cover
Contact Name
Fadhilaturrahmi
Contact Email
abdidas2020@gmail.com
Phone
+6285263773088
Journal Mail Official
abdidas2020@gmail.com
Editorial Address
Jurnal Abdidas Jalan Tuanku Tambusai No 23 Bangkinang Kampar Riau HP. 085263773088 Email : abdidas2020@gmail.com
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
Jurnal Abdidas
ISSN : 27219224     EISSN : 27219216     DOI : 10.31004
The focus and scope of the Abdidas Journal covers the results of research and community service in the field of education and health both conducted by teachers, lecturers, health workers and other independent researchers.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 53 Documents
Search results for , issue "Vol. 1 No. 6 (2020): Vol 1 No 6 December 2020" : 53 Documents clear
Produksi Masal Pupuk Kompos Berbahan Sumber Daya Lokal pada Kelompok Tani Muda Raya dalam Rangka Pengembangan Desa Binaan di Garahan Kabupaten Jember Saifuddin Hasjim; Bakhroini Habriantono; Suhartiningsih Dwi Nurcahyanti; Fariz Kustiawan Alfarisy
Jurnal Abdidas Vol. 1 No. 6 (2020): Vol 1 No 6 December 2020
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/abdidas.v1i6.119

Abstract

Pengembangan desa binaan merupakan salah satu bentuk upaya dalam meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat. Pendekatan dalam pengembangan desa binaan melalui pengabdian kepada masyarakat dengan berbasis potensi wilayah. Desa Garahan termasuk kategori desa swakarya. Potensi yang dimiliki oleh Desa Garahan adalah jumlah kotoran hewan (kambing) belum optimal dalam pemanfaatanya. Tujuan dari pengabdian masyarakat ini adalah untuk mengembangkan potensi desa dalam menyediakan sediaan organik melalui produksi pupuk kompos dengan menggunakan kotoran kambing. Produksi pupuk kompos telah menjadi usaha tani pada Kelompok Tani Muda Raya. Metoda yang digunakan dalam pengabdian masyarakat ini terdiri dari beberapa tahapan yaitu melalui FGD (Focus Group Discussion) dan pendampingan dalam produksi pupuk kompos. Melalui FGD tim pelaksana dan anggota kelompok tani melakukan diskusi untuk merancang bersama kegiatan pengabdian masyarakat. Pembuatan pupuk kompos dibuat dengan berbahan dasar kotoran kambing yang diperkaya melalui inovasi dengan menambah bahan seperti limbah kulit kopi, limbah pertanian dan rumah tangga, daun-daun, dan bakteri pengurai. Pupuk kompos yang diproduksi oleh Kelompok Tani Muda Raya dapat menjadi bagian dari upaya implementasi pertanian berkelanjutan dan menjadi bagian dari usaha tani dalam mewujudukan lumbung ekonomi rakyat.
Pendampingan dan Sosialisasi pada Usaha Toko Kelontong dengan Metode ABCD (Asset Based Community Development) Sebagai Upaya Pemberdayaan Ekonomi dan Peningkatan Literasi Usaha Toko Kelontong Achmad Room Fitrianto; Een Rizki Amaliyah; Silviana Safitri; Deddy Setyawan; Maydila Kifty Arinda
Jurnal Abdidas Vol. 1 No. 6 (2020): Vol 1 No 6 December 2020
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/abdidas.v1i6.120

