cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
METANA
Published by Universitas Diponegoro
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Science,
Arjuna Subject : -
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 15, No 1 (2019): Juni 2019" : 6 Documents clear
Pemanfaatan Minyak Goreng Bekas Menjadi Sabun Serai Antonius Prihanto; Bambang Irawan
METANA Vol 15, No 1 (2019): Juni 2019
Publisher : Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (484.752 KB) | DOI: 10.14710/metana.v15i1.22966

Abstract

Telah dilakukan penelitian Pemanfaatan Minyak Goreng Bekas Menjadi Sabun Serai. Penelitian  ini merupakan  upaya untuk memanfaatkan limbah minyak goreng bekas menjadi sabun serai. Upaya untuk memanfaatkan minyak goreng bekas menjadi sabun serai ini  melalui rekayasa proses. Penelitian ini dilakukan untuk mengkaji pengaruh kadar minyak serai terhadap kualitas produk sabun serai. Penelitian ini terdiri dari dua tahap yaitu tahap persiapan dan tahap pembuatan sabun serai,  Pada tahap persiapan, minyak goreng bekas dibersihkan dari pengotornya melalui proses filtrasi. Minyak goreng yang telah bebas dari pengotornya selanjutnya dijernihkan melaui proses penetralan dengan larutan NaOH. Minyak goreng bekas yang telah jernih  selanjutnya direaksikan dengan larutan NaOH 40 % pada suhu 55 oC  dengan variasi kadar minyak serai 5 %, 7,5 %, 10%. 12.5 % dan 15 %. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembuatan sabun serai dari minyak goreng bekas dengan kadar minyak serai 7,5 % hingga 15 % telah memenuhi syarat sebagai sabun mandi menurut SNI. Pada konsentrasi minyak serai 15 %  menghasilkan sabun serai dengan aroma serai paling kuat.  Research has been conducted on Utilizing Used Cooking Oil into Lemongrass Soap. This research is an attempt to utilize used cooking oil waste into lemongrass soap. Efforts to utilize used cooking oil into lemongrass soap through process engineering. This research was conducted to examine the effect of citronella oil levels on the quality of lemongrass soap products. This research consists of two stages, namely the preparation stage and the stage of making lemongrass soap. In the preparation stage, used cooking oil is cleaned from its impurities through a filtration process. Cooking oil that has been free from the impurities is then purified through the neutralization process with NaOH solution. Clear, used cooking oil is then reacted with 40% NaOH solution at 55 oC with variations in citronella oil content of 5%, 7.5%, 10%. 12.5% and 15%. The results showed that the manufacture of lemongrass soap from used cooking oil with 7.5% to 15% citronella oil content fulfilled the requirements as bath soap according to SNI. At a concentration of 15% lemongrass oil produces lemongrass soap with the strongest lemongrass aroma.
Uji Stabilitas pH dari Daun Mangga Hasil Ekstraksi Dengan Menggunakan Metode Spektrofotometer Elliana, Kartika Dian; Broto, R.T.D. Wisnu
METANA Vol 15, No 1 (2019): Juni 2019
Publisher : Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (504.031 KB) | DOI: 10.14710/metana.v15i1.20329

