cover
Contact Name
Muhammad Bambang Firdaus
Contact Email
bambangf@fkti.unmul.ac.id
Phone
+6282352158682
Journal Mail Official
jurti.unmul@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota samarinda,
Kalimantan timur
INDONESIA
JURNAL REKAYASA TEKNOLOGI INFORMASI
Published by Universitas Mulawarman
ISSN : 2580667X     EISSN : 25798790     DOI : -
Core Subject : Science,
Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI) Merupakan sarana bagi peneliti di bidang informatika untuk mempublikasikan karya-karya penelitiannya. Dengan periode terbit setahun dua kali pada bulan Juni dan Desember. Bernaung di bawah Jurusan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) Fakultas Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi (FKTI) Universitas Mulawarman, dimana Dewan Redaksi Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI) terdiri dari Dosen Teknik Informatika dalam bidang konsentrasi yang beragam antara lain yaitu Kecerdasan Buatan, Rekayasa Perangkat Lunak, Komputasi, Teknik Komputer dan Jaringan, Multimedia dan sebagainya yang relevan terhadap disiplin ilmu Teknik Informa
Arjuna Subject : -
Articles 12 Documents
Search results for , issue "Vol 1, No 1 (2017): Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI)" : 12 Documents clear
Pembuatan Media Video Profil Pada Perusahaan Amplang Sebagai Media Pengenalan Produk Abraham Ody Watulinga; Muhammad Ugiarto; Bambang Cahyono
Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI) Vol 1, No 1 (2017): Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI)
Publisher : Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1204.642 KB) | DOI: 10.30872/jurti.v1i1.639

Abstract

Video company profile merupakan sebuah media informasi elektronik untuk menyampaikan sebuah pesan gambar elektronik untuk memberikan informasi. dengan sebuah video company profile. Penelitian berbasis video profile ini bertujuan untuk melakukan pembuatan media video profil pada perusahaan amplang sebagai media pengenalan produk UD. Taufik Jaya Makmur untuk memperkenalkan Perusahaan Amplang UD Taufik Jaya Makmur, diperlukan media promosi untuk sosialisasi agar publik di Kota Samarinda, maupun di Kalimantan Timur untuk mengetahui dan mengenal amplang Produksi UD Jaya Makmur, sehingga direncanakan untuk membuat video profil, dalam pembuatan video ini, digunakan software Adobe Premiere Pro CS 3 sehingga akan memudahkan pembuatan video profil. Dalam memproduksi sebuah video profil hendaknya terlebih dahulu mempersiapkan Tahapan Produksi yang benar dan memperhatikan  setiap detail tahapan yang akan dibuat dimulai dari tahap Pra  Produksi, Tahap Produksi, dan Tahap Pasca Produksi.  Video  profile dapat melengkapi media penyampaian informasi yang sudah ada pada Perusahaan Amplang UD. Taufik Jaya Makmur yaitu melalui media online bukalapak dan gojek online. Perusahaan memiliki alternatif media penyampaian informasi, dengan adanya media penyampaian informasi berbasis video  profil. Dan hasil dari pembuatan video profil ini, nantinya akan diserahkan Perusahaan Amplang UD. Taufik Jaya Makmur, untuk digunakan sebagai media sosialisasi ke publik.
Sistem Pendukung Keputusan Seleksi Pemilihan Calon Kepala Desa Menggunakan Metode Profile Matching Umayatul Choerohnur; Joan Angelina Widians; Islamiyah Islamiyah
Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI) Vol 1, No 1 (2017): Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI)
Publisher : Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2011.74 KB) | DOI: 10.30872/jurti.v1i1.644

Abstract

Pemilihan kepala desa merupakan salah satu pesta demokrasi warga desa, pemilihan yang dilakukan di daerah tingkat desa untuk menentukan pemimpin desa atau kepala desa. Sistem pendukung keputusan merupakan suatu alternatif sistem yang bertujuan untuk membantu mengambil keputusan melalui penggunaan data dan model-model keputusan untuk memecahkan masalah yang bersifat semi terstruktur maupun yang tidak terstruktur. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membangun sistem pendukung keputusan dengan menerapkan metode Profile Matching sebagai salah satu metode pengambilan keputusan yang mampu membantu pihak desa dalam menyeleksi calon kepala desa sesuai dengan kriteria yang telah ditetapkan. Penelitian ini menghasilkan suatu sistem yang dapat membantu memberikan rekomendasi kepala desa terbaik berdasarkan perhitungan kriteria yang telah ditetapkan oleh pihak penyeleksi.
Media Pembelajaran Kontekstual Berbasis Desktop Pada Pendidikan Lingkungan Hidup Di Taman Kanak-Kanak Samarinda Mia Audina; Muhammad Ugiarto; Bambang Cahyono
Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI) Vol 1, No 1 (2017): Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI)
Publisher : Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1039.301 KB) | DOI: 10.30872/jurti.v1i1.632

