(PEJ) Primary Education Journal
Vol. 5 No. 2 (2021)

Gerakan Literasi Sekolah: Pengaruh Terhadap Hasil Belajar Siswa

Rinja Efendi (STKIP ROKANIA)
Hasrijal (STKIP Rokania)
Elvina (Unknown)
Kiki Fatmawati (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan pengaruh Gerakan Literasi Sekolah terhadap hasil belajar siswa kelas V SD Negeri 002 Rambah Samo. Hipotesis dalam penelitian ini Gerakan Literasi Sekolah berpengaruht erhadap terhadap hasil belajar. Jenis penelitian ini adalah korelasi dan regresi. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif korelasional. Sampel dalam penelitian ini adalah 67 orang. Data dikumpulkan dengan angket model skala likert yang telah diuji keterandalannya. Hipotesis dalam penelitian ini yaitu, Gerakan Literasi Sekolah Berpengaruh terhadap hasil belajar. Hasil uji coba hipotesis gerakan literasi sekolah berpengaruh terhadap hasil belajar (Y) diketahui gerakan literasi sekolah (X1) berpengaruh secara significan terhadap hasil belajar sebesar 34,9%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa Gerakan Literasi Sekolah dapat meningkatkan hasil belajar siswa.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

PEJ

Publisher

Subject

Education Social Sciences Other

Description

Naskah-naskah yang dimuat dalam jurnal ini berasal hasil penelitian maupun kajian kritis dari para peneliti maupun akademisi yang mencakup bidang pendidikan dasar/madrasah ibtidaiyah baik berupa kajian tentang kurikulum, pendekatan, strategi, metode, media ataupun teori pendidikan. Primary Education ...