cover
Contact Name
Livana PH
Contact Email
livana.ph@gmail.com
Phone
+6289667888978
Journal Mail Official
lppm@stikeskendal.ac.id
Editorial Address
Jl. Laut No. 31A Kendal Jawa Tengah 51311
Location
Kab. kendal,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal
ISSN : 20890834     EISSN : 25498134     DOI : https://doi.org/10.32583/pskm
Core Subject : Health, Education,
Jurnal ilmiah permas: jurnal ilmiah stikes kendal (JIPJISK) merupakan bagian integral dari jurnal yang diterbitkan oleh LPPM STIKES Kendal. JIPJISK merupakan sarana pengembangan dan publikasi karya ilmiah bagi para peneliti, dosen dan praktisi. JIPJISK menerbitkan artikel-artikel yang merupakan hasil penelitian, studi kasus, hasil studi literatur, konsep keilmuan, pengetahuan dan teknologi yang inovatif dan terbaharu yang berfokus pada delapan (8) pilar kesehatan masyarakat, meliputi Biostatiska dan Kependudukan, Epidemiologi, Promosi Kesehatan, Kesehatan Lingkungan, Keselamatan dan Kesehatan Kerja, Administrasi dan Kebijakan Kesehatan, Gizi Masyarakat, Kesehatan Reproduksi. JIPJISK mulai Januari 2019 akan terbit 4x dalam setahun, yaitu bulan Januari, April, Juli, dan Oktober.
Articles 15 Documents
Search results for , issue "Vol 12 No 1 (2022): Supp Januari 2022" : 15 Documents clear
Validitas dan Reliabilitas Kuesioner Pengetahuan Gerakan Janin pada Ibu Hamil Erni Samutri; Sri Nurhayati; Gani Apriningtyas Budiyati
Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal Vol 12 No 1 (2022): Supp Januari 2022
Publisher : LPPM STIKES KENDAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32583/pskm.v12i1.1625

Abstract

Pemahaman tentang sejauh mana pengetahuan ibu hamil tentang gerakan janinnya, akan membantu tenaga kesehatan dalam menyediakan edukasi yang tepat sasaran dan sesuai kebutuhan. Oleh karena itu, ketersediaan kuesioner yang valid dan reliabel untuk menilai pengetahuan ibu hamil tentang gerakan janin dan cara memantaunya sangat dibutuhkan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengukur validitas dan reliabilitas Kuesioner Pengetahuan Gerakan Janin pada ibu hamil. Validitas kuesioner diukur dengan content validity index (CVI) yang melibatkan 7 rater dan korelasi poin-biserial. Reliabilitas dihitung dengan nilai Cronbach’s alpha pada 104 responden ibu hamil. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kuesioner dinyatakan valid pada semua item pertanyaan dengan nilai mean I-CVI 0.99 dan reliabel dengan nilai Cronbach’s alpha 0.701. Kesimpulan studi ini yaitu kuesioner Kuesioner Pengetahuan Gerakan Janin valid dan reliabel untuk mengukur pengetahuan gerakan janin pada ibu hamil.
Pengaruh Penambahan Tepung Daun Kelor dan Eucheuma Cottonii serta Substitusi Tepung Tulang Ikan Lele pada Nugget Ayam terhadap Daya Terima Serta Kandungan Kalsium dan Fosfor Anni Syntya; Annis Catur Adi; Dominikus Raditya Atmaka
Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal Vol 12 No 1 (2022): Supp Januari 2022
Publisher : LPPM STIKES KENDAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32583/pskm.v12i1.1702

