cover
Contact Name
Fajri Basam
Contact Email
fajribasam@unismuh.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jrpd@unismuh.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Jurnal Riset Pendidikan Dasar
ISSN : 26151723     EISSN : 26151766     DOI : -
Core Subject : Education, Social,
Jurnal Riset Pendidikan Dasar (JRPD) [p-ISSN 2615-1723 | e-ISSN 2615-1766] menerbitkan artikel hasil penelitian di bidang pendidikan matematika, sains, bahasa Indonesia dan studi sosial untuk tingkat pendidikan dasar. Jurnal ini menerbitkan studi penelitian yang menggunakan berbagai metode dan pendekatan kualitatif dan / atau kuantitatif di bidang pendidikan dasar. Jurnal ini bertujuan untuk mengembangkan konsep, teori, perspektif, paradigma, dan metodologi dalam ruang lingkup pendidikan dasar.
Arjuna Subject : -
Articles 12 Documents
Search results for , issue "Vol 5, No 1: APRIL 2022" : 12 Documents clear
PENGEMBANGAN MODUL BERBASIS VIDEO (MOVID) PADA SIKLUS AIR DAN DAMPAKNYA PADA PERISTIWA DI BUMI SERTA KELANGSUNGAN MAKHLUK HIDUP Ahmat Wahyu Mualifi; Kharisma Eka Putri; Dhian Dwi Nur Wenda
JRPD (Jurnal Riset Pendidikan Dasar) Vol 5, No 1: APRIL 2022
Publisher : Universitas Muhammadiyah Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26618/jrpd.v5i1.7234

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan kelayakan modul berbasis video (movid) pada materi siklus air dan dampaknya pada peristiwa di bumi serta kelangsungan makhluk hidup yang ditinjau dari uji validitas, respons guru dan keefektifan (hasil belajar siswa). Penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan (RD). Model pengembangan yang digunakan adalah addie. Instrumen pengumpulan data yang digunakan berupa angket dan tes, teknik analisis data berupa kategori validitas, respons guru, dan keefektifan. Hasil penelitian pengembangan ini adalah movid layak digunakan dapat dilihat dari: (a) Hasil validasi modul pembelajaran memperoleh nilai 88% (sangat valid), validasi media memperoleh 85% (valid), dan validasi materi memperoleh nilai sebesar 90,90% (sangat valid), (b) Hasil angket respon guru memperoleh hasil 96% (sangat valid), dan (c) Hasil belajar siswa pada uji coba terbatas memperoleh nilai rata-rata pre test sebesar 50,8% (cukup) sedangkan nilai rata-rata post test sebesar 90,8% (sangat baik).
INOVASI PENDIDIKAN JENJANG SEKOLAH DASAR DALAM PELAKSANAAN PEMBELAJARAN DI ERA DIGITAL Mega Prasrihamni; Arita Marini; Maratun Nafiah; Nora Surmilasari
JRPD (Jurnal Riset Pendidikan Dasar) Vol 5, No 1: APRIL 2022
Publisher : Universitas Muhammadiyah Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26618/jrpd.v5i1.7540

Abstract

Perubahan inovasi pendidikan berlangsung secara terus menurus seiring dengan perubahan zaman. Hal tersebut dilakukan untuk memperbaiki kualitas pendidikan ke arah yang lebih baik. Perkembangan pendidikan di era modern harus menjadi perhatian bagi seluruh pelaku pendidikan, dalam konteks kajian yang berkaitan dengan inovasi pendidikan di era digital. Kota Palembang merupakan salah satu wilayah yang juga terdampak  atau bersinggungan dengan era digital, terutama pada jenjang pendidikan di tingkat SD. Tujuan penelitian untuk menganalisis konsep mengenai inovasi pada bidang pendidikan yang berkaitan dengan aspek perubahan sosial, namun garis besarnya dalam menerapkan inovasi pendidikan terdapat aspek utama yang menjadi perhatian, yaitu: guru, siswa, dan fasilitas. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif deskriptif, dengan informan pelaku pendidikan di Kota Palembang. Hasil penelitian ini menunjukkan aspek utama yang menjadi perhatian, yaitu: guru, siswa, dan fasilitas. Dari ketiga aspek tersebut penting untuk dilaksanakan sebuah upaya adaptasi serta dengan menyesuaikan sesuai dengan kondisi dan perkembangan zaman. Salah satu hal yang harus menjadi perhatian utama yaitu pada sisi fasilitas, tentunya setiap perubahan atau perkembangan zaman juga menjadikan sebuah model pembelajaran atau tata pelaksanaannya akan mengalami perubahan. Proses adaptasi inilah yang menjadi penting dan keharusan, khususnya pada penyesuaian fasilitas pembelajaran untuk selalu berbenah agar lebih baik kedepannya
PENGEMBANGAN MEDIA KARTU HEWAN DAN TUMBUHAN (TUHETU) PADA PEMBELAJARAN IPA KELAS IV SD NEGERI Liyana Nurmalasari; M. Taheri Akhbar; Sylvia Lara Syaflin
JRPD (Jurnal Riset Pendidikan Dasar) Vol 5, No 1: APRIL 2022
Publisher : Universitas Muhammadiyah Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26618/jrpd.v5i1.6291

