cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. pangkajene kepulauan,
Sulawesi selatan
INDONESIA
MATAPPA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
ISSN : 26155273     EISSN : 26146673     DOI : -
Core Subject : Education,
MATAPPA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat merupakan jurnal ABDIMAS yang dikelola dengan proses peer review, dipublikasikan oleh STKIP Andi Matappa memiliki e-ISSN: 2614-6673 dan p-ISSN: 2615-5273. menerbitkan artikel pengabdian pada masyarakat dengan bidang pendidikan, pengembangan sumber daya manusia, pembangunan manusia dan daya saing bangsa, usaha kecil menengah dan Pengembangan teknologi berwawasan lingkungan. MATAPPA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, terbit dua kali dalam satu tahun yaitu bulan maret dan September. Artikel yang telah publish dapat didownload secara gratis, dibaca dan disebrluaskan sebagai rujukan artikel selanjutnya.
Arjuna Subject : -
Articles 9 Documents
Search results for , issue " Vol 1, No 1 (2018): Maret" : 9 Documents clear
Penguatan Kemampuan Matematika Dasar Siswa Sma Melalui Kegiatan Matrikulasi Jana, Padrul
MATAPPA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 1, No 1 (2018): Maret
Publisher : MATAPPA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (496.897 KB) | DOI: 10.31100/matappa.v1i1.80

Abstract

The aim of the matriculation is to improve the basic mathematics skills of high school students in order to ease the learning process in the next level. The method of this research is started with pretest, explaining material, exercise, postest and the last one in evaluation.The result of this activity is the increase of basic mathematics comprehension of the students which was 48,5% and the final result showed that student who passed the criterion of minimum mastery were 51,4%.
Pelatihan Konselor Sebaya Sebagai Strategi Pemecahan Masalah Siswa Salmiati, Salmiati; Hasbahuddin, Hasbahuddin; Bakhtiar, Muhammad Ilham
MATAPPA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 1, No 1 (2018): Maret
Publisher : MATAPPA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (388.496 KB) | DOI: 10.31100/matappa.v1i1.117

Abstract

Tujuan dari kegiatan adalah membentuk kelompok konselor sebaya di sekolah untuk membantu mensosialisasikan peran dan fungsi bimbingan konseling, meningkatkan kompetensi diri (pribadi yang positif) agar mampu menjadi konselor, membantu memecahkan permasalahan teman sebaya melalui kegiatan konseling. Pelaksanakan kegiatan pelatihan konselor sebaya dilaksanakan dengan menggunakan metode pelatihan dan pendampingan, dimana pelaksanaan kedua metode tesebut dilakukan dengan cara: Ceramah/Pemberian Informasi, Role Play, Focused Group Discussion (FGD), Simulasi dan Latihan, Refleksi. Hasil kegiatan pelatihan antara lain: meningkatkan performansi bimbingan konseling melalui kegiatan konseling sebaya, memberikan penghargaan dan perhatian terhadap siswa dengan melakukan kegiatan positif dalam bimbingan konseling di sekolah, mengantisipasi munculnya perilaku negatif remaja (kenakalan remaja), memberikan nilai tambah dalam bidang pengetahuan dan keterampilan untuk siswa sehingga dapat membantu guru bimbingan dan konseling.
Pelatihan Analisis Butir Soal Berbasis Komputerisasi Pada Guru SD Nur, Andi Saparuddin; Palobo, Markus
MATAPPA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 1, No 1 (2018): Maret
Publisher : MATAPPA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (511.36 KB) | DOI: 10.31100/matappa.v1i1.79

Abstract

Analisis butir soal merupakan salah satu prosedur sistematis, yang akan memberikan informasi-informasi yang sangat khusus terhadap butir soal. Tujuan pengabdian ini untuk mengetahui instrumen tes yang telah disusun oleh guru telah memenuhi unsur validitas, reliabilitas, tingkat kesukaran, daya beda dan fungsi distraktor instrumen sebagai persiapan bank soal untuk sekolah. Metode pelaksanaan kegiatan pengabdian dilakukan dengan pelatihan dan diskusi. Pelatihan analisis butir soal dilaksanakan di SD Negeri 2 Merauke yang diikuti oleh 28 guru. Analisis validitas dan reliabilitas menggunakan aplikasi SPSS, sedangkan analisis tingkat kesulitan, daya beda dan fungsi distraktor soal dengan menggunakan aplikasi ITEMAN. Pelatihan dilaksanakan tiga hari dari hari kamis 6 oktober 2016 sampai hari sabtu 8 oktober 2016. Selama pelatihan, guru mengikuti setiap kegiatan dengan disiplin dan teratur. Hasil pelatihan menghasilkan bahwa seluruh peserta telah memahami teknik analisis butir soal baik dengan menggunakan SPSS maupun dengan menggunakan ITEMAN. Setiap guru dapat menganalisis butir soal, sehingga dapat menentukan butir soal yang valid maupun yang tidak valid. Hasil pelatihan juga menunjukkan kemampuan guru dapat menentukan tingkat reliabilitas setiap butir soal, dapat menentukan tingkat kesulitan setiap butir soal dan daya pembeda, serta dapat menentukan fungsi distraktor dari setiap butir soal
Bersama Perangi Narkoba: Bahaya dan Dampaknya Pabokori, Anas; Sutrisno, Ahmad Budi; Fithrayani, Aztrid
MATAPPA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 1, No 1 (2018): Maret
Publisher : MATAPPA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (457.629 KB) | DOI: 10.31100/matappa.v1i1.120

