cover
Contact Name
Tri Kurniawati
Contact Email
-
Phone
+62811313559
Journal Mail Official
pedagogi@um-surabaya.ac.id
Editorial Address
Jl. Sutorejo No. 59 Surabaya
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
PEDAGOGI
ISSN : 25990438     EISSN : 2599042X     DOI : -
Core Subject : Education,
PEDAGOGI merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Guru Anak Usia Dini Universitas Muhammadiyah Surabaya. Jurnal ini memfokuskan pada publikasi hasil penelitian, kajian dan telaah ilmiah kritis dan komprehensif dalam bidang ilmu murni anak usia dini dan pendidikan anak usia dini
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 10 Documents
Search results for , issue "Vol 5, No 1 (2019): FEBRUARI" : 10 Documents clear
Penggunaan Media Bahan Daur Ulang Untuk Meningkatkan Kreativitas Guru Paud Di Kota Surabaya Berda Asmara; Pance Mariati
Pedagogi : Jurnal Anak Usia Dini dan Pendidikan Anak Usia Dini Vol 5, No 1 (2019): FEBRUARI
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/pedagogi.v5i1.2075

Abstract

kreativitas adalah prioritas utama bagi pendidik/guru di Lembaga PAUD, dengan memanfaatakan media bahan daur ulang dapat dijadikan APE (alat permainan edukatif), sebagai media pembelajaran untuk anak usia dini.
Menumbuhkan Rasa Sosial Anak Usia Dini Melalui Bermain Dalam Kelompok Yuli Suhartini Nanik; Ratno Abidin; Naili Sa'ida
Pedagogi : Jurnal Anak Usia Dini dan Pendidikan Anak Usia Dini Vol 5, No 1 (2019): FEBRUARI
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (481.417 KB) | DOI: 10.30651/pedagogi.v5i1.2798

Abstract

penelitian ini dilakukan pada peserta didik TK B TK’Aisyiyah Bustanul Athfal 6 Surabaya dengan menggunakan penelitian kuantitatif pre eksperimental design dengan model one group pre test-post test. Instrumen yang digunakan adalah berupa lembar observasi, tes (pre test-post test), wawancara dan dokumentasi. Data yang diambil melalui tehnik observasi pada saat proses kegiatan pembelajaran sebelum istirahat dengan memberikan perlakuan (treatmen) sebanyak lima kali. Untuk mengetahui kemampuan sosial peserta didik adalah melalui tes yang dilakukan sebelum dan sesudah perlakuan (treatmen). Hasil penelitian diperoleh pre test sebesar 17.0, post test sebesar 24.5. Analisis data menggunakan uji Wilcoxon dengan taraf kesalahan 5% atau 0,05 dengan jumlah sampel 8 anak diperoleh nilai T hitung = 0, T tabel = 3. Hal ini berarti ada pengaruh bermain dalam kelompok terhadap perkembangan kemampuan sosial anak usia dini di TK B TK ‘Aisyiyah Bustanul Athfal 6 Surabaya. Terbukti anak mampu menerima pendapat teman dalam kelompok, anak mampu menerima hasil kerja teman dalam kelompok, anak mampu mengikuti kegiatan dengan teman dalam kelompok, anak mampu memecahkan masalah secara bersama-sama. Kata kunci: Kemampuan sosial, anak usia dini. Abstrack: the research was conducted on B‘Aisyiyah Bustanul Athfal 6 kindergarten students of Surabaya by using quantitative pre experimental research design with one group pre test-pos test. The instrument used is in form of piece of observation, test (pre test-pos test), interview and documentation. Man takes technique data through observation during the the process learning activities before break with give treatment five times. To understand the social students is through tests that were conducted before and after treatment. The result of research is the pre test is 17.0, post test is 24.5. The data analysis used The Wilcoxon test with an error rate 5% or 0,05 with using sample 8 children so we can get the value Thitung = 0, Ttabel = 3. The maining is there was influece of playing in group to grow the social early childhood in TK B TK ‘Aisyiyah Bustanul Athfal 6 Surabaya. The proved are the children are able to accept friend’s opinion in grups, children are able to accept the works of frieds in groups, children are able to follow activities with friends in groups, children are able to solve the problem together.  Key words: Social skills, early childhood   
Kegiatan Pengembangan Motorik Kasar Arnita Fitri
Pedagogi : Jurnal Anak Usia Dini dan Pendidikan Anak Usia Dini Vol 5, No 1 (2019): FEBRUARI
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (289.472 KB) | DOI: 10.30651/pedagogi.v5i1.2517