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas media kartu hewan dan tumbuhan (TUHETU) pada pembelajaran IPA. Metode penelitian yang digunakan model ADDIE. ADDIE (Analysis-Design-Develop-Implement-Evaluate) adalah model pengembangan berorientasi kelas. pengembangan model ADDIE identik dengan pengembangan sistem pembelajaran.Hasil penelitian menunjukan bahwa Media pembelajaran Kartu dan Hewan (TUHETU) yang dikembangkan dalam penelitian ini dikategorikan sangat valid. Pada penelitian ini dihasilkan nilai kevalidan . Nilai kevalidan untuk aspek materi, media dan bahasa secara berturur - turut sebesar 85,53%, 90%, dan 90% . selain dari itu juga media yang telah dibuat memiliki kepraktisan dan keefektifan yang baik. Nilai keefektifan dan kepraktisan yang dihasilkan sebesar 89,12% dan 87,91%. Dari hasil kevalidan, kepraktisan dan keefektifan dapat disimpulkan bahwa media kartu hewan dan tumbuhan (TUHETU) dapat digunakan untuk media pembelajaran siswa SD Negeri Air BelitiKata Kunci: TUHETU, model ADDIE, IPA.
ANALISIS KEMAMPUAN LITERASI MATEMATIKA DITINJAU DARI GAYA BELAJAR SISWA SDN MANGUNJIWAN 1 DEMAK ISNA AMALIYA; Irfai Fathurohman
JRPD (Jurnal Riset Pendidikan Dasar) Vol 5, No 1: APRIL 2022
Publisher : Universitas Muhammadiyah Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26618/jrpd.v5i1.7294

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis kemampuan literasi matematika, gaya belajar, serta pengaruh keduanya dalam kegiatan pembelajaran matematika pada siswa kelas IV SDN Mangunjiwan 1 Demak. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Intrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket gaya belajar, tes kemampuan literasi matematika, serta pedoman wawancara. Teknik analisis data menggunakan model Miles and Huberman, meliputi analisis tes gaya belajar dan tes kemampuan literasi matematika dengan uji keabsahan data menggunakan metode triangulasi data berdasarkan hasil wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa; 1) gaya belajar pada siswa kelas IV SDN Mangunjiwan 1 terdiri atas 8 siswa dengan gaya belajar visual, 5 siswa dengan gaya belajar audio, dan 4 siswa dengan gaya belajar kinestetik. 2) level tertinggi (Advanced Benchmark) kemampuan literasi matematika siswa kelas IV SDN Mangunjiwan 1 Demak dicapai oleh siswa dengan gaya belajar audio. 3) siswa dengan gaya belajar kinestetik menunjukkan hasil yang lebih rendah dari pada siswa dengan gaya belajar audio. Rerata siswa dengan gaya belajar visual mampu menyelesaikan tipe soal level tinggi (High Benchmark) dan menengah (Intermediate Benchmark), sedangkan rerata siswa dengan gaya belajar kinestetik mampu menyelesaikan tipe soal menengah (Intermediate Benchmark) dan rendah (Low Benchmark). Karakteristik siswa dalam gaya belajar akan mempengaruhi kemampuan siswa dalam literasi matematika.
PENERAPAN METODE SAS (STRUKTURAL ANALITIK SINTETIK) DALAM KETERAMPILAN MENULIS PERMULAAN PADA SISWA KELAS 1 SD Desi Arisagita Simamora; Kiki Aryaningrum; Puji Ayurachmawati
JRPD (Jurnal Riset Pendidikan Dasar) Vol 5, No 1: APRIL 2022
Publisher : Universitas Muhammadiyah Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26618/jrpd.v5i1.6362

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Penerapan Metode SAS (Struktural Analitik Sintetik) dalam keterampilan menulis permulaan pada siswa kelas 1 di SD Negeri 117 palembang. Metode penelitian yang digunakan yaitu deskriptif kualitatif. Sumber data penelitian yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi berupa LKPD. Teknik análisis data penelitian yang digunakan yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Subjek pada penelitian yang digunakan yaitu siswa kelas 1.A sebanyak 42 orang.  Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa berdasarkan indikator menulis permulaan menunjukkan bahwa pada LKPD pembelajaran pertama mencapai 90,59%. Sedangkan pada LKPD 2 mencapai 95% dengan kategori Sangat Baik. Hal ini membuktikan bahwa keterampilan menulis permulaan dengan menerapkan Metode SAS menjadi meningkat, karena siswa menjadi lebih terampil dalam menulis.Kata Kunci: Metode SAS (Struktural Analitik Sintetik), Keterampilan Menulis  Permulaan.
PENGARUH METODE KARYAWISATA TERHADAP HASIL BELAJAR PKN SISWA KELAS IV MI MUHAMMADIYAH NGLENCONG KECAMATAN SINE Della Alfiani; Djoko Hari Supriyanto; Widya Trio Pangestu
JRPD (Jurnal Riset Pendidikan Dasar) Vol 5, No 1: APRIL 2022
Publisher : Universitas Muhammadiyah Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26618/jrpd.v5i1.7352

