Claim Missing Document
Check
Articles

Found 16 Documents
Search

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS MULTIMEDIA PADA MATA PELAJARAN IPS KELAS V SD Mewengkang, Alfrina; Takaredase, Agustinus; Kale?e, Putri Y
FRONTIERS: JURNAL SAINS DAN TEKNOLOGI Vol 1, No 3 (2018): DESEMBER 2018
Publisher : Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1317.156 KB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengembangkan pembelajaran berbasis multimedia yang efektif, kreatif dan mendukung proses penyampaian pesan dan informasi kepada peserta didik dalam proses pembelajaran. Metode pengembangan media pembelajaran keragaman budaya di Indonesia ini menggunakan metode pengembangan MDLC versi Luther-Sutopo dan untuk pengujian aplikasi ini menggunakan metode pengujian white box untuk developer test dan metode pengujian black box untuk end user test. Aplikasi ini menggunakan dasar pemograman Adobe ActionScript 3.0 pada Adobe Flash. Hasil dari penelitian ini menampilkan pilihan menu keragaman budaya di Indonesia. Kemudian sistem akan menampilkan pilihan sesuai dengan pilihan user. Sistem menampilkan pembelajaran dengan dukungan gambar, teks dan video yang menjelaskan tentang materi pembelajaran yang sedang ditampilkan.Kata Kunci: Aplikasi, Pengembangan MDLC, Keragaman Budaya di Indonesia
EKSISTENSI WISATA BUDAYA MANE’E DI DESA KAKOROTAN KABUPATEN KEPULAUAN TALAUD Baeruma, Ginaekaruthiany; Takaredase, Agustinus; Pontoh, Hantje
YUME : Journal of Management Vol 4, No 2 (2021)
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.2568/yum.v4i2.944

Abstract

Latar belakang penelitian ini yaitu menelusuri unsur-unsur pada kebudayaan etnik melalui pelestarian kearifan lokal budaya Mane’e yang dapat menjadi unsur dasar pada pembangunan harga diri suatu komunitas budaya dalam hal ini masyarakat Talaud. Penelitian ini menganalisis Eksistensi Wisata Budaya Mane’e di Desa Kakorotan Kabupaten Kepulauan Talaud, Sulawesi Utara. Penelitian ini bertujuan untuk 1) Mengkaji keberadaan serta daya tarik budaya Mane’e 2) Mendeskripsikan nilai- nilai kearifan lokal budaya Mane’e 3) Mengkaji strategi pemerintah dan masyarakat dalam menjaga eksistensi budaya Mane’e 4) Mengkaji tanggapan wisatawan terhadap Wisata Budaya Mane’e di Desa Kakorotan Kabupaten Kepulauan Talaud. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu deskriptif kualitatif dengan pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa budaya Mane’e masih terlaksana di zaman modern sekarang ini, terdapat makna dan nilai budaya serta kearifan lokal Mane’e yaitu Eh’a, terdapat strategi pemerintah dalam menjaga eksistensi Wisata Budaya Mane’e, terdapat tanggapan positif dan negatif wisatawan terhadap Wisata Budaya Mane’e terutama mengenai sarana dan prasarana serta aksesbilitas di Desa Kakorotan Kabupaten Kepulauan Talaud. Penelitian ini dapat dijadikan sebagai sumber kajian dari budaya Mane’e, yang merupakan tradisi yang mengandung kearifan-kearifan lokal masyarakat yang telah dilaksanakan secara turun-temurun. Penelitian ini dapat menjadi salah satu sumber bahan ajar di bidang pariwisata. Kata Kunci: Kabupaten Kepulauan Talaud, budaya pesisir, upacara ritual, mane’e, nilai-nilai kearifan lokal
Peran Keteladanan Guru dalam Pembentukan Karakter Siswa SMK Yadika Langowan Hakim Setiawan Hamid; Irenne Lombogia; Agustinus Takaredase; Harrichoon Angmalisang
JURNAL EDUNITRO Vol. 2 No. 1 (2022): April Issue
Publisher : Department of Electrical Engineering Education, Faculty of Engineering, State University of Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (272.689 KB) | DOI: 10.53682/edunitro.v2i1.3436

