cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota pekanbaru,
Riau
INDONESIA
Bio-Lectura
ISSN : 2339241X     EISSN : 25982427     DOI : -
Bio-Lectura is a scientific journal containing research articles in Biology education scope. Bio-Lectura is published twice a year (April and October) by Faculty of Teachers Training and Education University of Lancang Kuning. The editor receives posts that have not been published in other print media. aim and foccus this journal are all about Biology, and Biology Education.
Arjuna Subject : -
Articles 192 Documents
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOTITION (CIRC) BERBANTUAN MEDIA GAMBAR PADA MATERI SISTEM EKSKRESI MANUSIA TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS VIII SMPN 6 PEKANBARU T.A 2014/2015 Raudhah Awal; Nurkamilah Farma
Bio-Lectura : Jurnal Pendidikan Biologi Vol. 3 No. 2 (2016)
Publisher : Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/bl.v3i2.341

Abstract

ABSTRAK : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran CIRC berbantuan media gambar pada materi sistem ekskresi manusia terhadap hasil belajar siswa kelas VIII SMPN 6 Pekanbaru. Penelitian ini dilaksanakan pada semester genap bulan Januari 2015. Desain penelitian yang digunakan adalah kuasi eksperimen the matching only pretest-posttest control group design. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas VIII1 dan VIII4 dengan jumlah masing-masing 33 siswa, yang diambil dengan teknik simple random sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui pretest, posttest dan lembar observasi Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini berupa t-test. Rerata N-Gain pada kelas eksperimen yaitu 0,76 kategori tinggi dan pada kelas kontrol 0,60 kategori sedang. Dari hasil uji-t terdapat perbedaan yang signifikan antara kelas kontrol dan kelas eksperimen. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran CIRC berbantuan media gambar pada materi sistem ekskresi manusia terhadap hasil belajar siswa kelas VIII SMPN 6 Pekanbaru.
PENERAPANPENDEKATAN JELAJAH ALAMSEKITAR BERBASISPRAKTIKUMTERHADAP PENGUASAAN KONSEP PADA MATA KULIAH MORFOLOGI TUMBUHANDAN EKOLOGI TUMBUHAN DIFKIP UNIVERSITASLANCANG KUNING Jumiati Jumiati; Mariana Mariana; Marta Dinata
Bio-Lectura : Jurnal Pendidikan Biologi Vol. 3 No. 2 (2016)
Publisher : Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/bl.v3i2.344

Abstract

ABSTRAK:Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan pendekatan jelajah alam sekitar berbasis praktikum terhadap penguasaan konsep pada mata kuliah Morfologi Tumbuhan dan Ekologi Tumbuhan di FKIP Universitas Lancang Kuning. Penelitian dilaksanakan di FKIP Unilak semester genap Tahun Pelajaran 2014/2015. Desain penelitian yang digunakan adalah pretest-posttest control groups design. Sampel penelitian ini terdiri dari dua kelas yaitu IIA dan IIB dengan jumlah 100 orang mahasiswa yang diambil dengan teknik purposive sampling. Parameter penelitian ini adalah pemahaman konsep, aktivitas mahasiswa dan aktivitas dosen. Analisis data dilakukan dengan menggunakan t-test dan U Man - Whitney. Rerata N-Gain pada kelas kontrol adalah 0,47 (kategori sedang) dan pada kelas eksperimen adalah 0,72 (kategori tinggi) untuk matakuliah morfologi tumbuhan. Rerata N-Gain pada kelas kontrol adalah 0,26 (kategori rendah) dan pada kelas eksperimen adalah 0,69 (kategori sedang) untuk matakuliah ekologi tumbuhan. Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa terdapat pengaruh pengaruh penerapan pendekatan jelajah alam sekitar berbasis praktikum terhadap penguasaan konsep pada mata kuliah Morfologi Tumbuhan dan Ekologi Tumbuhan di FKIP Universitas Lancang Kuning.
PENGARUH MODEL LEARNING CYCLE BERBANTUAN READING GUIDE TERHADAP PENGUASAAN KONSEP SISTEM EKSKRESI PADA SISWA KELAS XI IPA SMA NEGERI 2 SELAT PANJANG Martala Sari; Marisa Marisa
Bio-Lectura : Jurnal Pendidikan Biologi Vol. 3 No. 2 (2016)
Publisher : Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/bl.v3i2.348

