cover
Contact Name
Irham Iskandar
Contact Email
jurnallitbangbappeda@gmail.com
Phone
+6281377199442
Journal Mail Official
jurnallitbangbappeda@gmail.com
Editorial Address
Jl. Tgk. H. Mohd. Daud Beureueh No.26 Banda Aceh kode pos 23121
Location
Kota banda aceh,
Aceh
INDONESIA
Ekonomi Dan Pembangunan
ISSN : 08529124     EISSN : 27147754     DOI : -
Core Subject : Economy,
Journal of Economics and Development (JEP) discusses empirical research or conceptual articles in the field of economics which include development planning, regional economics, public economics, industrial economics, safety economics, international economics, Islamic economics, finance and banking.
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 11, No 2 (2020): JURNAL EKONOMI DAN PEMBANGUNAN" : 6 Documents clear
PENGARUH KESADARAN PERPAJAKAN, SIKAP RASIONAL, DAN SANKSI DENDA TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK Vidyarto Nugroho; Livia Oktrina; Tonni Soekianto
Jurnal Ekonomi dan Pembangunan Vol 11, No 2 (2020): JURNAL EKONOMI DAN PEMBANGUNAN
Publisher : Bappeda Provinsi Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22373/jep.v11i2.102

Abstract

Tujuan dilakukannya penelitian ini yaitu untuk menguji secara empiris pengaruh Kesadaran Perpajakan, Sikap Rasional, dan Sanksi Denda terhadap kepatuhan wajib pajak di Kota Payakumbuh. Penelitian ini menggunakan 100 sampel seseorang yang memiliki penghasilan tetap dan berdomisili di Kota Payakumbuh yang diperoleh dengan metode nonprobability sampling dengan teknik purposive sampling. Data bersumber dari data primer yang berupa kuesioner dan diolah menggunakan teknik analisis regresi linear berganda dengan program SPSS versi 23. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kesadaran Perpajakan dan Sikap Rasional memiliki pengaruh positif signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak, sementara Sanksi Denda memiliki pengaruh negatif signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak.
PENGARUH ANGKA HARAPAN HIDUP (AHH) DAN KONSUMSI PER KAPITA TERHADAP PENGANGGURAN Chalirafi Chalirafi; Khairil Anwar; Muhammad Abdy Yusuf
Jurnal Ekonomi dan Pembangunan Vol 11, No 2 (2020): JURNAL EKONOMI DAN PEMBANGUNAN
Publisher : Bappeda Provinsi Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22373/jep.v11i2.114

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat variabel Angka Harapan Hidup (AHH) dan Konsumsi Perkapita Pengangguran di Provinsi Aceh tahun 2007-2018. Penelitian ini merupakan data sekunder dari tahun 2007 sampai 2018. Penelitian ini menggunakan regresi linier berganda. Hasil penelitian secara parsial menunjukkan bahwa Angka Harapan Hidup (AHH) tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap tingkat pengangguran di Provinsi Aceh dan secara parsial menunjukkan bahwa konsumsi per kapita tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap tingkat pengangguran per kapita di Provinsi Aceh. Secara simultan, Angka Harapan Hidup (AHH) dan konsumsi per kapita berpengaruh tidak dan tidak signifikan terhadap tingkat pengangguran di Provinsi Acehperiode 2007-2018.
DETERMINAN PEROLEHAN SISA HASIL USAHA (SHU) PADA KOPERASI WANITA DI KOTA BANDA ACEH Reza Septian Pradana
Jurnal Ekonomi dan Pembangunan Vol 11, No 2 (2020): JURNAL EKONOMI DAN PEMBANGUNAN
Publisher : Bappeda Provinsi Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22373/jep.v11i2.105

Abstract

Koperasi yang selama ini dikenal sebagai pilar dari perekonomian bangsa merupakan pilihan tepat bagi kaum perempuan dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga maupun kelompoknya. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor penentu perolehan Sisa Hasil Usaha (SHU) pada koperasi wanita di Kota Banda Aceh. Penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil estimasi dengan analisis regresi linier berganda menunjukkan bahwa modal pinjaman dan volume usaha koperasi secara signifikan berpengaruh positif terhadap Sisa Hasil Usaha (SHU) pada koperasi wanita di Kota Banda Aceh. Modal simpanan tidak secara signifikan berpengaruh terhadap Sisa Hasil Usaha (SHU) pada koperasi wanita di Kota Banda Aceh. Dengan demikian, strategi yang dapat dilakukan untuk meningkatkan perolehan Sisa Hasil Usaha (SHU) pada koperasi wanita di Kota Banda Aceh yaitu dengan penguatan struktur modal dan peningkatan volume usaha koperasi.
EFEKTIFITAS PROGRAM BANTUAN KEUANGAN PEUMAKMU GAMPONG (BKPG) DALAM RANGKA MENDUKUNG PEMBANGUNAN EKONOMI PEDESAAN Indra Indra; Agus Sabti; Sufirman syah; sulaiman ali; masdi masdi
Jurnal Ekonomi dan Pembangunan Vol 11, No 2 (2020): JURNAL EKONOMI DAN PEMBANGUNAN
Publisher : Bappeda Provinsi Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22373/jep.v11i2.106

