Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Pendidikan Kewarganegaraan

Peran Komunitas Sedekah Nasi Bungkus (SENABUNG) Serang dalam Membentuk Karakter Peduli Sosial Masyarakat di Kota Serang Pasaribu, Sarah Ayu Ernawati; Legiani, Wika Hardika; Lestari, Ria Yuni
Jurnal Pendidikan Kewarganegaraan Vol 13, No 2 (2023): JURNAL PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN
Publisher : Prodi PPKn ULM dan AP3KnI Kal-Sel

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/kewarganegaraan.v13i2.17827

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran komunitas SENABUNG Serang dalam membentuk karakter peduli sosial pada masyarakat di Kota Serang. Penelitian ini dilakukan dengan metode kualitatif deskriptif. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi dan dokumentasi serta keabsahan data menggunakan triangulasi. Hasil penelitian ini menunjukkan peranan komunitas SENABUNG Serang dalam membentuk karakter peduli sosial pada masyarakat di Kota Serang melalui 4 peranan, yaitu: peranan memfasilitasi, peranan mendidik, peranan perwakilan, dan peranan teknis. Adapun kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh komunitas SENABUNG Serang, yaitu sedekah nasi bungkus, wakaf Al-Qur’an & sedekah buku, berbagi ifthor, bantuan bencana alam, pelayanan fidyah, berbagi sembako, dan juga kajian. Kegiatan yang dilakukan oleh komunitas SENABUNG Serang merupakan bentuk empati yang ditunjukkan komunitas kepada masyarakat yang kurang mampu dan juga untuk memberi contoh kepada masyarakat serta mengajak masyarakat Kota Serang agar mau ikut terlibat dalam kegiatan peduli sosial. Terdapat pula faktor penghambat secara internal dan eksternal yang dihadapi oleh komunitas SENABUNG Serang, diharapkan pemerintah dapat memberikan dukungan dan bantuan kepada komunitas SENABUNG Serang, agar keberadaan komunitas SENABUNG Serang tetap ada dan dapat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan
TRADISI UANG PANAI DALAM PERNIKAHAN DIASPORA SUKU BUGIS (Studi Etnografi Pada Masyarakat Kampung Bugis di Desa Banten Kecamatan Kasemen Serang Banten) Aris, Muhammad; Dewi, Ratna Sari; Lestari, Ria Yuni
Jurnal Pendidikan Kewarganegaraan Vol 14, No 1 (2024): Pendidikan Kewarganegaraan
Publisher : Prodi PPKn ULM dan AP3KnI Kal-Sel

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/kewarganegaraan.v14i1.18397

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang bagaimana proses pemberian uang panai dalam pernikahan diaspora suku bugis di kampung bugis, makna tradisi uang panai dalam pernikahan diaspora suku bugis di kampung bugis, dan faktor apa yang mempengaruhi tingginya jumlah uang panai dalam pernikahan diaspora suku bugis di kampung bugis. Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode etnografi. Pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, serta dokumentasi. Informan dari penelitian ini yaitu tokoh adat kampung bugis, masyarakat kampung bugis, serta orang yang sudah menikah menggunakan adat bugis. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa proses pemberian uang panai yang terjadi di Kampung Bugis apabila ada yang melangsungkan pernikahan yang menggunakan adat bugis tentunya melewati berbagai proses yang mana sampai pada kesepakatan besaran uang panai yang harus diberikan dan dilanjutkan pada proses pernikahan. Makna yang terkandung dalam uang panai yaitu bentuk penghargaan dari pihak pria kepada pihak wanita yang dicintainya dan rela melakukan segalanya serta bentuk motivasi dalam mewujudkan keinginan dalam memperoleh apa yang diinginkan, yang berlaku di Kampung Bugis faktor-faktor tingginya uang panai tidak terlalu menjadi patokan besarnya jumlah uang panai yang harus diberikan oleh pihak keluarga pria, besaran uang panai ini tergantung dari kesepakatan kedua belah pihak keluarga, artinya antara keduanya tidak ada yang merasa keberatan memberikan uang panai tersebut.