Claim Missing Document
Check
Articles

Found 7 Documents
Search

Hasil Skor Indeks Iritasi Primer Natrium Lauril Sulfat 1% sebagai Bahan Baku Deterjen Sintetik P.A.R. Listiani; I G.N.A. Dewantara; I G.N.J.A Prasetia
Jurnal Farmasi Udayana Vol. 4, No. 1, Tahun 2015
Publisher : Departement of Pharmacy, Faculty of Mathematics and Natural Science, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (168.605 KB)

Abstract

Uji iritasi kulit dari bahan baku atau produk akhir sediaan topikal merupakan elemen penting dari prosedur keamanan. Bahan baku deterjen sintetik dapat menginduksi iritasi pada kulit. Oleh karena itu, dalam penelitian ini dilakukan uji iritasi bahan baku deterjen sintetik yang telah beredar di pasaran yaitu natrium lauril sulfat 1% dengan metode patch test untuk mengetahui tingkat keamanan bahan baku deterjen. Uji iritasi dilakukan secara in vivo pada enam kelinci albino dewasa berkelamin jantan yang bulu di bagian punggungnya telah dicukur. Bahan uji diberikan dengan cara dioleskan pada area uji. Setelah dioleskan sediaan uji, area uji lalu ditutup dengan perban yang tidak reaktif. Setelah 24 jam, perban dibuka dan area uji dibersihkan dengan air untuk menghilangkan sisa bahan uji. Pada waktu 24, 48, dan 72 jam diamati perubahannya dan dihitung nilai derajat iritasi. Hasil uji iritasi menunjukan natrium lauril sulfat 1% dapat menyebabkan iritasi ringan pada kulit sehingga kurang aman digunakan secara berkesinambungan.
Perbandingan Kadar Flavonoid Total Ekstrak Etanol Daun Ungu (Graptophyllum pictum l. Griff) Berdasarkan Perbedaan Metode Pengeringan Dyah Ratna Ayu Puspita Sari; Putu Ayu Ratih Listiani
Media Farmasi XXX Vol 18, No 1 (2022): MEDIA FARMASI
Publisher : Jurusan Farmasi Politeknik Kesehatan Makassar, Kementerian Kesehatan RI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32382/mf.v18i1.2525

Abstract

Comparison Of Total Flavonoid Content Of Purple Leaves Extract (Graptophyllum pictum l. Griff) By Different Drying MethodsPurple leaf (Graptophyllum pictum L. Griff) is a plants used in traditional medicine. The pharmacological activity of purple leaves is caused by the presence of chemical compounds it has. One of the important compounds contained in purple leaves is flavonoids. The aimed of this study was to determine the ratio of total flavonoid content of purple leaf ethanol extract based on different drying methods. The extraction method used is the maceration method. The flavonoid test was carried out qualitatively and quantitatively with a UV-Vis spectrophotometer instrument. This study shows the total flavonoid content of purple leaves  that were dried by aerating (28.68 mg) was greater than that of the oven (24.30 mg). However, there was no significant difference between the two drying methods (p >0.05).Keywords : Graptophyllum pictum ,Total Flavonoid, Drying MethodsDaun ungu (Graptophyllum pictum L. Griff) adalah tanaman yang digunakan dalam pengobatan tradisional. Aktivitas farmakologi daun ungu disebabkan oleh adanya senyawa kimia yang dimilikinya. Salah satu senyawa penting yang terkandung dalam daun ungu adalah flavonoid. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui perbandingan kadar flavonoid total ekstrak etanol daun ungu berdasarkan perbedaan metode pengeringan. Metode ekstraksi yang digunakan adalah maserasi. Pengujian flavonoid dilakukan secara kualitatit dan kuantitatif dengan instrumen spektrofotometer UV-Vis. Penelitian ini menunjukkan kadar flavonoid total daun ungu yang dikeringkan dengan cara diangin-anginkan (28,68 mg) lebih besar dibandingkan dengan oven (24,30 mg). Namun tidak ditemukan perbedaan yang signifikan diantara kedua metode pengeringan tersebut (p >0.05)Kata kunci : Graptophyllum pictum, Flavonoid Total, Metode Pengeringan
PENGARUH ATRIBUT PRODUK BALI STUTI TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN DI KOTA DENPASAR BALI Gusti Ayu Oviani; Putu Ayu Ratih Listiani
Jurnal Ilmiah Bisnis dan Ekonomi Asia Vol 15 No 1 (2021): Jurnal Ilmiah Bisnis dan Ekonomi Asia
Publisher : LP2M Institut Teknologi dan Bisnis Asia Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1342.881 KB) | DOI: 10.32815/jibeka.v15i1.331

