Hamdan Arfandy
Universitas Islam Makassar

Published : 34 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search
Journal : Jurnal Teknologi dan Komputer (JTEK)

Rancang Bangun Trainer Kit Berbasis Arduino Sebagai Media Pembelajaran Pada Mata Kuliah Robotika Nur Alamsyah; Hamdan Arfandy; Rahma Muhayddin Rahma; Ahmad Darmawansyah
Jurnal Teknologi dan Komputer (JTEK) Vol 2 No 02 (2022): DESEMBER
Publisher : Teknik Informatika Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56923/jtek.v2i02.97

Abstract

Robotika merupakan salah satu mata kuliah wajib yang ada di Prodi Teknik Informatika Universitas Islam Makassar. Proses pembelajaran pada mata kuliah robotika berupa teori yang tidak diimplementasikan dengan alat peraga robotika, sehingga pemahaman pembelajaran robotika masih dikategorikan rendah. Tujuan penelitian merancang dan membangun trainer kit berbasis arduino sebagai media pembelajara mata kuliah robotika guna memudahkan mahasiswa dan dosen dalam mengaplikasikan materi perkuliahan robotika. Metode penelitian Research and development (R&D) dengan prosedur pengembangan mengacu pada model ADDIE yang bertujuan mengetahui unjuk kerja serta tingkat kelayakan trainer sebagai media pembelajaran. Hasil pengujian trainer ini terdiri dari beberapa komponen seperti arduino sebagai alat pengendali, sensor ultrasonik sebagai input pendeteksi jarak suatu objek, Motor DC sebagai output penggerak yang memiliki rotasi 3600, motor servo dengan rotasi putaran aksimal sebesar 1800 sebagai sendi penggerak dari robot arm LCD 16x2 sebagai output yang menampilkan teks, push button sebagai pengontrol suatu kondisi, joystik sebagai remot penggerak dari robot arm, dan Step down DC sebagai penyuplai tegangan dengan besaran 5 volt dan 12 volt, semua komponen dikemas dalam Box Aluminium dilengkapi dengan kabel USB yang berfungsi untuk mengirimkan program, serta adapter yang berfungsi sebagai power supply pada perangkat arduino uno. Hasil validasi uji coba pemakaian oleh dosen ahli memperoleh persentase sebesar 90,5% aspek edukasi, 79,15% aspek teknik, dan 77,65% aspek estetika. Kesimpulan media pembelajaran berupa trainet kit dapat dikategorikan sangat layak digunakan sebagai alat penunjang pembelajaran pada mata kuliah robotika teknik informatika universitas islam Makassar.
Rancang Bangun Trainer Kit Berbasis Arduino Sebagai Media Pembelajaran Pada Mata Kuliah Robotika Nur Alamsyah; Hamdan Arfandy; Rahma Muhayddin Rahma; Ahmad Darmawansyah
Jurnal Teknologi dan Komputer (JTEK) Vol. 2 No. 02 (2022): JTEK: DESEMBER
Publisher : Teknik Informatika Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56923/jtek.v2i02.97

Abstract

Robotika merupakan salah satu mata kuliah wajib yang ada di Prodi Teknik Informatika Universitas Islam Makassar. Proses pembelajaran pada mata kuliah robotika berupa teori yang tidak diimplementasikan dengan alat peraga robotika, sehingga pemahaman pembelajaran robotika masih dikategorikan rendah. Tujuan penelitian merancang dan membangun trainer kit berbasis arduino sebagai media pembelajara mata kuliah robotika guna memudahkan mahasiswa dan dosen dalam mengaplikasikan materi perkuliahan robotika. Metode penelitian Research and development (R&D) dengan prosedur pengembangan mengacu pada model ADDIE yang bertujuan mengetahui unjuk kerja serta tingkat kelayakan trainer sebagai media pembelajaran. Hasil pengujian trainer ini terdiri dari beberapa komponen seperti arduino sebagai alat pengendali, sensor ultrasonik sebagai input pendeteksi jarak suatu objek, Motor DC sebagai output penggerak yang memiliki rotasi 3600, motor servo dengan rotasi putaran aksimal sebesar 1800 sebagai sendi penggerak dari robot arm LCD 16x2 sebagai output yang menampilkan teks, push button sebagai pengontrol suatu kondisi, joystik sebagai remot penggerak dari robot arm, dan Step down DC sebagai penyuplai tegangan dengan besaran 5 volt dan 12 volt, semua komponen dikemas dalam Box Aluminium dilengkapi dengan kabel USB yang berfungsi untuk mengirimkan program, serta adapter yang berfungsi sebagai power supply pada perangkat arduino uno. Hasil validasi uji coba pemakaian oleh dosen ahli memperoleh persentase sebesar 90,5% aspek edukasi, 79,15% aspek teknik, dan 77,65% aspek estetika. Kesimpulan media pembelajaran berupa trainet kit dapat dikategorikan sangat layak digunakan sebagai alat penunjang pembelajaran pada mata kuliah robotika teknik informatika universitas islam Makassar.
Perancangan Aplikasi Informasi Pariwisata di Kabupaten Wakatobi Berbasis Android Menggunakan Metode LBS (Location Based Service) Junaedy; Hamdan Arfandy; Musrifin; Munira Said
Jurnal Teknologi dan Komputer (JTEK) Vol. 3 No. 01 (2023): JUNI
Publisher : Teknik Informatika Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56923/jtek.v3i01.131

