Edi Cahyono
Program Studi Matematika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Halu Oleo, Kendari

Published : 8 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 8 Documents
Search

PEMODELAN MATEMATIKA PENYEBARAN PENYAKIT CORONA VIRUS DISEASE (2019) DENGAN MODEL SIS: PEMODELAN MATEMATIKA PENYEBARAN PENYAKIT CORONA Mohammad Hamka; Asrul Sani; Mukhsar; Edi Cahyono; Arman
Jurnal Matematika Komputasi dan Statistika Vol. 3 No. 1 (2023): Januari-April
Publisher : Jurusan Matematika FMIPA Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33772/jmks.v3i1.36

Abstract

Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) adalah infeksi virus yang meyerang saluran pernafasan dan sedang menjadi pandemi di berbagai negara. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menentukan model SIS dengan menambahkan faktor penggunaan masker kesehatan dan isolasi, penyebaran penyakit Covid-19 dan perilaku selesaiannya. Pembentukan model diawali dengan membuat diagram alur penyebaran penyakit Covid-19 dengan model SIS. Hasilnya diperoleh dua titik kesetimbangan yaitu titik kesetimbangan bebas penyakit dan titik kesetimbangan endemik. Analisis kestabilan titik kesetimbangan bebas penyakit menggunakan linearisasi disekitar titik kesetimbangan. Hasilnya, titik kesetimbangan bebas penyakit stabil asimtotik jika bilangan reproduksi dasar kurang dari satu, artinya penyakit akan menghilang setelah jangka watu tertentu. Simulasi numerik model untuk penyakit Covid-19 yang dilakukan sejalan dengan analisis perilaku model.
MODEL PEMASARAN PRODUK NOTEBOOK DENGAN PENDEKATAN ZERO SUM GAME (STUDI KASUS PADA TOKO SAGORI NOTEBOOK KENDARI): MODEL PEMASARAN PRODUK NOTEBOOK DENGAN PENDEKATAN ZERO SUM GAME Yusti Rovela; Asrul Sani; Muhammad Kabil Djafar; Edi Cahyono
Jurnal Matematika Komputasi dan Statistika Vol. 3 No. 2 (2023): Mei-Agustus
Publisher : Jurusan Matematika FMIPA Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33772/jmks.v3i2.55

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui model matematika strategi permainan Toko Sagori dan juga untuk menyelesaikan strategi permainan dengan pendekatan teori permainan Toko Sagori. Penelitian ini dilakukan untuk memilih strategi yang efektif agar dapat membantu Toko Sagori dan non Sagori dalam pengambilan keputusan dan untuk meminimumkan strategi yang mengakibatkan kerugian dan memaksimumkan strategi yang memberikan keuntungan. Strategi yang minimum dibatasi agar tidak lebih kecil dari 1 dan strategi yang maksimum juga dibatasi agar tidak lebih besar dari 1. Berdasarkan perhitungan yang dilakukan dengan menggunakan metode Zero Sum Game didapatkan bahwa maks adalah artinya, peluang untuk mendapatkan keuntungan maksimal pada perusahaan Toko Sagori yaitu dengan menggunakan strategi promosi dan pelayanan. Sedangkan maks adalah artinya peluang untuk mendapatkan kerugian minimal pada perusahaan non Sagori yaitu dengan menggunakan strategi karyawan dan kenyamanan.
PEMODELAN MATEMATIKA MSITR PADA PENYAKIT CAMPAK DENGAN FAKTOR PENGOBATAN : PEMODELAN MSITR PADA PENYAKIT CAMPAK DENGAN FAKTOR PENGOBATAN Uchy Margahayu; Asrul Sani; Muhammad Kabil Djafar; Norma Muhtar; Edi Cahyono
Jurnal Matematika Komputasi dan Statistika Vol. 3 No. 2 (2023): Mei-Agustus
Publisher : Jurusan Matematika FMIPA Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33772/jmks.v3i2.58

