cover
Contact Name
La Ili
Contact Email
job.pgsd@uho.ac.id
Phone
+6285232535473
Journal Mail Official
job.pgsd@uho.ac.id
Editorial Address
Ruangan Jurusan PGSD, Lantai 1 Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Halu Oleo Kampus Hijau Bumi Tridharma, Kelurahan Kambu, Kecamatan Kendari, Kota Kendari-Suawesi Tenggara. Kode Pos 93132
Location
Kota kendari,
Sulawesi tenggara
INDONESIA
Journal of Basication (JOB) : Jurnal Pendidikan Dasar
Published by Universitas Halu Oleo
ISSN : 25812998     EISSN : 25812629     DOI : http://dx.doi.org/10.36709/jobpgsd
Core Subject : Education, Social,
Journal of Basication (JOB) : Jurnal Pendidikan Dasaradalah jurnal Open-Access dan diterbitkan tiga kali setahun, yaitu pada bulan Agustus, Desember, April. Artikel/Jurnal yang diterbitkan dengan aim dan scope berkiatan dengan Strategi, Model, Pendekatan dan Metode Pembelajaran di SD dan SMP; Media dan Teknologi Pembelajaran di SD dan SMP; Evaluasi Pembelajaran di SD dan SMP; Psikologi Pendidikan di SD dan SMP; Pengembangan Kurikulum di SD dan SMP; serta Manajemen Sekolah di SD dan SMP
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 2, No 1 (2018)" : 5 Documents clear
MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA IPS MELALUI PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KONSTRUKTIVIS DI KELAS IV SDN 1 PUUNDOHO Yanti, Hiliany; R, La Ode Rafiuddin
Journal of Basication (JOB) : Jurnal Pendidikan Dasar Vol 2, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36709/jobpgsd.v2i1.14334

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk hasil belajar siswa pada mata pelajara IPS melalui penerapan pendekatan pembelajaran konstruktivis kelas IV SDN 1 Puundoho Kabupaten Kolaka Utara. Prosedur penelitian ini meliputi: perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan evaluasi, serta refleksi. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan lembar observasi aktivitas dan evaluasi tes siklus. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif yaitu menghitung persentase aktivitas guru, dan ketuntasan hasil belajar siswa selama proses pembelajaran. Indikator keberhasilan dalam penelitian ini terdiri dua yaitu dari segi proses dan hasil. Hasil penelitian yaitu pada siklus I aktivitas guru pertemuan pertama 60% dan pertemuan kedua 70% sedangkan pada siklus II pertemuan pertama 90% dan pertemuan kedua 100%. Aktivitas siswa pada siklus I pertemuan pertama 60% dan pertemuan kedua 70% sedangkan pada siklus II pertemuan pertama 90% dan pertemuan kedua 100%. Hasil belajar siswa pada siklus II siswa yang tuntas mencapai 19 orang atau 73,08% dan yang tidak tuntas berjumlah 7 orang atau 26,92% sedangkan pada siklus II siswa tuntas mencapai 24 siswa atau 92,31% dan yang tidak tuntas berjumlah 2 siswa atau 7,69%.Kata kunci: Model pembelajaran; konstruktivis, hasil belajar
MENINGKATKAN HA SIL BELAJAR SISWA IPS MELALUI PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW DI KELAS VI SDN 1 BATUGANDA Hasmunawira, Hasmunawira; Suardika, I Ketut
Journal of Basication (JOB) : Jurnal Pendidikan Dasar Vol 2, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36709/jobpgsd.v2i1.14328

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar IPS siswa melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw di Kelas VI SD Negeri 1 Batuganda. Prosedur penelitian ini meliputi: perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan evaluasi, serta refleksi. Teknik pengumpulan data menggunakan lembar observasi aktivitas guru, dan evaluasi tes siklus. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif. Indikator keberhasilan dalam penelitian ini terdiri dua yaitu dari segi proses dan hasil. Dilihat dari segi proses, tindakan dikatakan berhasil apabila minimal 80% proses pelaksanaan pembelajaran terlaksana dengan baik. Dilihat dari segi hasil, tindakan dikatakan berhasil apabila minimal 80% dari jumlah siswa mencapai nilai ≥ 70.Hasil penelitian pada siklus I terdapat 17 siswa yang telah mencapai nilai ≥ 70 dengan ketuntasan sebesar 73,9% dan yang tidak tuntas mencapai 26,1%. Aktivitas mengajar guru siklus I pertemuan pertama sebesar 66,67% dan pertemuan kedua 77,78%. Aktivitas belajar siswa siklus I pertemuan pertama sebesar 66,67% dan pertemuan kedua 77,78%. Siklus II terdapat 21 siswa telah mencapai nilai ≥ 70 dengan ketuntasan sebesar 91,3%. Aktivitas mengajar guru siklus I pertemuan pertama sebesar 88,89% dan pertemuan kedua 100%. Aktivitas belajar siswa siklus I pertemuan pertama sebesar 88,89% dan pertemuan kedua 100%. Kata kunci: Model Jigsaw; hasil belajar
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE SNOWBALL THROWING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS V SDN 1 KALAHUNDE Hasnah, Hasnah; Rusmin, Lisnawati
Journal of Basication (JOB) : Jurnal Pendidikan Dasar Vol 2, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36709/jobpgsd.v2i1.14329

