cover
Contact Name
Mustakim Sagita
Contact Email
mustakim_sagita@unigha.ac.id
Phone
+6281360046356
Journal Mail Official
lppm@unigha.ac.id
Editorial Address
Gle Gapui-Sigli, Kabupaten Pidie
Location
Kab. pidie,
Aceh
INDONESIA
Jurnal Sosial Humaniora Sigli
ISSN : 26153688     EISSN : 27160270     DOI : -
Core Subject : Education, Social,
Jurnal Sosial dan Humaniora Sigli, terbitan ini berisi artikel bidang ilmu Pendidikan, keguruan, hukum, administrasi negara dan ilmu Sosial lainnya diterbitkan secara berkala 6 bulanan. JSH diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Jabal Ghafur dengan dua nomor dalam setahun, yaitu pada bulan Juni dan Desember.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 256 Documents
THE EFFECT OF TEACHING STRATEGIES AND LEARNING STYLE ON STUDENTS’ ACHIEVEMENT IN READING COMPREHENSION Fitri, Ayu
Jurnal Sosial Humaniora Sigli Vol 3, No 1 (2020): Juni 2020
Publisher : Universitas Jabal Ghafur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47647/jsh.v3i1.238

Abstract

The objectives of this experimental research were to investigate whether: 1) students’ achievement in reading comprehension taught by using advance organizer strategy was higher than taught by using reciprocal strategy. 2) students’ achievement in reading comprehension with visual style was higher than that students with verbal style, and 3) there was interaction between teaching strategies and learning styles on students’ achievement in reading comprehension. The population of this research was the students in grade X of private senior high school named SMA Kartika I-1 Medan in 2012/2013 school year. The total number of population was five classes containing 200 students. There were two classes containing 83 students chosen as sample of this research by applying cluster random sampling technique. In further, there was cluster random assignment done in both two classes in order to know the position of the class whether as experimental group 1 or experimental group 2.The experimental group 1 was treated by using advance organizer strategy and the experimental group 2 was treated by using reciprocal strategy. Then,the research design was experimentby using factorial design 2x2 because there is two independent variables (teaching strategies) and two attributives (learning styles). The questionnaire was conducted for classifying the students’ learning style upon the visual and verbal. Next, students’ achievement in reading comprehension text was measured by using reading comprehension test. The data were analyzed by applying two- way analysis of variance (ANOVA) at the level of significance ?= 0,05. The result reveals that (1) students’ achievement in reading comprehension taught by using advance organizer was higher than that taught by using reciprocal strategy, with Fobs= 9,1>Ftab= 3,96, (2) students’ achievement in reading comprehension with visual learning style was higher that that with verbal learning style, with Fobs=11,7 >Ftab= 3,96,(3) there is  interaction between teaching strategies and learning styles on students’ achievement in reading comprehension with Fobs= 47,4>Ftab= 3,96. Moreover, Tuckey-Test result also showed that visual style students got higher achievement if they were taught by using advance organizer strategy while verbal style students got higher achievement if they were taught by using reciprocal strategy.
PENINGKATAN MOTIVASI DAN KEMAMPUAN MENGINSTALASI SISTEM OPERASI JARINGAN MELALUI METODE DISCOVERY LEARNING PADA SISWA KELAS XI-TKJ SMK NEGERI 1 SIGLI Nuraidah, Nuraidah
Jurnal Sosial Humaniora Sigli Vol 3, No 1 (2020): Juni 2020
Publisher : Universitas Jabal Ghafur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47647/jsh.v3i1.234

