cover
Contact Name
Anton Zulkarnain Sianipar
Contact Email
humas@stie.jayakarta.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota adm. jakarta pusat,
Dki jakarta
INDONESIA
Jurnal Akuntansi & Perpajakan Jayakarta
ISSN : 27145557     EISSN : 27148165     DOI : -
Core Subject : Economy,
Jurnal Akuntansi & Perpajakan Jayakarta (JAP Jayakarta) merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Jurusan Akuntansi Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Jayakarta yang diterbitkan setiap 2 kali dalam setahun, yaitu bulan Januari dan Juli. Jurnal Akuntansi & Perpajakan Jayakarta (JAP Jayakarta) berfokus pada bidang ilmu akuntansi keuangan, akuntansi manajemen, akuntansi sektor publik, akuntansi syariah, sistem informasi akuntansi, good governance, auditing, dan perpajakan.
Articles 46 Documents
PENGARUH PERPUTARAN KAS DAN PERPUTARAN PIUTANG TERHADAP PENINGKATAN LABA BERSIH PERUSAHAAN Ade Sri Putri Sawi; Riyanto Wujarso
Jurnal Akuntansi dan Perpajakan Jayakarta Vol 1 No 1 (2019): Vol. 01 No. 01 Juli 2019
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Jayakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53825/japjayakarta.v1i1.3

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perputaran kas dan perputaran piutang terhadap peningkatan laba bersih pada perusahaan sektor industri barang konsumsi yang terdaftar di BursaEfek Indonesia (BEI) untuk tahun 2016-2018. Sampel dalam penelitian ini adalah laporan keuangan tahunan 11 perusahaan selama tiga tahun. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif. Pengujian statistika yang digunakan adalah regresi linear berganda dan teknik analisis data menggunakan uji asumsi klasik. Pengolahan data menggunakan program SPSS Versi 24. Hasil uji F diperoleh nilai F sebesar 5,105 dengan tingkat signifikan 0,039 yang berarti secara simultan perputaran kas dan perputaran piutang berpengaruh signifikan dalam meningkatkan laba bersih. Hasil uji t secara parsial menunjukkan tingkat signifikansi yang diperoleh dari variabel bebas yaituperputaran kas sebesar 0,049 dan perputaran piutang sebesar 0,032. Hal ini menunjukkan bahwa perputaran kas dan perputaran piutang berpengaruh signifikan terhadap peningkatan laba bersih perusahaan. Disarankan kepada perusahaan dan investor memperhatikan perputaran kas dan perputaran piutang mengambil keputusan untuk berinvestasi
PENGARUH PIUTANG USAHA DAN HUTANG USAHA TERHADAP ARUS KAS OPERASI PADA PT DUNIA EXPRESS TAHUN 2016-2017 Gery Efendi; Saprudin Saprudin
Jurnal Akuntansi dan Perpajakan Jayakarta Vol 1 No 1 (2019): Vol. 01 No. 01 Juli 2019
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Jayakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53825/japjayakarta.v1i1.4

Abstract

Piutang Usaha adalah sejumlah tagihan yang akan diterima oleh perusahaan(umumnya dalam bentuk kas) dari pihak lain, baik sebagai akibat penyerahan barang danjasa secara kredit. Sedangkan Utang Usaha adalah kewajiban perusahaan untuk membayarsejumlah uang / jasa / barang di masa mendatang kepada pihak lain akibat transaksi yangdilakukan di masa lalu. Sedangkan Arus Kas Operasi adalah suatu laporan tentang aktivitaspenerimaan dan pengeluaran kas perusahaan dalam suatu periode tertentu, besertapenjelasan-penjelasan sumber penerimaan dan pengeluaran kas tersebut. Penelitian inibertujuan untuk menganalisis Piutang Usaha dan Utang Usaha terhadap Arus Kas Operasipada PT Dunia Express tahun 2016-2017. Metode penelitian yang digunakan dalampenelitian ini adalah metode kualitatif . Pengujiannya dilakukan dengan menganalisisantara Piutang Usaha dan Utang Usaha, apakah berpengaruh terhadap Arus Kas Operasidengan cara menghitung dengan persentase. Hasil dari penelitian ini adalah bahwapengaruh peningkatan Piutang usaha terhadap arus kas berbanding terbalik denganpeningkatan utang usaha terhadap arus kas
PENGGUNAAN ANALISIS DISKRIMINAN DALAM MEMPREDIKSI PROFITABILITAS BANK PERKREDITAN RAKYAT WILAYAH DKI JAKARTA Rina Dameria Napitupulu; David Iskandar
Jurnal Akuntansi dan Perpajakan Jayakarta Vol 1 No 1 (2019): Vol. 01 No. 01 Juli 2019
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Jayakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53825/japjayakarta.v1i1.5

