cover
Contact Name
Dessy Rizki Suryani
Contact Email
suryani_fkip@unmus.ac.id
Phone
+6285255575425
Journal Mail Official
-
Editorial Address
Jalan Kamizaun Mopah Lama
Location
Kab. merauke,
P a p u a
INDONESIA
Musamus Journal of Mathematics Education
Published by Universitas Musamus
ISSN : 26227908     EISSN : 26227916     DOI : https://doi.org/10.35724/mjme
Core Subject : Education,
FOCUS: The aims of this Musamus Journal of Mathematics Education is to provide a venue for academicians, researchers, and practitioners for publishing the original research articles or review articles. SCOPE: The scope of the articles published in this journal deals with a contemporary issues Mathematics Teaching; Mathematics Learning; Curriculum Development in Mathematics Education Evaluation and Measurement in Mathematics Education; Educational Reforms in Mathematics Education; Statistics in Mathematics Education; Ethnomathematics; Mathematics Teacher; Technology in Mathematics Learning and Teaching.
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 4 No 2 (2022): Musamus Journal of Mathematics Education" : 6 Documents clear
Persepsi Mahasiswa Tadris Matematika Terhadap Efektivitas Pembelajaran Daring pada Masa Pandemi Covid-19 Bayu Fitra Prisuna; Zulkarnain Zulkarnain
Musamus Journal of Mathematics Education Vol 4 No 2 (2022): Musamus Journal of Mathematics Education
Publisher : Musamus University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35724/mjme.v4i2.4191

Abstract

Abstrak: Tujuan dilakukannya penelitian ini guna menggali informasi terkait pandangan mahasiswa Tadris Matematika terkait kegiatan pembelajaran selama pandemi. Adapun penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif yaitu survei. Sampel penelitian dipilih melalui teknik purposive sampling sebanyak 21 orang dari keseluruhan mahasiswa sejumlah 52 orang. Adapun dipilih mahasiswa semester 3 dikarenakan mahasiswa semester 3 melaksanakan pembelajaran secara daring sedangkan mahasiswa semester 1 melaksanakan pembelajaran secara luring. Alat pengumpulan data penelitian berupa kuesioner. Berdasarkan data didapatkan bahwa mahasiswa memiliki persepsi yang baik terhadap kegiatan pembelajaran daring yang berlangsung selama pandemi. Hal ini ditunjukkan dengan rata-rata nilai IKM (Indeks Kinerja Mutu) 3,03. Namun demikian, hasil persepsi mahasiswa juga menggambarkan aspek yang masih sangat perlu perhatian guna dapat terwujudnya efektivitas suatu pembelajaran daring yakni sarana dan prasarana. Hasil ini akan menjadi refleksi bagi Program Studi Tadris Matematika untuk melakukan evaluasi dan perbaikan kedepannya. Abstract: The purpose of this research is to explore information related to the views of Tadris Mathematics students regarding learning activities during the pandemic. This research uses a descriptive quantitative approach, namely a survey. The research sample was selected through purposive sampling technique as many as 21 people from a total of 52 students. The 3rd semester students were chosen because the 3rd semester students carried out online learning while the 1st semester students carried out offline learning. The research data collection tool is in the form of a questionnaire. Based on the data, it was found that students had a good perception of online learning activities that took place during the pandemic. This is indicated by the average value of the IKM (Quality Performance Index) of 3.03. However, the results of student perceptions also describe aspects that still need attention in order to realize the effectiveness of an online learning, namely facilities and infrastructure. These results will be a reflection for the Mathematics Tadris Study Program to evaluate and improve in the future.
Penerapan Media Pembelajaran Berbentuk Game dalam Rangka Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Siswa Ririn Febriyanti; Ama Noor Fikrati; Slamet Boediono
Musamus Journal of Mathematics Education Vol 4 No 2 (2022): Musamus Journal of Mathematics Education
Publisher : Musamus University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35724/mjme.v4i2.4219

