Voteteknika (Vocational Teknik Elektronika dan Informatika)
Vol 11, No 3 (2023): Vol. 11, No 3, September 2023

Rancang Bangun Sistem Informasi Mading Kepegawaian Berbasis Android Fakultas Teknik Universitas Negeri Padang

Rachmah Nanda Octhavira (Universitas Negeri Padang)
Resmi Darni (Universitas Negeri Padang)
Asrul Huda (Universitas Negeri Padang)
Geovanne Farell (Universitas Negeri Padang)



Article Info

Publish Date
07 Sep 2023

Abstract

Universitas Negeri Padang memiliki banyak informasi penting yang disampaikan untuk setiap fakultas yang ada, termasuk salah satunya Fakultas Teknik. Oleh karena itu, Fakultas Teknik Universitas Negeri Padang membutuhkan media digital yang dapat membantu penyampaian informasi agar lebih cepat tersampaikan. Sehingga perlunya Fakultas Teknik Universitas Negeri Padang dikembangkan aplikasi mading berbasis android yang memudahkan pengguna untuk dapat mengakses informasi tersebut. Metode yang digunakan pada pengembangan sistem ini yakni metode pengembangan perangkat lunak Waterfall. Metode Waterfall ini terdiri dari 5 tahapan, yakni Analyze (Analisis), Design (Perancangan), Development (Pengembangan), Testing (Pengujian), serta Maintenance (Pemeliharaan). Dengan menggunakan metode ini, tahap yang dilalui harus menunggu selesai tahap sebelumnya serta berjalan berurutan. Arsitektur sistem ini berbasis Model-View-Controller menggunakan framework CodeIgniter dengan bahasa pemrograman PHP. Berdasarkan hasil pengujian, Sistem Informasi Mading Kepegawaian ini menunjukkan hasil fungsi aplikasi dengan akurasi 100%. Ini menandakan bahwa sistem telah bekerja sesuai dengan yang diharapkan tanpa kesalahan yang signifikan. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa Sistem Informasi Mading Kepegawaian Berbasis Android Fakultas Teknik Universitas Negeri Padang merupakan solusi yang efektif dan akurat untuk meningkatkan efisiensi dalam penyampaian informasi kepegawaian di lingkungan akademik tersebut.Kata kunci : Informasi, Android, Waterfall, CodeIgniter, Mading  Padang State University has a lot of important information that is conveyed to each of the existing faculties, including the Faculty of Engineering. Therefore, the Faculty of Engineering, Padang State University needs digital media that can help convey information so that it can be conveyed more quickly. So it is necessary for the Faculty of Engineering, Padang State University to develop an Android-based bulletin application that makes it easier for users to be able to access this information. The method used in developing this system is the Waterfall software development method. The Waterfall method consists of 5 stages, namely Analyze, Design, Development, Testing, and Maintenance. By using this method, the stages passed must wait for the completion of the previous stage and run sequentially. This system architecture is based on Model-View-Controller using the CodeIgniter framework with the PHP programming language. Based on the test results, this Civil Service Mading Information System shows the results of the application function with 100% accuracy. This indicates that the system has worked as expected without significant errors. Thus, it can be concluded that the Android-based Staffing Mading Information System, Faculty of Engineering, Padang State University is an effective and accurate solution for increasing efficiency in delivering staffing information in the academic environment. Keywords: Information, Android, Waterfall, CodeIgniter, Mading

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

voteknika

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Education Electrical & Electronics Engineering

Description

Jurnal Vocational Teknik Elektronika dan Informatika (VoteTEKNIKA) is a peer-reviewed, scientifc journal published by Department of Electronics Engineering, Faculty of Engineering, Universitas Negeri Padang, Indonesia. The aim of this journal is to publish articles dedicated to all aspects of the ...