Abstract

Ekstraksi merupakan proses pemisahan dan isolasi zat dari suatu zat dengan penambahan pelarut tertentu untuk mengeluarkan komponen campuran dari zat padat atau zat cair. Pada penelitian ini dilakukan ekstraksi klorofilid dari daun mangga untuk mengetahui stabilitas reduksi klorofil hasil ekstraksi berupa ekstrak dan rafinat. Ekstraksi klorofilid dilakukan dengan alat ekstraktor berpengaduk yaitu dengan memotong daun mangga 1 cm kemudian di ekstraksi dengan pelarut Aquadest 25%:75% Isopropil Alkohol.  Pemilihan pelarut merupakan faktor yang menentukan dalam proses ekstraksi. Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam pemilihan pelarut adalah selektivitas, sifat pelarut, kemampuan untuk mengekstraksi, tidak bersifat racun, mudah diuapkan dan harganya relatif murah. Karakteristik ekstrak klorofilid menggunakan spektrofotometer untuk mengetahui absorbansi klorofil optimum dalam suatu variabel ekstrak dan rafinat serta uji pH untuk mengetahui stabilitas pH yang baik untuk mereduksi klorofil daun mangga. Hasil absorbansi klorofil optimum pada suhu 60OC dan waktu 70 menit pada ekstrak dan hasil stabilitas pH untuk mereduksi klorofil didapatkan pada pH 9 asam serta pH 2 basa.Extraction is the process of separating and isolating substances from a substance by adding a particular solvent to remove a mixed component of a solid or a liquid. In this study, extraction of chlorophyllid from mango leaves to determine the stability of chlorophyll reduction in the extract and raffinate. Extraction of chlorophyllid was done by stirring extractor that is by cutting mango leaves 1 cm then in extraction with Aquadest solvent 25%: 75% Isopropyl Alcohol. Selection of solvents is a decisive factor in the extraction process. Things to note in the selection of solvents are the selectivity, the properties of the solvent, the ability to extract, not toxic, easily evaporated and the price is relatively cheap. Characteristics of chlorophyll extract using spectrophotometer to determine the absorbance of optimum chlorophyll in an extract and raffinate variables and pH test to find out good pH stability to reduce mango leaf chlorophyll. The optimum chlorophyll absorbance results at 60OC and 70 minutes on the extract and the pH stability result to reduce chlorophyll was found at pH 9 acid and pH 2 base.
Sintesa Metil Ester Sulfonat dari Minyak Jarak Pagar (Jathropa Curcas Oil) dan Aplikasinya pada Proses Enhanced Oil Recovery (EOR) Nugroho, Amin; Buchori, Luqman
METANA Vol 15, No 1 (2019): Juni 2019
Publisher : Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1009.911 KB) | DOI: 10.14710/metana.v15i1.22666

Abstract

Konsumsi minyak bumi mengalami peningkatan dari tahun ke tahun, sementara produksinya cenderung mengalami penurunan. Produksi minyak bumi dapat ditingkatkan dengan oil recovery. Sejak tahun 1980, teknik Enhanced Oil Recovery (EOR) dengan menggunakan surfaktan sebagai penginjeksi (surfactant flooding) merupakan salah satu teknik yang paling berhasil untuk meningkatkan produksi minyak. Surfaktan dapat dibuat dari bahan alami, salah satunya dari minyak jarak pagar. Tujuan dari percobaan ini adalah untuk mengkaji pengaruh waktu reaksi dan pengaruh penambahan metanol terhadap metil ester sulfonat (MES, surfaktan) yang dihasilkan dalam operasi sulfonasi. Surfaktan yang diperoleh kemudian diaplikasikan dalam proses EOR. Proses pembuatan MES dari minyak biji jarak dilakukan melalui 2 tahapan yaitu proses esterfikasi dan transesterifikasi dengan katalis batu dolomite. Metil ester (ME) yang diperoleh kemudian disulfonasi untuk mendapatkan MES. Konsentrasi surfaktan anionik dalam produk dianalisa dengan spektrofotometer. Hasil penelitian menunjukkan bahwa MES yang memiliki kandungan surfaktan anionik paling tinggi diperoleh pada waktu reaksi 90 menit dan penambahan metanol dengan konsentrasi 40%wt yaitu sebesar 55,464 mg/L. Uji kompatibilitas didapatkan larutan berwarna keruh (koloid), sedangkan tegangan antarmukanya sebesar 17,71 dyne/cm dan tegangan antarmuka pada suhu 80oC adalah 26,57 dyne/cm. Petroleum consumption has increased from year to year, while production tends to decline. Petroleum production can be increased by oil recovery. Since 1980, the Enhanced Oil Recovery (EOR) technique using surfactants as injectors (surfactant flooding) is one of the most successful techniques for increasing oil production. Surfactants can be made from natural ingredients, one of them from jatropha oil. The purpose of this experiment was to examine the effect of reaction time and the effect of adding methanol to methyl ester sulfonate (MES, surfactant) produced in sulfonation operations. The surfactants obtained are then applied in the EOR process. The process of MES production from castor oil is carried out through 2 stages, namely esterfication and transesterification with dolomite catalyst. Methyl esters (ME) were obtained then sulfonated to obtain MES. The concentration of anionic surfactants in the product was analyzed by a spectrophotometer. The results showed that the MES which had the highest anionic surfactant content was obtained at the reaction time of 90 minutes and the addition of methanol with a concentration of 40% wt was 55.464 mg/L. Compatibility test obtained colloidal colored solution (colloid), while surface tension was 17.71 dyne/cm and surface tension at 80oC was 26.57 dyne/cm.
Kinetika Pengeringan Busa Ampas Seduhan Teh Hartati, Indah; Kusumaningrum, Maharani
METANA Vol 15, No 1 (2019): Juni 2019
Publisher : Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1134.582 KB) | DOI: 10.14710/metana.v15i1.22146