Abstract

Rumput laut merah (eucheuma cottonii), tepung tulang ikan lele, dan tepung daun kelor merupakan salah satu bahan pangan yang mengandung kalsium dan fosfor yang tinggi yang dapat diolah menjadi suatu camilan ataupun lauk seperti nugget. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penambahan rumput laut merah (eucheuma cottonii) dan tepung daun kelor serta tepung tulang ikan lele terhadap daya terima dan kandungan kalsium dan fosfor. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan rancangan acak kelompok. Penelitian ini lebih lanjut melibatkan 30 panelis anak usia. Penerimaan diukur menggunakan kuesioner hedonis skala 1-6. Analisis statistik perbedaan akseptabilitas menggunakan uji Kruskal-Wallis dan Mann-Whitney dengan 0.05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan nyata antara F1, F2, dan F0 pada semua karakteristik (warna, aroma, tekstur, rasa) dengan nilai p-value <0.05, dan nilai penerimaan dari yang tertinggi hingga terendah adalah F1. Hasil uji organoleptik lebih lanjut menunjukkan panelis lebih menyukai F1 (rumput laut merah (eucheuma cottonii) 5%, tepung daun kelor 3.3%, serta substitusi tepung tulang ikan lele. Penelitian ini membuktikan bahwa penambahan bahan rumput laut merah (eucheuma cottonii) dan tepung daun kelor serta substitusi tepung tulang ikan lele dengan tepung tapioka kedalam adonan nugget ayam dapat meningkatkan kandungan kalsium dan fosfor serta juga memiliki daya terima yang baik.
Gambaran Pelaksanaan Surveilans Covid-19 di Puskesmas Kota Bukittinggi Indah Helmadi
Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal Vol 12 No 1 (2022): Supp Januari 2022
Publisher : LPPM STIKES KENDAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32583/pskm.v12i1.1777

Abstract

Global pandemic COVID-19 ditetapkan oleh WHO pada tanggal 9 Maret 2020. Pada tanggal 26 Maret 2020, Kota Bukittinggi merupakan daerah pertama yang mengumumkan kasus COVID-19 di Sumatera Barat. Kota ini termasuk kedalam kabupaten/kota yang memiliki angka kematian yang tinggi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran input surveilans COVID-19 di puskesmas Kota Bukittinggi. Rancangan penlitian yang digunakan adalah penelitian evaluasi. Penelitian ini akan membandingkan gambaran sistem surveilans COVID-19 dengan ketentuan yang sudah ditetapkan. Responden penelitian ini adalah pemegang program surveilans COVID-19 di seluruh Puskesmas yang ada di Kota Bukittinggi. Pengambilan data primer menggunakan wawancara dengan pedoman wawancara dan pengambilan data sekunder menggunakan studi dokumen. Analisis dilakukan secara deskriptif dan dibandingkan dengan keputusan menteri, buku pedoman, dan undang-undang yang berlaku. Gambaran surveilans COVID-19, secara keseluruhan sudah memenuhi standar yang berlaku. Pembiayaan sudah tersedia dan mencukupi, sarana sudah tersedia lengkap, method sudah sesuai dengan pedoman. Namun untuk tenaga masih belum sesuai dengan standar yang ada pada Keputusan Menteri Kesehatan Nomor 1116/MENKES/SK/VIII/2003 dan belum pernah dilakukan pelatihan surveilans COVID-19. Tenaga surveilans di puskesmas perlu menyesuaikan dengan standar dan perlu menjadi prioritas masalah pemerintahan Kota Bukittinggi.
Hubungan Pola Konsumsi Pangan Sumber Lemak dengan Kejadian Hipertensi pada Lansia Wanita Amanda Alifa; Khirdiyah Mauly Azzannabillah
Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal Vol 12 No 1 (2022): Supp Januari 2022
Publisher : LPPM STIKES KENDAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32583/pskm.v12i1.1799

