cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. gowa,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Jurnal Pendidikan Fisika
ISSN : 23555785     EISSN : 25500325     DOI : -
Core Subject : Science, Education,
JPF (Jurnal Pendidikan Fisika) Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar is an academic journal that focuses on Physic Education.
Arjuna Subject : -
Articles 244 Documents
PENGGUNAAN MODEL TEAMS GAMES TOURNAMENT DENGAN TEKNIK FAMILY 100 TERHADAP MINAT BELAJAR FISIKA Wahyuni Wahyuni; Nuryamin Nuryamin; Ali Umar Dani
JPF (Jurnal Pendidikan Fisika) Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar Vol 6 No 1 (2018): Vol 6, No 1, 2018
Publisher : Pendidikan Fisika UIN Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1024.95 KB) | DOI: 10.24252/jpf.v6i1.3129

Abstract

Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah model pembelajaran Kooperatif Tipe Teams Games Tournament (TGT) dengan Teknik Famili 100 dapat digunakan sebagai alternatif dalam proses pembelajaran pada peserta didik kelas IX MTs Negeri Gowa. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif dan inferensial. Berdasarkan analisis deskriptif untuk minat belajar peserta didik terhadap model pembelajaran TGT menunjukkan rata-rata skor minat belajar dikelas eksperimen dan kelas kontrol setelah penelitian sebesar 79,33 dan 73,88 atau berada pada kategori tinggi. Berdasarkan hasil uji normalitas data minat belajar diperoleh nilai signifikan Sig < 0,05, sehingga dapat disimpulkan bahwa data minat belajar peserta didik tidak berdistribusi normal. Hasil uji Mann Whitney-U untuk minat belajar diperoleh nilai signifikannya 0,000 < 0,05, sehingga dapat disimpulkan bahwa minat belajar antara peserta didik kelas IX MTs Negeri Gowa yang mendapatkan pembelajaran dengan menggunakan Model Pembelajaran Koopeatif tipe TGT dengan Teknik Famili 100 lebih tinggi daripada yang menggunakan model pembelajaran konvensional.
EFEKTIFITAS PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN MONOPOLY GAME SMART TERHADAP MINAT BELAJAR PESERTA DIDIK PADA MATA PELAJARAN FISIKA Andi Ferawati Jafar; ainul mardia
JPF (Jurnal Pendidikan Fisika) Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar Vol 5 No 1 (2017): Vol 5, No 1, 2017
Publisher : Pendidikan Fisika UIN Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (721.917 KB) | DOI: 10.24252/jpf.v5i1.3009

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian pre eksperimen, yang bertujuan untuk mengetahui:1) Sebarapa besar Minat belajar fisika peserta didik pada kelas yang diajar dengan menggunakan media pembelajaran Monopoly Game Smart,  2) Sebarapa besar Minat belajar fisika peserta didik pada kelas yang tidak diajar dengan menggunakan media pembelajaran Monopoly Game Smart.  3) Adakah perbedaan Minat belajar fisika peserta didik pada kelas yang diajar dengan menggunakan media pembelajaran Monopoly Game Smart dengan kelas yang tidak diajar dengan menggunakan media pembelajaran Monopoly Game Smart. Desain penelitian yang digunakan pada penelitian ini yaitu The Static Group Comparison Design. Populasi pada penelitian ini yaitu seluruh kelas VIII SMPN 2 Baraka yang terdiri dari 4 kelas dengan jumlah keseluruhan 77 siswa. sampel pada penelitian ini dipilih dengan menggunakan acak kelas dengan teknik pemadanan sampel sehingga diperoleh 2 kelas dengan jumlah keseluruhan siswa 34. Hasil  penelitian  deskriptif  menunjukkan  bahwa  nilai  rata-rata  minat belajara peserta didik yang diajar dengan media Monopoly Game Smart  sebesar 88,7648 dan kelas yang tidak menggunakan media Monopoly Game Smart  sebesar 81,2305. Yang  menunjukkan  bahwa  terdapat  perbedaan anatara Minat belajar fisika peserta didik pada kelas yang diajar dengan menggunakan media pembelajaran Monopoly Game Smart dengan kelas yang tidak diajar dengan menggunakan media pembelajaran Monopoly Game Smart.
PENGARUH MOTIVASI BELAJAR DAN KEDISIPLINAN TERHADAP HASIL BELAJAR FISIKA PADA SISWA KELAS MIA SMAN 1 MARIORIWAWO KABUPATEN SOPPENG Susianah Susianah; Muhammad Yusuf Hidayat
JPF (Jurnal Pendidikan Fisika) Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar Vol 3 No 2 (2015): Vol 3, No 2, 2015
Publisher : Pendidikan Fisika UIN Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (723.855 KB) | DOI: 10.24252/jpf.v3i2.3737

