Claim Missing Document
Check
Articles

Found 12 Documents
Search

Teknik Pengolahan Limbah Kotoran Sapi Bali Untuk Pembuatan Biogas Di Kampung Paya Tungel Kecamatan Jagong Jeget Sastrawan, Sandri; Ridhana, Fita; Erita, Erita; Pitriyanto, Nugroho
Fapertago Vol 3 No 2 (2021): Desember : Jurnal Ilmu Peternakan dan Veteriner
Publisher : Universitas Gajah Putih

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55542/jipvet.v3i2.146

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui proses dan cara pengolahan limbah kotoran sapi bali menjadi teknologi tepat guna yakni biogas. Biogas merupakan energy alternative pengganti gas LPG pada masyarakat khususnya pada Kampung Paya Tungel Kecamatan Jagong Jeget Kabupaten Aceh Tengah. Metode penelitian menggunakan metode survey yang bertujuan untuk memudahkand alam menggali informasi terkait teknik pengolahan limbah kotoran sapi bali menjadi biogas. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa peternak yang telah melakukan produksi pada limbah kotoran sapi bali mereka berdampak positif pada perekonomian. Yakni penghematan pada pengguaan dan ketergantungan pada gas LPG atau kayu bakar serta limbah sisa pengolahan biogas dapat digunakan menjadi pupuk organi cair (POC) dalam pertanian.
HUBUNGAN KARAKTERISTIK PETERNAK TERHADAP PENAMBAHAN POPULASI TERNAK KAMBING DI KECAMATAN JAGONG JEGET KABUPATEN ACEH TENGAH Noviandi, Idham; Sastrawan, Sandri; Futra, Salmandi; Nikmah, Askura; Syahputra, Ika
Fapertago Vol 4 No 2 (2022): Desember : Jurnal Ilmu Peternakan dan Veteriner
Publisher : Universitas Gajah Putih

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55542/jipvet.v4i2.560

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan karakteristik peternak Kambing terhadap Penambahan Populasi di Kecamatan Jagong Jeget Kabupaten Aceh Tengah. Data yang di gunakan data primer dengan observasi dengan menggunakan kuisioner di Kecamatan Jagong Jeget penentuan sampel dengan metode sensus dimana semua populasi dijadikan sampel dan menggunakan metode analisis chi-square.Berdasarkan hasil analisis secara diskriftip jumlah ternak sebelumnya 248 kemudian penambahan populasi meningkat mencapai 482, peningkatan populasi sebanyak 51,89%. Hasil analisis dengan Chi Square, umur dengan nilai signifikansi 0.00 dan Lamanya Beternak 0,032 artinya memiliki hubungan terhadap penambahan populasi,Sedangkan Pendidikan 0.385 dan Jumlah Tanggungan 0,906 artinya tidak berhubungan karaktiristik peternak terhadap penambahan populasi ternak kambing di Kecamatan Jagong Jeget Kabupaten Aceh Tengah.
FAKTOR FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PETERNAK DALAM INTEGRASI TERNAK KAMBING DENGAN KOPI ARABIKA GAYO DI KECAMATAN ATU LINTANG Rusli, Rusli; Futra, Salmandi; Sastrawan, Sandri; Salman, Salman; Suryati, Suryati
Fapertago Vol 4 No 2 (2022): Desember : Jurnal Ilmu Peternakan dan Veteriner
Publisher : Universitas Gajah Putih