Abstract

Rendahnya motivasi belajar siswa dipengaruhi oleh beberapa faktor diantaranya adalah penggunaan metode pembelajaran yang kurang tepat sehingga dapat berpengaruh terhadap motivasi dan kemampuan  siswa. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi dan kemampuan menginstalasi sistem operasi jaringan melalui metode discovery learning pada siswa kelas XI-TKJ SMK Negeri 1 Sigli. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan prosedur pelaksanaannya melalui tahapan: perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Penelitian ini dilaksanakan pada semester ganjil tahun pelajaran 2019/2020. Subjek dalam penelitian adalah siswa kelas XI TKJ SMK Negeri 1 Sigli  yang berjumlah 28 orang. Teknik pengumpulan data melalui observasi, tes dan dokumentasi. Analisis data secara deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan: ketuntasan hasil belajar siswa secara klasikal pada kondisi awal 46,4%. Pada siklus I, ketuntasan siswa  meningkat 14,3% dari sebelumnya yang mencapai 60,7% sehingga ketuntasan belajar secara klasikal dikatakan tidak tuntas. Pada siklus ke II terjadi peningkatan  yang signifikan yaitu meningkat 35,7% sehingga menjadi 96.4%. Maka disimpulkan bahwa penggunaan metode discovery learning dapat meningkatkan motivasi dan kemampuan menginstalasi sistem operasi jaringan pada siswa kelas XI TKJ SMK Negeri 1 Sigli.Kata Kunci: Motivasi, Kemampuan, Menginstalasi, dan Metode Discovery Learning. 
HUBUNGAN ANTARA KECEPATAN LARI DAN KEKUATAN OTOT TUNGKAI DENGAN HASIL LOMPAT JAUH PADA SISWA PUTRA KELAS ATAS SD NEGERI 3 SIGLI TAHUN PELAJARAN 2018/2019 M. Yahya, Muhammad
Jurnal Sosial Humaniora Sigli Vol 3, No 1 (2020): Juni 2020
Publisher : Universitas Jabal Ghafur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47647/jsh.v3i1.239

Abstract

Penelitian ini dilakukan berawal dari kesalahan-kesalahan yang dilakukan siswa putra kelas atas SD Negeri 3 Sigli pada saat pembelajaran lompat jauh. Kesalahan-kesalahan tersebut meliputi: (1) awalan, pada saat melakukan awalan tidak dilakukan dengan kecepatan yang cukup tinggi, dan tidak dapat mengontrol posisi tubuh, sehingga mengalami kesulitan dalam melakukan tumpuan, (2) tolakan, pada saat melakukan tolakan tidak dilakukan dengan kaki yang terkuat dan kerap kali tidak tepat pada balok tumpuan, (3) melayang, pada saat melayang siswa tidak dapat mempertahankan posisi tubuh selama mungkin, (4) mendarat, pada saat mendarat siswa jatuh ke belakang. Penelitian ini bertujuan: (1) untuk mengetahui ada tidaknya hubungan antara kecepatan lari dengan hasil lompat jauh pada siswa putra kelas atas SD Negeri 3 Sigli; (2) untuk mengetahui ada tidaknya hubungan antara kekuatan otot tungkai dengan  hasil  lompat  jauh pada siswa putra kelas atas SD Negeri  3  Sigli;  (3)  untuk  mengetahui  ada  tidaknya  hubungan  antara kecepatan lari dan kekuatan otot tungkai dengan hasil lompat jauh pada siswa putra kelas atas SD Negeri 3 Sigli tahun pelajaran 2018/2019.Penelitian ini adalah penelitian korelasional dengan metode survei yang pengambilan datanya dilakukan dengan tes pengukuran. Populasi pada penelitian ini adalah semua siswa putra kelas atas SD Negeri 3 Sigli tahun pelajaran 2018/2019. Populasi pada penelitian ini berjumlah 40 orang siswa putra. Data pada penelitian ini diambil dengan tes yang terdiri dari: tes lari 40 m untuk mengukur kecepatan; tes lompat jauh tanpa awalan untuk mengukur kekuatan otot tungkai; dan tes lompat jauh untuk mengukur hasil lompat jauh. Analisis untuk menguji hipotesis dilakukan dengan menggunakan teknik analisis korelasi product moment dan analisis regresi berganda; dengan tingkat kepercayaan 5%. Kata Kunci:    kecepatan lari, kekuatan otot tungkai, hasil lompat jauh
CLASSROOM MANAGEMENT OF READING INSTRUCTION AT SMP NEGERI 16 BANDA ACEH Sariakin, Sariakin
Jurnal Sosial Humaniora Sigli Vol 3, No 1 (2020): Juni 2020
Publisher : Universitas Jabal Ghafur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47647/jsh.v3i1.235