Abstract

Dukungan berbagai pihak diperlukan untuk melakukan pengembangan masyarakat baik dari pemerintah, akademisi dan anggota masyarakat. Pemerintah Kota Surabaya telah melakukan upaya memberdayakan masyarakat melalui bantuan untuk toko kelontong di bawah naungan koperasi masing-masing Kecamatan., UIN Sunan Ampel melakukan kegiatan ini untuk mendukung program pemerintah Surabaya. Pendampingan difokuskan pada pemasaran, manajemen keuangan, pemasaran produk, dan inventaris barang. Program ini dilakukan oleh mahasiswa KKN Ekonomi. Tujuannya adalah meningkatkan daya saing toko kelontong agar meningkatnya pendapatan dan mempertahankan keberadaannya di tengah persaingan yang semakin ketat melalui metode ABCD. Deskriptif kualitatif dilakukan melalui observasi dan wawancara. Hasilnya adalah membantu toko kelontong untuk mengetahui aset potensial yang dimiliki guna mengembangkan eksistensinya. Dalam upaya meningkatkan daya saing toko kelontong, Dinas Perdagangan memfasilitasi melalui program sosialisasi aplikasi e-Distcont yang bertujuan memudahkan toko kelontong stocking produk dan operasi pasar. Hal ini bertujuan untuk mengendalikan dan menjaga stabilitas harga dengan membeli atau menjual bahan kebutuhan pokok bila harga pasar terlalu rendah atau terlalu tinggi.
Edukasi Kesehatan untuk Isolasi Mandiri dalam Upaya Penanganan COVID-19 di Kanagarian Koto Baru, Kabupaten Solok Novia Wirna Putri; Septia Pristi Rahmah
Jurnal Abdidas Vol. 1 No. 6 (2020): Vol 1 No 6 December 2020
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/abdidas.v1i6.124

Abstract

COVID-19 pertama dilaporkan di Indonesia pada tanggal 2 Maret 2020 sejumlah dua kasus. Data terbaru pada tanggal 23 April 2020 kasus terkonfirmasi positif sebanyak 7.775 kasus dengan 647 kematian. Kasus COVID-19 di Kabupaten Solok sudah mulai mengalami peningkatan kasus pada satu minggu terakhir. Hingga tanggal 30 April terdapat lima kasus positif COVID-19 dan satu orang meninggal. Nagari Koto Baru merupakan salah satu nagari yang terdapat di wilayah Kabupaten Solok. Masyarakat masih banyak yang tidak paham dengan isolasi mandiri terutama ketika mereka memiliki riwayat kontak dengan kasus positif, baru pulang atau berpergian dari luar kota, memiliki gejala serupa COVID-19 sehingga masih saja berkontak dengan anggota keluarga lainnya. Hal ini tentu akan menimbulkan perluasan penularan kasus di rumah tangga. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat bermitra dengan Wali Nagari Koto Baru. Solusi permasalahan sekaligus bentuk kegiatan berupa edukasi kepada masyarakat mengenai isolasi mandiri bagi orang dalam pemantauan (ODP) dalam upaya penanganan COVID-19. Edukasi diberikan melalui media leaflet serta pemberian donasi masker kepada masyarakat yang terkena dampak COVID-19. Tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai upaya isolasi mandiri jika mengalami gejala mirip COVID-19 atau berkontak dengan penderita COVID-19 dan meningkatkan perilaku hidup bersih dan sehat pada masyarakat sebagai upaya untuk mencegah penularan COVID-19.
Pelatihan Penggunaan Moodle untuk Mengoptimalkan Pembelajaran secara Online Ilmadi Ilmadi; Aden Aden; Gerry Sastro; Yulianti Rusdiana; Isnurani Isnurani
Jurnal Abdidas Vol. 1 No. 6 (2020): Vol 1 No 6 December 2020
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/abdidas.v1i6.128