Abstract

Abstrak: Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa. Pelaksanaan penelitian ini dilaksanakan di MI Badang Jombang Propinsi Jawa Timur kelas IV yang berjumlah 19 siswa yang terdiri dari 2 siklus. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data adalah metode observasi dan metode tes. Instrumen penelitian ini berupa lembar observasi dan lembar tes materi pecahan. Berdasarkan hasil pada siklus I memperoleh aktivitas guru sebesar 68% dengan kriteria cukup baik, ketuntasan hasil belajar siklus I sebesar 63,15% dengan rata-rata 67,10 dan aktivitas siswa dalam siklus I sebesar 61% dengan kriteria cukup baik. Sedangkan data pada siklus II diperoleh aktivitas guru meningkat menjadi 90% dengan kriteria sangat baik, aktivitas siswa menjadi 86% dengan kriteria sangat baik dan ketuntasan belajar menjadi sebesar 89,47% dengan rata-rata 82,89. Pada siklus II telah tercapai kriteria keberhasilan yaitu aktivitas guru, aktivitas siswa dan hasil belajar siswa > 75% secara klasikal. Berdasarkan hasil penelitian didapatkan bahwa media berbentuk game dapat meningkatkan hasil belajar matematika siswa. Abstract: This research is a classroom action research with purpose to improve mathematics learning outcome. This research has been done at MI Badang Jombang, East Java Province, class IV, with 19 students consisting of 2 cycles. The research method are observation and test method. The research instrument is an observation sheet and a test sheet for fractional materials. Based on the results in the first cycle, the teacher activity was 68% with quite good criteria, the learning outcomes was 63.15% with an average of 67.10 and student activity in the first cycle was 61% with good enough criteria. While the data in the second cycle obtained teacher activity increased to 90% with very good criteria, student activity became 86% with very good criteria. and learning outcome was 89.47% with an average of 82.89. In the second cycle the success criteria have been achieved, teacher activities, student activities and student learning outcomes > 75% classically. Based on the results of the study, it was found that the media like games could improve students' mathematics learning outcomes.
Pengaruh Mata Kuliah Peminatan EduPreneur Terhadap Jiwa Kewirausahaan Mahasiswa Betri Wendra; Lisa Ariani; Yusmarni Yusmarni
Musamus Journal of Mathematics Education Vol 4 No 2 (2022): Musamus Journal of Mathematics Education
Publisher : Musamus University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35724/mjme.v4i2.4232

Abstract

Abstrak: Tulisan ini merupakan bagian dari penelitian kuantitatif menggunakan metode asosiatif. Teknik pengambilan sampel menggunakan Total Sampling dengan mengambil semua populasi menjadi sampel dimana ada 27 mahasiswa program studi Tadris Matematika angkatan 2018 yang mengambil mata kuliah peminatan Edupreneur. Teknik pengumpulan data dilakukan menggunakan angket dan wawancara. Analisis pada penelitian ini menggunakan Person Product Moment. Korelasi Pearson Product Moment diperoleh nilai sebesar 0,636. Tahapan uji hipotesis dilakukan dengan menafsirkan besaran koefisien korelasi, dalam hal ini menggunakan uji t diperoleh nilai sebesar 4,04. Adapun nilai pada taraf signifikansi 5% adalah sebesar 2,06. Sedemikian sehingga lebih besar dari . Jadi ditolak atau diterima, dengan kata lain terdapat pengaruh mata kuliah peminatan Edupreneur terhadap Jiwa Kewirausahaan Mahasiswa Tadris Matematika Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi. Abstract: This paper is part of a quantitative research using associative method. The sampling technique used was Total Sampling by taking all the population as samples where there were 27 students of the 2018 department of Tadris Mathematics who took Edupreneur specialization courses. Data collection techniques were carried out using questionnaires and interviews. The analysis in this study uses the Person Product Moment. Pearson Product Moment correlation obtained value of 0.636. At the hypothesis testing stage by interpreting the magnitude of the correlation coefficient using the t test, the value is 4.04. The value of . at the 5% significance level is 2.06. Such that is greater than .. So is rejected or is accepted, in other words, there is an influence of the Edupreneur specialization course on the Entrepreneurial Spirit at department of Tadris Mathematics of the State Islamic University of Sulthan Thaha Saifuddin Jambi.
Studi Etnomatematika pada Rumah Tradisional Ammu Rukoko Meryani Lakapu; Yohana Rina Rowa; Jeri Jekson Jira Hia; Kornelis Bria
Musamus Journal of Mathematics Education Vol 4 No 2 (2022): Musamus Journal of Mathematics Education
Publisher : Musamus University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35724/mjme.v4i2.4234