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran motivasi belajar, kedisiplinan serta hasil belajar pada siswa Kelas MIA SMAN 1 Marioriwawo Kabupaten Soppeng, sekaligus untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh motivasi belajar dan kedisiplinan terhadap hasil belajar fisika pada siswa kelas MIA SMAN 1 Marioriwawo kabupaten Soppeng. Penentuan sampel melalui proportionate stratified random sampling. Instrumen penelitian yang digunakan adalah angket berupa skala likert. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif dan inferensial yaitu uji hipotesis regresi ganda. Hasil penelitian analisis deskriptif diperoleh gambaran motivasi belajar kategori sedang dengan rata-rata 93,96, kedisiplinan siswa masuk dalam kategori sedang dengan rata-rata 96,11, dan hasil belajar masuk dalam kategori tinggi dengan rata-rata 80,74. Sedangkan hasil inferensial yaitu Fhitunh ˃ Ftabel sehingga terdapat pengaruh motivasi belajar dan kedisiplinan terhadap hasil belajar siswa kelas MIA SMAN 1 Marioriwawo Kabupaten Soppeng.
PERBANDINGAN HASIL BELAJAR FISIKA MELALUI PEMBELAJARAN BERBASIS MEDIA VIDEO ANIMASI STOP MOTION DAN MEDIA BERBASIS POWERPOINT KELAS XI SMAN 4 BULUKUMBA Dimi Nurainung Qalbi; Rafiqa Rafiqa; Muhammad Syihab Ikbal
JPF (Jurnal Pendidikan Fisika) Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar Vol 5 No 2 (2017): Vol 5, No 2, 2017
Publisher : Pendidikan Fisika UIN Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (830.498 KB) | DOI: 10.24252/jpf.v5i2.3416

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian quasi eksperiment yang bertujuan untuk 1) Mengetahui hasil belajar fisika siswa yang diajar mengguanakan media video animasi stop motion pada kelas XI 2) Mengetahui hasil belajar fisika siswa yang diajar menggunakan media power point pada kelas XI 3) Mengetahui apakah ada perbedaan hasil belajar fisika antara siswa yang diajar menggunakan media video animasi stop motion dan power point pada kelas XI. Desain penelitian yang digunakan adalah the matching-only posttest-only kontrol group design. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI yang berjumlah 123 orang yang tersebar dalam 4 kelas.Sampel penelitian berjumlah 50 orang yang dipilih dari dua kelas dengan menggunakan teknik matching sampel (Sampel Sepadan).Lokasi penelitian bertempat di SMAN 4 Bulukumba. Hasil penelitian deskriptif menunjukkan bahwa nilai rata-rata hasil belajar fisika peserta didik yang diajar dengan media animasi stop motion sebesar 81.96 dan nilai rata-rata peserta yang  diajar dengan media power point sebesar 76,32 di mana pada kelas eksperimen yang diajar menggunakan media animasi stop motion berada pada kategori tinggi dan kelas control yang diajar menggunakan power point juga berada pada kategori tinggi. Selanjutnya, berdasarkan hasil hipotesis yang diperoleh bahwa Ho ditolak dan Ha diterima, dengan kata lain ada perbedaan hasil belajar signifikan yang dimiliki siswa antara siswa yang diajar menggunakan animasi stop motion.
Kolaborasi Rangkaian Gaya Gerak Listrik Induksi dengan Hukum Orsted dalam Meningkatkan Kreativitas dan Hasil Belajar Siswa Kelas IX SMP Negeri 6 Bulukumpa Kabupaten Bulukumba Provinsi Sulawesi Selatan Muhammad Qaddafi; Jusman Jusman
JPF (Jurnal Pendidikan Fisika) Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar Vol 2 No 1 (2014): Vol 2, No 1, 2014
Publisher : Pendidikan Fisika UIN Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (163.907 KB) | DOI: 10.24252/jpf.v2i1.3034