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55542/jipvet.v4i2.562

Abstract

Tujuan penelitian ini Untuk Mengetahui Faktor Yang Mempengaruhi Peternak Dalam Integrasi Ternak Kambing Dengan Kopi Arabika Gayo di Kecamatan Atu Lintang Kabupaten Aceh tengah, Metode Analisis data dengan menggunakan Regresi Linier Berganda dengan jumlah sampel 22, pengambilan sampel dengan metode sampel jenuh. Berdasarkan hasil analisis dengan regresi linier berganda secara serempak (Uji F) dengan nial signifikansi 0,000 secara serempak (X1) Luas lahan, (X2) jumlah ternak, (X3) umur dan (X4) pengalaman berpengaruh terhadap penambahan populasi ternak (Y). Uji Farsial (Uji t) serempak (X1) Luas lahan dengan nilai 0,898 , (X3) umur peternak dengan nilai 0,456 dan (X4) pengalaman peternak 0,131. Nilai tersebut lebih tinggi dari α (alpa) yang ditentukan 0,05 artinya tidak berpengaruh terhadap kesediaan peternak sedangkan jumlah ternak (X2) dengan nilai 0,000 nilai tersebut lebih rendah dari nilai α (alpa) 0,05 yang ditentukan. Artinya jumlah ternak berpengaruh terhadap kesediaan peternak. Disarankan kepada peternak untuk kesediaan peternak serta menanam tanaman yang bisa dimanfaatkan sebagai pakan ternak.
FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PETERNAK DALAM PENGGUNAAN PUCUK DAUN TEBU SEBAGAI PAKAN TERNAK SAPI BALI DI KECAMATAN KETOL KABUPATEN ACEH TENGAH Rusli, Rusli; Futra, Salmandi; Sastrawan, Sandri; Erita, Erita
Fapertago Vol 4 No 2 (2022): Desember : Jurnal Ilmu Peternakan dan Veteriner
Publisher : Universitas Gajah Putih

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55542/jipvet.v4i2.564

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor- faktor yang mempengaruhi peternak dalam menggunakan pucuk daun tebu, dengan jumlah sampel 25 peternak metode pengumpulan sampel dengan metode sensus, metode analisis regresi linier berganda.Berdasarkan hasil analisis di peroleh hasil penelitian Secara serempak jumlah pakan dari pucuk tebu( X1), luas kebun tebu (X2), jumlah ternak (X3), kepemilikan lahan tebu (X4) dan kondisi tebu (X5) dengan nilai F 11,613 nilai signifikansi 0,000 berpengaruh nyata terhadap kesediaan peternak menggunakan pucuk tebu sebagai pakan ternak. Secara farsial jumlah pakan dari pucuk daun tebu ( X1) (0.016) , dan kondisi tebu (X5) 0,006, nilai di peroleh lebih kecil dari alpa yang di tolerrir (0,05) artinya berpengaruh nyata terhadap kesediaan peternak dalam menggunakan pucuk daun tebu. Sedangkan luas kebun tebu (X2) 0,783, jumlah ternak (X3) 0,944 dan kepemilikan lahan tebu (X4) dengan nilai signifikansi lebih besar dari alpa yang di tolerir (0,05) artinya tidak berpengaruh teradap kesediaan peternak dalam menggunkan pucuk daun tebu sebagai pakan ternak.
ANALISIS KANDUNGAN pH, Ca DAN Mg, DENGAN PERSENTASI PENGGUNAAN PEREKAT TEPUNG KANJI UNTUK PEMBUATAN PUPUK ORGANIK Sastrawan, Sandri; Erita, Erita
Biram Samtani Sains Vol 2 No 1 (2018): Issue Volume 2 No 1 Year 2018
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) UGP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (280.378 KB) | DOI: 10.55542/jbss.v2i1.49

Abstract

Judul Penelitian Analisis Kandungan pH, Ca dan Mg, Dengan Persentasi Penggunaan Perekat Tepung Kanji Untuk Pembuatan Pupuk Organik. Penelitian ini di lakukan pada bulan 26 April 2018 sampai dengan 29 Mai 2018. Tujuan penelitian ini ialah untuk mengetahui karakteristik dari pupuk organik yang di hasilkan serta mendapatkan persentasi perekat yang paling optimal untuk pembuatan pupuk organik pellet. Penelitian ini merupakan penelitian eksprimen di laboraturium dan lapangan dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) pola faktorial dengan 4 kelompok perlakuan, diulang 3 kali. Bahan yang digunakan dalam penelitian ini pupuk kandang yang berasal dari kotoran sapi, sekampadi, abudapur, dedak padi, kulit kopi, NPK, dan tepung kanji sebagai perekat pupuk organik. Hasil analisis sidik ragam kompos yang diberikan tepung kanji pada minggu ke I, minggu ke II, minggu ke III dan minggu Ke IV pada PO=0 %, P1=5 %, P2=7 % dan P3 = 10 % menunjukkan bahwa tidak berbeda nyata terhadap berat pupuk kompos, pada pemberian tepung kanji sebagai perekat pada berbagai kombinasi perlakuan
Penambahan Kalsium Terhadap Pertumbuhan Ayam Broiler 1-45 Hari Noviandi, Idham; Sastrawan, Sandri; Erita, Erita
Biram Samtani Sains Vol 7 No 2 (2023): September : Biram Samtani Sains
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) UGP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (497.029 KB) | DOI: 10.55542/jbss.v7i2.108

