cover
Contact Name
Fajar Dwi Mukti, M.Pd
Contact Email
fajardwimukti@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
jurnalpgmistpi@gmail.com
Editorial Address
Jl. Jembatan Merah No 116 K, Prayan Condong Catur, Depok, Sleman, Yogyakarta.
Location
Kab. sleman,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
Abdau: Jurnal Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah
ISSN : 26223902     EISSN : 26850451     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal Abdau ini adalah jurnal pendidikan dasar Islam yang diterbitkan oleh Sekolah Tinggi Pendidikan Islam (STPI) Bina Insan Mulia Yogyakarta. Jurnal ini sebagai sarana mempublikasikan hasil penelitian dan pemikiran pendidikan dasar Islam/madrasah ibtidaiyah oleh para pakar pendidikan, dosen, guru, dan mahasiswa. Selain itu, jurnal ini dirancang sebagai salah satu alternatif untuk mengembangkan ide/gagasan yang progresif guna kemajuan pendidikan dasar Islam/madrasah ibtidaiyah di Indonesia.
Arjuna Subject : -
Articles 9 Documents
Search results for , issue "Vol 2, No 1 (2019): Juni" : 9 Documents clear
PEMBELAJARAN INTEGRASI MELALUI MATERI TEMBANG DOLANAN DALAM MATA PELAJARAN BAHASA JAWA DI MI PLUS AL-KAUTSAR YOGYAKARTA Nurul Ana Sulaikha
Abdau: Jurnal Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah Vol 2, No 1 (2019): Juni
Publisher : Sekolah Tinggi Pendidikan Islam (STPI) Bina Insan Mulia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1033.151 KB) | DOI: 10.36768/abdau.v2i1.22

Abstract

This study aims to find out that religious values can be integrated throughJavanese language learning in dolanan song material. This type of research isqualitative research with a field research approach (field research). The resultsshowed that integration learning through dolanan song material in Javaneselanguage subjects can instill religious values in students. In Javanese languagelearning must master all four language skills, namely: listening, reading, speaking,and writing. The results of the study show that from the four language skills can beintegrated with religious values.
KONSEP PENDIDIKAN AGAMA ISLAM BERBASIS ISLAM TERPADU ANALISIS TERHADAP ISI KURIKULUM SDIT BIAS INDONESIA TAHUN 2018 Rz. Ricky Satria Wiranata
Abdau: Jurnal Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah Vol 2, No 1 (2019): Juni
Publisher : Sekolah Tinggi Pendidikan Islam (STPI) Bina Insan Mulia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (868.649 KB) | DOI: 10.36768/abdau.v2i1.23

Abstract

Pendidikan Agama Islam dituduh membelenggu perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi. Praktik dikotomi dan sekulerisasi antara Ilmu Umum dan Ilmu Islam mengakibatkan ketidak mampuan umat Islam menterpadukan ilmu secara integral. Usahausaha praktisi Pendidikan Agama Islam dalam memadukan sebenarnya sudah banyak, namun belum menemukan formulasi yang final hingga saat ini (ongoing process) khususnya ditataran filosofis. Salah satu Lembaga Pendidikan Agama Islam yang memiliki spirit dalammemadukan gagasan integral adalah SDIT BIAS Indonesia yang lahir sejak tahun 1994 dan menjadi pelopor Pendidikan Agama Islam Terpadu di Yogyakarta. Atas dasar tersebut, peneliti tertarik untuk memformulasikan gagasan filosofis berupa peta konsep berbasis kurikulum Terpadu SDIT BIAS Indonesia . Hasil dari penelitian ini merupakan telaah dan analisis kritis terhadap konsep filosofis isi kurikulum SD BIAS Indonesia tahun 2018.
PENINGKATAN KREATIVITAS MATEMATIKA MATERI KUBUS MELALUI PENDEKATAN KONTEKSTUAL DI KELAS V SEKOLAH DASAR Fajar Dwi Mukti
Abdau: Jurnal Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah Vol 2, No 1 (2019): Juni
Publisher : Sekolah Tinggi Pendidikan Islam (STPI) Bina Insan Mulia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (963.107 KB) | DOI: 10.36768/abdau.v2i1.29