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tentang kegiatan pengembangan motorik kasar di Taman Kanak-kanak Kartika 1-63 Padang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Informan dari penelitian ini adalah kepala sekolah dan guru, teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan dengan teknik triangulasi data. Hasil kegiatan pengembangan motorik kasar di Taman Kanak-kanak Kartika 1-63 Padang telah terlaksana dengan baik. Kegiatan pengembangan motorik kasar dilakukan dengan cara bervariasi agar anak tidak merasa bosan. Setiap kegiatan pengembangan motorik kasar yang dilakukan lebih menekankan latihan perkembangan fisik melalui kegiatan bermain dan olahraga. Guru melakukan kegiatan pengembangan motorik ka sar dengan cara meniru kegiatan militer tetapi di sesuaikan dengan tingkat kesulitan anak. Guru sudah menggunakan metode yang bervariasi dalam kegiatan pengembangan motorik kasar anak  yaitu menggunakan metode bernyanyi, metode demonstrasi, metode praktek langsung, dan metode bermain peran.
Pengaruh Sandal Bakiak Terhadap Keterampilan Sosial Anak Di Tk S Melati Surabaya Tri Kurniawati; Wahono Wahono; Eny Nur Hasanah
Pedagogi : Jurnal Anak Usia Dini dan Pendidikan Anak Usia Dini Vol 5, No 1 (2019): FEBRUARI
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (445.819 KB) | DOI: 10.30651/pedagogi.v5i1.2799

Abstract

Abstrak: Permainan sandal bakiak merupakan jenis permainan berkelompok, sehingga anak dapat memperlihatkan penampakan aspek-aspek sosial yang berhubungan dengan kemampuan anak dalam suatu keterampilan sosial. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh sandal bakiak terhadap keterampilan sosial anak. Metodologi penelitian menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan desain one group pretest posttest karena hanya menggunakan satu kelas sebagai sampel penelitian dan adanya tahapan pretest, posttest sebagai proses pemerolehan data. Teknik analisis data menggunakan uji Wilcoxon yang memiliki kriteria jika T hitung < T tabel maka Ha diterima. Hasil analisis data memperoleh nilai T hitung 0 dan nilai T tabel 40, karena 0<40 maka hasil penelitian meyatakan bahwa terdapat pengaruh permainan sandal bakiak terhadap keterampilan sosial anak.Kata kunci: Sandal Bakiak; Keterampilan Soial; Anak Usia Dini.Abstract: Clogs games are a type of group game, so children can show the appearance of social aspects that are related to children's abilities in a social skill. This study aims to determine the effect of clogs on children's social skills. The research methodology uses a quantitative type of research with the design of one group pretest posttest because it only uses one class as a research sample and the pretest stage, posttest as the process of obtaining data. The data analysis technique uses the Wilcoxon test which has criteria if T count <T table then Ha is accepted. The results of the data analysis obtained a T value of 0 and a value of T table 40, because 0 <40 then the results of the study stated that there was an influence of clogs playing on children's social skills.Keywords: Clogs Sandals; Skills; Early childhood.
Efektivitas Permainan Kotak Perabaan Terhadap Kemampuan Kognitif Anak Oktavia, Lara
Pedagogi : Jurnal Anak Usia Dini dan Pendidikan Anak Usia Dini Vol 5, No 1 (2019): FEBRUARI
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (505.324 KB) | DOI: 10.30651/pedagogi.v5i1.2519