Abstract

The aims of this research are (1) to find out how the teachers prepares classroom management of reading instruction at the second year students of SMP Negeri 16 Banda Aceh, (2) to find out how classroom management of reading instruction is applied by teachers of SMP Negeri 16 Banda Aceh, and (3) to find out the effect of classroom management of reading instruction on the students’ ability of SMP Negeri 16 Banda Aceh in mastering reading comprehension. This study belongs to qualitative research because only describes the situation and condition of applying classroom management in reading instruction at the school. The subjects  this study is two English teachers who teach at the school. The instruments that are used to collect data are observation, interview, and documentation. The data gotten is analyzed by narration procedure and discussed. The result of research shows that the teachers prepare classroom management of reading instruction by preparing lesson plan, materials, and conducive environment for instruction process. Furthermore, the teachers usually apply cooperative learning “The Students Team Achievement Divisions (STAD)” technique in applying classroom management in reading instruction.  In addition,  using various methods or techniques aim to make the students not bored. The classroom management of reading instruction that the teachers apply is in effective category  because it has a good impact on the eighth grade  students’ ability in mastering reading comprehension. It is proved the students’ reading ability is in good category (77.31).Key Words: Classroom Management, Reading Instruction
SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS PEMETAAN RUMAH BANTUAN TSUNAMI GAMPOENG PASI RAWA BERBASIS WEB Cut Mutia; Nur Fadillah
Jurnal Sosial Humaniora Sigli Vol 3, No 2 (2020): Desember 2020
Publisher : Universitas Jabal Ghafur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47647/jsh.v3i2.311

Abstract

Ketersediaan informasi yang sangat terbatas mengenai informasi perumahan tsunami menyebabkan masyarakat cenderung tidak memiliki informasi yang akurat dan relavan sehingga tidak mengetahui lokasi daerah mana yang memiliki perumahan tsunami. Tujuan penelitian menghasilkan sistem informasi geografis berbasis webgis mengenai informasi perumahan tsunami di gampoeng pasi rawa. Data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu data lokasi dan perumahan dan basisdatanya dibangun menggunakan MySQL, adapun software yang digunakan untuk mengolah peta yaitu Quantum Gis (QGIS). Terkait lokasi rumah bantuan tsunami, latitude dan longtitude diperoleh diperoleh dengan menggunakan GPS sehingga lokasinya akurat. Hasil penelitian memberikan informasi penerima rumah bantuan tsunami di Gampoeng Pasi Rawa serta lokasi perumahan tsunami
PERANAN BAURAN PROMOSI TERHADAP PENINGKATAN VOLUME PEMBIAYAAN PADA PT BPRS RAHMANIA DANA SEJAHTERA BIREUEN DI KABUPATEN BIREUEN Nurjannah Nurjannah
Jurnal Sosial Humaniora Sigli Vol 3, No 2 (2020): Desember 2020
Publisher : Universitas Jabal Ghafur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47647/jsh.v3i2.289

