Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat STIE Surakarta (DIMASETA)

Pelatihan Manajemen Perjalanan Dinas Pimpinan bagi Siswa SMKN 14 Jakarta dalam Menghadapi Dunia Kerja Di Era 5.0 Nurul Giswi Karomah; Umi Hanik Makmuroh; Ria Estiana
Jurnal Pengabdian Masyarakat STIE Surakarta Vol 2 No 1 (2023): Juni 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56456/dimaseta.v2i1.40

Abstract

Saat ini kita sekarang hidup di era digital atau era 5.0. Beberapa tahun terakhir, berbagai aspek dalam kehidupan kita dengan cepat berubah menjadi digital. Itulah kenapa, sudah menjadi keharusan bagi perusahaan maupun tenaga kerja untuk beralih ke digital. Dengan adanya perubahan tersebut, semua aspek bisnis juga berubah menjadi digital dalam transaksinya. Kegiatan bisnis, sering kali mengharuskan seorang pimpinan melakukan perjalanan dinas. Dengan demikian pimpinan memerlukan bantuan seorang sekretaris untuk melancarkan tugas atau perjalanan dinas pimpinan agar perjalanan dinas dapat berjalan seara efektif dan efisien. Keberhasilan seorang sekretaris dala mengatur perjalan dinas pimpinan seara tidak langsung mempengaruhi kesuksesan pimpinan di dalam tugas perjalanan dinasnya. Karena jika salah satu pendukung dalam perjalanan dinas tidak di manage dengan baik, maka akan menghambat pula pekerjaan yang akan diselesaikan oleh pimpinannya. Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan softskils dan hardskils tambahan dan memberikan rasa peraya diri pada saat memasuki dunia kerja. Metode pelaksanaan dalam kegiatan ini adalah transfer IPTEKS konsep manajemen perjalanan dinas pimpinan. Pertama, tim pengabdian masarakat memberikan penyuluhan tentang perjalanan dinas, permasalahan yang sering ditemui saat perjalanan dinas, dan studi kasus. Selanjutnya, tim pengabdian masyarakat melakukan pendampingan langsung atau praktek mengenai mempersiapkan dokumen perjalanan dinas pimpinan. Keyword : Pelatihan, Perjalanan Dinas, Pimpinan, Manajemen
Pelatihan Pengelolaan Digitalisasi Arsip Bagi Warga Pulau Harapan, Kep Seribu Jakarta Nurul Giswi Karomah; Yoeliastuti; Rahayu Tri Utami; Umi Hanik Makmuroh; Retno Widowati
Jurnal Pengabdian Masyarakat STIE Surakarta Vol 3 No 1 (2024): Juni 2024
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56456/dimaseta.v3i1.93

Abstract

Permasalahan pada warga yang berada di lingkungan rawan bencana di Pulau Harapan, Jakarta Utara adalah kesadaran dalam mengelola arsip vital yang masih minim baik secara manual maupun digital. Keterbatasan pengetahuan dari warga Pulau Harapan menjadi pemicu kurangnya dalam kesadaran pengelolaan arsip vital keluarga secara digital. Metode Pengabdian Kepada Masyarakat ini adalah berupa pelatihan atau penyuluhan. Tujuan kegiatan ini diharapkan warga kep Harapan dapat meningkatkan kesadaran digitlasiasi arsip vital keluarga melalui pemberian informasi. Proses pelaksanaan kegiatan pemberian informasi dimulai dari tahap 1) Persiapan, yaitu kegiatan analisis kebutuhan warga dan koordinasi dengan Warga, 2) Pelaksanaan, meliputi kegitan persiapan materi, pemberian informasi dengan metode ceramah, dan demonstrasi digitalisasi arsip. 3) Evaluasi, yaitu dengan membuat tindak lanjut. Kesimpulan dari kegiatan ini, membuat warga menyadari dengan baik pentingnya melakukan digitalisasi arsip keluarga. Persepsi warga bahwa melakukan digitalisasi arsip itu begitu rumit, mulai tercerahkan dengan adanya kegiatan ini. Sehingga kesadaran untuk melakukan digitalisasi arsip vital keluarga mulai diperhatikan dan meningkat. Selain itu, bentuk kesadaran ini dapat dilihat dari adanya kemauan warga untuk mulai melakukan penyimpanan arsip vital keluarga secara digital serta berencana mengikuti pendampingan dari Politeknik LP3I Jakarta