhadap hasil belajar peserta didik di SMPN 2 Longkib Subulussalam. Penelitian ini tergolong penelitian deskriptif kauntitatif dengan  metode pre-eksperimen berdesain the one group pre-test post test desaign. Kelas VIII SMP Negeri 2 Longkib Kota Subulussalam pada tahun ajaran 2021/2022 telah dipilih sebagai kelas Sampel pada penelitian ini. Data penelitian diperoleh melalui soal tes dan angket yang sudah divalidasi. Hasil penelitian menunjukkan untuk nilai rata-rata pre-test sebesar 31,95 dan nilai rata-rata post-test 78,86. Sedangkan respon peserta didik terhadap pendekatan SAVI dalam pembelajaran diperoleh dari data angket sebesar 62,6 %. Melalui uji t diperoleh nilai signifikansinya lebih kecil dari 0,005 yang berarti  H0 ditolak dan Ha diterima. Sehingga dapat disimpulkan bahwa  pendekatan SAVI telah berpengaruh terhadap hasil belajar peserta didik SMP Negeri 2 Longkib Kota Subulussalam.
Integrating Islamic Values into Science Learning in Indonesian Islamic Higher Education: Expectation and Implementation Fitriyawany Fitriyawany; Lailatussaadah Lailatussaadah; Ida Meutiawati
Tadris: Jurnal Keguruan dan Ilmu Tarbiyah Vol 7, No 1 (2022): Tadris: Jurnal Keguruan dan Ilmu Tarbiyah
Publisher : Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (924.672 KB) | DOI: 10.24042/tadris.v7i1.10802

Abstract

Integrating Islamic science in universities is very important to be applied to form human resources with character. This study aimed to analyze the expectations and implementation of the integration of Islamic values in lecturers of PTKIN in Aceh. This qualitative descriptive approach involved three deputy deans for academic affairs, nine lecturers, and 12 students from 3 PTKINs in Aceh. Data collection was through an interview, observation, and document analysis (curriculum, books, standard operating procedures (SOPs), and Rencana Pembelajaran Semesters (RPS) or semesterly lesson plans). Data analysis was carried out with an interactive model. The results revealed that integrating Islamic values into the sciences was very diverse in each PTKIN in Aceh. The lecturers had different views and interpretations of the paradigm of integrating Islamic values into learning regarding the boundaries and the concepts applied. Besides, there were no written standard rules and policies (SOP) on integrating Islamic values and limited references used by lecturers in implementing science learning that integrates Islamic values. PTKIN hopes to achieve its vision, goals, and objectives in integrating Islamic values. These objectives can be achieved in science learning. This study concluded that science integration at PTKINs in Aceh had not been consistently carried out, affecting the implemented level that may, in turn, affect the students’ learning. Nevertheless, this study has not examined a set of learning.
Open Ended Learning pada Pembelajaran Fisika Tingkat SMA/MA Nurhayati Nurhayati; Ida Meutiawati; Dinda Burhani
Jurnal Phi Jurnal Pendidikan Fisika dan Fisika Terapan Vol 4, No 1 (2023)
Publisher : Universitas Islam Negeri Ar-Raniry

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22373/p-jpft.v4i1.17569

Abstract

Beragamnya metode yang dikembangkan untuk meningkatkan Higher Order Thingking Skill (HOTS) melalui Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Ditjen GTK), dan satu yang populer adalah Open Ended Learning. Penelitian ini mengeksplorasi pandangan keefektifan Open Ended Learning dalam meningkatkan kemampuan HOTS peserta didik. Penelitian menggunakan metode quasi eksperimental dengan nonequivalent control group desain. Peneliti melakukan uji pada 2 kelas XI yang masing-masing berjumlah 18 Siswa. Data menunjukkan bahwa: 1) Nilai  >  yaitu 15.373 > 1.691; 2) Nilai normalitas gain pada kelas eksperimen sebesar 0,71 sedangkan pada kelas kontrol sebesar 0,12. Peneliti menyimpulkan penerapan Open Ended Learning sangat efektif untuk meningkatkan kemampuan HOTS peserta didik sehingga perlu diterapkan dalam pembelajaran fisika di tingkat SMA/MA.