Abstract

Penelitian ini berutujuan untuk memprediksi kemampuan profitabilitas BPR yang berkedudukan di DKI Jakarta melalui penggunaan analisis diskriminan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa fungsi diskriminan yang terbentuk dapat memprediksi kemampuan profitabilitas BPR dengan tingkat akurasi sebesar 88,6%. Hasil penelitian memberikan implikasi praktis bagi pengurus BPR. Implikasi penelitian dan saran bagi penelitian selanjutnya dijelaskan dalam artikel
PENGARUH GROWTH DALAM RELASI PROFITABILKITAS DAN LIKUIDITAS DENGAN KEBIJAKAN DIVIDEN Samuel Horas Sarjana
Jurnal Akuntansi dan Perpajakan Jayakarta Vol 1 No 1 (2019): Vol. 01 No. 01 Juli 2019
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Jayakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53825/japjayakarta.v1i1.6

Abstract

The research aimed to examine : 1) the influence of Profitability on Dividend Policy, 2) the influence of Liquidity on Dividend Policy, 3) the influence of Growth in relation between Profitability and Dividend Policy, 4) the influence of Growth in relation between Liquidity and Dividend Policy. This research used Growth as moderating variable. The results of this research are: 1) Profitability proxied by ROA partially have positive and significant effect on Dividend Policy, 2) Liquidity proxyed with Cash From Operation partially has no effect on Dividend Policy, 3) Growth proxied with Asset growth is partially able to influence the relationship Profitability and Dividend Policy and 4) Growth proxied with Asset Growth partially unable to influence the relationship Cash Flow Operations and Dividend Policy. While simultaneously independent variables and moderation have an effect on significant to Dividend Policy
PENGARUH ARUS KAS BEBAS DAN TINGKAT HUTANG TERHADAP MANAJEMEN LABA (Studi Empiris Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2012-2015) Vivi Adeyani Tandean
Jurnal Akuntansi dan Perpajakan Jayakarta Vol 1 No 1 (2019): Vol. 01 No. 01 Juli 2019
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Jayakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53825/japjayakarta.v1i1.7

Abstract

Tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh arus kas bebas dan tingkat hutang terhadap manajemen laba. Data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data sekunder, yaitu laporan keuangan perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2012-2015. Metode sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode purposive. Sampel yang memenuhi kriteria dalam penelitian ini sebanyak 26 perusahaan manufaktur. Metode pengolahan data yang digunakan adalah analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukan bahwa pengaruh arus kas bebas berpengaruh negatif dan signifikan terhadap manajemen laba. Sedangkan untuk tingkat hutang tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap manajemen laba. Secara simultan, pengaruh arus kas bebas dan tingkat hutang berpengaruh signifikan terhadap manajemen laba
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI UNDERPRICING SAHAM PERDANA PADA PERUSAHAAN YANG MELAKUKAN INITIAL PUBLIC OFFERING Sofyan Hadi
Jurnal Akuntansi dan Perpajakan Jayakarta Vol 1 No 1 (2019): Vol. 01 No. 01 Juli 2019
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Jayakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53825/japjayakarta.v1i1.8

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui apakah Price Earning Ratio, financial leverage, Return on Equity, reputasi underwriter, ukuran perusahaan, umur perusahaan, dan reputasi auditor baik secara parsial maupun simultan berpengaruh terhadap underpricing saham perdana; (2) mengetahui variabel manakah yang paling dominan berpengaruh terhadap underpricing saham perdana. Metode pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling. Dengan menggunakan analisis regresi linear berganda sebagai metode riset, hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel independen secara simultan berpengaruh terhadap underpricing, sedangkan secara parsial hanya variabel financial leverage, Return on Equity, ukuran perusahaan, dan umur perusahaan berpengaruh negatif terhadap underpricing. Semakin baik financial leverage, perusahaan, maka underpricing saham akan semakin berkurang. Semakin besar ratio Return on Equity suatu perusahaan maka underpricing saham akan semakin berkurang begitupun ukuran perusahaan yang digambarkan dengan aset maka underpricing saham akan semakin berkurang. Sedangkan untuk variabel Price Earning Ratio (PER), reputasi underwriter, dan reputasi auditor secara parsial tidak berpengaruh terhadap underpricing. Penelitian serupa selanjutnya disarankan untuk menambah variabel independen lain seperti persentase penawaran saham, rata-rata kurs, Price Book Value to Equity, jumlah saham yang ditahan investor lama, proceeds (nilai penawaran saham), waktu listing, kondisi pasar, Return on Asset, hot market, tingkat inflasi, tujuan emisi, dan sebagainya
THE ROLE OF ITGC IN SUPPORTING FINANCIAL AUDIT Adrian Adrian; Sakthy Yudha Santri
Jurnal Akuntansi dan Perpajakan Jayakarta Vol 1 No 2 (2020): Vol. 01 No. 02 Januari 2020
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Jayakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53825/japjayakarta.v1i2.15

