cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota gorontalo,
Gorontalo
INDONESIA
Journal Health & Science : Gorontalo Journal Health and Science Community
ISSN : 26148676     EISSN : 26569248     DOI : -
Core Subject : Health,
Arjuna Subject : -
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 3, No 2 (2019): OKTOBER: JOURNAL HEALTH AND SCIENCE : GORONTALO JOURNAL HEALTH AND SCIENCE COMMU" : 5 Documents clear
EFEKTIVITAS MEDIA PROMOSI KESEHATAN TERHADAP PENGETAHUAN REMAJA TENTANG PENDEWASAAN USIA PERKAWINAN DI SMA N 9 KOTA JAMBI Ika Murtiyarini; Taty Nurti; Lia Artika Sari
Journal Health & Science : Gorontalo Journal Health and Science Community Vol 3, No 2 (2019): OKTOBER: JOURNAL HEALTH AND SCIENCE : GORONTALO JOURNAL HEALTH AND SCIENCE COMMU
Publisher : Gorontalo State University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (460.724 KB) | DOI: 10.35971/gojhes.v1i2.2734

Abstract

Banyakperempuanmenikahsebelummencapaiusiadewasayaituusia 18 tahun, dan sekitar 250 jutaanakmenikahsebelumusia 15 tahun. Jikakecenderunganiniberlanjut, diperkirakan 142 jutaanakperempuanakanmenikahsebelumusia 18 tahundaritahun 2011 sampai 2020. Berbagaikajianmenunjukkandampaknegatifperkawinanusiamuda, baikdarisegifisikmaupunpsikologisnya. Anakperempuanberusia 10-14 tahunberisiko lima kali lipatmeninggalsaathamilmaupunbersalindibandingkanusia 20-24 tahun, risikoinimeningkatdua kali lipat pada kelompokusia 15-19 tahun.Promosikesehatanmemerlukan media untuk media pendidikankesehatan. Media promosiyangmudahdigunakanadalahbooklet danleaflet. Masih tingginyaangkahamilmuda di Kota Jambi perluperhatianlebihlanjut. Berdasarkanuraiantersebutmakaperludikajiefektivitasmediapromosikesehatanterhadappengetahuanremajatentangpendewasaanusiaperkawinan di SMA N 9 Kota Jambi tahun 2017.Penelitianinimerupakanpenelitian deskriptifdengandesainquasi-eksperimenbertujuanuntukmengetahuiefektivitas mediapromosikesehatanterhadappengetahuanremajatentangpendewasaanusiaperkawinan di SMA N 9 Kota Jambi Tahun 2017. Lokasipenelitian di SMA N 9 Kota Jambi pada bulan Mei - November 2017.Populasiadalahsiswa SMA N 9 Kota Jambi sebanyak886 orang. Sampeldiambildenganteknikstratified random sampling, sehinggadiperolehsampelsebanyak 96 orang. Data dikumpulkandenganpengisiankuesionersebelum dan sesudahpemberian media promosikesehatan (bukusaku dan leaflet).Hasil penelitianmenunjukkanterdapatpengaruh pemberian buku saku terhadap pengetahuan responden, terdapat pengaruh pemberian leaflet terhadap pengetahuan responden, dan media buku saku lebih efektif dari media leaflet terhadap pengetahuan responden tentang pendewasaan usia perkawinan di SMA N 9 Kota Jambi Tahun 2017.DisarankankepadaBKKBN agar memberikanmasukanbagipengembangan program pendewasaanusiaperkawinan dan diharapkandapatmenyusunkebijakansebagaiupayamenurunkanfertilitas, dan pihaksekolah agar dapatmenambahkanmateritentangpendewasaanusiaperkawinan di sekolah.
ANALISIS RISIKO KEJADIAN PRA-DIABETES PADA GURU SEKOLAH DI KECAMATAN REGOL BANDUNG Kiki Korneliani; Iseu Siti Aisyah
Journal Health & Science : Gorontalo Journal Health and Science Community Vol 3, No 2 (2019): OKTOBER: JOURNAL HEALTH AND SCIENCE : GORONTALO JOURNAL HEALTH AND SCIENCE COMMU
Publisher : Gorontalo State University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (387.249 KB) | DOI: 10.35971/gojhes.v1i2.2679