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa efektif permainan kotak perabaan terhadap kemampuan kognitif anak di Taman Kanak-kanak Islam Daud Kholifatulloh Padang. Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif yang berbentuk quasi eksperimen dengan jumlah populasi anak Taman Kanak-kanak Islam Daud Kholifatulloh sebanyak 50 anak. Sampel B2 djadikan kelas eksperimen dan B1 dijadikan kelas kontrol masing-masing berjumlah 15 anak. Teknik pengumpulan data yang digunakan penelitian ini adalah tes, data yang di dapat kemudian diolah dengan menggunakan uji-t untuk melihat perbandingan. Dari hasil penelitian yang didapat menunjukkan bahwa rata-rata nilai kelas eksperimen adalah 80,83 dan kelas kontrol adalah 70,83. Sehingga dapat disimpulkan bahwa permainan kotak perabaan efektif digunakan dalam mengembangkan kemampuan kognitif anak.  
Pelaksanaan Stimulasi Motorik Halus Pada Latihan Kehidupan Praktis Di Taman Kanak-Kanak Pioneer Montessori School Padang Ningsih, Berti Setya
Pedagogi : Jurnal Anak Usia Dini dan Pendidikan Anak Usia Dini Vol 5, No 1 (2019): FEBRUARI
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (447.78 KB) | DOI: 10.30651/pedagogi.v5i1.2520

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tentang pelaksanaan stimulasi motorik halus pada latihan kehidupan praktis di Taman Kanak-Kanak Pioneer Montessori School Padang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Informan dari penelitian ini adalah kepala sekolah dan guru. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan dengan teknik triangulasi data. Hasil penelitian dari penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan stimulasi motorik halus pada latihan kehidupan praktis di Taman Kanak-Kanak Pioneer Montessori School Padang telah dilaksanakan dengan baik. Guru membuat perencanaan sebelum kegiatan memanfaatkan macam-macam kegiatan yang ada pada latihan kehidupan praktis serta menggunakan media dan metode yang menarik. Guru juga melakukan evaluasi pada setiap kegiatan motorik halus.
Metode Eksperimen Media Air Untuk Perkembangan Sosial Anak Usia Dini Anisa Yunita Sari; Andini Dwi Arumsari
Pedagogi : Jurnal Anak Usia Dini dan Pendidikan Anak Usia Dini Vol 5, No 1 (2019): FEBRUARI
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (356.507 KB) | DOI: 10.30651/pedagogi.v5i1.2605

Abstract

ABSTRAK  Pembelajaran menggunakan metode eksperimen tidak hanya memberikan kontribusi pada perkembngan kognitif tetapi juga memberikan kontribusi pada perkembanagan sosial anak usia dini. Melalui metode eksperimen anak diberi kesempatan untuk mengalami sendiri, mengikuti suatu proses, mengamati suatu obyek dan keadaan. Anak akan belajar untuk memiliki karakter tidak mudah menyerah untuk melakukan suatu percobaan, ada beberapa bentuk metode eksperimen dalam implementasinya dilakukan berkelompok sehingga akan melatih sikap toleransi saat anak mengantri untuk mengambil alat-alat yang akan digunakan dalam eksperimen, tidak menggangu teman yang sedang melakukan kegiatan  dan dapat melatih mencerminkan sikap yang bersifat peduli misalkan  bersedia bermain dengan teman sebaya, dan memiliki sikap tanggung jawab untuk merapikan dan merawat alat yang digunakan dalam eksperimen. Jadi dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan metode eksperimen dapat melatih perkembangan sosial anak usia dini.
Dampak Gudget Terhadap Perkembangan Bahasa Anak Usia Dini Yulsyofriend Yulsyofriend; Vivi Anggraini; Indra Yeni
Pedagogi : Jurnal Anak Usia Dini dan Pendidikan Anak Usia Dini Vol 5, No 1 (2019): FEBRUARI
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (341.502 KB) | DOI: 10.30651/pedagogi.v5i1.2889