Abstract

Abstrak: Ammu Rukoko merupakan rumah adat yang dibangun berdasarkan unsur kebudayaan yang berkembang dalam masyarakat Sabu. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui konsep- konsep matematika dan aktivitas matematika yang terdapat pada Ammu Rukoko. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan desain etnografi. Instrumen utama dalam penelitian ini adalah peneliti, selain itu instrumen pendukungnya berupa pedoman observasi dan pedoman wawancara. Sumber data dalam penelitian ini yaitu 3 orang (tokoh adat, tukang bangunan dan tokoh adat). Data yang dikumpulkan dianalisis dengan mengacu pada alur analisis data Miles dan Hubermen yaitu mereduksi data, menyajikan data dan menarik kesimpulan berdasarkan hasil analisis data. Hasil penelitian ini menemukan dua hal, yaitu: (1) kegiatan matematis yang dilakukan oleh masyarakat pada proses pembuatan Ammu Rukoko, yakni: kegiatan mengukur dan menghitung. (2) konsep-konsep matematis pada Ammu Rukoko, yakni: konsep segitiga pada Ketangarohe, persegi panjang pada bagian pintu dan Papa Kelila, setengah lingkaran pada Baja Duru dan Baja Wui, kekongruenan pada Kijuaga dan translasi pada Gela Mone dan Gela Banni. Berdasarkan hasil penelitian, secara tidak sadar masyarakat Sabu sudah melakukan kegiatan matematis dan menerapkan konsep-konsep matematis dalam kebudayaan Ammu Rukoko Abstract: Ammu Rukoko is a traditional house built based on cultural elements that developed in the Sabu community. The purpose of this study was to determine the mathematical concepts and mathematical activities contained in Ammu Rukoko. This research is a qualitative research with an ethnographic design. The main instrument in this study is the researcher, in addition to the supporting instruments in the form of observation guidelines and interview guidelines. The data sources in this study were 3 people (traditional leaders, builders and traditional leaders). The data collected was analyzed by referring to the data analysis flow of Miles and Hubermen, namely reducing data, presenting data and drawing conclusions based on the results of data analysis. The results of this study found two things, namely: (1) mathematical activities carried out by the community in the process of making Ammu Rukoko, namely: measuring and counting activities. (2) mathematical concepts in Ammu Rukoko, namely: the concept of a triangle in Ketangarohe, a rectangle on the door and Papa Kelila, a semi-circle in Baja Duru and Baja Wui, congruence in Kijuaga and translation in Gela Mone and Gela Banni. Based on the results of the research, the Sabu people unconsciously have carried out mathematical activities and applied mathematical concepts in the Ammu Rukoko culture.
Analisis Koneksi Matematika Siswa dalam Menyelesaikan Masalah Ditinjau dari Kecenderungan Gaya Berpikir Zainullah Zuhri; Asep Saepul Hamdani; Novita Vindri Harini
Musamus Journal of Mathematics Education Vol 4 No 2 (2022): Musamus Journal of Mathematics Education
Publisher : Musamus University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35724/mjme.v4i2.4262