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan strategi pemasaran yang meliputi Periklanan (Advertising) Periklanan adalah semua bentuk penyajian nonpersonal, promosi ide-ide, promosi barang atau jasa yang dilakukan oleh sponsor yang dibayar, Promosi Penjualan (Sales Promotion) Promosi penjualan adalah variasi insentif jangka pendek untuk merangsang pembelian atau penjualan suatup roduk atau jasa, Hubungan Masyarakat dan Publisitas (Public Relation and Publicity), Hubungan Masyarakat adalah suatu usaha (variasi) dari rancangan  program guna memperbaiki, mempertahankan, atau melindungi perusahaan atau citra produk, Penjualan Persoanal (Personal Selling), Penjualan pribadi atau tatap muka adalah penyajian lisan dalam suatu pembicaraan dengan satu atau beberapa pembeli potensial dengan tujuan untuk melakukan penjualan. Pemasaran Langsung (Direct Marketing) komunikasi secara langsung yang digunakan dari mail, telepon, fax, e-mail, atau internet untuk mendapatkan tanggapan langsung dari konsumen secara jelas.Sampel pada penelitian ini adalah data yang di peroleh pihak manajemen dan nasabah yang menggunakan produk pembiayaan di PT BPRS Rahmania Dana Sejahtera, dalam bentuk wawancara dan analisa data yang dimiliki oleh perusahaan.Kata kunci: Bauran Promosi, Peningkatan Volume Pembiayaan
PENGARUH KEDISIPLINAN TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA DI SMA NEGERI 6 BANDA ACEH Teuku Irwani
Jurnal Sosial Humaniora Sigli Vol 3, No 2 (2020): Desember 2020
Publisher : Universitas Jabal Ghafur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47647/jsh.v3i2.317

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kedisiplinan belajar terhadap prestasi belajar siswa pada SMA Negeri 6 Banda Aceh. Adapun jenis penelitian yang digunakan jenis deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Adapun yang menjadi populasi adalah seluruh siswa kelas XI IPS yang berjumlah 41 siswa, dan yang menjadi sampel seluruh populasi yaitu yang berjumlah 41 siswa. Teknik pengumpulan data adalah kuesioner (angket) dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi linear sederhana dengan pengujian uji-t pada taraf signifikan 0,05.Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh kedisiplinan belajar yang signifikan prestasi belajar siswa. Hal ini ditunjukkan oleh persamaan regresi linear sederhana Y= 46,721 + 0,344 Kedisiplinan Belajar. Dari hasil statistik menunjukkan bahwa secara parsial kedisiplinan belajar berpengaruh terhadap prestasi belajar yang mana dapat diperoleh hasil uji t yaitu thitung = 7,104 > ttabel 2,023.Kata Kunci : Kedisiplinan, Prestasi Belajar Siswa
PENGARUH STRUKTUR MODAL TERHADAP PROFITABILITAS PERUSAHAAN JASA SUB SEKTOR LEMBAGA PEMBIAYAAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2015-2018 Nazariah Nazariah; Maisur Maisur
Jurnal Sosial Humaniora Sigli Vol 3, No 2 (2020): Desember 2020
Publisher : Universitas Jabal Ghafur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47647/jsh.v3i2.300

Abstract

Tujuan penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh struktur modal terhadap profitabilitas perusahaan jasa sub sektor lembaga pembiayaan yang terdaftar di bursa efek Indonesia periode 2015-2018. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik dokumentasi. Pada pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling dengan menggunakan kriteria tertentu. Sampel penelitian sebanyak 10 perusahaan. Hasil penelitian bahwa debt ratio (DR) tidak berpengaruh terhadap profitabilitas (ROA), sedangkan debt to asset ratio berpengaruh terhadap profitabilitas (ROA).
KETERWAKILAN PEREMPUAN DALAM PARTAI POLITIK PERSPEKTIF SIYASAH SYAR’IYYAH Benni Erick; Masyitah Masyitah
Jurnal Sosial Humaniora Sigli Vol 3, No 2 (2020): Desember 2020
Publisher : Universitas Jabal Ghafur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47647/jsh.v3i2.312