Abstract

Tujuan kegiatan ini adalah untuk memberikan gambaran, pengetahuan dan pemahaman tentang jenis dan bahaya yang dapat ditimbulkan pada penyalahgunaan narkoba  . Metode yang digunakan dalam kegiatan metode ceramah dan tanya jawab, dan terakhir evaluasi kegiatan. Hasil dari kegiatan ini adalah meningkatnya pemahaman siswa tentang narkoba dari 5% menjadi 78 %  dari 82  siswa  .
Career Day Bagi Siswa Dan Guru SMA Bimbingan Konseling Kabupaten Sidrap Aryani, Farida; Bakhtiar, Muhammad Ilham
MATAPPA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 1, No 1 (2018): Maret
Publisher : MATAPPA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (348.698 KB) | DOI: 10.31100/matappa.v1i1.78

Abstract

Tujuan IbM ini untuk memberikan siswa pemahaman dan menilai dirinya terutama potensi yang dimilikinya yang terkait dengan dunia kerja yang akan dipilihnya kelak, dan Siswa mampu merencanakan masa depan secara rasional sesuai dengan potensi dan minat yang dimilikinya. Metode yang digunakan dalam pengabdian kepada masyarakat ini adalah : Metode persentase dan ceramah dan tanya jawab, metode diskusi, metode praktek, tersedia stand karir, Aplikasi e-career, konseling individu untuk konsultasi pilihan karir. Sebagai upaya yang dianggap tepat dalam membantu siswa untuk memilih karir  terutama dalam melanjukan studi, dan memilih pekerjaan yang tepat sesuai potensi dan bakat minatnya adalah dengan memberikan bimbingan karir kepada siswa yang lebih kepada informasi dan cara bersikap terhadap pilihan-pilihan studi dan siap berada ditengah masyarakat untu bekerja. Melihat hal tersebut maka solusi yang ditawarkan adalah memberikan Career Day bagi siswa dan guru di SMA Kabupaten Sidrap. Hasil pelaksanaan kegiatan melalui penerapan pemberian kegiatan Career Day bagi Guru dan Siswa berjalan dengan baik, siswa telah memahami dan dapat menilai potensi yang dimilikinya khususnya yang terkait dengan dunia kerja yang akan dipilihnya, Siswa telah mampu merencanakan masa depannya secara rasional sesuai dengan potensi dan minat yang dimilikinya.  Guru telah mengetahui pelayanan bimbingan karir di sekolah, guru BK memberikan layanan karir dan menyusun program bimbingan karir, kemudian mampu melakukan praktek-praktek yang telah diberikan, guru BK juga telah mengetahui berbagai jenis-jenis program layanan bimbingan karir yang dapat diterapkan disekolah masing-masing seperti materi karir, perencanaan masa depan, mengenal bakat dan minat lewat tes, implementasi permen 111 tahun 2014 di sekolah serta koordinasi antar stekholder dalam menyelenggarakan kegiatan bimbingan karir atau mengkolaborasikan dengan unsur-unsur yang lain
Sosialisasi Pelaksanaan Konseling Kelompok Pada Guru Bk SMA-Ma Kabupaten Bantul Kurniawan, Drajat Edy; Setiowati, Arum
MATAPPA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 1, No 1 (2018): Maret
Publisher : MATAPPA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (324.159 KB) | DOI: 10.31100/matappa.v1i1.94

Abstract

Tujuan dan target pengabdian ini untuk, 1) Meningkatnya pemahaman guru BK mengenai pelaksanaan layanan konseling kelompok, 2) Meningkatnya kemampuan guru BK dalam memberikan layanan konseling kelompok bagi siswa. Metode yang digunakan untuk mencapai tujuan kegiatan pengabdian dilaksanakan melalui pelatihanPelaksanaan Konseling Kelompok Pada Guru BK SMA/MA Kabupaten Bantul. Pelatihan ini akan dilaksanakan sebanyak 2 kali. Kegiatan pengabdian dilaksanakan pada bulan Februari 2017. Kegiatan pengabdian dilaksanakan melalui beberapa metode pelatihan, yaitu: 1) Metode Ceramah untuk memberikan penjelasan layanan konseling kelompok, 2) Metode Tanya Jawab untuk mengetahui sampai sejauh mana materi layanan konseling kelompoktelah dikuasai, merangsang berpikir dan mempraktekkancara melaksanakan layanan konseling kelompok. Dengan adanya sosialisasi dan pelatihan ini,diharapkan kemampuan guru BK dalam memberikan layanan konseling kelompok dapat meningkat. Dengan meningkatnya kemampuan tersebut maka berimbas pada peningkatan kualitas  pemberian layanan pada guru Bimbingan dan Konseling.
Sarjana (Sarana Belajar Anak Jalanan): Pemberdayaan Anak Jalanan Mandiri, Kreatif Dan Inovatif Melalui Pendidikan Kewirausahaan Basam, Fajri; Amal, Amri
MATAPPA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 1, No 1 (2018): Maret
Publisher : MATAPPA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (756.849 KB) | DOI: 10.31100/matappa.v1i1.96