Abstract

Lansia merupakan kelompok yang rentan terkena hipertensi berkaitan dengan fungsi fisiologis tubuhnya yang mulai menurun. Oleh karena itu upaya pencegahan hipertensi pada lansia harus dilakukan dari berbagai sisi, termasuk dari pengaturan pola konsumsi. Salah satu pola konsumsi yang perlu diperhatikan adalah pola konsumsi pangan sumber lemak. Penelitian ini penting dilakukan agar kita mengetahui hubungan pola konsumsi pangan sumber lemak dengan kejadian hipertensi lansia. Dengan begitu, kita bisa menentukan intervensi yang tepat dalam upaya pencegahan hipertensi pada lansia. Tujuan penulisan artikel ini adalah untuk menganalisis hubungan pola konsumsi pangan sumber lemak dengan kejadian hipertensi pada lansia wanita di Puskesmas Gunung Anyar Surabaya. Metode penelitian ini adalah penelitian observasional analitik dengan desain penelitian case control. Sampel dalam penelitian ini yaitu lansia wanita anggota Posyandu Lansia yang menghadiri kegiatan Posyandu dan berdomisili di wilayah kerja Puskesmas Gunung Anyar Surabaya. Sampel penelitian ini akan dibagi menjadi dua yaitu kelompok kasus dan kelompok kontrol dengan masing-masing kelompok terdiri dari 28 responden. Waktu penelitian dilakukan pada Maret hingga April 2019. Cara pengumpulan data yaitu dengan pengukuran langsung dan kuesioner. Terdapat hubungan yang signifikan antara tingkat konsumsi lemak total dengan kejadian hipertensi (p = 0,01), terdapat hubungan yang signifikan antara tingkat konsumsi lemak jenuh dengan kejadian hipertensi (p=0,01), serta terdapat hubungan yang signifikan antara tingkat konsumsi kolesterol dengan kejadian hipertensi (p=0,02). Kesimpulannya yaitu terdapat hubungan yang signifikan antara pola konsumsi pangan sumber lemak dengan kejadian hipertensi pada lansia wanita di Puskesmas Gunung Anyar Surabaya.
Perbandingan Kadar Profil Lipid dan Tekanan Darah pada Akseptor KB: A Scoping Review Puja Maya Sari; Sri Ratnaningsih
Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal Vol 12 No 1 (2022): Supp Januari 2022
Publisher : LPPM STIKES KENDAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32583/pskm.v12i1.1872

Abstract

Indonesia menduduki peringkat ke-4 di dunia dengan jumlah penduduk terbanyak. Beberapa program intervensi pemerintah dalam mengatasi masalah laju pertumbuhan penduduk telah di lakukan, antara lain melalui program kesehatan ibu dan anak dan keluarga berencana. Keluarga Berencana adalah suatu upaya untuk mengatur jumlah dan jarak antar kehamilan dengan bantuan alat kontrasepsi. Tujuan scoping review ini untuk mereview perbandingan kadar profil lipid dan tekanan darah pada akseptor KB hormonal. Metode yang dilakukan dengan mengkaji 9 artikel menggunakan metode scopping review. Artikel diperoleh dari tiga database yaitu PubMed, ScienceDirect dan Google Scholar. Seleksi arikel berdasarkan Prisma Flowcharts dan Critical Appraisal dengan Joana Brigs Institute (JBI). Metode yang ditampilkan merupakan artikel yang membahas tentang perbandingan kadar profil lipid dan tekanan darah pada akseptor KB hormonal yaitu kontrasepsi pil dan suntik. Berdasarkan artikel dari tahun 2010-2019 didapatkan tema yaitu efek kontrasepsi hormonal dengan sub tema profil lipid dan tekanan darah pada akseptor kontrasepsi pil dan suntik. Ada 7 artikel yang membahas tentang kadar kolesterol dan trigliserida menyatakan bahwa ada peningkatan kadar kolesterol dan kadar trigliserida terhadap pengguanaan kontrasepsi pil kombinasi dan suntik Depo Medroxyprogesterone Asetate. Sedangkan untuk peningkatan tekanan darah ada 3 artikel menyimpulkan kontrasepsi hormonal mempengaruhi tekanan darah dan ada 2 artikel yang mengatakan bahwa kontrasepsi hormonal tidak mempengaruhi tekanan darah.
Rendam Kaki Air Hangat Berpengaruh terhadap Tingkat Kecemasan pada Ibu Hamil Trimester III Dewi Yuliana; Radella Hervidea; Kadek Linda Pramesti
Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal Vol 12 No 1 (2022): Supp Januari 2022
Publisher : LPPM STIKES KENDAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32583/pskm.v12i1.1921