Abstract

ABSTRAK: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model learningcycle berbantuan reading guide terhadap penguasaan konsep sistem ekskresi padasiswa kelas XI IPA. Penelitian ini dilaksanakan di SMAN 2 Selatpanjang tahunajaran 2014/2015 pada semester genap bulan Maret 2015. Desain penelitian yangdigunakan adalah kuasi eksperimen nonequivalent pretest-posttest control groupdesign. Sampel penelitian adalah siswa kelas XI IPA 1 dan XI IPA 2 denganjumlah siswa masing-masing adalah 30 orang yang diambil dengan teknik simplerandom sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui pretest, posttest danlembar aktivitas guru dan siswa. Teknik analisis data yang digunakan untukmenguji hipotesis komparatif dalam penelitian ini berupa t-test Independent 2Sample. Rerata N-gain pada kelas eksperimen adalah 0,76 (kategori tinggi) danpada kelas kontrol 0,48 (kategori sedang). Berdasarkan hasil uji statistikmenggunakan uji-t, terdapat perbedaan yang signifikan antara N-gain kelaseksperimen dan kelas kontrol. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwaterdapat pengaruh model learning cycle berbantuan reading guide terhadappenguasaan konsep sistem ekskresi pada siswa kelas XI IPA SMA Negeri 2Selatpanjang tahun ajaran 2014/2015.
KESESUAIAN ANTARA MATERI PLANTAE DI SMAN KOTA BANDUNG DENGAN KOMPETENSI DASAR DAN IMPLIKASINYA TERHADAP UJIAN NASIONAL Rikizaputra Rikizaputra
Bio-Lectura : Jurnal Pendidikan Biologi Vol. 3 No. 2 (2016)
Publisher : Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/bl.v3i2.354

Abstract

ABSTRAK: Penelitian ini dilakukan untuk mendeskripsikan kesesuaian materi plantae yang disajikan guru di kelas dengan materi tuntutan KD ditinjau dari keluasan dan kedalaman, urutan materi, kesesuaian materi dengan indikator dan ketersampaian materi pada soal ujian nasional (UN) dalam proses pembelajaran serta implikasinya tehadap UN. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif. Subjek penelitian adalah enam orang guru biologi dari enam SMA N di kota Bandung yang dijadikan sampel yang berasal dari tiga cluster sekolah yang berbeda. Penentuan sekolah sebagai sampel dilakukan dengan teknik stratified cluster random sampling. Data diperoleh dengan cara observasi, studi dokumentasi dan angket. Hasil penelitian menunjukkan rerata kesesuaian materi tuntutan KD berdasarkan aspek keluasan yaitu 91,3 %, kedalaman 68,2 %, kesesuaian urutan materi 62,4 %. Sementara, ketersampaian materi pada soal UN dalam proses pembelajaran yaitu 87,5 %. Adanya ketidaksesuaian antara materi pada soal UN dengan materi yang disajikan guru di kelas, dikhawatirkan akan mempengaruhi tingkat ketuntasan siswa dalam UN.
EFEKTIVITAS PENAMBAHAN SERBUK GERGAJI DALAM PEMBUATAN PUPUK KOMPOS Ermina Sari; Darmadi Darmadi
Bio-Lectura : Jurnal Pendidikan Biologi Vol. 3 No. 2 (2016)
Publisher : Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/bl.v3i2.356