Abstract

ITGC (Information Technology General Control) is generally known as part of the Financial Audit conducted by the External Auditor. Very diverse software from small scale to enterprise class is needed for many companies due to the rapid development of the business. For the external auditors themselves, one of the jobs performed is to conduct regular financial audits in accordance with the needs of their clients. The regulators themselves both OJK and BI as well as other fields in accordance with their business such as BAPEPAM, have also required several regulations that must be considered by each company that uses information technology in supporting its business
PENGARUH TIME BUDGET PRESSURE, INDEPENDENSI DAN KOMPETENSI TERHADAP KUALITAS AUDIT Malem Ukur Simangunsong
Jurnal Akuntansi dan Perpajakan Jayakarta Vol 1 No 2 (2020): Vol. 01 No. 02 Januari 2020
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Jayakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53825/japjayakarta.v1i2.16

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh time budget pressure, independensi dan kompetensi terhaddap kualitas audit. Sampel dari penelitian ini adalah 150 auditor yang bekerja pada KAP di Jakarta pusat, namun yang bisa digunakan adalah 111 kuesioner. Data yang digunakan adalah data primer yang diperoleh dengan menyebarkan kuesioner kepada responden. Penelitian ini menggunakan metode analisis regresi linear berganda. Penelitian ini menemukan hasil bahwa kompetensi dan independensi berpengaruh positif terhadap kualitas audit, hal ini berarti semakin tinggi kompetensi dan independensi yang dimiliki seorang auditor maka kualitas audit akan semakin baik. Sedangkan variabel time budget pressure berpengaruh negatif yang berarti semakin tinggi time budget pressure maka kualitas audit akan semakin menurun. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa ketiga variabel bebas dalam penelitian ini memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kualitas audit
PENGARUH KOMPETENSI DAN INDEPENDENSI TERHADAP KUALITAS AUDIT PADA KANTOR AKUNTAN PUBLIK DI WILAYAH JAKARTA Riyanto Wujarso; Saprudin Saprudin
Jurnal Akuntansi dan Perpajakan Jayakarta Vol 1 No 2 (2020): Vol. 01 No. 02 Januari 2020
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Jayakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53825/japjayakarta.v1i2.27

Abstract

Penelitian menguji apakah kompetensi dan independensi berpengaruh terhadap kualitas audit. auditor harus memiliki kompetensi yang cukup, mampu mempertahankan independensi dalam mengaudit laporan keuangan suatu entitas untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat. Sampel dalam penelitian ini adalah auditor yang bekerja di Kantor Akuntan Publik (KAP) yang berada di Jakarta dengan jumlah 83 responden dan perusahaan pengguna jasa audit Kantor Akuntan Publik dengan jumlah 17 responden, sehingga total sampel yang digunakan berjumlah 100 responden. Adapun metode pengambilan sampel yang diambil adalah purposive sampling. Kuesioner adalah alat yang digunakan untuk mengukur variabel. Teknik analisis dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linear berganda.Hasil pengujian hipotesis menunjukan bahwa kompetensi berpengaruh signifikan terhadap kualitas audit, dan independensi tidak berpengaruh terhadap kualitas audit. Namun berdasarkan analisis secara simultan menunjukan bahwa kompetensi dan independensi secara simultan (bersama-sama) berpengaruh signifikan terhadap kualitas audit
ANALYSIS OF THE MARKET LEADERSHIP ORIENTATION, INNOVATION STRATEGY AND BUSINESS PERFORMANCE Setiarini Setiarini; Sri Irviati Wahyoeni; Iha Haryani Hatta; Widarto Rachbini
Jurnal Akuntansi dan Perpajakan Jayakarta Vol 1 No 2 (2020): Vol. 01 No. 02 Januari 2020
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Jayakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53825/japjayakarta.v1i2.28

Abstract

The Small Medium Enterprise (SME) Indonesia is able to absorb the largest of labor, therefore needs to support continuation through the achievement of optimal business performance. The Purpose of Research Analysis Market Orientation Leadership, Innovation Strategy and Business Performance (Study case SME in Jakata) has analysis the variable influence among of Market Orientation Leadership, Innovation Strategy and Business Performance. The population of this research are home industry SME in Jakarta, Data collection through surveys with respondents re-elected as many as 162 purposive perpetrators of SME. The respondent’s data has analyzed in Structural Equation Modeling (SEM), Lisrel’s program. The results of the study as follows: The market orientation leadership influence to Innovation Strategy. The Variables of market orientation leadership and innovation strategy influence partial to business performance. The Innovation Strategy as the intervening as variables on the orientation market leadership and business performance variables.