Abstract

Pada penelitian ini dibahas penyebaran penyakit campak yang dibuat dalam model matematika. Pemodelan matematika tidak hanyaterbatas dalam dunia matematika tetapi juga dapat diaplikasikan dalam bidang kesehatan. Penyakit campak adalah penyakit dengan tingkat penularan yang tinggi. Penyakit measles (campak) merupakan infeksi virus yang bisa cepat menular dengan ciri-ciri yaitu nyeri ditenggorokan, demam, batuk, dan ruam kulit. Penyakit campak bisa menyebar dengan kontak langsung dengan penderita, udara, batuk atau bersin, dan kotoran manusia. Penyakit campak disebabkan oleh virus akut yaitu, RNA virus genus Morbillivirus, family Paramyxoviridae. Tujuan dari penelitian ini adalah menentukkan model MSITR pada penyakit campak dengan faktor pengobatan dan perilaku selesaiannya. Pembentukkan model diawali dengan membuat diagram alur penyebaran penyakit campak pada manusia dengan model MSITR. Pada penelitian ini diperoleh dua titik kesetimbangan, yaitu titik kesetimbangan bebas penyakit danendemik. Setelah mendapatkan titik kesetimbangan, dilakukan analisis untuk mencari kestabilan model tersebut. Selanjutnya, dalam simulasi menghasilkan titik kesetimbangan bebas penyakit stabil pada kondisi bilangan reproduksi dasar kurang dari satu dan titik kesetimbangan endemik stabil pada kondisi bilangan reproduksi dasar lebih dari satu. Pada penelitian ini dilakukan simulasi numerik untuk melihat dinamika populasi dengan melakukan variasi pada nilai-nilaiparameter
MODEL SEIAR PENYEBARAN PENYAKIT RABIES PADA MANUSIA: MODEL SEIAR PENYEBARAN PENYAKIT RABIES PADA MANUSIA Dian Hasanah; Asrul Sani; Muhammad Kabil Djafar; Edi Cahyono; La Pimpi
Jurnal Matematika Komputasi dan Statistika Vol. 3 No. 3 (2023): September-Desember
Publisher : Jurusan Matematika FMIPA Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33772/jmks.v3i3.48

Abstract

Rabies adalah infeksi virus akut yang menyerang sistem saraf pusat dan umumnya diderita oleh hewan berdarah panas dan manusia serta dapat menular. Virus rabies ditularkan kepada manusia melalui gigitan hewan penular rabies seperti anjing, kucing, dan kera. Tujuan dari penelitian ini adalah menentukkan model SEIAR penyebaran penyakit rabies pada manusia dan perilaku selesaiannya. Pembentukkan model diawali dengan membuat diagram alur penyebaran penyakit rabies pada manusia dengan model SEIAR. Hasilnya diperoleh dua titik kesetimbangan yaitu titik kesetimbangan bebas penyakit dan titik kesetimbangan endemik. Analisis kestabilan titik kesetimbangan bebas penyakit menggunakan linearisasi disekitar titik kesetimbangan. Hasilnya, titik kesetimbangan bebas penyakit stabil asimtotik jika bilangan reproduksi dasar kurang dari satu, artinya penyakit akan menghilang setelah jangka waktu tertentu. Simulasi numerik model untuk penyakit rabies yang dilakukan sejalan dengan analisis perilaku model.
PERHITUNGAN PREMI MENGGUNAKAN METODE ACCRUED BENEFIT COST PADA ASURANSI DANA PENSIUN BERDASARKAN TABEL MORTALITAS (Studi Kasus: Pegawai Negeri Sipil (PNS) Tahun 2021 Berdasarkan PP No 15 Tahun 2019): METODE ACCRUED BENEFIT COST PADA ASURANSI DANA PENSIUN BERDASARKAN TABEL MORTALITAS Sarina; La Ode Saidi; Aswani; Wayan Somayasa; Edi Cahyono; La Gubu
Jurnal Matematika Komputasi dan Statistika Vol. 3 No. 3 (2023): September-Desember
Publisher : Jurusan Matematika FMIPA Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33772/jmks.v3i3.67