Abstract

Pendidikan dapat meningkatkan kualitas hidup manusia yang bertujuan merubah perilaku menjadi lebih baik. Pembelajaran PKn sebagian siswa menilai bahwa pembelajaran tersebut kurang menarik, membosankan dan merasa malas saat melaksanakan pembelajaran. Sehingga dalam pembelajaran ini memerlukan keaktifan dan pengalaman langsung bagi seorang siswa dalam kegiatan belajar. Pelaksanaan pembelajaran PKn pendidik dapat memanfaatkan lingkungan sekitar salah satunya dengan metode karyawisata dengan memanfaatkan taman desa sine. Pemanfaatan karyawisata di taman tersebut, diharapkan siswa dapat mengidentifikasi hak dan kewajiban sebagai masyarakat dalam memanfaatkan tumbuhan secara bijak. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Desain penelitian ini menggunakan metode pre-eksperimen dengan tipe One group pretest posttest design. Awal pemberian pretest dari 27 siswa dengan nilai rata-rata 57.2 setelah diadakan perlakuan dan diuji kembali dengan nilai rata-rata 81.8.  Pemberian perlakuan dilakukan secara langsung dan diberikan tes. Hasil dari uji hipotesis menunjukkan sig. 0.00, Jika  t  Hitung     t  Tabel   maka berarti, H 0  ditolak dan H 1  di terima. Hal ini berarti terdapat pengaruh signifikan metode karyawisata terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran PKn kelas IV MI Muhammadiyah Nglencong.
PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA BELAJAR GADGET TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKAPADA SISWA KELAS IV SD NEGERI KOTA MAKASSAR Sri Wahyuni; Bellona Mardhatillah Sabillah; Eka Fitriana HS; Satriawati Satriawati
JRPD (Jurnal Riset Pendidikan Dasar) Vol 5, No 1: APRIL 2022
Publisher : Universitas Muhammadiyah Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26618/jrpd.v5i1.6730

Abstract

This study aims to determinetheeffect of using gadget learning media on mathematics learning outcomes for fourth graders at Kassi Elementary School in Makassar. This research is experimental research using a quantitativeappriach method. This is experimental research is classified in a pre-experimental form of a one group pretest-posttest design. The sampling technique was 27 students. The research instruments are documentation, tests, observations,and data analysis techniques used in descriptive and inferential statistical analysis. Class IV B as the experimental class will be given a pretest and post-test gadget in this study. The data analysis technique using t-test states that the results of the calculation of the hypothesis test on the post-test data obtained a value of 0,000 which is smaller than the significant rate of 0,05, which means that there is an effect gadget learning media on mathematics learning outcomes. Thus H1 is accepted, and H0 is rejected. So it can be concluded that there is an effect of using gadget learning media on mathematics learning outcomes in fourth-grade students at Kassi Elementary School in Makassar.
ANALISIS PEMANFAATAN PERPUSTAKAAN SEBAGAI SARANA MENUMBUHKAN MINAT MEMBACA SISWA DI SDN GEMARANG 7 Mavika Nurdia Bakti; Sofyan Susanto; Djoko Hari Supriyanto
JRPD (Jurnal Riset Pendidikan Dasar) Vol 5, No 1: APRIL 2022
Publisher : Universitas Muhammadiyah Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26618/jrpd.v5i1.7353