Abstract

Pandemi COVID-19 memberikan dampak yang cukup besar terutama di dunia pendidikan, pembelajaran yang biasa dilaksanakan dengan tatap muka/offline, berubah menjadi daring atau online. Maka siap tidak siap guru/pendidik harus bisa menggunakan metode atau media pembelajaran supaya materi yang disampaikan tepat sasaran. Berdasarkan hasil survei yang dilakukan di lapangan memberikan kesimpulan, banyaknya guru/pendidik yang belum memaksimalkan media dalam pembelajaran, hal ini disebabkan banyak faktor, diantaranya keterbatasan dalam pengelolaan media terutama yang berbasis online seperti Moodle. Tim Pengabdi mencoba menganalisis permasalahan secara detail yang terjadi yang terjadi di lapangan. Hasil analisis memberikan bahwa perlunya diberikan pelatihan atau bimbingan kepada guru/pendidik dalam menggunaan media pembelajaran berbasis online seperti Moodle. Dari hasil pelatihan ini dilakukan kajian analisis terkait dampak dari penggunaan media tersebut, apakah sudah memberikan dampak yang optimal terhadap pembelajaran atau belum. ternyata penggunaan Moodle dapat memberikan dampak yang optimal terhadap pembelajaran. Metode yang digunakan dalam pelaksanaan dalam kegiatan PKM ini yaitu 1) memberikan materi terkait penggunnaan Moodle. Materi ini diberikan secara virtual yang langsung disampaikan oleh pakar.  2) Pelatihan penggunaan Moodle yang langsung dibimbing oleh masing-masing instruktur. 3) Simulasi penggunaan moodle oleh peserta.
Dampak Pandemi COVID-19 Terhadap Minat Masyarakat dalam Berwisata dan Sosialisasi Penerapan Protokol New Normal Saat Berwisata Umi Farichah Bascha; Dian Yuli Reindrawati; Adiana Mutamsari Witaningrum; Dwi Setiani Sumardiko
Jurnal Abdidas Vol. 1 No. 6 (2020): Vol 1 No 6 December 2020
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/abdidas.v1i6.129

Abstract

Persebaran COVID-19 membuat masyarakat memutuskan untuk tidak melakukan wisata selama pandemi, akan tetapi setelah normal baru dan diberlakukannya protokol kebersihan di tempat-tempat wisata, maka masyarakat perlu mendapatkan sosialisasi mengenai pertimbangan yang perlu dipahami sebelum melakukan perjalanan wisata. Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilakukan dengan memberikan sosialisasi mengenai pentingnya penerapan protokol kesehatan selama berwisata dan juga memberikan bantuan perlengkapan tempat minum, tampat makan, masker, handsanitizer dan jamu tradisional Indonesia untuk meningkatkan kesadaran pentingnya menjaga kebersihan dan kesehatan. Peserta telah memahami pentingnya perlengkapan disaat pandemi ini, masker merupakan perlengkapan utama yang harus dikenakan, selain cairan pembersih tangan, penutup wajah dan sabun tangan. Peserta memahami pertimbangan apa saja yang harus dipikirkan sebelum melakukan perjalanan wisata domestik maupun wisata lokal.
Pelatihan Pembuatan Media Pembelajaran Interaktif dengan Menggunakan Powerpoint Septia Wahyuni; Elfi Rahmadhani; Lola Mandasari
Jurnal Abdidas Vol. 1 No. 6 (2020): Vol 1 No 6 December 2020
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/abdidas.v1i6.131

Abstract

Belajar dari rumah dianggap sebagai salah satu cara yang dapat dilakukan dalam pencegahan kluster penularan virus COVID 19. Hal ini menyebabkan kesiapan guru dalam mengembangkan teknologi tentunya dipertaruhkan. Guru dituntut menyediakan bahan ajar yang menarik dan kreatif sehingga dapat meningkatkan motivasi dan minat belajar siswa. Pelatihan ini bertujuan untuk menambah wawasan guru dalam mempersiapkan materi ajar yang interaktif dan inovatif dengan menggunakan Microsoft Powerpoint. Pelatihan ini dilaksanakan melalui aplikasi Zoom. Kegiatan pelatihan ini diawali dengan penyampaian materi tentang powerpoint dan fasilitas yang tersedia pada media tersebut. Kegiatan dilanjutkan dengan praktek pembuatan media pembelajaran dengan menggunakan powerpoint, setiap langkah-langkah pembuatan media dilakukan melalui Zoom dan grup Whatsapp. Peserta pelatihan mengirimkan hasil prakteknya melalui chat WA grup, dan para instrukutur memberi komentar terhadap hasil media pembelajaran yang telah dibuat. Hasil pelatihan ini menunjukkan bahwa kemampuan guru dalam membuat media pembelajaran yang interaktif meningkat, hal ini dapat dilihat dari bahan ajar yang dihasilkan sudah memenuhi standar sebagai media yang interaktif dan inovatif. Dari kegiatan pelatihan ini diharapkan dapat memperkaya khazanah keilmuan guru dalam penggunaan teknologi multimedia yang dapat memudahkan siswa dalam memahami materi ajar.
Pelatihan Pemeriksaan Antropometri pada Kader Posyandu Lansia di Puskesmas Gondangrejo Karanganyar Yulia Sari; Ida Nurwati; Sigit Setyawan; Mutmainah Mutmainah; Sri Haryati
Jurnal Abdidas Vol. 1 No. 6 (2020): Vol 1 No 6 December 2020
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/abdidas.v1i6.132