Abstract

Kabupaten Wakatobi memiliki potensi wisata yang sangat banyak, jika dikelola dengan baik maka akan meningkatkan taraf hidup ekonomi masyarakat. Kendala yang dialami sistem informasi pariwisata di kabupaten wakatobi berupa kurang nyamannya calon wisatawan dalam mengakses informasi wisata serta tidak adanya fitur mengenai lokasi objek wisata. Tujuan penelitian merancang aplikasi sistem informasi wisata bagi para wisatawan dalam mengenal dan mendapatkan informasi lebih cepat dan mudah. Metode penelitian kualitatif menerapkan design and creation untuk mengembangkan sistem informasi dan metode LBS (Location Based Service), dimana memiliki fungsi layanan informasi yang diakses melalui mobile device menggunakan mobile network sehingga menentukan titik lokasi destinasi wisata ingin dituju oleh calon wisatawan. Hasil pengujian aplikasi ini adalah user mengakses informasi pada beranda yang terdapat menu Tempat wisata , Penginapan, dan Event festival serta memanfaatkan Global Positioning System (GPS) yang terintegrasi dengan smartphone sehingga mendapatkan seluruh informasi mengenai titik lokasi wisata yang langsung terhubung dengan Maps. Kesimpulan dari Pengujian aplikasi informasi pariwisata sudah sesuai dengan konsep dasar rancangan dimana dalam memberikan kemudahan penyampaian informasi pariwisata dan aplikasi dapat berjalan dengan baik serta tidak ditemukannya bug.
Rancang Bangun Teknologi Pemanggang Ayam Secara Otomatis A Haslindah; Hamdan Arfandy; Alan Zuhri; Asril Ramadhan ST
Jurnal Teknologi dan Komputer (JTEK) Vol. 3 No. 02 (2023): DESEMBER
Publisher : Teknik Informatika Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56923/jtek.v3i02.141

Abstract

Usaha Kecil Mikro Menengah (UMKM) merupakan salah satu contoh dari badan usaha perseorangan dimana didirikan dan dimiliki oleh satu orang saja. Terlepas dari semua itu masih ada juga, bidang usaha yang masih menggunakan cara manual yaitu usaha penjual ayam panggang yang awalnya ayam panggang itu biasanya di panggang secara manual, dengan menggunakan arang untuk proses pembakarannya dan harus sering dibolak balik dan dikipas dengan menggunakan tenaga manusia. Tujuan penelitian ini yaitu merancang dan membangun alat pemanggang ayam otomatis. Metode penelitian yang di pilih adalah Research and Development (R&D) dengan serangkaian riset menggunakan berbagai metode yang melewati beberapa tahapan. Pengujian sistem yang dilakukan adalah pengujian adaptor, LCD, Breadboard, Switch. Hasil pengujian dilakukan dengan menyambungkan adaptor ke stopkontak dengan itu alat bisa dinyalakan dengan menekan tombol power dengan otomatis LCD akan menampilkan detik, menit, jam, kondisi timer dan menu setting. Selanjutnya breadboard berfungsi sebagai penyambung aliran listrik dari LCD ke Switch dan switch berfungsi sebagai tombol setting waktu yang akan digunakan. Kesimpulan dari rancang bangun teknologi pemanggang ayam secara otomatis berungsi sesuai dengan harapan dan sesifikasi yang telah ditentukan.