Abstract

Abstract— This study aims to find out how the role of exemplary teachers in SMK Yadika Langowan and how the character of students in SMK Yadika Langowan. This study uses descriptive qualitative research methods that produce descriptive data in written or spoken words from people and observed behavior. Furthermore, the researcher himself took the object of research to 8 teachers and several students, each of whom answered the researcher. Data collection techniques that researchers use are observation, interviews, and documentation. The results of this study that the researchers got are where the role of exemplary teachers in SMK Yadika Langowan can be perfect. All existing teachers work as assigned by the principal. Furthermore, regarding the character of students, there are still many other factors that influence it. However, of all these factors, the school has tried to make and prevent it through various ways, including making regulations and sanctions for those who violate them. Abstrak— Tujuan dari penelitian ini yaitu mengetahui bagaimana peran keteladanan guru yang ada di SMK Yadika Langowan, dan bagaimana karakter siswa yang ada di SMK Yadika Langowan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan perilaku yang diamati. Peneliti sendiri mengambil objek penelitian kepada 8 orang guru dan beberapa siswa yang masing-masing telah memberikan jawaban kepada peneliti. Teknik pengumpulan data yang peneliti gunakan yaitu melalui observasi, wawancara, serta dokumentasi. Hasil dari penelitian ini yang peneliti dapatkan adalah dimana peran keteladanan guru yang ada di SMK Yadika Langowan dapat dikatakan sangat baik. Semua guru yang ada bekerja sebagaimana tugas yang telah diberikan oleh kepala sekolah.  Mengenai karakter siswa memang masih banyak lagi faktor-faktor yang mempengaruhinya. Akan tetapi dari semua faktor itu dari pihak sekolah telah berupaya membuat dan mencegah lewat berbagai cara di antaranya membuat peraturan dan sanksi bagi yang melanggarnya.
Penerapan Metode Pembelajaran Demonstrasi Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Animasi 2D pada Siswa SMK Sharen Nia Novrita Desly Rondonuwu; James Sumayku; Agustinus Takaredase
Edutik : Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 2 No. 2 (2022): EduTIK : April 2022
Publisher : Jurusan PTIK Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/edutik.v2i2.4553

Abstract

Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar Animasi 2D pada siswa kelas XI Multimedia SMK Negeri 1 Tombulu. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis deskriptif kualitatif, suatu metode penelitian yang bersifat menggambarkan kenyataan atau fakta sesuai dengan data yang diperoleh. Adapun subjek dalam penelitian ini yaitu siswa kelas XI Multimedia yang berjumlah 13 orang siswa. Pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu dengan menggunakan Teknik Dokumentasi, Tes, Observasi. Dari hasil penelitian yang dilakukan di peroleh hasil belajar pada siklus I 46% dan pada siklus II 92%. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penerapan metode pembelajaran demonstrasi dapat meningkatkan hasil belajar Animasi 2D pada siswa kelas XI Multimedia SMK Negeri 1 Tombulu.
PENGARUH MINAT BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN JARINGAN DASAR Julianti Alisia Mona Salem; Wensi Ronald Lesli Paat; Agustinus Takaredase
Edutik : Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 1 No. 2 (2021): EduTIK : April 2021
Publisher : Jurusan PTIK Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (587.488 KB) | DOI: 10.53682/edutik.v1i2.1172

