cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Jalan Jembatan
ISSN : 19070284     EISSN : 25278681     DOI : -
Core Subject : Engineering,
Jurnal Jalan-Jembatan adalah wadah informasi bidang Jalan dan Jembatan berupa hasil penelitian, studi kepustakaan maupun tulisan ilmiah terkait yang meliputi Bidang Bahan dan Perkerasan Jalan, Geoteknik Jalan, Transportasi dan Teknik Lalu-Lintas serta Lingkungan Jalan, Jembatan dan Bangunan Pelengkap Jalan. Terbit pertama kali tahun 1984, dengan frekuensi terbit tiga kali setahun pada bulan April, Agustus, dan Desember. Mulai tahun 2016 terbit dengan frekuensi dua kali setahun, edisi Januari - Juni dan edisi Juli - Desember, dalam versi cetak dan versi elektronik.
Arjuna Subject : -
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 16 No 2 (1999)" : 5 Documents clear
PENGGUNAAN GEORADAR DALAM MENDUGA KONSTRUKSI BANGUNAN BAWAH JEMBATAN witarnawan, wawan
Jurnal Jalan-Jembatan Vol 16 No 2 (1999)
Publisher : Direktorat Bina Teknik Jalan dan Jembatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Salah satu kesulitan yang sering dijumpai mengoptimalkan bangunan bawah dari sutau jembatan yang ada adalah ketidak tersediaan gambar pelaksanaan jembatan maupun gambar perencanaannya. Mengukur dimensi bangunan bawah jembatan secara langsung hampir merupakan suatu hal yang mustahil, mengingat sebagian besar dari bangunan bawah tterseebut tertanam didalam tanah. Oleh karena itu diperlukan suatu metoda tertentu yang dapat digunakan untuk menduga dimensi bangunan bawah jembatan secara tidak langsung. Salah satu cara pendugaanyang dapat digunakan adalah dengan menggunakan metoda georadar. Pendugaan georadar terhadap jembatan yang mempunyai bangnan bawah dengan pondasi langsung beton bertulang dan pasangan batu kali menunjukkan hasil yang mendekati keadaan sebenarnya. Gangguan dari bahan logam seperti yang ada pada gelagar baja dapat mengburkan citra georadar yang diperoleh.
PENELITIAN PEMBUTAN ASPAL KARET MELALUI CAMPURAN INDK (MASTERBATCH) KARET ALAM sih, Leksminingsih
Jurnal Jalan-Jembatan Vol 16 No 2 (1999)
Publisher : Direktorat Bina Teknik Jalan dan Jembatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perbaikan mutu aspal minyak dengan penambahan karet alam diperkirakan dapat mengambat kerusakan-kerusakan yang terjadi pada perkerasan jalandi Indonesia yang beriklim tropis. Penggunakaan karet dalam bentuk beberapa jenis karet olaan seerti: Crepe, RSS, SIR digunakan untuuk pembuatan aspal karet. Dari semua jenis karet ini yang secara langsung dapat digunakan adalah latek yang mempunyai kadar karet kering 60%(kkk 60). Untuk jenis karet lainnya sebaiknya dibuat campuran induk aspal karet terlebih dahulu sehingga memudahkan cara pencampuran. Persoalan yang perlu dipecahkan dalam penggunaan karet sebagai bahan tambah aspal adalah teknik melarutkan atauu mendispensikan karet kedalam asal sehingga diperoleh campuran yang homogen. Apabila hal ini sudah terpecahkan maka terbuka kemungkinan penggunaan karey yang murah, dengan mutu yang sama seperti karet-karet yang umum digunakan untuk campuran aspal-karet. Pada penelitian ini dibuat dua macam campuran induk dari karet alam cair (jenis latek kkk 60%) dan dari hasil olaan karet alam berbentuk pada (jenis crepe). Dari hasil pengujian terhadap mutu aspal karet di laboraturium yang meliputi uji fisik aspal dan campuran beraspal di dapat hasil komposisi campuran induk sebagai berikut ; 1) Campuran induk dari karet cair (latek kkk 60%) dengan komposisi campuran 21% latek dan 79% aspal pen 60 (MB 21) dan 2) Cmpuran induk dari karet padat (crepe)n dengan komposisi 60% karet padat jenis crepe dan 40% aspal pen 60 (MB 60/40).
PENGEMBANGAN SPESIFIKASI LAPIS PONDASI AGREGAT Suaryana, Nyoman
Jurnal Jalan-Jembatan Vol 16 No 2 (1999)
Publisher : Direktorat Bina Teknik Jalan dan Jembatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Agregat lapis pondasi atas bawah mempunyai peranan yang penting dalam konstruksi perkerasan jalan. Untuk menjaga kualitas dari material tersebut telah dibuat persyaratan-persyaratan yang tercantum dalam Spesifikasi Lapis Pondasii Agregat. Meskipun demikian pada beberapa proyek ditemukan adanya perbedaan persyaratan yang cukup prinsipil. Untuk itu diperlukan pengetahuan yang mendalam mengenai karakteristik agregat lapis pondasi yang nantinya dipakai sebagian dasar usulan perubahan/peningkatan Spesifikasi. Usulan peningkatan/perubahan tersebut meliputi, gradasi, prosentase pecah, indeks plastistilas, prosentase agregrat halus, dan kadar air pemadatan. Gradasi lapis pondasi atas (LPA) disesuaikan dengan lengkung Fuller dan gradasi lapis pondasi bawah (LPB) diubah menjadi gradasi B1,B2, dan B3 mengacu gradasi AASHTO 1990. Prosentase pecah lapis pondasi disesuaikan dengan lalu-lintas rencana dan posisi dari pondasi tersebut. Untuk membatasi prosentase agregar halus, digunakan persyaratan PP (prosen lolos saringan 200 x PI) maksimum 25. Nilai indeks plastisitas (PI) dibatasi maksimum 6% untuk LPA dan 10% untuk LPB. Kadar air pemadatan lapis pondasi diusulkan 1% dari kadar air optimum.
PENINGKATAN DAYA DUKUNG TANAH DASAR DENGAN TEKNIK PEMADATAN DINAMIS suherman, m
Jurnal Jalan-Jembatan Vol 16 No 2 (1999)
Publisher : Direktorat Bina Teknik Jalan dan Jembatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pemadatan dinamis merupakan salah atu cara dari metode-metode perbaikan tanah yang sering disebut konsolidasi dinamis atau penumbukan. Pemadatan tanha dengan penumbukan berat, yaitu menjatuhkan beban berat pada permukaan tanah. Metode ini betujuan menambah kekuatan geseran tanah dan mereduksi pemutaran yang terjadi di bawah struktur. Teknik ini telah berkembang sebagai bentuk perbaikan tanah pada areal yang luas seta mencapai kedalaman 30meter, yang dipelopori oleh Menard (1974). Bila diterapkan pada tanahjenuh sebagian, maka proses pemadatan tanah pada dasarnya sama seperti halnya dengan pemadatan Proctor di laboraturium.
PENELITIAN LONGSORAN JALAN BALIKPAPAN SAMARINDA PROPINSI KALIMANTAN TIMUR Moestofa, Benny
Jurnal Jalan-Jembatan Vol 16 No 2 (1999)
Publisher : Direktorat Bina Teknik Jalan dan Jembatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Longsoran jalan di daerah pegunungan Kalimantan Timur dan propinsi lainnya di Indonesia menimbulkan masalah beasr dalam pembangunan dan pemeliharaan jalan. Masalh tersebut di sebagian besar aspek pembangunan jalan hanya dapat diatasi dengan menerapkan pengalaman cara penaggulangan yang efektif terhadap maslah yang sama di tempat lain berdasarkan pendekatan empiris. Dalam penerapan pengalaman cara penenggulangan tersebut, tahap pertama adalah mengidentifikasi jenis longsoran utama, terutama mekanisme longsoran dan karakteristik umumya. Cara pendekatan ini digunakan pada ruas jalan Balikpapan-Samarinda, Kalimantan Timur yang mencakup penelitian maasala prinsip-prinsip mekanisme longsoran yang mengakibatkan sebagian besar kerusakan jalan di Propinsi Kalimantan Timur.

