Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Sakai Sambayan

PELATIHAN PEMROGRAMAN WEB SEBAGAI KEAHLIAN PROFESSIONAL DAN MANDIRI BAGI SANTRI Hery Dian Septama, Muhamad Komarudin, Titin Yulianti, Mahendra Pratama; Afri Yudamson
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Sakai Sambayan Vol 5 No 1 (2021)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jss.v5i1.287

Abstract

Pondok pesantren telah menjadi bagian tidak terpisahkan dalam masyarakat untuk mendidik generasi penerus bangsa tidak hanya dalam bidang iman dan taqwa (imtaq) tapi juga dalam bidang ilmupengetahuan dan teknologi (iptek). Sejalan dengan perkembangan zaman, santri juga dituntut menguasai iptek dengan baik sehingga pondok pesantren juga telah mengembangkan pola pendidikannya yang kemudian banyak dikenal sebagai pondok pesantren modern. Salah satunya ialah Pondok Pesantren Al Fatah yang terletak di terletak Kabupaten Lampung Selatan, Provinsi Lampung Indonesia. Namun, acapkali permasalahan timbul dikarenakan tenaga pengajar yang ada di pondok pesantren kurang memberikan materi dengan maksimal sehingga penguasaan materi santri masih rendah. Proses sinergisumberdaya pendidik di Unila untuk dapat memberikan pelatihan dan pendampingan keahlian pemrograman web lebih lanjut kepada para santri guna menghasilkan santri yang mempunyai kemampuan iptek yang baik. Secara keseluruhan kegiatan berjalan dengan baik yang ditunjukkan dengan komitmen pimpinan pondok yang sangat mendukung kegiatan ini. Santri yang mengikuti kegiatan ini menunjukkan hasil pelatihan yang sangat baik yang ditunjukkan dengan nilai tugas secara rata-rata sebesar 91. Hasil pengisian boring evaluasi pelatihan jug menunjukkan hasil yang baik. Hasil penyampaian cukup jelas(P1) sebesar 4,63, saya memahami materi yang disampaikan lebih dari 80% (P2) yaitu sebesar 4,47, materi yang disampaikan bermanfaat (P3) sebesar 4,63, saya akan menerapkan materi yang saya peroleh dari pelatihan ini (P4) sebesar 4,26, dan pelatihan yang diberikan relevan dengan kondisi saat ini (P5) sebesar 4,42.
PENGEMBANGAN WEBSITE DESA PEKON KILUAN NEGERI MENUJU KAWASAN WISATA BERBASIS TIK Helmy Fitriawan; Umi Murdika; Afri Yudamson
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Sakai Sambayan Vol 3 No 3 (2019)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jss.v3i3.162

Abstract

Pekon Kiluan Negeri merupakan salah satu target wisata di daerah Lampung yang banyak menarik minat wisatawan. Letaknya yang jauh dari pusat kota dan akses jalan yang kurang memadai menjadi faktor penghambat penyebaran informasi dan promosi. Di lain pihak, perkembangan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) semakin pesat. Pengguna internet di Indonesia sebesar 132,7 juta jiwa dari total populasi penduduk Indonesia 256,2 juta jiwa yang menunjukkan tingginya minat masyarakat Indonesia dalam mengakses informasi melalui internet. Hal ini menjadi peluang untuk mempromosikan potensi desa dan wisata Pekon Kiluan Negeri melalui internet. Dengan demikian, perlu dilakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat berupa pemberian pelatihan dan bimbingan kepada masyarakat Pekon Kiluan Negeri dalam memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) untuk pengembangan website desa. Website desa yang dikembangkan berisi informasi sistem pemerintahan, latar belakang, dan lokasi dari berbagai pilihan wisata. Kegiatan ini dapat mempermudah sarana promosi desa dan juga dapat meningkatkan kompetensi sumber daya manusia dalam hal pemanfaatan TIK. Kata kunci: target wisata, TIK, website desa, promosi desa wisata
PEMBUATAN RUNNING TEXT BERBASIS ARDUINO DENGAN KONEKASI BLUETOOTH UNTUK MENINGKATKAN IPTEKS KARANG TARUNA DESA PADANG CERMIN Titin Yulianti; Afri Yudamson; FX Arinto Setyawan; Hery Dian Septama; M Komarudin
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Sakai Sambayan Vol 4 No 2 (2020)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jss.v4i2.225

Abstract

Karang taruna merupakan wadah pembinaan dan pengembangan potensi sumber daya manusia bagi generasi muda di suatu desa/kelurahan. Demikian halnya dengan karang taruna desa Padang Cermin kecamatan Padang Cermin Kabupaten Pesawaran. Belum adanya pusat pelatihan bidang elektronika dan teknologi di Desa tersebut menjadi persoalan bagi pemuda untuk meningkatkan softskill. Padahal, softskill merupakan hal yang dibutuhkan baik dalam dunia kerja maupun usaha mandiri. Oleh karena itu, untuk meningkatkan softskill pemuda desa Padang Cermin, melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini diberikan pelatihan secara langsung proses pembuatan Running text berbasis arduino yang terkoneksi dengan smartphone melalui media bluetooth. Keunggulan Running text yang dibuat yaitu pengaturan tampilan teks dapat dilakukan melalui smartphone yang terkoneksi bluetooth. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bermanfaat untuk menambah pengetahuan dan keterampilan peserta yaitu pemuda Karang Taruna desa Padang Cermin dalam rangka peningkatan sumber daya manusia di bidang IPTEKS. Dengan kegiatan ini juga dapat meningkatkan kreatifitas peserta dalam memanfaatkan teknologi untuk menciptakan alat yang inovatif. Hal ini tentunya menambah softskill sehingga dapat berkompetisi di dunia kerja, serta membuka peluang untuk membuat usaha pemesanan pembuatan running text dari pihak luar. Dengan demikian, peningkatan IPTEKS ini bermanfaat untuk peningkatan ekonomi masyarakat khususnya pemuda Karang Taruna. Antusiasme peserta dalam kegiatan ini tercermin dari hasil kuisioner. Para peserta berharap untuk diadakan kegiatan lanjutan terkait penerapan teknologi. Kata kunci: karang taruna, Padang Cermin, teknologi, running text, Arduino, bluetooth