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui minat membaca siswa Sekolah Dasar Negeri Gemarang 7 Kecamatan Kedunggalar Kabupaten Ngawi dalam upaya pemanfaatan perpustakaan. Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Penelitian ini berlokasi di SD Negeri Gemarang 7. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu menggunakan observasi dan wawancara. Observasi dilakukan pengamatan langsung di SD Negeri Gemarang 7 sedangkan wawancara dilakukan kepada Kepala Sekolah beserta bapak ibu guru di SDN Geamarang 7. Hasil dari penelitian dalam upaya pemanfaatan perpustakaan sebagai sarana minat baca di SD Negeri Gemarang 7 sudah berjalan dengan baik, walapun masih terdapat beberapa faktor yang menghambat kurangya minat membaca siswa, dari faktor siswanya sendiri dan dari faktor lingkungan, keluarga. Untuk faktor siswa, kurangya motivasi siswa untuk minat baca sedangkan dari faktor lingkungan pengaruh dari teman, dan kurangnya motivasi dari keluarga di rumah. Namun pihak sekolah selalu berupaya untuk menumbuhkan minat baca siswa agar selalu menjadi kebiasaan positif dan terbawa sampai dewasa nanti.
EFEKTIVITAS PENDIDIKAN KARAKTER MELALUI METODE PEMBIASAAN SISWA SD NEGERI TUNGKULREJO KECAMATAN PADAS, KABUPATEN NGAWI Filia Nurkholisah; Tri Wardati Khusniyah; Yes Matheos Lasarus Malaikosa
JRPD (Jurnal Riset Pendidikan Dasar) Vol 5, No 1: APRIL 2022
Publisher : Universitas Muhammadiyah Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26618/jrpd.v5i1.7236

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan karakter siswa SD Negeri Tungkulrejo yang muncul secara sadar sebagai bentuk hasil dari penerapan metode pembiasaan di sekolah. Metode penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Sumber data diperoleh dari sumber data primer dari kepala sekolah, guru, orang tua, siswa, dan pengurus komite serta sumber data sekunder dari artikel dan dokumentasi kegiatan pembiasaan. Teknik keabsahan data dilakukan dengan triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Dengan teknik analisis data melalui reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan data yang diambil menunjukkan pengaruh besar pada perubahan karakter siswa SD Negeri Tungkulrejo setelah menerapkan metode pembiasaan. Melihat permasalahan karakter yang muncul setelah diperbolehkannya Pembelajaran Tatap Muka untuk menyikapinya pihak sekolah, orang tua, dan pengurus komite merencanakan kegiatan pembiasaan sebagai metode untuk menanamkan kembali karakter pada siswa di sekolah. Dalam penerapannya secara berulang-ulang menuntun siswa untuk melakukannya secara sadar tanpa paksaan atau aturan dari orang lain maupun sekolah. Dari penjelasan tersebut dapat dikatakan bahwa metode pembiasaan ini memang efektif dan layak untuk digunakan dalam menanamkan kembali karakter siswa SD Negeri Tungkulrejo.
KETERAMPILAN ABAD 21 DALAM MODEL-MODEL PEMBELAJARAN BERPENDEKATAN STEAM PADA RPP TEMATIK SD maharani putri kumalasani; Dian Ika Kusumaningtyas
JRPD (Jurnal Riset Pendidikan Dasar) Vol 5, No 1: APRIL 2022
Publisher : Universitas Muhammadiyah Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26618/jrpd.v5i1.7441

Abstract

Seiring perkembangan zaman, pada bidang pendidikan harus mengalami peningkatan kualitas agar peserta didik dapat memiliki kemampuan yang diharapkan pada abad 21. Menjawab tuntutan zaman tersebut, peneliti melakukan penelitian yang bertujuan untuk mengetahui penerapan ketrampilan abad 21 yang terdapat pada model-model pembelajaran yang menggunakan pendekatan STEAM di RPP tematik.   Penelitian ini menggunakan  pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Untuk mendeskripsikan terkait penyusunan RPP menggunakan pendekatan STEAM yang diintegrasikan melalui model pembelajaran. Adapun bagian yang dianalisis adalah keterampilan abad 21 yang diciptakan dalam model pembelajaran berpendekatan STEAM pada RPP.Untuk dapat melatih peserta didik agar mereka dapat bersaing dikancah global, maka dibutuhkan keterampilan yang harus mereka miliki. Keterampilan yang harus dimiliki ialah keterampilan abad 21 yang biasa disebut dengan 4C Critical Thinking, Collaboration, Communication, dan Creative Thingking. Keterampilan ini dapat dimiliki oleh peserta didik tentunya dengan membiasakan dalam proses pembelajaran. Proses pembelajaran tentu tidak terlepas dari perencanaan yang dibuat oleh guru yang dituangkan dalam RPP. RPP yang dapat membiasakan peserta didik juga harus dirancang dengan baik, seperti pemilihan model pembelajaran beserta pendekatan yang digunakan. Agar peserta didik memiliki keterampilan abad 21 ini, maka diperlukan pendekatan yang dapat melatih mereka untuk belajar yang lebih bermakna. Pendekatan STEAM merupakan salah satu dari pendekatan yang dapat dikolaborasikan dengan model pembelajaran. Sesuai dengan hasil penelitian pada RPP yang menggunakan model pembelajaran berpendekatan STEAM menunjukkan bahwa keterampilan abad 21 yang muncul memiliki prosentase yang berbeda. Critical Thinking 40%, Collaboration, 21% Communication 17%, dan Creative Thingking 22%.

Page 1 of 2 | Total Record : 12