Abstract

Minat belajar adalah salah satu pendorong siswa lebih giat belajar, hal ini berguna untuk meningkatkan kemajuan teknologi siswa dan dapat menghasilkan nilai yang bagus, oleh karena itu minat dan hasil belajar tidak dapat dipisahkan. Alur penelitian ini adalah untuk memahami pengaruh minat belajar terhadap hasil belajar jaringan dasar di SMK Negeri 1 Sinonsayang. Dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian korelasi untuk mengetahui pengaruh antara dua variabel. Hasil penelitian ini menunjukan adanya pengaruh antara minat belajar dengan hasil belajar hal ini ditunjukkan dengan diperoleh thitung sebesar = 2,58. Derajat keabsahannya (db=60-2=58) pada taraf signifikan 0,05 diperoleh ttabel, Ho ditolak Ha diterima yang berarti ada hubungan yang signifikan dan positif antara minat belajar terhadap hasil belajar siswa.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY TERHADAP HASIL BELAJAR DI SMK Devita Caroline Pauran; Jimmy Waworuntu; Agustinus Takaredase
Edutik : Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 1 No. 2 (2021): EduTIK : April 2021
Publisher : Jurusan PTIK Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (814.238 KB) | DOI: 10.53682/edutik.v1i2.1173

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh pembelajaran model discovery terhadap hasil belajar Komputer dan Jaringan Dasar siswa kelas X TKJ SMK Negeri 1 Touluaan. Penelitian ini menggunakan Metode eksperimen semu (Quasi Eksperimental). Rancangan eksperimen semu yang digunakan adalah Non Equivalent Control Group Desain. Sampel penelitian ini diambil 56 responded, 28 responded untuk kelas eksperimen, dan 28 responded untuk kelas kontrol. Data hasil penelitian dikumpulkan melalui tes hasil belajar. Hasil penelitian yang diperoleh dari penelitian ini adalah pengaruh model pembelajaran discovery secara signifikan dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata Pelajaran Komputer dan Jaringan Dasar di SMK Negeri 1 Touluaan. Pengaruh Model Pembelajaran Discovery melalui uji statistik dengan menggunakan uji-t ternyata nilai thitung lebih besar dari ttabel atau thitung = 3, 071 > ttabel = 1,684 pada α = 0,05 dk = n – 2. Dengan demikian penelitian ini menerima hipotesis alternatif (Ha) dan menolak hipotesis normal (Ho) artinya terdapat pengaruh Pembelajaran Model Discovery terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajarran Komputer dan Jaringaan Dasar SMK Negeri 1 Touluaan.
PENGARUH PEMBELAJARAN BERBASIS MULTIMEDIA TERHADAP HASIL BELAJAR DESAIN MULTIMEDIA INTERAKTIF SISWA SMK Novri Alfred Worang; Marthinus Maxi Mintjelungan; Agustinus Takaredase
Edutik : Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 1 No. 3 (2021): EduTIK : Juni 2021
Publisher : Jurusan PTIK Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (678.606 KB) | DOI: 10.53682/edutik.v1i3.1347

Abstract

Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan dua variabel, tujuan penelitian ini untuk mengetahui apakah model pembelajaran berbasis multimedia dapat meningkatkan hasil belajar Desain Multimedia Interaktif siswa kelas XII Multimedia SMK Negeri 3 Tahuna. Penelitian ini terdiri dari dua variabel, yaitu variabel bebas yakni media pembelajaran berbasis multimedia dan variabel terikat yakni hasil belajar desain multimedia interaktif. Hasil penelitan menunjukkan bahwa dengan menerapkan model pembelajaran berbasis multimedia suasana pembelajaran menjadi meyenangkan sehingga hasil belajar siswa meningkat, Berdasarkan perhitungan pengujian hipotesis penelitia, diperoleh thitung senilai 2,523. Berdasarkan tabel distribusi t pada ∝ = 0,05 dengan derajat kebebasan n1 + n2 – 2 = 25 + 25 – 2 = 48 maka diperoleh ttabel senilai 1,679. Jadi t hitung lebih besar dari t tabel, yaitu t hitung = 2,523 > t tabel = 1,679. Berdasarkan kriteria pengujian jika t hitung lebih besar dari t tabel (t hitung >t tabel) maka Ho ditolak yang berarti HA diterima. Dengan demikian kesimpulan pengujian adalah hasil belajar desain multimedia interaktif kelompok eksperimen yang diajar dengan media pembelajaran berbasis multimedia lebih tinggi dari pada hasil belajar desain multimedia interaktif kelompok kontrol yang tidak diajar dengan menggunakan media pembelajaran berbasis multimedia.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAM ASSISTED INDIVIDUALIZATION TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA JARINGAN DASAR SISWA SMK Frylly Frycylya Warokka; Mario Tulenan Parinsi; Agustinus Takaredase
Edutik : Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 1 No. 3 (2021): EduTIK : Juni 2021
Publisher : Jurusan PTIK Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (653.204 KB) | DOI: 10.53682/edutik.v1i3.1547

