Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : TEKNOLOGIA

PENGARUH WAKTU PENYIMPANAN TERHADAP KARAKTERISTIK MEKANIK TANAH LEMPUNG Dyah Pratiwi Kusumastuti; Arief Suardi Nur Chairat; Ganda Surahman
JURNAL TEKNOLOGIA Vol 5 No 1 (2022): Jurnal Teknologia
Publisher : Aliansi Perguruan Tinggi Badan Usaha Milik Negara (APERTI BUMN)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengujian tanah di laboratorium sangat penting untuk dilakukan, karena data hasil pengujian merupakan gambaran atau kondisi tanah yang akan digunakan dalam perencanaan suatu konstruksi. Namun waktu pengujian tidak selalu dapat dilakukan pada saat atau waktu yang sama dengan pengambilan contoh tanah. Pada penelitian ini ditinjau pengaruh waktu pengujian terhadap nilai parameter kuat geser berdasarkan uji kuat geser langsung dan kuat tekan bebas. Waktu pengujian divariasikan mulai dari 0 hari, 7 hari dan 14 hari dari waktu pengambilan contoh tanah dengan benda uji yang dipadatkan kembali tanpa melihat kondisi penyimpanan contoh tanahnya. Berdasarkan hasil penelitian didapatkan bahwa parameter kuat geser contoh tanah dipadatkan dipengaruhi oleh waktu pengujian, kadar air dan proses pemadatannya. Dimana pada pengujian kuat geser langsung pada hari ke – 7 dengan kadar air 42,26% didapatkan nilai kohesi 14,94 kN/m2 dibandingkan pengujian 0 hari dengan kadar air 38,44% dengan nilai kohesi mencapai 37,74 kN/m2. Dan pada pengujian kuat tekan bebas pada hari ke – 7 dengan kadar air 51,06% didapatkan nilai cu 28,89 kN/m2 dan qu 57,78 kN/m2 dibandingkan pada pengujian 0 hari dengan kadar air 35,68% didapatkan nilai cu dan qu yang lebih dari 100 kN/m2.