Abstract

Dominasi produksi minuman teh dalam kemasan berdampak pada meningkatnya produksi limbah ampas seduhan teh yang masih memiliki kandungan berbagai metabolit sekunder, mineral, serat dan protein. Metode pengeringan busa (foam mat drying) dapat diterapkan pada produksi serbuk ampas seduhan teh guna mendukung pengembangan dan pemanfaatan lebih lanjut dari ampas seduhan teh. Tujuan penelitian ini adalah mengkaji pengaruh penambahan konsentrasi busa putih telur pada proses pengeringan busa ampas seduhan teh serta mengkaji kinetika pengeringan lapis tipis menggunakan model kinetika Newton/Lewis, Page, Henderson-Pabis, Logartitmic dan Two Term. Parameter proses yang dievaluasi meliputi variasi penambahan busa putih telur (7,5-15%) sementara kadar maltodekstrin yang ditambahkan sebesar 30% dan pengeringan dilakukan pada suhu 800C. Penelitian menunjukkan jika penggunaan busa putih telur 7,5% memberikan kontanta kecepatan pengeringan yang lebih tinggi bila dibandingkan penggunaan busa putih telur 10-15%.  Dalam penelitian ini, model kinetika Page merupakan model yang memberikan kesesuaian yang lebih tinggi bila dibandingkan dengan model kinetika Newton/Lewis, Henderson and Pabis, Logartitmic dan Two Term. The emerging growth of tea based beverage impacts on the abundance of spent tea waste, a solid waste in which rich of secondary metabolites, minerals, fibre and protein.  Foam mat drying of spent tea leaves powder is applied for further utilization of spent tea waste. The objective of this research was to investigate the influence of egg white concentration added in the foam mat drying of spent tea waste and investigate the foam mat drying kinetics. The thin layer drying kinetics models applied were Newton/Lewis, Page, Henderson-Pabis, Logartitmic and Two Term model. The egg white concentration were varied of 7,5-15%, meanwhile the maltodextrin was of  30% and the the drying processes were performed at temperature of 800C. The research showed that the foam mat drying of spent tea waste performed at egg white concentration addition of 7,5% gave higher drying rate constant. In this research, Among the empirical models applied in this research, Page model was found to be the most adequate model representing the drying behavior of spent tea waste.
Penentuan Proses Pretreatment untuk Pemanfaatan Limbah Kulit Singkong sebagai Bahan Baku Bioetanol melalui Hidrolisa Enzimatis menggunakan Aspergillus spp. Ariyanti, Dessy; Purbasari, Aprilina; Kusumayanti, Heny; Handayani, Noer Abyor
METANA Vol 15, No 1 (2019): Juni 2019
Publisher : Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (785.67 KB) | DOI: 10.14710/metana.v15i1.22965