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh model pembeajaran kooperatif tipe team assisted individualization terhadap hasil belajar Jaringan dasar siswa kelas X SMK N 1 Tahuna. Hasil penelitian menunjukan bahwa nilai rata – rata belajar siswa adalah 83,6 dan nilai rata – rata hasil belajar siswa kelas kontrol adalah 73 hasil pengujian hipotesis dengan menggunakan uji t menunjukan bahwa terdapat perbedaan hasil belajar antar asiswa yang diajarkan dengan model Kooperatif tipe team assisted individualization dan siswa yang diajarkan dengan metode ceramah. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran tipe team assisted individualization berpengaruh positif terhadap hasil belajar Jaringan Dasar siswa SMK N 1 Tahuna.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN BLENDED LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR TEKNIK ANIMASI 2D DAN 3D SISWA SMK Brenda Imelda Karisoh; Daniel Riano Kaparang; Agustinus Takaredase
Edutik : Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 1 No. 3 (2021): EduTIK : Juni 2021
Publisher : Jurusan PTIK Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (704.523 KB) | DOI: 10.53682/edutik.v1i3.1891

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Model Pembelajaran Blended Learning terhadap hasil belajar Teknik Animasi 2d dan 3d siswa kelas XI Multimedia SMK Negeri 1 Tondano. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian eksperimen dengan bentuk Quasi Experimental Design atau eksperimen semu dan rancangan penelitian yang digunakana dalam penelitian ini adalah Post-Test Only Control Design. Sebelum treatment diberikan dimasing-masing kelas, dilakukan pre-test terlebih dahulu. Setelah itu dilakukan pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran Blendend Learning untuk kelas eksperimen dan menggunakan metode konvensional untuk kelas kontrol. Setelah proses pembelajaran selesai kemudian dilakukan post-test untuk masing-masing kelas. Dari hasil post-test inilah diperoleh hasil penelitian ini yaitu terdapat pengaruh model Pembelajaran Blended Learning terhadap hasil belajar Teknik Animasi 2d dan 3d siswa kelas XI Multimedia SMK Negeri 1 Tondano.
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SIMULASI DAN KOMUNIKASI DIGITAL SISWA SMK Zaveren Hanna Gloria Rorong; Christine Takarina Meitty Manoppo; Agustinus Takaredase
Edutik : Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 1 No. 5 (2021): EduTIK : Oktober 2021
Publisher : Jurusan PTIK Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (261.196 KB) | DOI: 10.53682/edutik.v1i5.1900

Abstract

Dilaksanakannya penelitian tindakan kelas ini dilatarbelakangi oleh permasalahan rendahnya hasil belajar simulasi dan komunikasi digital pada siswa TKJ SMK Negeri 1 Kakas, penebab utamanya karena penggunaan model pembelajaran konvensional yang terlalu monoton. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk meningkatkan hasil belajar simulasi dan komunikasi digital siswa pada pokok bahasan aplikasi pengolah kata Microsoft Word dan alikasi pengolah data dan angka Microsoft Excel. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Oktober sampai November tahun 2020 di kelas jurusan TKJ SMK Negeri 1 Kakas. Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan dua siklus yang terdiri dari empat pertemuan dalam satu siklus. Setiap siklus terdiri dari rencana tindakan, peaksanaan tindakan dan refleksi. Teknik analisis data penelitian ini menggunakan analisis deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe STAD dapat meningkatkan hasil belajar siswa dari penerapan di siklus yang pertama sampai penerapan pada siklus yang kedua. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran kooperatif tipe STAD dapat meningkatkan hasil belajar simulasi dan komunikasi digital.