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kreativitas dan hasil belajar siswa SMP Negeri 6 Bulukumpa dengan menggunakan kolaborasi rangkaian gaya gerak listrik induksi dengan hukum orsted. Sampel pada penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IXc, kelas ini digunakan sebagai sampel karena kelas ini belum pernah diberikan praktikum dan juga prestasi belajar yang rendah. Model penelitian ini yaitu one group pretest posttest design. Berdasarkan hasil analisis dengan menggunakan uji-t diperoleh bahwa t tabel lebih kecil daripada t hitung. Sehingga dapat ditarik kesimpulan bahwa setelah melakukan pelatihan praktikum tentang kolaborasi rangkaian ggl induksi dengan hukum orsted terjadi peningkatan kreativitas dan hasil belajar fisika pada kelas IXc
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE ROTATING TRIO EXCHANGE (RTE) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA MATA PELAJARAN FISIKA Yuni Yuliyati; Baharuddin Baharuddin; Rafiqah Rafiqah
JPF (Jurnal Pendidikan Fisika) Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar Vol 4 No 2 (2016): Vol 4, No 2, 2016
Publisher : Pendidikan Fisika UIN Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (524.357 KB) | DOI: 10.24252/jpf.v4i2.3713

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mengetahui penerapan model pembelajaran kooperatif tiperotating trio exchange pada mata pelajaran fisika kelas XI IPA 3 SMA Negeri 1Polongbangkeng Utara, meningkatkan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran fisikadengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe RTE kelas XI IPA 3 SMA Negeri 1Polongbangkeng Utara.. Jenis penelitian tindakan kelas dan instrumen dalam penelitianadalah lembar observasi, tes tertulis, kuisioner respon siswa dan rekaman foto. Menggunakananalisis deskriptif dan analisis kualitatif. Hasil observasi aktivitas peserta didik pada siklus Iberada pada kategori cukup dan siklus II pada kategori baik. Respon siswa terhadappembelajaran termasuk kategori sangat baik. Simpulan dari penelitian ini adalah penerapanmodel pembelajaran kooperatif tipe rotating trio exchange meningkatkan hasil belajarpeserta didik kelas XI IPA 3 SMA Negeri 1 Polongbangkeng Utara pada mata pelajaranfisika dilihat dari persentase ketuntasan belajar klasikal pada siklus I sebesar 50,00%meningkat menjadi 78,12% pada siklus II.
KOMPARASI HASIL BELAJAR FISIKA MELALUI METODE DISCOVERY LEARNING DAN ASSIGNMENT AND RECITATION Mutmainna Mutmainna; Andi Ferawati Jafar
JPF (Jurnal Pendidikan Fisika) Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar Vol 3 No 1 (2015): Vol 3, No 1, 2015
Publisher : Pendidikan Fisika UIN Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (710.632 KB) | DOI: 10.24252/jpf.v3i1.4103