Abstract

Kehamilan merupakan sebuah keadaan fisiologis namun pada masa kehamilan, ibu hamil akan mengalami berbagai perubahan termasuk perubahan psikologis berupa kecemasan. Kecemasan yang terjadi pada ibu hamil perlu mendapatkan penanganan yang baik karena dapat meningkatkan resiko terjadinya hipertensi, kelahiran premature bahkan abortus. Salah satu penatalaksanaan yang dipercaya dalam menurunkan kecemasan pada ibu hamil adalah melalui terapi rendam kaki air hangat. Adapun tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh rendam kaki dengan air hangat terhadap tingkat kecemasan pada ibu hamil trimester III. Desain penelitian ini menggunakan pre experimental one group pretest-posttest, populasi dalam penelitian ini adalah ibu hamil trimester III di BPM LP SS.T Kecamatan Punggur Lampung Tengah yang berjumlah 26 orang. Sampel yang digunakan sebanyak 21 orang dengan teknik pengambilan sampel purposive sampling. Analisis dalam penelitian ini menggunakan uji t-test. Hasil uji statistik menunjukkan bahwa rata-rata skor kecemasan hasil pengukuran menggunakan State-trait anxiety inventory (STAI) pada ibu hamil trimester III sebelum perlakuan adalah 42,95±5,229 dan setelah perlakuan 36,71±5,274 dengan selisih skor rata-rata 6,238±4,979; p-value 0,000 (p<a0,05). Disimpulkan bahwa terdapat pengaruh terapi rendam kaki air hangat terhadap tingkat kecemasan ibu hamil trimester III.
Faktor – Faktor yang Berhubungan dengan Kejadian Stunting pada Balita Usia 25-59 Bulan Norra Hendarni Wijaya
Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal Vol 12 No 1 (2022): Supp Januari 2022
Publisher : LPPM STIKES KENDAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32583/pskm.v12i1.1982

Abstract

Stunting masih menjadi permasalahan dalam masalah gizi dan tumbuh kembang anak di Indonesia. UNICEF mengemukakan sekitar 80% anak stunting terdapat di 24 negara berkembang di Asia dan Afrika. Prevelensi balita pendek di DIY lebih tinggi jika dibandingkan dengan hasil riskedas yaitu sebesar 10,2%. Angka penderita stunting di Kabupaten Kulon Progo mencapai 14,31 persen atau sekitar 3.157 anak. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian stunting pada balita usia 25-59 bulan di Posyandu Wilayah Puskesmas Samigaluh II Kulon Progo. Penelitian ini merupakan penelitian observasional dengan desain penelitian case control dengan teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner. Jumlah sampel sebanyak 46 ibu dari bayi berusia 25-59 bulan di Posyandu Wilayah Puskesmas Samigaluh II pada bulan Februari-Maret 2020. Analisis data yang digunakan adalah analisis univariat, bivariate menggunakan uji Chi Square dan multivariat menggunakan uji regresi logistik. Faktor risiko yang secara bersama-sama terbukti mempunyai hubungan dengan kejadian stunting yaitu tinggi badan (p-value=0,003 dan aPOR 8,906), tingkat pendidikan (p-value 0,039 dan aPOR 4,286), status ekonomi (p-value 0,005 dan aPOR 8,667), asi eksklusif (p-value 0,002 dan aPOR 10,370), berat badan lahir rendah/BBLR (p-value 0,00 dan aPOR 28,60). Sedangkan variabel yang tidak berhubungan dengan kejadian stunting yaitu jenis kelamin (p-value 1,00 dan aPOR 0,839). Kesimpulan dari penelitian ini yaitu terdapat pengaruh tinggi badan, tingkat pendidikan, status ekonomi, asi eksklusif, berat badan lahir rendah (BBLR) terhadap kejadian stunting.
Pengetahuan dan Perilaku Masyarakat tentang Pencegahan Covid 19 dengan Kepatuhan 3m Istika Dwi Kusumaningrum; Nur Ira Miranda; Avi Rohayati; Asri Astari
Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal Vol 12 No 1 (2022): Supp Januari 2022
Publisher : LPPM STIKES KENDAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32583/pskm.v12i1.1984