Abstract

Meningkatnya kejadian obesitas, kurangnya aktivitas fisik dan kebiasaan merokok merupakan faktor risiko yang bisa menyebabkan pra-Diabetes, dan memiliki dampak pada peningkatan morbiditas dan mortabilitas DM tipe 2 di Indonesia terutama pada masyarakat perkotaan, dan guru sekolah dengan aktifitas yang terbatas dan adanya gaya hidup yang tidak sehat mempunyai risiko juga untuk terjadinya pra-Diabetes.Tujuan penelitian ini untuk menganalisisi hubungan faktor risiko terjadinya pra-Diabetes pada guru sekolah. Faktor yang diteliti meliputi obesitas, aktivitas fisik dan kebiasaan merokok. Dari populasi sebanyak 240 guru didapatkan sampel sebanyak 150 orang yang tersebar di beberapa tempat sekolah dasar, sekolah menengah pertama dan sekolah menengah atas, penarikan sampel kontrol dengan metode sampling kuota. Instrumen penelitian menggunakan pemeriksaan gula darah, pengukuran obesitas dan lembar ceklist untuk mengetahui aktivitas fisik dan kebiasaan merokok. Hasil penelitian menunjukan kejadian pra-Diabetes 26 guru (17,3%) dan yang tidak pra-Diabetes 124 guru (82,67%), obesitas 35 guru (23,33%) dan yang tidak obesitas 115 guru (76,67), tidak melakukan aktifitas fisik 105 guru (70%) dan yang melakukan 45 guru (30%) kebiasaan merokok 56 guru (37,33%) dan tidak merokok 94 guru (62,67%). Hasil uji hubungan, terdapat hubungan antara obesitas dan pra-Diabetes dengan P 0,000 POR 8,148 CI (3,024-21,957), terdapat hubungan aktifitas fisik dengan pra-Diabetes P 0,001 POR 7, 091 CI (2,845-17,676), terdapat hubungan kebiasaan merokok dengan pra-Diabetes P 0,001 POR 13,750 CI (1.802-14,940).Perlunya pendidikan kesehatan pada guru sekolah tentang faktor risiko pra-Diabetes dan pencegahannya.
PENGARUH SENAM HAMIL TERHADAP NYERI PUNGGUNG BAWAH PADA IBU HAMIL TRIMESTER III DI PUSKESMAS PUTRI AYU KOTA JAMBI TAHUN 2019 Dewi Nopiska Lilis
Journal Health & Science : Gorontalo Journal Health and Science Community Vol 3, No 2 (2019): OKTOBER: JOURNAL HEALTH AND SCIENCE : GORONTALO JOURNAL HEALTH AND SCIENCE COMMU
Publisher : Gorontalo State University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (344.078 KB) | DOI: 10.35971/gojhes.v1i2.2714

Abstract

Latar belakang: Postur tubuh yang tidak tepat dimasa kehamilan dapat berakibat peregangan tambahan dan kelelahan pada tubuh, terutama pada tulang belakang, pelvis dan sendi penahan-berat, sehingga hal ini dapat membawa dampak pada peningkatan rasa nyeri dan sakit. Nyeri punggung bawah adalah suatu sindroma nyeri yang terjadi pada region punggung bagian bawah sebagai akibat dari pengaruh gravitasi tubuh yang berpindah ke depan. Upaya yang dilakukan untuk pencegahan nyeri punggung pada ibu hamil salah satunya adalah senam hamil. Senam hamil adalah latihan-latihan bagi ibu hamil yang bertujuan membuat elastisitas otot dan ligamen yang ada di panggul, memperbaiki sikap tubuh mengatur kontraksi dan relaksasi serta mengatur tehnik pernafasan. Tujuan penelitian: Untuk mengetahui pengaruh senam hamil terhadap nyeri punggung bawah pada ibu hamil trimester III di Puskesmas Putri Ayu Kota Jambi Tahun 2019. Metode penelitian: Penelitian ini merupakan penelitian pra eksperimental dengan one group pretest-posttest design. Penelitian ini dilaksanakan di Puskesmas Putri Ayu dari bulan Januari –Juli 2019. Sampel dalam penelitian ini adalah ibu hamil di Puskesmas Putri Ayu berjumlah 30 orang. Hasil: Sebelum diberikan senam hamil responden yang mengalami nyeri berat ada 10% (3), sedang 70% (21), dan ringan 20% (6). Setelah diberikan senam hamil tidak ada yang mengalami nyeri berat, nyeri sedang berkurang tinggal menjadi 1 orang (3,3%), nyeri ringan berkurang menjadi 19 orang (63,3%), dan sudah tidak merasa nyeri ada 10 orang (33,3%). Rerata tingkat nyeri yang diperoleh sebelum senam hamil sebesar 2,90 dan setelah senam hamil 1,70 sehingga terjadi penurunan sebesar 1,2 dan penurunan ini signifikan dengan nilai p 0,0001.
PAJANAN TIMBAL UDARA DAN TIMBAL DALAM DARAH DENGAN TEKANAN DARAH DAN HEMOGLOBIN (Hb) OPERATOR SPBU Ayu Rofia Nurfadillah; Irwan irwan
Journal Health & Science : Gorontalo Journal Health and Science Community Vol 3, No 2 (2019): OKTOBER: JOURNAL HEALTH AND SCIENCE : GORONTALO JOURNAL HEALTH AND SCIENCE COMMU
Publisher : Gorontalo State University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (471.485 KB) | DOI: 10.35971/gojhes.v1i2.2698