Abstract

ABSTRAK: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penambahan serbuk gergaji dalam pembuatan pupuk kompos. Penelitian ini dilaksanakan di Rumah kaca Fakultas Pertanian-Universitas Lancang Kuning yang dilaksanakan pada bulan Juli-agustus 2013. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 4 perlakuan dengan 3 kali ulangan dengan jumlah takaran yang berbeda. Parameter yang diamati adalah Suhu pengomposan, Lama waktu fermentasi pengomposan, kelembaban pengomposan, keasaman pengomposan dan dilanjutkan dengan uji pertumbuhan vegetatif tumbuhan kacang hijau. Data analisis dengan menggunakan uji one-way ANOVA dan diuji lanjut dengan Duncan’s Multi Range Test (DMRT) pada taraf signifikan 1%. Hasil penelitian selama 30 hari dalam pembuatan pupuk kompos dengan penambahan serbuk gergaji menunjukkan bahwa, setelah pupuk diuji terhadap pertumbuhan Vegetatif kacang hijau (Vigna radiata L) ternyata tidak terdapat perbedaan yang signifikan atau tidak ada pengaruh.
PEMBELAJARAN RECIPROCAL TEACHING DIPADUKAN THINK PAIR SHARE TERHADAP PENGUASAAN KONSEP SISWA PADA MATERI PENCEMARAN LINGKUNGAN DI KELAS VII SMPN 24 PEKANBARU Arlian Firda; Santi Lestari
Bio-Lectura : Jurnal Pendidikan Biologi Vol. 4 No. 1 (2017)
Publisher : Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/bl.v4i1.359

Abstract

ABSTRAK: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembelajaran reciprocal teaching dipadukan think pair share terhadap penguasaan konsep siswa pada materi pencemaran lingkungan. Penelitian ini dilaksanakan pada semester genap bulan Februari 2016 di kelas VII SMPN 24 Pekanbaru tahun ajaran 2015/ 2016. Desain penelitian yang digunakan adalah kuasi eksperimen dengan the matching only pretest posttest control group design. Sampel penelitian adalah siswa kelas VII1 dengan jumlah siswa 42 dan VII2 dengan jumlah siswa 41, yang diambil dengan teknik simple random sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui pretest, posttest dan lembar observasi aktivitas guru dan siswa. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini berupa t-test. Rerata N-Gain pada kelas eksperimen 0.71 (kategori tinggi), sedangkan pada kelas kontrol 0.44 (kategori sedang). Berdasarkan uji hipotesis komparatif menggunakan uji-t terdapat perbedaan N-Gain kelas kontrol dan kelas eksperimen. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh pembelajaran reciprocal teaching dipadukan think pair share terhadap penguasaan konsep siswa pada materi pencemaran lingkungan di kelas VII SMPN 24 Pekanbaru tahun ajaran 2015/ 2016
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN TALKING STICK BERBANTUAN PICTURE AND PICTURE TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI JAMUR DI KELAS X MAS AL-WASHLIYAH MARBAU T.A. 2016/2017 Ermina Sari; Sri Yuliawati
Bio-Lectura : Jurnal Pendidikan Biologi Vol. 4 No. 1 (2017)
Publisher : Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/bl.v4i1.361

Abstract

ABSTRAK : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran talking stick berbantuan picture and picture terhadap hasil belajar siswa pada materi jamur dikelas X MAS Al-Washliyah Marbau. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan November 2016. Jenis penelitian yang digunakan adalah the Matching Only Pretest Posttest Control Group Desain. Sampel penelitian adalah siswa kelas XA dan XB dengan jumlah siswa kelas XA adalah 23 siswa dan kelas XB adalah 25 siswa, yang diambil dengan teknik total random sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui pretest, posttest dan lembar observasi aktivitas guru dan siswa. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji-t independent 2 samples. Berdasarkan hasil uji-t N-Gain, rerata N-Gain pada kelas eksperimen 0,76 (tinggi), sedangkan pada kelas kontrol 0,35 (sedang). Hasil uji-t terdapat perbedaan yang signifikan antara kelas kontrol dan kelas eksperimen. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran talking stick berbantuan picture and picture terhadap hasil belajar siswa pada materi jamur dikelas X MAS Al-Washliyah Marbau tahun ajaran 2016/2017.
PENGARUH MODEL DISCOVERY LEARNING BERBANTUAN COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION (CIRC) TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA PADA MATERI SISTEM SIRKULASI KELAS XI SMA N 11 PEKANBARU T.A 2016/2017 Jumiati Jumiati; Wira Eka Sintia
Bio-Lectura : Jurnal Pendidikan Biologi Vol. 4 No. 1 (2017)
Publisher : Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/bl.v4i1.362