Abstract

ICT (Information and Communication Technologies) adalah payung besar terminologi yang mencakup seluruh peralatan teknis untuk memproses dan menyampaikan informasi. Gudget adalah salah satu dari ICT yang sangat berperan penting terhadap perkembangan anak usia dini. Sesuai dengan tujuan utama pendidikan anak usia dini adalah untuk mengembangkan seluruh aspek perkembangan anak usia dini dengan memberikan stimulus-stimulus berupa kegiatan bermain yang menyenangkan dan mampu mengintegrasikan kemampuan anak usia dini secara optimal. Perkembangan Bahasa pada anak usia dini merupakan hal yang paling berfungsi dan berperan dalam kehidupan anak. Namun dengan adanya penggunaan gudged memiliki pengaruh terhadap keterampilan berbahasa anak yang mencakup dalam memperoleh keterampilan berbahasa, biasanya melalui suatu hubungan urutan yang teratur: pembiasaan pada masa kecil,  belajar menyimak/mendengarkan bahasa, kemudian berbicara, membaca, dan menulis.  Namun dengan menggunakan gudget berdampak terhadap keterlambatan dalam berbicara anak hal ini disebabkan karena gudget menghambat komunikasi langsung terhadap lingkungan sekitar.Kata Kunci: Gudget, Perkembangan bahasa, dan Anak Usia DiniABSTRACTInformation and Communication Technologies (ICT) is a large of terminology that covers all technical equipment to process and convey information. Gudgets are one of the most important ICTs for early childhood development. In accordance with the main purpose of early childhood education is to develop all aspects of early childhood development by providing stimuli in the form of play activities that are able to integrate early childhood abilities optimally. Language development in early childhood is the most function and role in life. However, with the use of gudged has a major influence on children's language skills that include language. In acquiring language skills we usually go through a regular sequence relationship: first, in childhood, we learn to listen / listen to language, then speak, read, and write.Keywords: Gudget, Language Development, and Early Childhood
Pengaruh Penggunaan Media Scrapbook Beredisi Islami Terhadap Perkembangan Kognitif Anak Usia 5-6 Tahun di TK Aisyiyah 04 Surabaya Pertiwi, Hana
Pedagogi : Jurnal Anak Usia Dini dan Pendidikan Anak Usia Dini Vol 5, No 1 (2019): FEBRUARI
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (237.451 KB) | DOI: 10.30651/pedagogi.v5i1.3615

Abstract

Media kliping berbasis Islam adalah media pembelajaran yang berisi cerita yang biasanya terjadi di sekitar lingkungan siswa dan nilai-nilai Islam yang dikemas bersama dengan cerita bergambar dengan karakter Muslim di dalamnya. Media lembar memo menjadi perantara antara guru dan siswa dalam menyampaikan pesan atau informasi dalam mengenali proses sebab-akibat yang terjadi, bagaimana mencerminkan kesabaran, tanggung jawab dan kepercayaan dan kejujuran yang merupakan bagian dari nilai-nilai Islam yang diperkenalkan dan distimulasi melalui media berbasis lembar memo Islami. . Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kenyataan di lapangan bahwa kemampuan kognitif anak-anak usia 5-6 tahun mencapai pada tahap pra-operasi di mana pada tahap ini anak-anak mulai menggunakan kata-kata dan gambar yang digunakan untuk penggambaran mental yang melampaui hubungan informasi untuk tindakan fisik. Ini sejalan dengan penggunaan media memo berbasis Islam untuk membantu merangsang aspek perkembangan kognitif. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain penelitian pra-eksperimental. Penelitian ini menggunakan pola desain penelitian pra-eksperimental dalam studi One-Group Pretest-Posttest Design menggunakan Wilcoxon Match Pairs Test, yang dalam penelitian ini hanya menggunakan satu kelompok kelas yang dipelajari. Ada 3 tahapan dalam penelitian ini yaitu Pre-test, Treatment (pemberian perawatan), Post-test. Berdasarkan hasil penelitian, media scrapbook Islami dapat memengaruhi perkembangan kognitif anak usia 5-6 tahun.
Pengaruh Kegiatan Bermain Drama Terhadap Kecerdasan Interpersonal Anak Usia Dini Di Tk Mutiara Kenjeran Surabaya Susiana Susiana
Pedagogi : Jurnal Anak Usia Dini dan Pendidikan Anak Usia Dini Vol 5, No 1 (2019): FEBRUARI
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (161.207 KB) | DOI: 10.30651/pedagogi.v5i1.3616

