Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Ilmiah Dinamika Sosial

PARTISIPASI PEMERINTAHAN ADAT SERTA MASYARAKAT TENGANAN PEGRINGSINGAN DALAM PENGELOLAAN KEUANGAN DESA I Dewa Ayu Putri Wirantari
Jurnal Ilmiah Dinamika Sosial Vol 4 No 1 (2020)
Publisher : Universitas Pendidikan Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (912.252 KB) | DOI: 10.38043/jids.v4i1.2306

Abstract

Partisipasi pemerintahan adat di Desa Tenganan Pegringsingan dalam pengelolaan keuangan desa dilakukan melalui pemanfaatan serta pengelolaan ekowisata Desa sebagai mana pengelolaan ekowisata termasuk dalam pembangunan pariwisata yang  menjadi salah satu bagian terpenting dalam perekonomian partisipasi pemerintah desa dalam pengelolaan dana desa mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa dan pemerataan pembangunan yang dilaksanakan melalui desa, Pengelolaan keuangan desa menjadi hak serta kewajiban Desa dalam penyelenggaraan pemerintahan desa yang dinilai bahwa sebagai bentuk kekayaan lain yang berhubungan dengan hak dan kewajiban desa dalam pengelolaan keuangan Desa. Dalam partisipasi pemerintahan adat di Desa Tenganan Pegringsingan bertujuan untuk pembangunan, pemberdayaan masyarakat serta dalam meningkatkan pengembangan jaringan ekowisata desa dalam pengelolaan keuangan. Pentinganya penelitian ini untuk mengetahui seberapa besar partisipasi pemerintah adat serta masyarakat adat dalam pengelolaan keuangan melalui ekowisata desa bentuk partispasi masyarakat dalam perekonomian di Desa Adat Tenganan  dengan membuka usaha-usaha kecil di lingkungan Desa Tenganan Pegringsingan. Masyarakat sangat berperan penting dalam pengelolaan keuangan sebagai pengembangan Kawasan berbasis lokal wisdom. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif adalah penelitian dengan pendekatan deskriptif, yang dimaksudkan sebagai pengukuran fenomena sosial tertentu yang mampu mengembangkan konsep serta menghimpun fakta tetapi tidak melakukan hipotesis                 Kata Kunci : Partisipasi Masyarakat, Keuangan Desa, Pengelolaan Keuangan Desa