Abstract

Abstrak Stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) merupakan tempat yang sangat potensial mencemari lingkungan di sekitarnya terutama pencemaran udara timbal yang berasal dari penguapan bensin maupun akibat dari pengeluaran gas buang kendaraan bermotor. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pajanan timbal (Pb) di udara dan konsentrasi timbal (Pb) dalam darah dengan tekanan darah dan Hb pada operator SPBU di Ruas Jalan Perintis Kemerdekaan. Penelitian ini merupakan jenis penelitian observasional dengan menggunakan design cross sectional. Sampel sebanyak 30 responden yang dipilih berdasarkan kriteria tertentu dan sampel sampel udara masing-masing 2 titik pada 5 SPBU di ruas jalan perintis kemerdekaan. Data dikumpulkan melalui kuesioner, pengukuran langsung kepada responden dan pemeriksaan lingkungan. Data dianalisis menggunakan korelasi rank spearman dan regressi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak ada hubungan antara kadar timbal SPBU dengan kadar timbal dalam darah operator SPBU (p=0.487, r=0.132); ada hubungan antara umur dengan kadar timbal dalam darah operator SPBU (p=0.016, r=0.436); ada hubungan antara masa kerja dengan kadar timbal dalam darah operator SPBU (p=0.001, r=0.558); ada hubungan antara jumlah rokok yang dikonsumsi dengan kadar timbal dalam darah operator SPBU (p=0.004, r=0.510); ada hubungan antara kadar timbal dalam darah dengan kadar Hb operator SPBU (p=0.003, r=-0.521); tidak ada hubungan antara kadar timbal dalam darah dengan tekanan darah systole (p=0.139, r=0.277) maupun diastole (p=0.278, r=0.205). Diharapkan penggunaan APD (Masker) dalam beraktivitas dilingkungan SPBU dan dan melakukan pemantauan kesehatan yang teratur dengan minimal 1 tahun sekali.
FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KONSENTRASI SIANIDA DALAM URIN MASYARAKAT KAWASAN PESISIR Tri Septian Maksum
Journal Health & Science : Gorontalo Journal Health and Science Community Vol 3, No 2 (2019): OKTOBER: JOURNAL HEALTH AND SCIENCE : GORONTALO JOURNAL HEALTH AND SCIENCE COMMU
Publisher : Gorontalo State University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (629.105 KB) | DOI: 10.35971/gojhes.v1i2.2699

Abstract

ABSTRAK Sianida (CN) termasuk dalam golongan bahan pencemar yang sering mencemari perairan dan berdampak pada manusia apabila mengkonsumsi biota dari perairan tersebut. Penelitian ini bertujuan mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan konsentrasi CN urin masyarakat pesisir Desa Mallasoro Kecamatan Bangkala Kabupaten Jeneponto. Penelitian ini merupakan jenis penelitian observasional menggunakan rancangan cross sectional. Sampel kerang hijau masing-masing diambil pada tujuh titik lokasi menggunakan teknik grab sample, sedangkan sampel urin diambil pada tiga puluh responden secara purposif. Data dikumpulkan melalui wawancara dan hasil pemeriksaan laboratorium menggunakan metode UV-Vis Spektrofotometri. Data dianalisis menggunakan uji korelasi Spearman dan regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel yang berhubungan dengan konsentrasi CN dalam urin responden adalah konsentrasi CN dalam kerang hijau (p=0.000, r=0.612), lama tinggal (p=0.001, r=0.594), lama konsumsi kerang hijau (p=0.000, r=0.703), dan frekuensi konsumsi singkong (p=0.011, r=0.457). Variabel yang tidak berhubungan yaitu: umur (p=0.578, r=-0.106), dan jumlah konsumsi rokok per hari (p=0.224, r=0.229). Namun, variabel yang menjadi prediktor terhadap konsentrasi CN dalam urin adalah konsentrasi CN dalam kerang hijau, lama konsumsi kerang hijau, dan frekuensi konsumsi singkong, dengan model regresi yang diperoleh Y= -11,426 + 33,662 X1 + 0,046 X2 + 0,667 X3. Disarankan kepada masyarakat pesisir Desa Mallasoro untuk mengurangi atau bahkan tidak lagi mengkonsumsi kerang hijau dari perairan tersebut dan melakukan pengolahan yang tepat pada singkong sebelum dikonsumsi yakni dengan cara pencucian, perendaman atau perebusan, sehingga menjadi aman untuk dikonsumsi. Kata kunci: Sianida, Kerang Hijau, Urin, Pesisir

Page 1 of 1 | Total Record : 5


Filter by Year

2019 2019