Abstract

Makassar city is one of the cities in Indonesia that can not be separated from the problem of street children. Street children are a very vulnerable social group from various acts of violence, whether physical, emotional, sexual or social violence. Therefore, through the program of dedication to the community intend to participate actively in solving the problems of street children through the program "SARJANA (Sarana Belajar Anak Jalanan): Empowerment of Independent Street Children, Creative, and Innovative Through Entrepreneurship Education". The expected expenditure of this program is to enable street children to become independent, creative and innovative in that it no longer becomes a begging demanding society through entrepreneurship education and the provision of appropriate skills in a relatively short period of time. Methods of implementation are: (1) providing entrepreneurial materials, (2) Production and Financial Management materials, (3) Marketing Management Materials, (4) motivational materials, (5) monitoring and evaluation. The result of this devotion is that the built children already have the creative ability to produce various products that can be the future to be self-supporting.
IbM Bank Sampah Desa Mojorejo Kota Batu Lestari, Novi Puji; Riyanto, Dicky Wisnu Usdek
MATAPPA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 1, No 1 (2018): Maret
Publisher : MATAPPA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (438.281 KB) | DOI: 10.31100/matappa.v1i1.97

Abstract

The population is Mojorejo Batu residents, who are mostly housewives and small entrepreneurs who generate a lot of waste both plastic waste and wet waste each day. During this time residents Mojorejo waste management assisted by PKK villagers who walked less maximal. The purpose of this activity is to help citizens Mojorejo to utilize plastic waste into products that can be sold and helpful.The main activity of this service program is processing plastic waste into salable goods or recycling of the product, so that it can increase income mothers Mojorejo villagers. For this is still low awareness of the public about the impact of the use of goods that cause waste to the environment. The method used is to provide training to mothers resident Mojorejo to utilize plastic waste into a product worthy of sell.
IbM Kelompok Kader Bumantik Dalam Revitalisasi Peran Dan Optimalisasi Pemanfaatan Daun Jeruk Nipis Sebagai Biolarvasida Nuari, Nian Afrian; Widayati, Dhina
MATAPPA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 1, No 1 (2018): Maret
Publisher : MATAPPA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (349.991 KB) | DOI: 10.31100/matappa.v1i1.98

Abstract

Penyakit DBD termasuk penyakit yang sering kita jumpai di Indonesia yang angka kejadian selalu meningkat dari tahun ke tahun. Tujuan dari penelitian  ini adalah untuk menganalisis pengaruh IbM Kader Bumantik melalui revitalisasi peran dan optimalisasi pemanfaatan daun jeruk nipis sebagai biolarvasida terhadap pengetahuan kader. Metode dalam penelitian ini menggunakan desain pre eksperimen dengan intervensi meliputi pelatihan  peran kader bumantik dan pelatihan tentang  pemanfaatan daun jeruk nipis sebagai larvasida alami. Aspek yang diukur setelah pelaksanaan ini adalah pengetahuan kader dalam peran dan tugas sebagai Kader Bumantik dan pembuatan produk Biolarvasida dengan jumlah sampel sebanyak 40 orang yg diambil dengan purposive sampling. Hasil diuji dengan Wilcoxon Matched Paired Test (0,005).  Hasil pengetahuan kader Bumantik sebelum  didapatkan sebagian besar mempunyai pengetahuan cukup dan setelah dilakukan kegiatan IbM sebagian besar mempunyai pengetahuan baik. Dari hasil analisis uji statistik  didapatkan bahwa terdapat pengaruh kegiatan IbM terhadap pengetahuan kader bumantik (P= 0,000). Kegiatan IbM  revitalisasi peran dan optimalisasi pemanfaatan daun jeruk nipis sebagai biolarvasida ini mampu meningkatkan kemampuan masyarakat terutama kader Bumantik dan perlu dilakukan sosialisasi kepada masyarakat untuk melakukan program pencegahan DBD dan produk biolarvasida daun Jeruk Nipis bisa dimanfaatkan masyarakat karena murah dan mudah pembuatannya dengan teknologi sederhana.

Page 1 of 1 | Total Record : 9