Abstract

The potential market increase leads to an increase in the cosmetics industry. The back to nature trend, the availability of raw materials and the support of the tourism industry, especially in Bali, opens up opportunities for the development of natural-based cosmetics, one of which is Bali Stuti from PT. Karya Pak Oles Tokcer. The purpose of this study is to analyze the product’s attribute (quality; brand; design and packaging) that affect customer satisfaction of Bali Stuti. This research is an analytical study using a questionnaire instrument with a 4-point Likert scale with favorable and unfavorable statements and filled in by respondents that meet the inclusion criteria. Sampling techniques with incidental sampling. The questionnaire was tested for validity and reliability and then analyzed using multiple linear regression. The results of the study found that the product’s attributes affect customer satisfaction. Design and packaging factors partially have a positive and significant impact on customer satisfaction, so there is a need for development and innovation in design and packaging to increase customer satisfaction.
Formulasi, Evaluasi Mutu Fisik, dan Uji Aktivitas Antijamur Sabun Transparan Ekstrak Etanol 96% Daun Kirinyuh (Chromolaena odorata (L.) R.M.King & H.Rob.) Putu Ayu Ratih Listiani; Putu Ika Indah indraswari
PHARMACY: Jurnal Farmasi Indonesia (Pharmaceutical Journal of Indonesia) Jurnal Pharmacy, Vol. 18 No. 02 Desember 2021
Publisher : Pharmacy Faculty, Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/pharmacy.v18i2.9035

Abstract

Tanaman kirinyuh (Chromolaena odorata (L.) R.M.King & H.Rob.) memiliki kandungan fenol, triterpenoid, flavonoid dan alkaloid yang memiliki kemampuan menghambat pertumbuhan jamur. Penelitian ini memiliki tujuan untuk membuat formulasi, mengevaluasi, serta melihat aktivitas antijamur ekstrak etanol daun kirinyuh setelah diformulasikan sebagai sediaan sabun transparan. Konsentrasi ekstrak etanol daun kirinyuh yang digunakan untuk membuat sabun transparan sebesar 75%. Evaluasi mutu fisik sabun transparan berupa uji organoleptis, uji homogenitas, uji pH, dan uji stabilitas busa. Hasil pengujian menunjukkan sediaan sabun transparan yang dihasilkan homogen, memiliki busa yang stabil selama penyimpanan serta pH yang berkisar antara 9 hingga 10. Hasil seluruh pengujian mutu sabun transparan telah memenuhi standar dan menunjukkan bahwa semua formula stabil selama empat minggu penyimpanan. Uji aktivitas antijamur terhadap jamur Candida albicans menunjukkan bahwa formula 2 menghasilkan aktivitas antijamur terbaik dengan zona hambat yang dihasilkan sebesar 19,67 mm.
PENGARUH SERVICE EXCELLENCE TERHADAP JUMLAH KUNJUNGAN DI APOTEK KIMIA FARMA ECHO BEACH Putu Ayu Ratih Listiani; Gusti Ayu Oviani; I Putu Bayu Martena
Journal Pharmactive Vol. 1 No. 1 (2022): Jurnal Pharmactive April
Publisher : Institut Teknologi dan Kesehatan Bintang Persada

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1083.459 KB)