Abstract

Covid-19 dapat menular dari manusia melalui kontak erat dan droplet, tidak melalui udara. Orang yang paling beresiko tertular penyakit ini adalah orang yang kontak erat dengan pasien Covid-19 termasuk yang merawat pasien Covid-19. Rekomendasi standar untuk mencegah penyebaran infeksi adalah melalui cuci tangan secara teratur, menerapkan etika batuk dan bersin, menghindari kontak secara langsung dengan ternak dan hewan liar serta menghindari kontak dekat dengan siapapun yang menunjukan gejala penyakit pernapasan seperti batuk dan bersin. Selain itu, menerapkan Pencegahan dan Pengendalian infeksi saat berada di fasilitas kesehatan terutama unit gawat darurat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengetahuan dan perilaku masyarakat tentang pencegahan Covid-19 dengan kepatuhan 3M yaitu Mencuci Tangan, Memakai Masker, Jaga Jarak di dusun Gilang, desa Baturetno, Banguntapan, Bantul, Yogyakarta. Metode penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan survey. Jumlah sampel menggunakan metode accidental sampling dari jumlah populagi 1500 jiwa adalah 94 orang. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan wawancara secara langsung kemudian analisis data menggunakan chi square. Hasil penelitian yaitu ada hubungan signifikan antara pengetahuan dan perilaku tentang pencegahan Covid 19 dengan kepatuhan 3M mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak.
Manifestasi Klinis dan Laboratorium pada Ibu Hamil yang Menderita Covid-19 Ika Yulianti; Rahmi Padlilah; Ririn Ariyanti; Aquartuti Tri Darmayanti; Joko Tri Atmojo
Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal Vol 12 No 1 (2022): Supp Januari 2022
Publisher : LPPM STIKES KENDAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32583/pskm.v12i1.1990

Abstract

Kekebalan tubuh wanita hamil selalu beradaptasi bahkan terhadap paparan infeksi COVID-19, namun penelitian dan laporan ilmiah tentang dampak dari COVID-19 selama kehamilan masih terbatas. Tujuan dari tinjauan sistematis ini adalah untuk meninjau manifestasi klinis, ibu dengan infeksi COVID-19 selama kehamilan. Artikel dicari sejak Januari–November 2021 dari berbagai basis data seperti: PUBMED dan Google Scholar. Kata kunci yang digunakan adalah “maternal characteristic and COVID-19” ATAU “pregnancy and laboratory characteristics and COVID-19”, ATAU “ pregnancy and COVID-19. 13 artikel yang memenuhi syarat kualitatif disaring dan didapatkan hasil bahwa manifestasi klinis yang hampir selalu terjadi adalah demam, mialgia, batuk persisten, dan hasil laboratorium yang sering terjadi adalah limfopenia, leukopenia, perpanjangan waktu protrombin, radiografi dada dengan edema paru dan ground glassappearance.
Hubungan Pengetahuan dan Sikap Petugas Kesehatan dengan Tindakan Pengelolaan Limbah Medis Tahap 1 dan 2 Di Puskesmas Nova Mega Rukmana; Dian Utama Pratiwi; Herfin Murdiyanto
Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal Vol 12 No 1 (2022): Supp Januari 2022
Publisher : LPPM STIKES KENDAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32583/pskm.v12i1.2045