Abstract

Abstrak: Hakikatnya Belajar matematika tidak semata hanya menghitung dan menghafal rumus, tetapi tentang bagaimana memahami konsep yang ada. Dalam menyelesaiakan masalah matematika kita dituntut untuk menghubungkan konsep-konsep matematika sehingga penyelesaian bisa diperoleh, hubungan konsep-konsep matematika inilah yang biasa disebut koneksi matematika. Apabila koneksi matematika siswa baik, maka dia dapat menghubungkan ide-ide matematika dari konsep-konsep matematika maupun dari disiplin ilmu lain dan menghubungkan antar konsep-konsep yang sudah diketahui sebelumnya dengan konsep-konsep dari informasi yang baru didapat sehingga pemahaman yang didapat akan lebih sempurna. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengungkap bagaimana koneksi matematis siswa dalam menyelesaikan masalah ditinjau dari kecenderungan gaya berpikir. Setelah proses pengambilan data dan analisis data, didapatkan hasil: Subjek Gaya berpikir Acak Abstrak cenderung mampu menampakkan semua indikator yang diuji. Subjek-subjek dengan gaya berpikir lain, seperti Sekuensial Konkret, Sekuensial Abstrak, dan Acak Konkret tidak demikian. Fakta menarik lainnya adalah subjek dengan gaya berpikir Sekuensial Abstrak dan Acak Konkret tidak mampu melakukan tahap memeriksa jawaban ketika menyelesaikan masalah matematika. Abstract: In essence, learning mathematics is not only about calculating and memorizing formulas, but about how to understand existing concepts. In solving mathematical problems we are required to connect mathematical concepts so that solutions can be obtained, the relationship of mathematical concepts is what we call a mathematical connection. If students have good mathematical connections, they can connect mathematical ideas from mathematical concepts as well as from other disciplines and connect previously known concepts with concepts from newly acquired information so that the understanding gained would be more perfect. The purpose of this research is to reveal the students' mathematical connection process in solving problems in terms of thinking style tendencies. After the data collection and data analysis process, the results obtained: subjects with Abstract Random thinking style tend to be able to go through all indicators in solving mathematical problems. Subjects with a Sequential Concrete thinking style tend not necessarily to be able to pass 1 indicator in solving mathematical problems. Subjects with an Abstract Sequential thinking style tend not necessarily to be able to pass 4 indicators and tend not to be able to go through 1 indicator in solving mathematical problems. Subjects with a Concrete Random thinking style tend not necessarily to be able to pass 5 indicators and tend not to be able to go through 1 indicator in solving math problems.
Persepsi Mahasiswa Tadris Matematika Terhadap Efektivitas Pembelajaran Daring pada Masa Pandemi Covid-19 Bayu Fitra Prisuna; Zulkarnain Zulkarnain; Selvie Selvie
Musamus Journal of Mathematics Education Vol 4 No 2 (2022): Musamus Journal of Mathematics Education
Publisher : Musamus University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35724/mjme.v4i2.4191

Abstract

Abstrak: Tujuan dilakukannya penelitian ini guna menggali informasi terkait pandangan mahasiswa Tadris Matematika terkait kegiatan pembelajaran selama pandemi. Adapun penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif yaitu survei. Sampel penelitian dipilih melalui teknik purposive sampling sebanyak 21 orang dari keseluruhan mahasiswa sejumlah 52 orang. Adapun dipilih mahasiswa semester 3 dikarenakan mahasiswa semester 3 melaksanakan pembelajaran secara daring sedangkan mahasiswa semester 1 melaksanakan pembelajaran secara luring. Alat pengumpulan data penelitian berupa kuesioner. Berdasarkan data didapatkan bahwa mahasiswa memiliki persepsi yang baik terhadap kegiatan pembelajaran daring yang berlangsung selama pandemi. Hal ini ditunjukkan dengan rata-rata nilai IKM (Indeks Kinerja Mutu) 3,03. Namun demikian, hasil persepsi mahasiswa juga menggambarkan aspek yang masih sangat perlu perhatian guna dapat terwujudnya efektivitas suatu pembelajaran daring yakni sarana dan prasarana. Hasil ini akan menjadi refleksi bagi Program Studi Tadris Matematika untuk melakukan evaluasi dan perbaikan kedepannya. Abstract: The purpose of this research is to explore information related to the views of Tadris Mathematics students regarding learning activities during the pandemic. This research uses a descriptive quantitative approach, namely a survey. The research sample was selected through purposive sampling technique as many as 21 people from a total of 52 students. The 3rd semester students were chosen because the 3rd semester students carried out online learning while the 1st semester students carried out offline learning. The research data collection tool is in the form of a questionnaire. Based on the data, it was found that students had a good perception of online learning activities that took place during the pandemic. This is indicated by the average value of the IKM (Quality Performance Index) of 3.03. However, the results of student perceptions also describe aspects that still need attention in order to realize the effectiveness of an online learning, namely facilities and infrastructure. These results will be a reflection for the Mathematics Tadris Study Program to evaluate and improve in the future.

Page 1 of 1 | Total Record : 6