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah: Untuk meningkatkan kreativitas matematika materi kubus melalui pendekatan kontekstual di kelas V sekolah dasar. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas sebanyak 2 siklus. Tiap siklus terdiri dari 4 tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Subyek penelitian adalah siswa kelas V sekolah dasar . Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adanya peningkatan kreativitas siswa yang ditunjukkan dengan peningkatan sikap siswa saat mengikuti pembelajaran dalam setiap siklus. Pada siklus I dengan persentase 66.5 % termasuk kriteria cukup. Pada siklus II diperoleh persentase 84.5 % dengan kriteria kreativitas baik. kontekstual dapat meningkatkan kreativitas matematika materi kubus melalui pendekatan kontekstual di kelas V sekolah dasar.
ISLAM DAN BUDAYA LOKAL (PLURALISME AGAMA DAN BUDAYA DI INDONESIA) Muhammad Fatkhan Muallifin
Abdau: Jurnal Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah Vol 2, No 1 (2019): Juni
Publisher : Sekolah Tinggi Pendidikan Islam (STPI) Bina Insan Mulia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (937.299 KB) | DOI: 10.36768/abdau.v2i1.25

Abstract

Seorang pembimbing yang baik perlu mempunyai minat terhadap pekerjaan dengan orang Pluralisme tidak dapat dipahami hanya dengan mengatakan masyarakatnya majemuk dan beraneka ragam, karena hal tersebut akan membuat masyarakat hidup terkotak-kotak dalam sentimen dan fanatisme yang kaku dan inklusif. Apalagi pluralisme dalam beragama yang selama ini telah menimbulkan sikap kecurigaan, saling tuduh, dan salah menyalahkan sehingga pecah menjadi konflik. Hal ini banyak disebabkan karena tidak adanya sikap saling kenal mengenal dan memahami arti perbedaan yang sesungguhnya. Metode yang digunakan adalah kajian literature yang membahas tentang Islam dan Budaya Lokal (Pluralisme Agama dan Budaya di Indonesia). Dimana Pluralisme harus dipahami sebagai ikatan sejati kebhinekaan dalam ikatan keadaban bangsa bahkan sebagai penyelamat umat manusia. Dalam kehidupan berbangsa dan bernegara ini hubungan pluralisme agama dan budaya di Indonesia sangat ditekankan, terutama untuk mengatasi problematika dari dampak hubungan tersebut. Solusi dalam mengatasi masalah pluralisme agama dan budaya di Indonesia antara lain terdapat dalam Al Quran surat Al Hujurat ayat 13 dan Asy Syuura dan merealisasikan deklarasi piagam madinah seperti pada zaman Nabi Muhammad SAW dalam membina hubungan kemasyarkatan antar umat beragama, mengakui perbedaan dan identitas agama masing-masing.
PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI PENDEKATAN KONTEKSTUAL DI KELAS V SEKOLAH DASAR Suratun Suratun
Abdau: Jurnal Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah Vol 2, No 1 (2019): Juni
Publisher : Sekolah Tinggi Pendidikan Islam (STPI) Bina Insan Mulia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (775.153 KB) | DOI: 10.36768/abdau.v2i1.30