Abstract

Peran perempuan Indonesia saat ini dapat digambarkan sebagai manusia yang hidup dalam situasi dramatis. Disatu sisi perempuan Indonesia dituntut untuk berperan dalam semua sektor, disisi lain muncul tuntutan agar perempuan Indonesia tidak melupakan kodrat sebagai perempuan. Situasi dilematis yang dihadapi oleh para perempuan, dialami oleh perempuan Indonesia yang berkarir. Perempuan karir merasa terpanggil untuk mendarmabaktikan bakat dan keahlian bagi perkembangan bangsa dan negara. Disamping itu, perempuan sering di hantui oleh opini yang ada dalam masyarakat bahwa perempuan harus mengabdi pada keluarga.  Dalam pandangan siyasah syar’iyyah tentang keterwakilan perempuan dalam partai politik dilihat dari kedudukan perempuan fiqh siyasah merupakan agenda tersendiri dan penting untuk dilihat. Persoalannya tidak sekedar mempertanyakan kembali boleh dan tidaknya perempuan menjadi imam (pemimpin), tetapi bagaimana konsepsi fiqh dalam memandang peran politik perempuan secara umum. Secara garis besar, dalam membicarakan keberadaan hak-hak kaum perempuan dalam berpolitik terdapat pendapat liberal-progresif yang membolehkan perempuan berpolitik dan secara konstektual dapat disimpulkan bahwa kaum perempuan juga berhak menjadi pemimpin sebagaimana kaum laki-laki.  Kebijakan pemerintah tentang kuota perempuan dalam legislatif dilihat dari keterlibatan peran perempuan dalam ranah politik dan pemerintahan merupakan suatu anugerah bagi keberlanjutan suatu negara. Maka dapat dipastikan bahwasannya perempuan memiliki andil yang sanagt luar biasa dalam mengatur kehidupan berbangsa dan bernegara.
PENGARUH SISTEM REKRUTMEN DAN PERILAKU ORGANISASI TERHADAP KINERJA ORGANISASI PADA PALANG MERAH INDONESIA (PMI) SIGLI KABUPATEN PIDIE Syamsul Akmal; Siska Hariyanti
Jurnal Sosial Humaniora Sigli Vol 3, No 2 (2020): Desember 2020
Publisher : Universitas Jabal Ghafur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47647/jsh.v3i2.293

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Sistem Rekrutmen dan Perilaku Organisasi Terhadap Kinerja Organisasi pada Palang Merah Indonesia (PMI) Sigli Kabupaten Pidie. Variabel independen yaitu Sistem Rekrutmen (X1), Perilaku Organisasi (X2) dan Kinerja Organisasi (Y) sebagai variabel dependennya. Populasi dalam penelitian ini adalah anggota Palang Merah Indonesia (PMI) Sigli Kabupaten Pidie. Sampel diambil sebanyak 32 orang sampel dengan menggunakan rumus slovin. Data dikumpulkan dengan menggunakan metode survey melalui kuesioner yang diisi oleh responden. Kemudian data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan analisis regresi berganda. Analisis ini meliputi Uji Validitas, Uji Reliabilitas, Analisis Regresi berganda Uji Asumsi Klasik, Uji Hipotesis melalui Uji F dan Uji t, serta analisis Koefisien Determinasi (R²). Dari hasil analisis dapat disimpulkan bahwa dari keempat variabel yang diteliti, ternyata variabel Sistem Rekrutmen (X1) mempunyai pengaruh yang paling dominan sebesar 0.470 % terhadap Kinerja Organisasi pada Palang Merah Indonesia (PMI) Sigli Kabupaten Pidie. Hubungan antara variabel dependen dan independen yaitu masing-masing variabel Sistem Rekrutmen (X1), Perilaku Organisasi (X2) terhadap Kinerja Organisasi pada Palang Merah Indonesia (PMI) Sigli Kabupaten Pidie dengan indeks korelasi sebesar 0,929 % Ini berarti hubungan tersebut sangat kuat. Kemudian indeks determinasi masing-masing variabel Sistem Rekrutmen (X1), Perilaku Organisasi (X2) sebesar 0,864 %, ini berarti keempat variabel berpengaruh secara signifikan terhadap Kinerja Organisasi pada Palang Merah Indonesia (PMI) Sigli Kabupaten Pidie, dan sebesar 13,6 % yang dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.Kata Kunci: Sistem Rekrutmen, Perilaku Organisasi dan Kinerja Organisasi

Page 5 of 26 | Total Record : 256