Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

CREATIVITY TEACHING AND CLASS MANAGEMENT SMA NEGERI 1 SIANTAR NARUMONDA KABUPATEN TOBA Mardin Silalahi; Anita Purba; Benarita Benarita; Marhaeni K.D. Matondang; Rohdearni Wati Sipayung; Tiodora Fermiska Sialalahi; Natanael Saragih; Semaria Eva Elita Girsang; Indra Jayanti Damanik; Bismar Sibuea
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 3 No. 3 (2022): Volume 3 Nomor 3 Tahun 2022
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v3i3.8582

Abstract

Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk mengetahui kreativitas guru dalam mengelola kelas untuk mengatasi kejenuhan belajar di SMA Negeri 1 Siantar Narumonda Kab. Toba, dan juga untuk mengetahui gejala kejenuhan belajar yang dihadapi oleh siswa. Jenis pengabdian masyarakat ini merupakan pengabdian lapangan dengan pendekatan kualitatif studi kasus. Subyek pengabdian masyarakat ini adalah 4 guru dan juga 36 siswa yang diambil secara acak (random). Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi, sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Adapun hasil pengabdian ini menunjukkan bahwa kreativitas guru dalam mengelola kelas untuk mengatasi kejenuhan belajar siswa di SMA Negeri 1 Siantar Narumonda Kab. Toba, yaitu: 1) pengecekan situasi dan kondisi siswa guna untuk memahami dan memastikan bahwa para siswa nyaman dan senang dalam mengikuti pembelajaran, 2) guru juga memanfaatkan media pembelajaran dengan baik dalam pembelajaran, 3) guru menata lingkungan belajar dengan baik, 4) mengembangkan strategi pengajaran, 5) dan strategi pemberian motivasi. Pengabdian ini dapat memberikan sumbangsi kepada guru-guru untuk meninjau ulang kembali terhadap keadaan dan kondisi yang dialami siswa saat kegiatan belajar mengajar sedang berlangsung dalam menangani kelas.
MOTIVASI INOVASI DAN KREATIVITAS DALAM PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS KEARIFAN LOKAL GURU – GURU PAUD KB BANDAR HINALANG KECATAMATAN PURBA KABUPATEN SIMALUNGUN Mardin Silalahi; Anita Purba; Benarita Benarita; Marhaeni K.D. Matondang; Rohdearni Wati Sipayung; Tiodora Fermiska Sialalahi; Natanael Saragih; Semaria Eva Girsang; Indra Jayanti Damanik; Bismar Sibuea; Ridwin Purba
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2023): Volume 4 Nomor 2 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengabdian ini adalah untuk mengetahui motivasi, inovasi dan kreativitas guru dalam mengelola kelas untuk mengatasi kejenuhan mengajar guru di PAUD KB Bandar Hinalang Kecamatan Purba, Kabupaten Simalungun dan juga untuk mengetahui gejala kejenuhan belajar yang dihadapi oleh siswa - siswa PAUD KB Bandar Hinalang, Kab Simalungun. Jenis pengabdian ini adalah pengabdian lapangan dengan pendekatan kualitatif studi kasus. Subyek pengabdian ini adalah guru PAUD Se – Kecamatan Purba, Kab Simalungun. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi, sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Adapun hasil pengabdian ini menunjukkan bahwa motivasi,inovasi dan kreativitas guru dalam mengelola kelas untuk mengatasi kejenuhan guru mengajar di PAUD KB Bandar Hinalang Kecamatan Purba, Kab Simalungun ada tiga point temuan, yaitu:1) Guru memiliki persamaan dan perbedaan perilaku/karakter sehingga memiliki kemampuan dan metode mengajar yang berbeda, 2) Kesuksesan dalam mengajar tergantung pada motivasi guru, 3) guru harus inovatif dan kreatif dalam merancang media pembelajaran. Pengabdian ini dapat memberikan sumbangsi kepada guru-guru untuk meninjau ulang kembali motivasi, inovasi dan kreativitas guru dalam kegiatan belajar mengajar.