Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

Karakterisasi Morfologi Daun dan Anatomi Stomata pada Beberapa Species Tanaman Jeruk (Citrus sp) Yati Tuasamu
Agrikan: Jurnal Agribisnis Perikanan Vol 11, No 2 (2018)
Publisher : Sangia Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (754.901 KB) | DOI: 10.29239/j.agrikan.11.2.85-90

Abstract

ANALISIS KADAR MERKURI (Hg) PADA BADAN AIR DI BEBERAPA TITIK SUNGAI WAIAPU KABUPATEN BURU Abraham Mariwy; Yati Tuasamu; Warinah Warinah
Molluca Journal of Chemistry Education (MJoCE) Vol 9 No 2 (2019): Molluca Journal of Chemistry Education (MJoCE)
Publisher : Program Studi Pendidikan Kimia FKIP Universitas Pattimura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30598/MJoCEvol9iss2pp116-122

Abstract

Merkuri dan turunannya telah lama diketahui sangat beracun sehingga kehadirannya di lingkungan perairan dapat mengakibatkan kerugian pada manusia karena sifatnya yang mudah larut dan terikat dalam jaringan tubuh organisme air. Selain itu pencemaran merkuri mempunyai pengaruh terhadap ekosistem setempat yang disebabkan sifatnya yang stabil dalam sedimen, kelarutannya yang rendah dalam air dan kemudaahannya diserap dan terakumulasi dalam jaringan tubuh organisme air, baik melalui proses bioakumulasi maupun biomagnifikasi yaitu melalui rantai makanan. Penelitian ini dilakukan untuk menentukan kadar logam berat merkuri (Hg) pada badan air dari sungai Waiapu Pulau Buru. Hal ini sangat penting dilakukan karena selama ini sungai tersebut menjadi tempat pembuangan limbah sisa pengolahan emas secara tradisional menggunakan tromol.Tahap penelitan lapangan meliputi pengukuran parameter fisika dan kimia serta pengambilan sampel dilakukan pada bulan Juli 2015. Sampel air sungai kemudian dikirim ke Laboratorium Kimia Universitas Muhamadiyah Malang untuk pengukuran kadar merkuri menggunakan AAS dengan teknik kurva kalibrasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kadar merkuri pada tiga lokasi sampel yaitu A B dan C masing-masing adalah: 1,392 ppm, 1,5912 ppm dan 3,1975 ppm telah melampaui standar yang ditetapkan oleh pemerintah melalui keputusan Menteri Lingkungan Hidup RI Nomor 115 tahun 2003 yaitu ambang batas merkuri (Hg) pada air golongan C adalah 0,002 ppm.
Penguatan Kompetensi Guru IPA melalui pelatihan dan Pendampingan Pembuatan Media Pembelajaran Macromedia Flash di SDN 1 Liang Kabupaten Maluku Tengah Safarin Zurimi; Yati Tuasamu; Kasriana Kasriana; Rasid Ode
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 4 No. 4 (2022): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (628.619 KB) | DOI: 10.31004/jpdk.v4i4.6114

Abstract

Pelatihan yang dilakukan di SDN 1 Liang kabupaten Maluku Tengah ini ditujukan kepada guru-guru untuk meningkatkan keahlian, pengetahuan, dan sikap dalam rangka meningkatkan kinerja saat ini memanfaatkan software Macromedia Flash. Pengabdian ini menghasilkan peningkatan pengetahuan dan keterampilan guru dalam pembuatan media pembelajaran Macromedia Flash, dimana ketika kegiatan diawali dengan beberapa pertanyaan tentang apa itu Macromedia Flash, ternyata seluruh guru (100%) belum pernah mengenal dan menggunakan Macromedia Flash. Sehingga kegiatan pelatihan ini narasumber dan Tim PKMs begitu kerja keras dalam membimbing guru agar dapat memahami apa itu Macromedia Flash. Setelah diajarkan pembuatan animasi sederhana dan menjalankannya terlihat 12 guru (92,31%) sudah mampu membuat animasi sederhana dari materi mata pelajaran yang mereka ampuh, Kemajuan menggunakan Program Macromedia Flash serta paham dengan program tersebut juga meningkat dari 13 guru (100%) belum mampu tercapai 12 Guru (92,31%) mampu menjalankan program dan Paham dengan Macromedia Flash. Melalui kegiatan pelatihan ini, diperoleh produk berupa CD pembelajaran berbasis Macromedia Flash yang dapat digunakan untuk mencapai tujuan pembelajaran dan menciptakan suasana pembelajaran yang menarik dan menyenangkan.
Penggunaan Aplikasi Google Classroom sebagai Media Bantu Diskusi pada Pembelajaran Matematika Siswa Kelas XI Al – Wathan Ambon Safarin Zurimi; Darwin Darwin; Yati Tuasamu; Yuyun Mayau
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 4 No. 6 (2022): Jurnal Pendidikan dan Konseling: Special Issue (General)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v4i6.9650