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemberian tepung tulang dapat meningkatkan pertambahan berat bobot Ayam Broiler. Penelitian ini dilaksanakan di Lab Kandang Peternakan Fakultas Pertanian Universitas Gajah Putih Takengon. Penelitian ini berlangsung mulai tanggal 5 Juli – 20 Agustus 2020. Dengan Mengunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL)dengan 4 perlakuan dan diulang 3 kali. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Penggunaan Kalsium berpengaruh nyata terhadap pertambahan berat bobot Ayam Broiler, hasil yang tertinggi dijumpai pada perlakuan P3 sebesar 1,16 Gram/ekor/hari, kesimpulan menunjukkan bahwa berat bobot Ayam Broiler berpengaruh nyata diantara perlakuan penggunaan pemberian Kalsium dari total pertambahan berat bobot Ayam Broiler
EVALUASI KUALITAS NUTRIEN BIOFERMENTASI LIMBAH KULIT KOPI ARABIKA DATARAN TINGGI GAYO SEBAGAI PAKAN TERNAK ALTERNATIF Sastrawan, Sandri; Wati, Rahma
Biram Samtani Sains Vol 2 No 1 (2018): Issue Volume 2 No 1 Year 2018
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) UGP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (373.169 KB) | DOI: 10.55542/jbss.v2i1.109

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh biofermentasi Limbah Kulit Kopi Arabika (LKKA) dataran tinggi gayo dengan probiotik terhadap kandungan gizi. Apakah setelah biofermentasi terjadi kenaikan Bahan Kering (BK), Bahan Organik (BO), Protein Kasar (PK), Lemak Kasar (LK) Energi Metabolis (ME) dan apakah Serat Kasar (SK) dari LKKA dapat menurun. Dengan hipotesis bioprosesing LKKA dengan probiotik dapat berpengaruh nyata terhadap kenaikkan jumlah BK, BO, PK, LK, ME dan dapat menurunkan jumlah SK. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap pola faktorial 2 faktor dengan 3 kali ulangan. Faktor A (dosis proboitik) terdiri dari 3 dosis yaitu 2,5%, 5% dan 7% dan faktor B (lama fermentasi) terdiri dari 20, 30 dan 40 hari. Hasil penelitian penunjukan bahwa bioprosesing dapat meningkatkan kandungan PK sebanyak 100%, BK sebanyak 1,09%, LK sebanyak 54,39%, ME sebanyak 4,57% dan menurunkan kandungan serat kasar bahan sebesar 23%. Perlakuan terbaik didapatkan pada A3B3 dengan 7% probiotik dengan lama fermentasi 30 hari. Disamping itu bioprosesing dengan probiotik ini dapat melembutkan tekstur LKKA dan menghasilkan flavor pakan yang disukai ternak
Perubahan Warna Kerabang dan Berat Telur Dengan Pemakaian Tepung Keong Mas (pomacea canaliculata) Sebagai Pengganti Tepung Ikan Dalam Ransum Itik Petelur di Wih Nareh Kecamatan Pegasing Kabupaten Aceh Tengah Sastrawan, Sandri; Erita, Erita
Biram Samtani Sains Vol 6 No 2 (2022): September : Biram Samtani Sains
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) UGP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55542/jbss.v6i2.294