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membuat media pembelajaran berbasis desktop pada pendidikan lingkungan hidup pokok bahasan air, udara dan tanah di Taman Kanak-kanak Samarinda, mengetahui kelayakan media pembelajaran yang dibuat, mengetahui ketuntasan hasil belajar siswa setelah adanya media pembelajaran. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini berupa angket dan soal tes. Angket digunakan pada validasi ahli dan penilaian efek strategi belajar siswa, sedangkan soal tes digunakan pada penilaian hasil belajar siswa. Software yang digunakan adalah Adobe Flash Professional CS6, Adobe Photoshop CS6 dan Adobe Audition CS6. Adobe Flash Professional CS6 digunakan untuk membuat animasi 2D, membuat game dan media interaktif, Adobe Photoshop CS6 digunakan untuk mengolah gambar sedangkan Adobe Audition CS6 digunakan untuk mengolah suara. Hasil dari media pembelajaran diketahui bahwa produk media pembelajaran yang dibuat layak digunakan di Taman Kanak-kanak Samarinda, kelayakan produk berdasarkan validasi ahli materi sebesar (95%) sedangkan berdasarkan validasi ahli media sebesar (96,6%) termasuk kriteria “layak” untuk digunakan. Peningkatan pada nilai rata-rata siswa sebelum dan sesudah adanya aplikasi sebesar 68,3% sehingga dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran yang dibuat dapat dijadikan sebagai alat pendukung dalam pembelajaran di sekolah.
Sistem Informasi Spesies Dan Morfologi Tanaman Bambu Di Kalimantan Ahmad Firza Nugraha; Edy Budiman; Ummul Hairah
Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI) Vol 1, No 1 (2017): Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI)
Publisher : Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2375.958 KB) | DOI: 10.30872/jurti.v1i1.640

Abstract

Sistem informasi spesies dan morfologi tanaman bambu di Kalimantan, merupakan sistem informasi yang dapat menyajikan deskripsi tanaman bambu. Pengembangan sistem informasi dapat di implementasikan dengan berbagai teknologi, data tumbuhan seringkali sulit didapat yang membuat para pengelola atau pengguna akan kebutuhan informasi tersebut menjadi terhambat. Kebanyakan data Tanaman bambu  berada terpisah pada meja para peneliti dan lembaga terkait atau kadang tidak diterbitkan padahal wilayah Kalimantan sebagai salah satu pusat keanekaragaman hayati terbesar di dunia.  Tujuan penelitian ini mengembangkan sistem informasi morfologi dan spesies tanaman bambu di kalimantan sebagai media informasi dan inventarisasi data Tanaman hutan hujan tropis Kalimantan. Metode pengembangan perangkat lunak pendekatan kerangka pembuatan web model view control framework Laravel dengan koneksi database MySQL. Pengujian sistem menggunakan proses blackbox testing. Hasil penelitian berupa prototipe desain sistem dan produk perangkat lunak sistem informasi tanaman bambu yang ada di pulau Kalimantan.
Media Pembelajaran Pengenalan Binatang Dengan Konsep Game Edukasi Untuk PAUD Berbasis Macromedia Flash Novita Winata Mutiara Pratiwi; Muhammad Ugiarto; Bambang Cahyono
Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI) Vol 1, No 1 (2017): Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI)
Publisher : Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1911.148 KB) | DOI: 10.30872/jurti.v1i1.635