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perhitungan dana pensiun dengan mempertimbangkan aspek suku bunga menggunakan metode accrued benefit cost dan besar biaya tambahan yang akan dibayarkan kepada penerima dana pensiun menggunakan metode accrued benefit cost. Metode accrued benefit cost adalah iuran yang umumnya lebih rendah dibandingkan dengan metode lainnya, dan hutangnya akan konsisten dengan target pengembangan manfaat karena kenaikan gaji yang digunakan dalam perhitungan biaya pensiun adalah sesuai dengan realisasinya. Hasil yang diperoleh pada perhitungan premi menggunakan metode accrued benefit cost yaitu berdasarkan usia masuk kerja (PNS)  tahun, suku bunga (i) sebesar  dengan masa kerja  tahun pada tabel mortalitas Indonesia  untuk laki-laki. Pegawai wajib membayarkan iuran (premi) pada usia  tahun menggunakan metode accrued benefit cost. Besarnya iuran normal terus meningkat seiring dengan bertambahnya usia pegawai. Sedangkan untuk perhitungan besar biaya tambahan dengan menggunakan metode accrued benefit cost diperoleh nilai sebesar Rp.  per tahun berdasarkan pengolahan data yang telah dilakukan, diperoleh besar manfaat pensiun selama  tahun adalah Rp. . sehingga dengan besar biaya tambahan yang diperoleh yaitu Rp. Rp dapat menutupi kekurangan besar manfaat pensiun yang diperoleh oleh peserta dana pensiun yang dapat digunakan untuk kekurangan defisit.
ANALISIS MEDIAN FILTER TERHADAP REDUKSI NOISE PADA CITRA DIGITAL: MEDIAN FILTER TERHADAP REDUKSI NOISE PADA CITRA DIGITAL Andi Muhammad Fathoni; Edi Cahyono; Natalis Ransi; Arman
Jurnal Matematika Komputasi dan Statistika Vol. 3 No. 3 (2023): September-Desember
Publisher : Jurusan Matematika FMIPA Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33772/jmks.v3i3.71

Abstract

Citra merupakan suatu representasi, kemiripan atau imitasi dari suatu obyek atau benda. Citra ada dua macam yaitu citra kontinu dan citra diskrit. Citra kontinu dihasilkan dari sistem optik yang menerima sinyal analog, misalnya mata manusia dan kamera analog. Citra diskrit dihasilkan melalui proses digitalisasi sehingga mampu menghasilkan citra diskrit, misalnya kamera digital dan scanner. Citra kontinu disebut juga citra analog dan citra diskrit disebut juga citra digital.Citra yang dikenal dalam komputer adalah citra dalam format digital. Citra yang kita miliki terkadang mempunyai kualitas mutu yang kurang bagus atau tidak memuaskan, misalnya mengandung noise atau derau. Steganografi adalah cabang ilmu yang dikembangkan untuk pengamanan informasi. Steganografi mempelajari bagaimana suatu informasi rahasia tidak dapat diketahui orang yang tidak berhak dengan cara menyisipkan atau menyembunyikan pesan rahasia tersebut ke dalam pesan yang lain.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk deskripsi penerapan Median Filter pada olah citra digital dan hasil analisis Median Filter dalam mereduksi noise pada citra digital. Metode yang akan digunakan pada tugas akhir ini untuk memperbaiki citra yang mengandung noise teks adalah median filter. Metode tersebut akan diterapkan pada citra yang mengandung noise teks. Penelitian ini dilakukan dimulai dengan mengambil data berupa citra atau foto. Selanjutnya, data tersebut akan difilter dengan median filter. Setelah itu kualitas citra di ukur dengan besaran yaitu PSNR (Peak Signal to Noise Ratio). Pada penelitian ini dengan menggunakan 5 citra berbeda, dengan kernel filter , dan , hasil filter median kebanyakan masuk kategori medium quality, walaupun ada beberapa citra masuk kategori low quality
PENERAPAN PROGRAM LINEAR BILANGAN BULAT MENGGUNAKAN METODE CABANG DAN BATAS DALAM OPTIMASI LAYANAN JASA MA XPRESS LAUNDROMAT: PROGRAM LINEAR BILANGAN BULAT DALAM OPTIMASI LAYANAN JASA MA XPRESS LAUNDROMAT Wa Irta; Jufra; Norma Muhtar; Edi Cahyono; Muhammad Kabil Djafar
Jurnal Matematika Komputasi dan Statistika Vol. 4 No. 1 (2024): Januari-April
Publisher : Jurusan Matematika FMIPA Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33772/jmks.v4i1.74