Abstract

Penelitian ini tentang perubahan warna kerabang telur dan berat telur dengan pemakaian tepung keong mas sebagai pengganti tepung ikan pada ransum itik petelur. Penelitian ini dilaksanakan di Wih Nareh Kecamatan Pegasing Kabupaten Aceh Tengah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui berat telur dan warna kerabang telur, denagan menggunakan 135 ekor itik layer umur 8 bulan. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) denagan 4 perlakuan 4 ulanagan, setiap ulangan terdiri dari 9 ekor denagan perlakuan yaitu P0 ( Ransum dasar/kontrol), P1 ( Ransum dengan pemberian tepung keong mas 5%), P2 ( Ransum dengan pemberian tepung keong mas 7,5%), P3 ( Ransum dengan pemberian tepung keong mas 10%). Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bahwa pemberian tepung keong mas memberikan pengaruh yang berbeda nyata (P<0,01) terhadap berat telur (P0 : 79,535, P1 : 86,035, P2 : 90,82, P3 : 72,6075 gr/ekor). Kesimpulan dari hasil penelitian ini adalah pengaruh tepung bkeong mas memberikan pengaruh yang nyata terhadap berat telur itik petelur, dan memberikan perbedaan terhadap warna kerabang telur yaitu putih dan hijau
Pengaruh Penggunaan Tepung Temulawak (Curcuma xanthorrhiza Roxb) Terhadap Pertambahan Berat Badan Pada Ayam Arab Fase Pra Layer Sastrawan, Sandri
Biram Samtani Sains Vol 7 No 1 (2023): Maret : Biram Samtani Sains
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) UGP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55542/jbss.v7i1.539

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Agribisnis Ternak Unggas SMK N 2 Takengon Penelitian ini berlangsung selama 2 bulan mulai dari 2 Juli Sampai 31 Agustus 2022. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pertambahan berat badan ayam arab fase layer dengan mengunakan temulawak, Rancangan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan tiga macam perlakuan Ao : tampa temulawak, A1 : 6% temulawak dari pakan 100,000 g, A2 : 3 % temulawak dari 100,000 g pakan. Setiap perlakuan terdiri dari 3 ulangan dan 3 perlakuan. Parameter yang di amati ialah : Pertambahan berat badan dan koversi pakan. Bahan yang di gunakan ayam berjumlah 45 ekor, hasil penelitian menunjukkan bahwa pengunaan temulawak sebagai pertambahan berat badan ayam dan hasil persentase rata-rata berat badan ayam ter tinggi oleh A1 (504,67), yang terendah A0 ( 474,00 ), sedangkan perlakuan A2 dengan nilai (478,00)
STUDI KOMPARASI PERAN PENYULUH TERHADAP KEBERHASILAN INSEMINASI BUATAN (IB) TERNAK SAPI BALI DI KECAMATAN BINTANG DAN KECAMATAN BEBESEN KABUPATEN ACEH TENGAH Sastrawan, Sandri; Erita, Erita
Biram Samtani Sains Vol 7 No 2 (2023): September : Biram Samtani Sains
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) UGP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55542/jbss.v7i2.788

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peran penyuluh terhadap keberhasilan inseminasi buatan (IB) ternak sapi bali di Kecamatan Bintang dan Kecamatan Bebesen Kabupaten Aceh Tengah. Metode penelitian ini adalah studi kasus yaitu pengamatan secara langsung dilapangan dan dianalisis untuk pengambilan kesimpulan. Penentuan lokasi dan sampel penelitian secara porpusive sampling,data hasil penelitian dicatat dan dianalisis dengan menggunakan program SPSS 20. Tingkat keberhasilan penyuluh dalam meningkatkan keberhasilan IB antara lain tingkat pendidikan t hitung 3,373, umur t hitung 2,437 dan pekerjaan utama t hitung 1,865 selain itu juga para peternak masih kurang memahami ilmu yang diterapkan oleh penyuluh (insiminator) yang datang dari dinas pertanian atau dinas peternakan dengan nilai t hitung 0,466, untuk menunjang keberhasilan IB