Abstract

Posyandu lansia yang menjadi sasaran pengabdian dalam studi ini adalah posyandu lansia yang terletak di wilayah Kecamatan Gondangrejo. Setiap bulan diadakan kegiatan dengan layanan berupa pemeriksaan tinggi badan, berat badan, tensi darah dan pemberian makanan tambahan. Peran kader lansia sangat diperlukan, dengan demikian diperlukan peningkatan kemampuan dan keterampilan para kader melalui pelatihan pemeriksaan antropometri pada kader posyandu lansia di Puskesmas Gondangrejo, Karanganyar. Metode pengabdian yang akan dilakukan adalah ceramah dan praktek pemeriksaan antropometri bagi para kader lansia. Pengabdian ini diharapkan dapat berguna bagi peningkatan sumber daya kader yang berdampak pada peningkatan kualitas layanan posyandu lansia di wilayah Puskesmas Gondangrejo, yang pada akhirnya akan meningkatkan derajat kesehatan masyarakat lansia. Kegiatan ini dilakukan dengan bentuk pelatihan dan pendampingan. Tes dilaksanakan sebelum dan sesudah kegiatan yang merupakan salah satu bentuk evaluasi dari kegiatan ini. Hasil tes pengetahuan menunjukkan adanya peningkatan yang signifikan dari rata-rata hasil pretest 63,8 dan post-test 89,4. Hal ini menunjukkan bahwa kegiatan pelatihan dan pendampingan efektif meningkatkan pengetahuan kader posyandu lansia (p  <0,005).
Pencegahan Penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) dengan Memanfaatkan Botol Bekas dan Ragi di Desa Kertosari, Kendal Christina Astutiningsih; Rika Septiana; Bayu Tri Murti; Atikah Darumas Putri
Jurnal Abdidas Vol. 1 No. 6 (2020): Vol 1 No 6 December 2020
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/abdidas.v1i6.134

Abstract

Tema pengabdian yang diambil adalah pencegahan penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) dengan memanfaatkan botol bekas dan ragi. Desa Kertosari dikelilingi hutan jati. Dengan kondisi banyak hutan maka sangat memungkinkan berkembangnya nyamuk yang dapat menyebarkan penyakit salah satunya adalah DBD. Tujuan dari kegiatan ini meliputi: 1) menjelaskan bahaya penyakit demam berdarah, 2) cara melakukan pencegahan penyebaran nyamuk penyebab DBD, 3) menjelaskan kepada masyarakat cara memanfaatkan botol bekas sebagai media penghambat perkembangan nyamuk. Metode pelaksanaan yang digunakan adalah penyuluhan yang bertujuan mengedukasi perilaku hidup sehat supaya terhindar dari penyakit yang disebabkan nyamuk. Kegiatan pengabdian masyarakat dapat berjalan dengan baik dan lancar sesuai dengan rencana kegiatan yang telah disusun. Masyarakat desa Kertosari dapat memanfaatkan pengetahuan tentang DBD untuk pengentasan peningkatan penderita DBD di keluarga dan lingkungannya melalui pola perilaku pencegahan penyebaran nyamuk Aedes aegypti dan memanfaatkan botol bekas dengan gula jawa dan ragi sebagai wadah atraktan untuk perangkap nyamuk.
Sosialisasi Peraturan Walikota Mengenai Protokol Kesehatan COVID-19 pada Karyawan Perkantoran di Kota Balikpapan Johan’s Kadir Putra; Elsa Aprina; Reza Fahlepy
Jurnal Abdidas Vol. 1 No. 6 (2020): Vol 1 No 6 December 2020
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/abdidas.v1i6.135

