Jurnal Karya Abdi Masyarakat
Vol. 5 No. 3 (2021): Volume 5, Issue 3, Desember 2021

Persiapan Siswa dalam Menghadapi Kompetensi Sains Nasional melalui Pembinaan Kompetensi Guru Pendamping

Ade Suryanda (Pendidikan Biologi, FMIPA, Universitas Negeri Jakarta)
Eka Putri Azrai (Pendidikan Biologi, FMIPA, Universitas Negeri Jakarta)
Daniar Setyo Rini (Pendidikan Biologi, FMIPA, Universitas Negeri Jakarta)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2021

Abstract

Kompetisi Sains Nasional tingkat SD/MI (KSN-SD) dan atau yang sederajat telah dirintis sejak tahun 2003 merupakan salah satu wadah strategis untuk mewujudkan paradigma pendidikan yang mengedepankan peningkatan daya nalar, kreativitas, kemampuan berpikir kritis dan sadar terhadap lingkungan harus diaplikasikan dalam setiap langkah pengembangan ke depan. Oleh karena itu, perlu dilakukan suatu strategi pembinaan yang efektif dan efisien agar mampu mewujudkan paradigma pendidikan yang berimbas pada pembangunan nasional. Kegiatan pengabdian ini didasari kenyataan sangat minim keterwakilannya dalam KSN-SD tingkat nasional dari sekolah-sekolah Islam, pada umumnya kondisi seperti ini terjadi karena guru pembimbing sains masih memiliki keterbatasan dalam memahami silibus, karakteristik soal serta strategi pembinaan KSN-SD. Tujuan umum kegiatan ini adalah meningkatkan kemampuan guru dalam mendampingi siswa pada kegiatan dan pembinaan KSN-SD Di sekolah. Pelatihan ini menggunakan Metode experiential learning dengan pendekatan participant-centered melalui teknik case study, dan simulasi, dilanjutkan dengan proses pembuatan media pembelajaran sederhana. Target luaran yang dihasilkan adalah didapatinya kesepakatan kerjasama pembinaan KSN-SD bagi guru dan siswa antara sekolah terkait dengan prodi Biologi dan pendidikan Biologi FMIPA UNJ, peningkatan pemahaman dan pengetahuan guru-guru pembimbing Sains terkait Filosofi dan Silabus KSN-SD, peningkatan kemampuan pengorganisasian pembelajaran, penggunaan pendekatan dan metode pembelajaran dalam pembinaan dan pendampingan siswa peserta KSN-SD, pengenalan materi dan ketrampilan membuat soal setara soal-soal KSN-SD dan pada akhirnya terjadi peningkatan prestasi peserta KSN-SD.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

JKAM

Publisher

Subject

Religion Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Health Professions Public Health

Description

Jurnal Karya Abdi Masyarakat (JKAM) adalah jurnal yang diterbikan oleh LPPM Universitas Jambi untuk mempublikasikan dan meyebarluaskan tulisan dan artikel pengabdian masyarakat yang telah dilakukan oleh akademisi, praktisi dan mahasiswa dengan tujuan agar dapat menginspirasi dan bermanfaat bagi ...