Abstract

Ketergantungan terhadap bahan bakar fosil ini menjadi masalah besar yang sangat mendesak untuk segera diselesaikan. Salah satu langkah solusi yang bisa dilakukan adalah memanfatkan bioetanol lignoselulosa dari limbah kulit singkong sebagai alternatif pengganti. Permasalahan utama yang menghambat penggunaan kulit singkong sebagai bahan baku utama pembuatan bioetanol adalah belum adanya proses pretreatment dan hidrolisa yang terbukti efektif secara teknis maupun ekonomis untuk mengkonversi lignoselulosa yang terkandung dalam kulit singkong menjadi bentuk gula sederhana. Penelitian ini dilaksanakan untuk mengetahui efektifitas proses pretreatment dan hidrolisa untuk mengkonversi lignoselulosa yang terkandung dalam kulit singkong menjadi bentuk gula sederhana. Metode pretreatment asam (H2SO4) dan organosolv (Etanol + CH3COONa) terbukti dapat meningkatkan yield gula tereduksi hingga 50% dibandingkan dengan proses hidrolisa tanpa pretreatment. Yield hingga 78% dapat diperoleh pada proses pretreatment asam suhu 30oC, waktu 30 menit yang dilanjutkan dengan hidrolisa enzimatik dengan Aspergillus niger selama 48 jam. Peningkatan yield pada proses pretreatment organosolv (optimum 74% pada suhu 30oC, waktu 90 menit) masih dapat dilakukan dengan meningkatkan waktu operasi dan meningkatkan suhu operasi. Namun peningkatan suhu maupun penambahan waktu operasi berpengaruh terhadap analisa teknis dan ekonomis dari proses. Secara teknis, pretreatment organosolv lebih mudah dilakukan terutama pada proses dengan kondisi operasi atmosferik dibandingkan dengan pretreatment asam karena sifat bahan kimia yang digunakan dan penanganannya. Secara ekonomis, pretreatment asam lebih baik untuk diaplikasikan dibandingkan pretreatment organosolv, hal ini dikarenakan yield yang dihasilkan lebih tinggi pada kondisi proses atmosferik. Lignocellulose material derived from cassava peel can be utilized as raw material for bioethanol production. The utilization of this material can be part of solution in order to maintain Indonesia’s energy security which still majority covered by the fossil fuel. The main problem of lignocellulose conversion into bioethanol is their crystalline structures those make them really difficult to be converted into monomeric sugar prior fermentation to produce ethanol. The objective of this research is to find out the effectiveness of pre-treatment process prior enzymatic hydrolysis of lignocellulose contained on cassava peel. The result shows pre-treatment methods both acid (H2SO4) and organosolv (Etanol + CH3COONa) proved to be effective in order to increase the yield of total reducing sugar (TRS) until 50% after enzymatic hydrolysis compared to the sample without pre-treatment. Highest yield 78% can be achieved by applying acid pre-treatment under temperature 30oC and 30 minutes of process prior enzymatic hydrolysis by Aspergillus niger under temperature 35oC for 48 hours. Further optimization in organosolv pre-treatment can be conducted by increasing the temperature and prolong the process into certain extent. It should be noted that the above action could influence the feasibility of the organosolv pre-treatment technically and economically. From technical point of view, organosolv pre-treatment can be more feasible compared to acid pre-treatment (under atmospheric condition) as the reagents are easy to handle in terms of safety consideration. However, from economic side acid pre-treatment is more preferable as higher yield of the process and lower volume of chemical can be used in order to achieve the same amount of product. 
Pengaruh Komposisi Pada Minyak Telon Terhadap Uji Indeks Bias Dengan Meinggunakan Refraktometer Tipe Way Abbe Solarbesain, Frengky Hutama Putra; Pudjihastuti, Isti
METANA Vol 15, No 1 (2019): Juni 2019
Publisher : Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (509.072 KB) | DOI: 10.14710/metana.v15i1.20330

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui indeks bias Minyak Ttelon dengan komposisi yang berbeda-beda. Pembuatan minyak telon dari campuran kelapa dan minyak atsiri (minyak adas dan kayu putih) dengan variasi komposisi Minyak kayu putih : minyak kelapa : minyak adas. Hasil di uji indeks biasnya menggunakan refraktometer dan organoleptik. Hasil indeks bias yang didapat sampel Pertama dengan komposisi minyak telon (20:20:15) yaitu 1,4510 D, Sampel kedua dengan komposisi minyak telon (15:10:20) yaitu 1,4465 D, dan sampel ketiga dengan komposisi minyak telon (10:15:20) yaitu 1,4468 D. Dari hasil uji organoleptik di dapatkan minyak telon yang lebih disukai yaitu pada sampel pertama dengan komposisi minyak telon (20:20:15), dan minyak telon yang kurang disukai yaitu pada sampel ketiga dengan komposisi minyak telon (10:15:20). Pada Uji Organoleptik sampel minyak telon yang disukai yaitu sampel satu lebih dengan komposisi minyak kayu putih 20 ml, minyak kelapa 20 ml dan minyak adas 15 ml lebih disukai dimbandingkan yang lainnya. Dari segi aroma khas minyak telon lebih kuat tercium, untuk warnanya bening dan pada saat dioleskan pada kulit terasa hangat. Research aims to find the refractive index of Ttelon Oil with different composition.  The manufacture of telon oil from coconut and essential oil mixture (fennel oil and eucalyptus) with variation of composition of eucalyptus oil: coconut oil: fennel oil. Results in the refractive index test using refractometer and organoleptic. The result of refractive index obtained First sample with the composition of oil telon (20:20:15) that is 1.4510 D, second sample with the composition of oil telon (15:10:20) that is 1.4465 D, and the third sample with the composition of oil telon (10:15:20) that is 1.4468 D. From the results of organoleptic test in obtain the preferred telon oil that is in the first sample with the composition of telon oil (20:20:15), and the oil is less favored telon that is in the third sample with the composition of oil telon (10:15:20). In the preferred Organoleptic Test the preferred sample of telon oil is one more sample with a 20 ml eucalyptus oil composition, 20 ml coconut oil and 15 ml fennel oil preferably compared to the others. In terms of distinctive aroma of telon oil more strong smell, for the color is clear and at the time applied to the skin was warm.

Page 1 of 1 | Total Record : 6