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan hasil belajar matematika melalui pendekatan kontekstual di kelas V sekolah dasar. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas sebanyak 2 siklus. Tiap siklus terdiri dari 4 tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Subyek penelitian adalah siswa kelas V sekolah dasar . Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dokumentasi dan tes. Adanya peningkatan hasil belajar siswa yang ditunjukkan dengan peningkatan hasil belajar pada setiap siklus Hasil belajar siswa dapat dilihat dari ketuntasan belajar siswa pada siklus I dengan nilai rata-rata 71.2 dan ketuntasan belajar 60%, kemudian pada siklus II meningkat dengan nilai rata-rata 85.6 dan ketuntasan belajar 90%.
PENDIDIKAN KETAATAN BERIBADAH DAN AKTUALISASINYA DI SD AL-ISLAM YOGYAKARTA Muhammad Idris Maas Zaid; Fajar Dwi Mukti
Abdau: Jurnal Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah Vol 2, No 1 (2019): Juni
Publisher : Sekolah Tinggi Pendidikan Islam (STPI) Bina Insan Mulia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1358.659 KB) | DOI: 10.36768/abdau.v2i1.26

Abstract

Pendidikan merupakan sebuah proses dalam pembentukan unsur-unsur nilai melalui sebuah pendekatan sehingga tertanamnya nilai-nilai kepada siswa-siswa yang diharapkan nilai itu akan tumbuah dalam aktualisasi ibadahnya. Berdasarkan hasil penelitian diketahui tidak semua siswa yang taat dalam melakukan ibadah. Hal ini terbukti hanya beberapa siswa saja yang taat melakuan ibadah baik di sekolah dan di rumah. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif dengan menggunkan pendekatan studi kasus terhadap 8 informan di SD AL-ISLAM Yogyakarta. Pengumpulan data dilakukan dengan mengadakan observassi, wawancara, dan dokumentasi. Informan dalam penelitian ini adalah beberapa peserta didik kelas V, guru, dan kepala sekolah SD AL-ISLAM Yogyakarta.Hasil penelitian ini adalah; Aktualisasi ketaatan beribadah di SD AL-ISLAM Yogyakarta berjalan dengan baik di lingkungan sekolah. Sedangkan di lingkungan rumah, siswa dalam aktualisasinya belum berjalan sepenuhnya. Aktualisasi ketaatan ibadah yang diterapkan di SD AL-ISLAM Yogyakarta adalah kegiatan shalat dhuha berjamaah, shalat fardhu berjamaah, membaca al-Quran, mengahafal al-Quran, mabit (Tahajjut-dan membaca Al-Masturat). Bahwa dalam ranah pendidikan tidak hanya semata belajar mengajar (transfer of knowledge), tetapi bagaimana menanamkan kepada siswa dengan melibatkan aspek pengetahuan tentang kebaikan (moral knowing), yang mengarahkan keinginan atau kecintaan (moral feeling), dari kecintaan itu akan mengarahkan bagaimana berbuat kebaikan atau disebut dengan (moral action).
KECERDASAN EMOSIONAL PESERTA DIDIK DI SD TAKHASSUS AL-QURAN KALIBEBER WONOSOBO Ayu Sholina; Fajar Dwi Mukti
Abdau: Jurnal Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah Vol 2, No 1 (2019): Juni
Publisher : Sekolah Tinggi Pendidikan Islam (STPI) Bina Insan Mulia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (902.251 KB) | DOI: 10.36768/abdau.v2i1.27

Abstract

Penelitian ini menyajikan tingkat kecerdasan emosional baik dari segi kemampuan interpersonal maupun intrapersonal peserta didik di SD Takhassus al-Quran Kalibeber Wonosobo. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori kecerdasan emosional dari Daniel Goleman. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meneliti tingkat kecerdasan emosional peserta didik kelas VI B SD Takhassus Al-Quran Kalibeber Wonosobo. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode mixed method dengan model concurrent embedded design. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah skala kecerdasan emosional, observasi, dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Tingkat kecerdasan emosional peserta didik kelas VI B SD Takhassus Al-Quran Kalibeber Wonosobo adalah sangat tinggi (63,33%), Hal ini dibuktikan dari hasil analisis yang telah peneliti lakukan.
PENINGKATAN RASA INGIN TAHU ILMU PENGETAHUAN ALAM MELALUI MODEL CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING PADA SISWA KELAS VA SEKOLAH DASAR NEGERI KARANGROTO 02 Bayu Purbo Asmoro; Fajar Dwi Mukti
Abdau: Jurnal Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah Vol 2, No 1 (2019): Juni
Publisher : Sekolah Tinggi Pendidikan Islam (STPI) Bina Insan Mulia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (834.639 KB) | DOI: 10.36768/abdau.v2i1.28