Abstract

Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), merupakan tahap dimana anak akan cenderung lebih tertarik dengan permainan yang mudah dimainkan dan didalamnya terdapat warna-warna cerah, suara - suara serta gambar animasi yang menarik perhatian. Untuk menarik minat belajar serta perhatian anak – anak, diperlukan sebuah media pembelajaran berbasis komputer. Media pembelajaran adalah alat yang berfungsi untuk menyampaikan pesan pembelajaran. Media pembelajaran ini berupa perangkat lunak dan perangkat keras yang bertujuan untuk meningkatkan efektivitas proses belajar mengajar. Media pembelajaran ini bertujuan untuk memudahkan siswa dalam memahami materi. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif berupa eksperimen dimana peneliti menggunakan metode analisis hasil penelitian dengan membandingkan nilai siswa sebelum dan sesudah menggunakan media pembelajaran berbasis komputer. Hasil dari penelitian ini yaitu Penerapan Media Pembelajaran Pengenalan Binatang dengan Konsep Game Edukasi untuk PAUD Berbasis Macromedia Flash ini dapat memudahkan guru dalam menyampaikan materi dan menarik minat belajar siswa agar tertarik untuk belajar serta dapat membantu siswa dalam memahami materi pengenalan binatang dilihat dari adanya peningkatan nilai menjadi 92% siswa yang mendapat penilaian berkembang sesuai harapan setelah menggunakan media pembelajaran.
Diagnosis Kesulitan Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Sistem Operasi Kelas XMM 3 SMK Negeri 7 Samarinda Tahun Ajaran 2014/2015 Jefferson R Watulingas; Desli Vita
Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI) Vol 1, No 1 (2017): Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI)
Publisher : Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1426.874 KB) | DOI: 10.30872/jurti.v1i1.641

Abstract

Kesulitan yang dialami siswa terlihat dari hasil pengamatan pada pokok bahasan Perintah-perintah dasar sistem operasi disk operating system (DOS) . Adapun letak kesulitannya antara lain seperti, kesulitan dalam mendefinisikan pengertian Disk Operating System (DOS), kesulitan dalam mengoprasikan Disk Operating System(DOS) menggunakan aplikasi Command promt, kesulitan dalam mendefinikan fungsi perintah Disk Operating System (DOS) menggunakan aplikasi Command promt, kesulitan dalam memahami Perintah-perintah aplikasi Command promt, kesulitan dalam memahami fungsi-fungsi dari jenis perintah-perintah aplikasi command promt. Penelitian ini bersifat deskriptif kualitatif, dan dilaksanakan di SMK Negeri 7 Samarinda tahun ajaran 2014/2015 pada pembelajaran Sistem Operasi pokok bahasan Perintah-perintah dasar sistem operasi disk operating system (DOS). Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas X MM 3. Kegiatan penelitian ini meliputi: Observasi/pengamatan, dokumentasi dan wawancara. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 12 siswa yang di peroleh dari hasil pengamatan ketika pembelajaran berlangsung.
Sistem Informasi Material Pembangunan Sesuai Harga SNI Di Kota Penajam Paser Utara Ayu Puspita Wulandari; Nataniel Dengen; Herman Santoso Pakpahan
Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI) Vol 1, No 1 (2017): Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI)
Publisher : Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1460.181 KB) | DOI: 10.30872/jurti.v1i1.637

Abstract

Membangun sebuah sistem informasi, yang akan menjadi alat untuk memberikan informasi-informasi mengenai harga SNI, Sebagai acuan untuk mengetahui harga SNI. dan juga membantu untuk masyarakat dan pemerintah sehingga informasi-informasi harga SNI di Penajam Paser Utara dapat diperoleh dengan mudah. Maka dikembangkanlah aplikasi berbasis web yang menggunakan Bahasa pemrograman, web server-side yang bersifat open source. Dan script yang menyatu dengan html dan berada pada server (server-side HTML embedded scripting). PHP adalah Script yang digunakan untuk membuat halaman webside. Dan juga menggunakan metode Blackbox untuk perancangan data uji yang didasarkan pada spesifikasi perangkat lunak. Adapun model proses perangkat lunak yang digunakan yaitu Waterfall merupakan salah-satu metode pengembangan system informasi yang bersifat sistematis dan skuensial, artinya setiap tahapan dalam metode ini dilakukan secara berurutan dan berkelanjutan.
Teknik Hacking Web Server Dengan Sqlmap Di Kali Linux Badaruddin Bin Halib; Edy Budiman; Hario Jati Setyadi
Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI) Vol 1, No 1 (2017): Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI)
Publisher : Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1806.271 KB) | DOI: 10.30872/jurti.v1i1.642