Abstract

Abstrak : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model discovery learning berbantuan cooperative integrated reading and composition (circ) terhadap kemampuan berpikir kritis siswa pada materi sistem sirkulasi kelas XI SMA N 11 Pekanbaru T.A 2016/2017. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan November 2016. Penelitian ini menggunakan the matching only pretest-posttest control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI.IPA yang terdiri dari 5 kelas sebanyak 150 orang siswa. Sampel dari penelitian ini yaitu kelas XI.IPA2 sebagai kelas kontrol dan XI.IPA4 sebagai kelas eksperimen dengan jumlah siswa setiap kelas 30 orang yang diambil menggunakan teknik simple random sampling. Teknik analisis data yang digunakan adalah independent 2 samples t-test karena data berdistribusi normal dan homogen. Pengumpulan data dilakukan melalui pretest, posttest, lembar observasi guru dan siswa. Rerata N-Gain pada kelas eksperimen adalah 0,73 kategori tinggi, sedangkan pada kelas kontrol 0,51 kategori sedang. Dari hasil uji-t terdapat perbedaan yang signifikan antara kelas eksperimen dengan kelas kontrol. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh model discovery learning berbantuan cooperative integrated reading and composition (circ) terhadap kemampuan berpikir kritis siswa pada materi sistem sirkulasi kelas XI SMA N 11 Pekanbaru T.A 2016/2017.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE SCRIPT DENGAN PENDEKATAN SETS TERHADAP PENGUASAAN KONSEP SISWA PADA MATERI ZAT ADITIF DAN ADIKTIF Maratul Afidah; Ade Purmatisa
Bio-Lectura : Jurnal Pendidikan Biologi Vol. 4 No. 1 (2017)
Publisher : Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/bl.v4i1.365

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Cooperative Script dengan pendekatan SETS terhadap penguasaan konsep siswa pada materi zat aditif dan adiktif di kelas VIII SMP Da’wah Pekanbaru. Penelitian ini dilaksanakan pada semester ganjil bulan Desember 2016. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuasi eksperimen the matching only pretest-posttest control group design. Sampel penelitian adalah siswa kelas VIIIA dan VIIIB dengan jumlah siswa masing-masing adalah 32 dan 34 orang yang diambil dengan teknik simple random sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui pretest, posttest dan lembar aktivitas guru dan siswa. Analisis data menggunakan uji-t independent 2 sample. Berdasarkan hasil uji-t N-gain,rerata N-gain kelas kontrol adalah 0.50 (kategori sedang) dan kelas eksperimen adalah 0.67 (kategori sedang). Berdasarkan dari hasil uji-t maka diperoleh data yang berbeda signifikan, dengan demikian dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran Cooperative Script dengan pendekatan SETS berpengaruh terhadap penguasaan konsep siswa pada materi zat aditif dan adiktif di kelas VIII SMP Da’wah Pekanbaru T.A 2016/2017.
PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN BRAIN BASED LEARNING DENGAN TEKA-TEKI SILANG PADA KONSEP GERAK TUMBUHAN TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS VIII SMP DA'WAH PEKANBARU T.A 2016/2017 Marta Dinata; Kiki Anriani Pasaribu
Bio-Lectura : Jurnal Pendidikan Biologi Vol. 4 No. 1 (2017)
Publisher : Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/bl.v4i1.371

Abstract

Abstrak:Penelitian ini bertujuan untuk pengaruh model pembelajaran Brain BasedLearning dengan Teka-Teki Silangterhadap hasil belajar siswa pada materi gerak tumbuhan. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Desember 2016 di SMP Da’wah pekanbaru semester ganjil tahun ajaran 2016/2017. Penelitian yang digunakan adalah quasi experiment the matching only pretest-posttest control group design. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas VIIIb dan VIIIc dengan jumlah siswa masing-masing 30 orang yang diambil dengan teknik simple random sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui pretest,posttest dan lembar observasi aktivitas siswa dan aktivitas guru. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini berupa uji T independent 2 sampel. Nilai rerata N-gain kelas eksperimen adalah 0,71 kategori tinggi dan pada kelas kontrol 0,57 kategori sedang. Berdasarkan hasil uji statistik terdapat perbedaan yang signifikan antara kelas eksperimen dan kelas kontrol. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran Brain BasedLearningdengan Teka-Teki Silang terhadap hasil belajar siswa pada materi gerak tumbuhan VIII SMP DA’WAH Pekanbaru Tahun ajaran 2016/2017.

Page 4 of 20 | Total Record : 192