Abstract

Pengelolaan limbah mulai dari pengolahan hingga pembuangan akhir. Saat ini, sebagian besar fasilitas pengelolaan sampah dan pelayanan kesehatan masuk dalam kategori standar profesional karena masih banyak tenaga lain yang nonprofesional. Ada undang-undang bagi tenaga kesehatan untuk menggunakan alat pengaman saat membuang pestisida. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara pengetahuan dan sikap petugas kesehatan dengan pengelolaan limbah tahap 1 dan 2 di Puskesmas. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dengan rancangan penelitian menggunakan survey analitik dengan pendekatan cross sectional Populasi dalam penelitian ini adalah petugas kesehatan yang berjumlah 46 petugas dengan sampel penelitian yang di gunakan total sampling berjumlah 46 petugas. Data yang telah dikumpulkan dilakukan pengolahan dan Analisa data secara deskriptif yaitu melihat distribusi frekuensi pada masing-masing karakteristik meliputi usia, masa kerja, pengetahuan, sikap, pelaksanaan petugas Kesehatan. Hasil penelitian di dapatkan Ada hubungan antara pengetahuan petugas mengenai pengelolaan limbah dengan tindakan pengelolaan limbah tahap 1 dan 2 yaitu p-value = 0,039. dan nilai OR = 5.357.Dan ada hubungan antara sikap petugas mengenai pengelolaan limbah dengan tindakan pengelolaan limbah tahap 1 dan 2 yaitu p-value = 0,000. dan nilai OR= 51.67.

Page 1 of 2 | Total Record : 15


Filter by Year

2022 2022


Filter By Issues
All Issue Vol 14 No 2 (2024): Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal: April 2024 Vol 14 No 1 (2024): Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal: Januari 2024 Vol 13 No 4 (2023): Jurnal Ilmiah Permas: jurnal Ilmiah STIKES Kendal: Oktober 2023 Vol 13 No 3 (2023): Jurnal Ilmiah Permas: jurnal Ilmiah STIKES Kendal: Juli 2023 Vol 13 No 2 (2023): Jurnal Ilmiah Permas: jurnal Ilmiah STIKES Kendal: April 2023 Vol 13 No 1 (2023): Jurnal Ilmiah Permas: jurnal Ilmiah STIKES Kendal: Januari 2023 Vol 12 No 4 (2022): Jurnal Ilmiah Permas: jurnal Ilmiah STIKES Kendal: Oktober 2022 Vol 12 No 4 (2022): Jurnal Ilmiah Permas: jurnal Ilmiah STIKES Kendal: Supp Oktober 2022 Vol 12 No 3 (2022): Jurnal Ilmiah Permas: jurnal Ilmiah STIKES Kendal: Supp Juli 2022 Vol 12 No 3 (2022): Jurnal Ilmiah Permas: jurnal Ilmiah STIKES Kendal: Juli 2022 Vol 12 No 2 (2022): Jurnal Ilmiah Permas: jurnal Ilmiah STIKES Kendal: Supp April 2022 Vol 12 No 2 (2022): Jurnal Ilmiah Permas: jurnal Ilmiah STIKES Kendal: April 2022 Vol 12 No 1 (2022): Januari 2022 Vol 12 No 1 (2022): Supp Januari 2022 Vol 11 No 4 (2021): Oktober 2021 Vol 11 No 4 (2021): Supp Oktober 2021 Vol 11 No 3 (2021): Juli 2021 Vol 11 No 2 (2021): April 2021 Vol 11 No 2 (2021): Supp April 2021 Vol 11 No 1 (2021): Supp Januari 2021 Vol 11 No 1 (2021): Januari 2021 Vol 10 No 4 (2020): Oktober 2020 Vol 10 No 3 (2020): Juli 2020 Vol 10 No 2 (2020): April 2020 Vol 10 No 1 (2020): Januari 2020 Vol 9 No 4 (2019): Oktober Vol 9 No 3 (2019): Juli Vol 9 No 2 (2019): April Vol 9 No 1 (2019): Januari Vol 8 No 2 (2018): Oktober Vol 8 No 1 (2018): April Vol 7 No 2 (2017): Oktober Vol 7 No 1 (2017): April Vol 6 No 2 (2016): Oktober Vol 6 No 1 (2016): April Vol 5 No 2 (2015): Oktober Vol 5 No 1 (2015): April Vol 4 No 2 (2014): Oktober Vol 4 No 1 (2014): April Vol 3 No 2 (2013): Oktober More Issue