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk hasil belajar PKn siswa materi peraturan perundang-undangan melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe snowball throwing di kelas V SD Negeri 1 Kalahunde Kabupaten Kolaka Utara. Prosedur penelitian yaitu; (a) perencanaan (planning), (b) pelaksanaan tindakan (action), (c) observasi dan evaluasi (observation and evaluation), dan (d) refleksi (reflection). Jenis data yaitu data kualitatif dan data kuantitatif. Data kualitatif diperoleh melalui lembar observasi sedangkan data kualitatif melalui tes hasil belajar. Hal ini ditunjukkan dengan adanya peningkatan hasil belajar dari siklus I ke siklus II yaitu pada siklus I terdapat 15 dari 25 siswa yang telah mencapai nilai ≥ 70 dengan persentase ketuntasan sebesar 60% dengan rata-rata hasil belajar siswa adalah 65,3 dan pada siklus II 22 dari 25 siswa telah mencapai nilai ≥ 70 dengan persentase ketuntasan 88% dengan rata-rata nilai hasil belajar siswa adalah 76,2.Kata kunci: snowball throwing; hasil belajar
MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL DI KELAS V SDN 1 WALASIHO Hastuti, Hastuti; Yasin, Muhammad
Journal of Basication (JOB) : Jurnal Pendidikan Dasar Vol 2, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36709/jobpgsd.v2i1.14331

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan hasil belajar siswa khususnya materi Penyesuaian diri makhluk hidup dan lingkungannya di Kelas V SD Negeri 1 Walasiho melalui model pembelajaran Kontekstual. Prosedur penelitian mengikuti prosedur penelitian tindakan kelas yaitu; (a) perencanaan, (b) pelaksanaan tindakan, (c) observasi dan evaluasi, dan (d) refleksi. Hasil menunjukkan bahwa hasil belajar siswa dengan rata-rata pada siklus I adalah 63,85 dan siswa yang mencapai ketuntasan belajar sebesar 61,54%. Pada siklus II, rata-rata hasil belajar siswa meningkat menjadi 74,62 dan siswa yang mencapai ketuntasan belajar mencapai 84,62%. Keberhasilan aktivitas mengajar guru dihitung berdasarkan skor perolehan guru dibagi dengan skor maksimum dikalikan seratus persen sehingga persentase keberhasilan aktivitas mengajar guru siklus I pertemuan pertama adalah 76,92% dan pertemuan kedua 84,62%. pada siklus II pertemuan pertama adalah 84,62% dan pertemuan kedua adalah 100%. Keberhasilan aktivitas belajar siswa dihitung berdasarkan skor perolehan siswa dibagi dengan skor maksimum dikalikan seratus persen, sehingga persentase keberhasilan aktivitas belajar siswa siklus I pertemuan pertama adalah 76,92% dan pertemuan kedua 84,62%.pada  siklus II pertemuan pertama adalah 84,62% dan pertemuan kedua adalah 100%.Kata Kunci: pembelajaran kontekstual; hasil belajar
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOPERATIF TIPE THINK PAIR SHARE (TPS) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PKN PADA SISWA KELAS IV SDN TO’LEMO Herniawati, Herniawati; Arihi, La Ode Safiun
Journal of Basication (JOB) : Jurnal Pendidikan Dasar Vol 2, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36709/jobpgsd.v2i1.14332

Abstract

Penelitian ini bertujuan 1) Untuk meningkatkan hasil belajar PKn Siswa Kelas IV SD Negeri To’lemo dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe TPS pada Materi Pemerintahan Desa/Kelurahan dan Kecamatan. 2). Untuk meningkatkan aktivitas mengajar guru PKn Kelas IV SD Negeri To’lemo dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe TPS pada Materi Pemerintahan Desa/Kelurahan dan Kecamatan. 3). Untuk meningkatkan aktivitas belajar PKn Siswa Kelas IV SD Negeri To’lemo dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe TPS pada Materi Pemerintahan Desa/Kelurahan dan Kecamatan. Prosedur penelitian mengikuti prosedur penelitian tindakan kelas yaitu; (a) perencanaan, (b) pelaksanaan tindakan, (c) observasi dan evaluasi, dan (d) refleksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada siklus I hasil belajar siswa mencapai ketuntasan 77,14% dengan nilai rata-rata 73,71, sedangkan pada siklus II hasil belajar siswa mencapai ketuntasan 94,28% dengan nilai rat-rata 81,85. Tindakan siklus I pertemuan pertama jumlah skor aktivitas mengajar guru adalah 75% dan pertemuan kedua 75% sedangkan pada siklus II pertemuan pertama jumlah skor aktivitas mengajar guru mencapai 87,50% dan pada pertemuan kedua naik menjadi 100%. Tindakan siklus I pertemuan pertama jumlah skor aktifitas belajar siswa mencapai 62,50% dan pertemuan kedua naik menjadi 75% sedangkan pada siklus II pertemuan pertama mencapai 87,50% dan pada pertemuan kedua naik menjadi 100%.Kata Kunci: Model pembelajaran kontekstual; hasil belajar

Page 1 of 1 | Total Record : 5