Abstract

Setiap pelaku usaha, terutama yang bergerak dalam bidang pelayanan jasa pasti ingin menghasilkan keuntungan yang banyak dengan modal yang sedikit agar tetap dapat bersaing dalam dunia bisnis. Salah satunya usaha layanan jasa laundry Ma Xpress Laundromat yang beralamat di Jalan Jendral A.H. Nasution, Kelurahan Kambu, Kecamatan Kambu, Kota Kendari. Kesalahan dalam merencanakan suatu usaha laundry akan berakibat pada keuntungan yang tidak maksimal, sehingga untuk mencegah kesalahan dalam perencanaan tersebut perlu memaksimalkan keuntungan dengan menggunakan metode yang tepat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Metode Cabang dan Batas yaitu penggunaan program linear dari hasil Metode Simpleks yang belum bernilai bilangan bulat sehingga dilakukannya pencabangan dan pembatasan terhadap variabel keputusan yang masih bernilai pecahan. Penelitian ini juga didukung dengan penggunaan Software LINDO agar analisis yang dilakukan lebih mudah dan cepat. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini mencapai keuntungan maksimal sebesar dengan memproduksi layanan laundry pakaian sebanyak 2.319 kg, boneka sebanyak 29 buah, bad cover sebanyak 261 lembar, selimut sebanyak 262 kg, seprei sebanyak 218 kg, tas sebanyak 161 kg dan gorden sebanyak 131 kg. Keuntungan sebelum menggunakan Metode Cabang dan Batas adalah sebesar Rp. 22.562.000, sehingga hasil ini meningkat 5,01% setelah menggunakan Metode Cabang dan Batas.
ANALISIS KORELASI KANONIK NILAI MATA PELAJARAN SMA DAN NILAI MATA KULIAH MAHASISWA PROGRAM STUDI MATEMATIKA FMIPA UHO: KORELASI KANONIK NILAI MATA PELAJARAN SMA DAN NILAI MATA KULIAH MAHASISWA PROGRAM STUDI MATEMATIKA FMIPA UHO Yerlin Novan; Bahriddin Abafihi; Jufra; Edi Cahyono; Lilis Laome
Jurnal Matematika Komputasi dan Statistika Vol. 4 No. 1 (2024): Januari-April
Publisher : Jurusan Matematika FMIPA Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33772/jmks.v4i1.75

Abstract

Analisis korelasi kanonik merupakan salah satu teknik analisis peubah ganda yang sering digunakan peneliti ketika menguji hubungan (korelasi) antara beberapa peubah dependen dengan beberapa peubah independen. penelitian ini berfokus untuk mengetahui ada atau tidaknya hubungan korelasi yang melibatkan dua set variabel antara nilai mata pelajaran SMA sebagai peubah independen terhadap nilai mata kuliah sebagai peubah dependen, serta untuk mengetahui hubungan dan besar pengaruh di antara dua set variabel tersebut. Data yang digunakan pada penelitian ini adalah data primer yang diperoleh langsung dari data nilai Mahasiswa Jurusan Matematika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Halu Oleo. Berdasarkan analisis, diperoleh bahwa asumsi normalitas, linearitas, Non-multikolinear, dan homoskedastisitas terpenuhi. Terdapat tiga fungsi kanonik yang terbentuk, fungsi 1 dengan nilai korelasi , fungsi 2 dan fungsi 3 dengan nilai korelasi dan . Hasil pengujian signifikansi menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan secara kesuluran model antarvariabel dan hanya satu fungsi yang dapat diperoses lebih lanjut yaitu fungsi 1. Dilihat dari kekuatan hubungan dan besar pengaruh antara nilai mata pelajaran SMA terhadap nilai mata kuliah, yaitu nilai mata pelajaran SMA memiliki pengaruh yang lebih kuat terhadap mata kuliah Statistika yang dibandingkan 2 mata kuliah lainnya.