Abstract

SQL Injection merupakan sebuah teknik hacking dimana seorang penyerang dapat memasukkan perintah-perintah SQL melalui URL untuk dieksekusi oleh database. Berdasarkan data dari Akamai Q2 pada tahun 2016, teknik SQL Injection adalah bug yang kedua paling banyak ditemukan di pada web server yang berada di Internet yaitu sekitar 44.11%. Penelitian ini bertujuan untuk: 1) Menguji keamanan web server Perguruan Tinggi, Pemerintahan dan web server Luar Negeri apakah vulnerable terhadap SQL Injection, 2) Membantu administrator memeriksa suatu web server yang vulnerable terhadap SQL Injection secara cepat dan tepat dengan SQLMap. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif berupa eksperimen dimana peneliti menggunakan metode analisis hasil penelitian dengan melakukan penyerangan langsung ke web server target. Pengumpulan data dilakukan dengan cara: 1) studi pustaka, 2) studi lapangan. Dalam membuat media pembelajaran ini peneliti menggunakan motode Network Development Life Structure. Hasil dari penelitian ini yaitu memudahkan administrator suatu web server menguji web server dengan mudah apakah kemungkinan mempunyai celah SQL Injection atau tidak. Dengan demikian tutorial ini memudahkan administrator untuk memeriksa web server apakah mempunyai celah SQL Injection dan segera memperbaikinya agar tidak terjadi pencurian data-data penting dari web server yang kita kelola.
Integrasi Normalized Relative Network Entropy Dan Neural Network Backpropagation (BP) Untuk Deteksi Dan Peramalan Serangan DDOS Arif Wirawan Muhammad; Faza Alameka
Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI) Vol 1, No 1 (2017): Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI)
Publisher : Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1847.641 KB) | DOI: 10.30872/jurti.v1i1.630

Abstract

Distributed denial-of-service (DDoS) merupakan jenis serangan dengan volume dan intensitas DDoS terus meningkat dengan biaya mitigasi yang terus meningkat seiring berkembangnya skala organisasi. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengembangkan sebuah pendekatan baru untuk mendeteksi dan membentuk cluster jenis serangan DDoS, berdasarkan pada karakteristik aktivitas jaringan dengan mengintegrasikan metode Normalized Relative Network Entropy (NRNE) sebagai estimator awal terhadap anomali aktivitas jaringan, dan metode Neural Network Backpropagation (BP) sebagai fungsi supervised learning terhadap pola anomali berdasarkan output dari NRNE. Data training yang digunakan dalam adalah log file dari KDD Cup 1999 yang diterbitkan oleh DARPA. Untuk pengujian real-world attack, digunakan data yang diterbitkan oleh CAIDA 2007. Pengujian simulation attack digunakan software DDoS Generator. Pengujian normal traffic digunakan data CAIDA 2011. Adanya pendekatan baru dalam mendeteksi serangan DDoS, diharapkan bisa menjadi sebuah komplemen terhadap sistem IDS dalam meramalkan terjadinya serangan DDoS.
Forensik Mobile Pada Smartwatch Berbasis Android Roni Anggara Putra; Abdul Fadlil; Imam Riadi
Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI) Vol 1, No 1 (2017): Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI)
Publisher : Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1666.167 KB) | DOI: 10.30872/jurti.v1i1.638

Abstract

Perkembangan teknologi pada saat ini berkembang sangat pesat. Salah satu contoh berkembangnya alat telekomunikasi yang dipadukan dengan jam tangan yang dikenal sebagai smartwatch. Perkembangan smartwatch telah menyamai kemampuaan yang ada di smatphone, sehingga tidak menutup kemungkinan smartwatch dapat digunakan sebagai alat tindak kejahatan. Hal  ini merupakan tantangan  bagi IT forensik dan penegak hukum untuk melakukan penyelidikan terhadap smartwatch dari seseorang yang melakukan kejahatan dijadikan tersangka dari sebuah kasus. Caranya adalah dengan menerapkan pengembangan metode-metode forensic yang ada, sehingga dari hasil yang didapatkan dari metode forensic yang dilakukan diharapakan menjadi hasil yang berguna bagi IT forensic dan penegak hukum.

Page 1 of 2 | Total Record : 12