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penggunaan aplikasi Google Classroom sebagai media bantu diskusi pada pembelajaran matematika siswa kelas XI A keperawatan SMK Al-Wathan. Penelitian ini adalah peneilitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Instrument penelitian ini menggunakan tes, lembar kuesioner dan wawancara. Data tentang penggunaan aplikasi google classroom sebagai media bantu diskusi pada pembelajaran matemetika dalam penelitian ini diperoleh dari hasil tes siswa yang sudah sangat efektif dan termasuk dalam kualifikasi sangat baik sebanyak 5 siswa (36%), kualifikasi baik senyak 6 siswa (48%), dan kualifikasi cukup sebanyak 4 siswa (16%). Kemudian Data yang diperoleh dari pemberian kuesrioner dengan jumlah 18 pernyataan dianalisis menggunakan skala likert dengan skor 1 sampai 4. Dengan demikian penggunaan aplikasi Google Classroom sebagai media bantu diskusi pada pembelajaran matematika adalah 82.68%. Hal ini termasuk dalam kategori interval sangat setuju dengan nilai 3.26, sehingga dapat disimpulkan bahwa siswa sangat setuju dengan penggunaan aplikasi Google Classroom sebagai media bantu diskusi pada pembelajaran matematika. Selain itu dilihat dari data hasil wawancara yang dilakukan pada guru dan juga siswa sebagai penguatan data dan hasilnya menunjukan respon positif dari guru dan juga siswa.
Pengaruh Metode Brainstorming Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Materi Persamaan Linier Satu Variabel Pada Siswa Kelas VII SMP Negeri Batujungku Kabupaten Buru Safarin Zurimi; Adiyana Labalawa; Yati Tuasamu
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 2 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v3i2.490

Abstract

Salah satu tujuan pembelajaran matematika di sekolah adalah memecahkan masalah yang meliputi memahami masalah, menyusun rencana pemecahaan masalah,melaksanakan rencana dan melakukan pengecekan kembali. Oleh karena itu, pemecahan masalah menjadi fokus penting dalam kurikulum matematika sekolah di kelas VII SMP Negeri Batujungku, variasi pembelajaran matematika yang digunakan masih sedikit dan peserta didik pun belum dibiasakan mengasah kemampuan berfikir kreatifnya secara optimal. Pembelajaran matematika di kelas VII SMP Negeri Batujungku masih didominasi dengan metode ceramah           dan latihan-latihan soal untuk dipecahkan bersama. Maka peneliti ingin menerapkan metode brainstorming guna meningkatkan kemampuan pemecahan masalah siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh dan  besarnya pengaruh metode brainstorming terhadap kemampuan pemecahan    maasalah matematika. Populasi peneilitian adalah seluruh siswa kelas VII SMP Negeri Batujungku. Sampel penelitian seluruh siswa kelas VII berjumlah 20 siswa. Instrumen yang digunakan berupa tes dan non tes. Teknik analisis data terdiri atas,statistik deskriptif,uji normalitas,homogenitas,regresi linier sederhana,uji-t dan koefesien determinasi. Hasil penelitian menunjukan terdapat pengaruh Metode Brainstorming Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah matematika Materi PLSV pada siswa Kelas VII SMP Negeri Batujungku yang dibuktikan berdasarkan hasil perhitungan uji-t dimana thitung = 2,7 yang dikonsultasikan dengan ttabel pada taraf signifikansi 5%, diperoleh    ttabel = 1,734. Sehingga, thitung ≥ ttabel. Sedangkan besar pengaruh metode brainstorming terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika materi PLSV pada siswa Kelas VII SMP Negeri Batujungku berdasarkan hasil perhitungan koefesien determinasi adalah sebesar 25%.
Pengembangan LKPD Pembelajaran Tematik Pada Subtema Tumbuhan Sahabatku Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik Kelas VI SD Negeri 56 Maluku Tengah Yati Tuasamu; Nur N; Safarin Zurimi
Madani: Jurnal Ilmiah Multidisiplin Vol 1, No 5 (2023): Juni
Publisher : Penerbit Yayasan Daarul Huda Kruengmane

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The learning process in the 2013 curriculum is still difficult to implement so that it has an unfavorable impact on student learning outcomes. For this reason, learning tools are needed that can provide meaningful learning activities and can support a scientific approach to improve student learning outcomes. This study aims to determine the increase in learning outcomes of class VI students at SD Negeri 56 Central Maluku through the development of thematic learning worksheets on the sub-theme My Best Friend Plants. This research was conducted from October to November 2022 at SD Negeri 56 Central Maluku. The research object was the developed LKPD, while the research subjects were 19 students in class VI at SD Negeri 56 Central Maluku. The LKPD development method for adapting the 4D model consists of 1) defining, 2) planning, 3) developing, and 4) distributing LKPD. The results obtained by the developed LKPD are categorized as valid and suitable for use as teaching materials based on the opinions of 2 expert validators (academics). The learning outcomes of students using the developed LKPD have increased where the affective and psychomotor aspects are in good and very good qualifications while the cognitive aspects are in sufficient, good, and very good qualifications. So that it can be concluded that the LKPD developed on the thematic learning of the My Best Friend's Plants sub-theme is suitable for use as teaching material because it can improve student learning outcomes above the KKM standard (75).