Page 1 of 1 | Total Record : 5


Filter by Year

1999 1999


Filter By Issues
All Issue Vol 39 No 1 (2022) Vol 38 No 2 (2021) Vol 38 No 1 (2021) Vol 37 No 2 (2020) Vol 37 No 1 (2020) Vol 36 No 2 (2019) Vol 36 No 1 (2019) Vol 35 No 2 (2018) Vol 35 No 1 (2018) Vol 34 No 2 (2017) Vol 34 No 1 (2017) Vol 33 No 2 (2016) Vol 33 No 1 (2016) Vol 32 No 3 (2015) Vol 32 No 2 (2015) Vol 32 No 1 (2015) Vol 31 No 3 (2014) Vol 31 No 2 (2014) Vol 31 No 1 (2014) Vol 30 No 3 (2013) Vol 30 No 2 (2013) Vol 30 No 1 (2013) Vol 29 No 3 (2012) Vol 29 No 2 (2012) Vol 29 No 1 (2012) Vol 28 No 3 (2011) Vol 28 No 2 (2011) Vol 28 No 1 (2011) Vol 27 No 3 (2010) Vol 27 No 2 (2010) Vol 27 No 1 (2010) Vol 26 No 3 (2009) Vol 26 No 2 (2009) Vol 26 No 1 (2009) Vol 25 No 3 (2008) Vol 25 No 2 (2008) Vol 25 No 2 (2008) Vol 25 No 1 (2008) Vol 24 No 3 (2007) Vol 24 No 2 (2007) Vol 24 No 1 (2007) Vol 23 No 3 (2006) Vol 23 No 2 (2006) Vol 23 No 1 (2006) Vol 22 No 4 (2005) Vol 22 No 3 (2005) Vol 22 No 2 (2005) Vol 22 No 1 (2005) Vol 21 No 4 (2004) Vol 21 No 3 (2004) Vol 21 No 2 (2004) Vol 21 No 1 (2004) Vol 20 No 4 (2003) Vol 19 No 3 (2002) Vol 19 No 2 (2002) Vol 19 No 1 (2002) Vol 18 No 2 (2001) Vol 18 No 1 (2001) Vol 17 No 2 (2000) Vol 17 No 1 (2000) Vol 16 No 3 (2000) Vol 16 No 2 (1999) Vol 15 No 4 (1999) Vol 15 No 1 (1998) Vol 15 No 3 (1997) Vol 15 No 1 (1997) No 4 (1997) No 2 (1997) Vol 13 No 2 (1996) Vol 13 No 1 (1996) No 4 (1996) No 3 (1996) Vol 12 No 3 (1995) Vol 12 No 2 (1995) Vol 12 No 1 (1995) Vol 11 No 1 (1994) Vol 10 No 3 (1993) Vol 10 No 2 (1993) Vol 10 No 1 (1993) Vol 9 No 4 (1993) Vol 9 No 3 (1992) Vol 9 No 2 (1992) Vol 9 No 1 (1992) Vol 8 No 3 (1992) Vol 7 No 3 (1991) No 2 (1991) No 1 (1991) No 1 (1990) No 2 (1989) No 1 (1989) No 4 (1987) No 2 (1987) No 1 (1987) No 1 (1986) No 3 (1985) No 3 (1984) No 2 (1984) No 1 (1984) More Issue