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil belajar fisika peserta didik kelas VIII SMP Negeri 3 Bajeng menggunakan metode discovery learning dan assignment and recitation yang sesuai dengan standar KKM,  sekaligus untuk mengetahui perbandingan hasil belajar fisika peserta didik yang menggunakan metode discovery learning dan assignment and recitation. Jenis penelitian yang digunakan yaitu Quasi Eksperimen dan menggunakan desain Equivalent Time Sampel Desain. Instrumen pengumpulan data pada penelitian ini berupa instrumen tesdanobservasi. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif dan inferensial yaitu uji “t”. Berdasarkan hasil analisis data dengan menggunakan statistik deskriptif diperoleh rata-rata hasilbelajar denganmengguunakan metode discovery learningberadadalamkategoribaikdanhasilbelajar denganmenggunakan metode assignment and recitationinijugaberadadalamkategoribaik. Sedangkan hasil inferensial yaitu T tabel˂ Thitungsehingga terdapat  perbedaan antara hasil belajar peserta didik yang menggunakan metode discovery learning dengan peserta didik yang menggunakan  metodeassignment and recitation.
Perbandingan Kecerdasan Emosional (EQ) dan Kecerdasan Spiritual (SQ) antara Mahasiswa Input SMA dan Mahasiswa Input MA Jurusan Pendidikan Fisika Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar Nur Thahirah Umajjah
JPF (Jurnal Pendidikan Fisika) Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar Vol 1 No 2 (2013): Pendidikan Fisika
Publisher : Pendidikan Fisika UIN Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (290.408 KB) | DOI: 10.24252/jpf.v1i2.1105

Abstract

<p align="right">Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran tentang Kecerdasan Emosional (Emotional Quotient) mahasiswa input SMA dan mahasiswa input MA, gambaran Kecerdasan Spiritual (Spiritual Quotient)mahasiswa input SMA dan mahasiswa input MA, selain itu juga bertujuan untuk mengetahui adanya perbedaan Kecerdasan Emosional (Emotional Quotient) mahasiswa input SMA dan mahasiswa input MA serta mengetahuiadanya perbedaan Kecerdasan Spiritual (Spiritual Quotient) mahasiswa input SMA dan mahasiswa input MA. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 50 mahasiswa yang diambil melalui Proportional StratifiedRandom Sampling. Instrumen pengumpulan data menggunakan angket dengan skala likert yang meliputi skala Kecerdasan emosionala dan kecerdasan spiritual. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif dananalisis inferensial yaitu analisis komparasi bivariat dengan uji statistik test “t”. Berdasarkan hasil analisis data dengan menggunakan statistik deskriptif untuk kecerdasanemosional mahasiswa input SMA diperoleh rata-rata 59,13 dengan kategori tinggi, dari nilai ideal 100 diperoleh nilai terendah 32 dan nilai tertinggi 51 dan kecerdasan emosional mahasiswa input MAdiperoleh nilai rata-rata 75,98 dengan kategori sangat tinggi, dari nilai ideal 100 diperoleh nilai terendah 71 dan nilai tertinggi 95. Untuk kecerdasan spiritual mahasiswa input SMA diperoleh rata-rata44,46 dengan kategori sedang dari nilai ideal 100 diperoleh nilai terendah 32 dan nilai tertinggi 52, dan kecerdasan spiritual mahasiswa input MA diperoleh rata-rata 87,36 dengan kategori tinggi dari nilaiideal 100 diperoleh nilai terendah 55 dan nilai tertinggi 98. Adapun Statistik inferensial menyatakan terdapat perbedaan yang signifikan kecerdasan emosional (emotional Quotient) antara mahasiswa inputSMA dan mahasiswa input MA yaitu thitung<ttabel untuk taraf signifikan 5% maupun 1% (-2.01> -6,33 < -2.68), serta terdapat perbedaan yang signifikan kecerdasan spiritual (spiritual Quotient) antaramahasiswa input SMA dan mahasiswa input MA yaitu thitung<ttabel untuk taraf signifikan 5% maupun 1% (-2.01> -34,04 < -2.68). </p>
EFEKTIVITAS PENERAPAN METODE ENJOYFULL LEARNING DALAM PENINGKATAN MINAT BELAJAR SISWA KELASX SMA NEGERI 1 BOLO KAB. BIMA Nila Juliati; Rafiqah Rafiqah
JPF (Jurnal Pendidikan Fisika) Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar Vol 5 No 1 (2017): Vol 5, No 1, 2017
Publisher : Pendidikan Fisika UIN Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (704.851 KB) | DOI: 10.24252/jpf.v5i1.3265