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana cara kegiatan bermain drama dapat mengembangkan kecerdasan interpersonal pada anak usia dini serta mengetahui kegiatan bermain drama dapat mempengaruhi kecerdasan interpersonal anak usia dini di TK Mutiara Kenjeran Surabaya. Penelitian menggunakan metode penelitian kuantitatif pre eksperimen desain one group pretes posttest. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sampel data yang digunakan dalam penelitian ini adalah peserta didik dari kelompok B di TK Mutiara Kenjeran Surabaya dengan jumlah siswa 15 anak. Teknik analisis data menggunakan uji Wilcoxon dimana metode statistika yang dipergunakan untuk menguji perbedaan dua buah data yang berpasangan. Hasil nilai pretest anak sebelum dilakukan perlakuan atau treatment memperoleh nilai rata-rata 25,5 yang menunjukkan perkembangan kecerdasan masih belum berkembang baik. Setelah mendapat perlakuan atau treatmen tanak-anak mendapatkan hasil rata-rata 49 yang menunjukkan adanya perkembangan kecerdasan anak sudah mulai berkembang sesuai dengan harapan. Penghitungan dengan menggunakan uji wilcoxon menghasilkan T tabel = 25 dengan taraf kesalahan 5 % atau 0,05 dan memperhatikan jumlah sampel penelitian. Jadi berdasarkan  nilai T hitung = 0 sedangkan T tabel = 25, hal ini berarti nilai T hitung < T tabel. Penelitian ini menghasilkan kesimpulan bahwa penerapan kegiatan bermain drama dapat mempengaruhi kecerdasan interpersonal anak usia dini. Kata kunci: kegiatan bermain drama;  kecerdasan interpersonal;  anak usia dini  ABSTRACT This study aimed to find out how drama playing activities could develop interpersonal intelligence in early childhood and understand its activities could affect on their interpersonal intelligence at Mutiara Kindergarten Kenjeran Surabaya. The study used quantitative research methods with pre experimental design one group pretest posttest. The data collection techniques were obtained by using observation, interview, and documentation. The sample data used in this study were 15 students from group B at Mutiara Kindergarten Kenjeran Surabaya. The data analysis techniques used the Wilcoxon test as the statistical method to test the differences in two pieces of data in pairs. The results of the pretest value of early childhood before applying treatment was an average value of 25.5 which indicated their intelligence development is still not well developed. After receiving treatment, they got an average results of 49, which showed their intelligence development had begun to develop in line with expectations. The calculation used Wilcoxon test was ttable = 25 with an error level of 5% or 0.05 and considered the samples. Thus, based on its calculation of tvalue = 0 while the ttable = 25, this meant that tvalue<ttable. This research concluded that the implementation of drama playing activities could affect to early childhood's interpersonal intelligence. Keyword: Drama Playing Activity;  interpersonal intelligence;  early childhood 

Page 1 of 1 | Total Record : 10