Abstract

Pelayanan kefarmasian sekarang ini telah berkembang, dari yang semula hanya berfokus kepada pengelolaan obat (drug oriented), sekarang berorientasi kepada pelayanan pasien secara langsung (patient oriented). Service excellence merupakan sebuah bentuk keharusan atau tuntutan dalam industri jasa maupun dagang ketika menghadapi konsumen atau pelanggan. Di dunia bisnis, persaingan antar penjual sangat ketat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Penelitian ini menggunakan desain penelitian analatik kuantitatif dengan pendekatan cross sectional untuk memperoleh informasi tentang bagaimana tingkat kepuasan pelanggan dan jumlah kunjungan terhadap service excellence di Apotek Kimia Farma Echo Beach. Hasil tingkat kepuasan pelanggan terhadap service excellence di Apotek Kimia Farma Echo Beach yaitu sangat 86,62% responden menyatakan sangat puas dan 13,38% responden menyatakan puas. Jumlah kunjungan pelanggan ke Apotek Kimia Farma Echo Beach terjadi kenaikan dengan rata-rata kenaikan dibandingkan bulan sebelumnya 9,78% dan 12,12% dibandingkan tahun sebelumnya. Kesimpulan dari data penelitian yang diperoleh bahwa service excellence telah dilakukan dengan baik dan terjadi peningkatan jumlah kunjungan.
ANALISIS ABC DALAM PERENCANAAN OBAT GOLONGAN ANTIBIOTIK DI INSTALASI FARMASI RAWAT INAP RSU X DENPASAR Oviani Gusti Ayu; Listiani Putu Ayu Ratih; Cahyani Ni Gusti Ayu Dwi
Journal Pharmactive Vol. 2 No. 1 (2023): Jurnal Pharmactive April
Publisher : Institut Teknologi dan Kesehatan Bintang Persada

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Planning and procurement of drugs is one of the important functions in the logistics management stage of drugs, including antibiotic drugs. A good management system will ensure the availability of drugs according to patient needs. The purpose of the study was to determine the ABC analysis based on use value and investment value in planning antibiotic class drugs at the Inpatient Pharmacy Installation of RSU X Denpasar. This type of research is descriptive non-experimental using quantitative data. The data is obtained from a review of reports or systems, data in the form of reports on the types of antibiotic class drugs used in the 2021 period, reports on the number of antibiotic class drugs used and reports on the price of antibiotic drugs. The value of using antibiotics was group A consisting of 29 items (27.35%) with a total usage of 72,591 items (79.42%); group B consisted of 26 items (24.52%) with a total usage of 14,197 items (15.53%); group C consisted of 51 items (48.11%) with a total usage of 4,613 items (5.04%). The investment value for antibiotics is group A consisting of 17 items (16.03%) with a total investment of IDR 6,414,357,620 (79.94%); group B consists of 20 items (18.86%) with a total investment of IDR 1,193,164,115.00 (14.86%); group C consisted of 69 items (65.09%) with a total investment of IDR 417,102,141.50 (5.20%).
POTENSI INTERAKSI OBAT ANTIDIABETIK PADA PASIEN DIABETES MELITUS TIPE 2 Putu Ayu Ratih Listiani
Acta Holistica Pharmaciana Vol 2 No 1 (2020): Acta Holistica Pharmaciana
Publisher : School of Pharmacy Mahaganesha (Sekolah Tinggi Farmasi Mahaganesha)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Diabetes Mellitus (DM) adalah salah satu dari sekian banyak penyakit degeneratif yang saat ini menjadi perhatian serius di negara berkembang khususnya seperti Indonesia. Diabetes mellitus adalah suatu kondisi di mana kadar gula di dalam darah lebih tinggi dari keadaan normal. Hal ini disebabkan karena tubuh tidak dapat melepaskan atau menggunakan hormon insulin secara cukup. Sebagian besar kasus diabetes mellitus adalah diabetes mellitus tipe-2 yang disebabkan oleh pola hidup yang tidak sehat. Pengobatan diabetes mellitus tipe 2 menggunakan kombinasi beberapa obat antidiabetik oral atau kombinasi dengan insulin, jika penggunaan tunggal obat antidiabetes tidak mencapai tujuan. Penggunaan berbagai obat dalam waktu yang bersamaan atau polifarmasi dapat memfasilitasi terjadinya interaksi obat Interaksi obat dapat membahayakan pasien tetapi ada pula yang menguntungkan. Interaksi obat antidiabetes dengan obat lain menimbulkan efek hipoglikemia dengan derajat keparahan interaksi masuk pada kategori moderat.