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui minat belajar siswa yang diajar tanpa penerapan metode enjoyfull learning, untuk mengetahui minat belajar siswa yang diajar dengan penerapan metode enjoyfull learning, serta untuk mengetahui apakah penerapan metode enjoyfull learning efektif  dalam meningkatkan minat belajar siswa kelas X SMA Negeri 1 Bolo Kab. Bima. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian pra-eksperimental dengan menggunakan desain the comparasion design dan instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah instrument angket minat belajar siswa. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis inferensial. Melalui uji Hipotesi dengan uji t diperoleh nilai thitung lebih besar dari pada ttabel yaitu 5,879 dan 2,045. Berdasarkan hasil ini dapat diketahui bahwa metode enjoyfull learning efektif dalam meningkatkan minat belajar siswa di SMA Negeri 1 Bolo Kab. Bima.
PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN LEARNING RESOURCES BY DESIGN UNTUK MENINGKATKAN PENGUASAAN MATERI PELAJARAN DAN KESADARAN SISWA DALAM BELAJAR FISIKA Hijrana Hijrana
JPF (Jurnal Pendidikan Fisika) Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar Vol 3 No 1 (2015): Vol 3, No 1, 2015
Publisher : Pendidikan Fisika UIN Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (535.825 KB) | DOI: 10.24252/jpf.v3i1.4094

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahuiseberapabesarpenguasaanmateripelajarandankesadaransiswadalambelajarfisikapokokbahasangetarandangelombangsebelummenggunakan media pembelajaran learning resources by design kelas VIII Madrasah Tsanawiyah (MTs) Negeri Model Makassar, dan untuk mengetahui apakah terdapat peningkatanpenguasaanmateripelajarandalambelajarfisikapokokbahasangetarandangelombangsetelahmenggunakan media pembelajaran learning resources by design  kelasVIII (MTs) Negeri  Model Makassar.Metode penelitian ini tergolong pre-experimental dengandesainpenelitian one group pre-tes-post-test dengansampelpeneitianiniadalahkelas VIII4 MTs Negeri Model Makassar yang berjumlah 40 orang.Penelitimenggunakaninstrumenpenelitianberupates, angketdanobservasi.Untukmemperoleh data penguasaanmaterisiswamenggunakantesdankesadaransiswadenganmenggunakanangketsertamenggunakanlembarobservasisebagaipendukungdalampenggunaan media pembelajaran yang penelitigunakan.Teknikanalisis data yang digunakanyaitustatistikdeskriptifdanstatistikkinferensialuntukujihipotesis.Berdasarkanhasilpenelitiandananalisis data denganmenggunakanstatistikdeskriptif, padasaat pre-test  untukpenguasaanmaterisebelummenggunakan media pembelajaran learning resources by design diperolehskor rata-rata 38 dengankategorikurang. Pada post-test diperoleh data penguassanmaterisetelahmenggunakan media pembelajaran learning resources by design diperolehskor rata-rata 67,25 dengan kategori baik, danuntukkesadaransiswasetelahmenggunakan media pembelajaran learning resources by design diperolehskor rata-rata 63,7. Dari hasilpengujianhipotesisdiperolehnilai t hitungsebesar 21,98. Jikadibandingkandengan t tabelsebesar 2,02makadapatdinyatakanbahwa 21,98 > 2,02. Hal inimenunjukkanbahwa  Hapadapenelitianiniditerima. Dari hasilinidapatdisimpulkanpenguasanmateripelajarandankesadaransiswadalambelajarfisikapokokbahasangetarandangelombangkelas VIII4 MTs Negeri Model Makassar mengalamipeningkatan.Hasil penelitian ini diharapkan dapat dijadikan referensi bagi mahasiswa untuk senantiasa mempertahankan atau meningkatkan penguasaanmateripelajarandankesadaransiswadalamdalamupayamemperkuatnilai-nilaisosialdandisiplin proses pembelajarandikelas.

Page 4 of 25 | Total Record : 244