Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Pengabdian Mandiri

PEMBERDAYAAN POTENSI LOKAL MASYARAKAT MELALUI PELATIHAN PEMBUATAN TELA-TELA SINGKONG DIKAMPUNG BAINGKETE KABUPATEN SORONG Salmawati Salmawati; Arie Purnomo; Masni Banggu; Uswatul Mardliyah; Riskawati Riskawati
JURNAL PENGABDIAN MANDIRI Vol. 2 No. 2: Februari 2023
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Masyarakat di kampung Baingkete sebagian besar memiliki kebun singkong/ubi kayu. Namun keterampilan dalam mengolah bahan mentah singkong menjadi suatu produk masih rendah. Padahal pengolahan singkong dapat menambah nilai ekonomi dan pendapatan masyarakat. Tujuan kegiatan ini dilakukan untuk memberikan pelatihan pembuatan tela-tela singkong di Kampung Baingkete, Kabupaten Sorong. Kegiatan dilakukan di Kampung Baingkete, Kabupaten Sorong yang dilaksanakan pada tahun 2020. Masyarakat yang mengikuti pelatihan yaitu ± 20 orang dan sangat antusias untuk mendapatkan penambahan keterampilan. Pelatihan ini membutuhkan beberapa alat dan bahan yang dapat dengan mudah ditemukan oleh masyarakat. Pelatihan ini juga bermanfaat bagi masyarakat Kampung Baingkete untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan/menumbuhkan jiwa kreatifitas dalam membuat produk olahan dari bahan mentah singkong menjadi tela-tela agar dapat menambah penghasilan atau pendapatan di kampung agar menjadi masyarakat mandiri atau kampung mandiri dan dapat menambah lapangan pekerjaan. Memberdayakan dan melibatkan masyarakat lokal yang ada di Kampung Baingkete merupakan salah satu pendekatan agar dapat bersentuhan langsung dengan masyarakat.