Jurnal Perikanan Terpadu
Vol 3, No 2 (2022): Jurnal Perikanan Terpadu Volume 3 Nomor 2

Analisis Indeks Keanekaragaman, Dominansi Dan Dampak Komposisi Hasil Tangkapan Bubu Di Pulau Putri, Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu, DKI Jakarta

Rosi Rahayu (Universitas Teuku Umar)
Ricky Winrison Fuah (Sekolah Tinggi Perikanan dan Kelautan Matauli)
Rahmawati Rahmawati (Universitas Teuku Umar)
Eka Lisdayanti (Universitas Teuku Umar)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2022

Abstract

Upaya penangkapan yang dilakukan oleh nelayan dengan jenis alat tangkap bubu masih berlangsung hingga sekarang dimana usaha ini dapat dijadikan sebagai suatu sumber pendapatan. Informasi ilmiah tentang keanekaragaman, dominansi dan komposisi hasil tangkapan bubu di Pulau Putri masih kurang tersedia. Oleh karena itu, perlu dilakukan penelitian komposisi hasil tangkapan dengan membandingkan komposisi jumlah dan bobot hasil tangkapan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui konstruksi umum bubu dan  menganalisis komposisi hasil tangkapan. Penelitian komposisi hasil tangkapan bubu di Pulau Putri, Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu dilaksanakan pada bulan Desember 2020. Penelitian ini menggunakan metode dekriptif, data dianalisis dengan analisis komposisi jenis dan komposisi bobot dan mengolah data yang didapat di lapangan dan membandingkannya dengan studi pustaka yang relevan. Hasil menunjukkan bahwa spesies yang didapatkan adalah 10 pada bubu I dan 9 spesies pada bubu II. Tingkat keanekaragaman bubu I dan II adalah 1,56 dan 1,16 (sedang). Sedangkan tingkat dominansinya  adalah 0,3 dan 0,5 (tinggi)

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jpterpadu

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Environmental Science Social Sciences

Description

Jurnal Perikanan Terpadu (JPTerpadu) contains the results of studies/research covering the fields of Technology of Capture Fisheries, Fisheries Product Technology and Fisheries ...