Abstract

Penelitian ini menyajikan peningkatan rasa ingin tahu Ilmu Pengetahuan Alam melalui model CTL pada siswa kelas Va Sekolah Dasar Negeri Karangroto 02. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Penelitian ini direncanakan dua siklus, yaitu siklus I dan siklus II, apabila belum berhasil akan dilanjutkan pada siklus berikutnya. Metode PTK yang digunkan dalam penelitian ini adalah metode PTK menurut kemmis dan Mc taggart yang menggunakan sistem spiral refleksi yang terdiri dari beberapa siklus. Dalam metode kemmis dan Mc taggart dijelaskan bahwa didalam satu siklus atau putaran terdiri dari empat komponen yaitu perencanan (planning), tindakan (acting), observasi (observing) dan refleksi (reflecting). Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Pada siklus I rasa ingin tahu siswa memperoleh skor 1438 dengan presentase 45% yang termasuk kriteria cukup baik. Sedangkan pada sikluls II memperoleh skor 1749 dengan presentase 87,5% yang termasuk dalam ketegori sangat baik. Rasa ingin tahu belajar siswa mengalami peningkatan dari siklus I ke siklus II.
MANAJEMEN PEMBELAJARAN PENDIDIKAN INKLUSI PADA ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS DI SDN KALIRUNGKUT-1 SURABAYA Siti Auliyatus Sholawati
Abdau: Jurnal Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah Vol 2, No 1 (2019): Juni
Publisher : Sekolah Tinggi Pendidikan Islam (STPI) Bina Insan Mulia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (798.292 KB) | DOI: 10.36768/abdau.v2i1.24

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, menjelaskan dan menganalisi: (1) Perencanaan, (2) Pengorganisasian, (3) Pelaksanaan, dan (4) Evaluasi pembelajaran pendidikan inklusi pada anak berkebutuhan khusus. Pendekatan penelitian menggunakan kualitatif deskriptif dengan menggunakan mwtode studi kasus. Pengambilan data dilakukan melalui observasi, wawancara dan analisis dokumen. Hasil penelitian berdasarkan analisis data dan observasi di lapangan yaitu: (1) Perencanaan pembelajaran pendidikan inklusi dimulai dengan membuat silabus, RPP, dan PPI disesuaikan dengan hambatan dari masing-masing peserta didik berkebutuhan khusus yang nantinya akan mengatur proses pelaksanaan pembelajaran di kelas reguler. (2) Pengorganisasian pembelajaran pendidikan inklusi dimulai dengan mengelompokkan dan membagi tugas bagi pelaksana rencana pembelajaran yaitu wali kelas, guru bidang study dan guru pendamping khusus yang bertugas mendampingi peserta didik berkebutuhan khusus. (3) Pelaksanaan pembelajaran pendidikan inklusi pada anak berkebutuhan khusus mempunyai program pelayanan khusus pada setiap ketunaan peserta didik sesuai RPP dan PPI yang telah disusun, setiap proses pembelajarannya selalu diintegrasikan dengan aspek perkembangan siswa dan beberapa ada yang memaksimalkan bakat, minat peserta didik berkebutuhan khusus. (4) Evaluasi pembelajaran pendidikan inklusi dilakukan dengan memberikan review tentang proses pelaksanaan yang telah berlangsung dan hasil penilaian dari pembelajaran siswa.

Page 1 of 1 | Total Record : 9