Abstract

Keberadaan pasien COVID 19 terdeteksi di Balikpapan sejak Maret 2020 lalu. Penularan COVID 19 ini begitu cepat karena memang cara penularannya yang sangat mudah. Perpindahan virus ini dapat terjadi karena kontak dengan orang yang terinfeksi, penyebaran virus dapat melalui tetesan air liur yang keluar dari mulut atau keluar dari hidung ketika mereka batuk maupun bersin. Lonjakan kasus baru COVID 19 di Balikpapan terus terjadi diawali dari kluster perjalanan ke luar kota, kemudian muncul kluster keluarga dan kluster perkantoran, sehingga menyebabkan beberapa perkantoran ditutup sementara karena beberapa karyawannya terinfeksi COVID 19. Melalui kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk membantu pemerintah kota memberikan pemahaman serta meningkatkan kesadaran masyarakat khususnya keryawan perkantoran melalui sosialisasi Perwali Kota Balikpapan Nomor 23 Tahun 2020. Metode yang digunakan dalam pelaksanaannya yakni melalui Zoom Meeting. Pelaksanaan kegiatan ini diikuti semua karyawan PT. ATHAYA ABBAS MANDIRI, sehingga harapan kami setelah sosialisasi dilakukan semua karyawan tersebut lebih memahami Perwali Balikpapan serta mematuhi isi Perwali tersebut yang berkaitan  dengan protokol kesehatan agar dapat menekan angka kasus baru COVID 19 kluster perkantoran di Kota Balikpapan.
Penggunaan Perangkap Kuning dan Pestisida Nabati untuk Pengendalian Hama Tanaman Kubis di Desa Kiritana, Kabupaten Sumba Timur Sri Ita Tarigan; Linda Rambu Kuba Yowi; Diana Andayani Djoh; Sifrah Varah Veronika Lena; Raynesta Mea Indri Malo
Jurnal Abdidas Vol. 1 No. 6 (2020): Vol 1 No 6 December 2020
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/abdidas.v1i6.137

Abstract

Tanaman kubis merupakan tanaman utama petani di Desa Kiritana. Produktivitas tanaman kubis selama 2 tahun terakhir mengalami penurunan. Tujuan dari kegiatan pengabdian ini adalah untuk memberikan pengetahuan tentang pembuatan perangkap kuning, cara aplikasi, dan metode monitoring hama pada tanaman kubis di lapangan. Metode kegiatan yaitu dengan kegiatan workshop selanjutnya diadakan kegiatan pendampingan cara pembuatan perangkap kuning, cara aplikasi serta metode monitoring hama di pertanaman kubis. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa seluruh peserta mengikuti rangkaian kegiatan, memahami pengetahuan tentang perangkap kuning, cara pembuatan dan aplikasi perangkap kuning serta metode monitoring penggunaan perangkap kuning di pertanaman kubis. Hasil monitoring menunjukkan bahwa penggunaan perangkap kuning dapat menurunkan intensitas serangan hama lalat buah (Bactrocera sp.) sebesar 55% sedangkan Plutella xylostella sebesar 40%. Stadia yang ditemukan di pertanaman kubis untuk hama P. xylostella adalah telur, larva, pupa dan imago sedangkan pada hama Bactrocera sp. ditemukan stadia imago saja. Aplikasi pestisida nabati dan perangkap kuning di pertanaman kubis menghasilkan produksi kubis sebesar 5 ton/ha jika dibandingkan dengan tanpa perangkap kuning dan pestisida nabati (kontrol).