Abstract

Penelitian ini bertujuan, pertama, mengetahui efektivitas pelaksanaan BKPG dalam pemberdayaan masyarakat di Aceh; kedua, mengetahui kelemahan program BKPG yang telah dilaksanakan sebagai rujukan penyempurnaan program ke depan.Data bersumber dari data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh melalui wawancara kepada sampel dengan menggunakan kuesioner dan wawancara mendalam dengan para informan. Sedangkan data sekunder diperoleh melalui studi pustaka yang terdiri dari jurnal, laporan-laporan ilmiah, laporan resmi pemerintah, dan data-data lain yang relevan. Analisis statistic (statistik inferensial) yaitu berupa peralatan statistik sederhana dengan menggunakan skor total rata-rata dari jawaban responden atas pertanyaan yang terdapat pada kuesioner.Hasil analisa ditemukan bahwa; pertama, program BKPG telah meningkatkan pendapatan, pengurangan kemiskinan, kelembagaan, kemandirian dan peran pemerintah. Kedua, masih adanya kelemahan di tingkat gampong, yaitu tidak adanya fasilitas modern.
KAJIAN ZONA AGROEKOLOGI DAN PREFERENSI PETANI DALAM PENGEMBANGAN KOMODITI PERTANIAN DI WILAYAH TENGAH ACEH Aswin Nasution; Ema Alemina; Irham Iskandar
Jurnal Ekonomi dan Pembangunan Vol 11, No 2 (2020): JURNAL EKONOMI DAN PEMBANGUNAN
Publisher : Bappeda Provinsi Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22373/jep.v11i2.112

Abstract

Peningkatan kebutuhan dan jumlah manusia tidak terpisahkan dari persoalan penggunaan lahan dan beban yang harus dipikul oleh lahan, karena lahan sebagai penyedia kebutuhan manusia, tempat hidup dan beraktivitasnya manusia. Perencanaan tataguna lahan yang baik menjadi sangat penting dilakukan. Wilayah Tengah Aceh merupakan daerah dataran tinggi Aceh yang potensial sebagai penghasil berbagai tanaman pertanian, namun saat ini telah memiliki keterbatasan dalam ketersediaan lahan bagi usaha ekstensifikasi pertanian. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengkaji zona agroekologi lahan bagi pengembangan komoditi pertanian dan preferensi petani terhadap pengembangan pertanian di Wilayah Tengah Aceh. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pola zona agroekologi lahan dengan kombinasi kelerengan 25–40%, curah hujan < 1.500 mm/tahun dan jenis tanah Entisol seluas 36.963,65 Ha merupakan pola terluas yang diikuti dengan kombinasi kelerengan 15–25 %, curah hujan > 3.000 mm/tahun dan jenis tanah Entisol seluas 28.273,40 Ha. Pola zona agroekologi ini sama pada Kabupaten Bener Meriah, Aceh Tengah dan Gayo Lues, akan tetapi pola zona agroekologi lahan di ketiga kabupaten ini berbeda dengan di Kabupaten Aceh Tenggara. Dalam pengembangan pertanian di Wilayah Tengah Aceh petani memiliki berbagai permasalahan yang memerlukan tindakan penyelesaian dari pemerintah sebagai pemangku kebijakan program pengembangan pertanian.
ANALISIS KEUNGGULAN KOMPARATIF DALAM UPAYA PENGEMBANGAN KOMODITAS UNGGULAN DI WILAYAH BARAT PROVINSI ACEH Sulaiman Ali; Indra indra; Yadi Juftri; Ema Alemina; Irham Iskandar
Jurnal Ekonomi dan Pembangunan Vol 11, No 2 (2020): JURNAL EKONOMI DAN PEMBANGUNAN
Publisher : Bappeda Provinsi Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22373/jep.v11i2.113

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk; pertama, mendeskripsikan pengembangan komoditas unggulan komparatif pada masing-masing sub sektor sesuai dengan “potensi wilayah” yang ada di wilayah Barat - Selatan Provinsi Aceh; dan kedua, peran pegembangan komoditas unggulan komparatif masing-masing sub sektor (tanaman pangan, perkebunan dan perikanan) dalam mendukung kebijakan distribusi terhadap pemerataan pendapatan bagi masyarakat di wilayah Barat - Selatan Provinsi Aceh (aspek fisik, sosial dan ekonomi). Metode yang digunakan dalam penelitian ini metode survei yang bersifat diskriptif, pertama adalah metode eksplorasi data sekunder mulai dari kondisi umum komoditas yang ada, sehingga dengan dasar ini akan ditetapkan jenis komoditas unggulan masing-masing sub sektor pada wilayah Barat – Selatan Provinsi Aceh; kedua adalah metode survey dengan teknik random sampling. Hasil analisa ditemukan bahwa; pertama, komoditas unggulan komparatif pada masingmasing sub sektor (pertanian tanaman pangan, perkebunan dan perikanan) yang sesuai dengan “potensi wilayah” di wilayah Barat – Selatan, berdasarkan aspek biofisik, sosial dan ekonomi adalah Kabupaten Aceh Jaya seperti padi sawah dan nilam, Kabupaten Aceh Barat seperti padi sawah dan karet, Kabupaten Nagan Raya seperti kelapa sawit dan padi sawah, Kabupaten Aceh Barat Daya seperti padi sawah dan kelapa sawit, Kabupaten Aceh Selatan seperti pala dan padi sawah, Kabupaten Aceh Singkil seperti kelapa sawit, karet dan perikanan darat, dan Kabupaten Simeulue seperti padi sawah, karet dan perikanan laut, Kota Subussalam seperti komoditas padi sawah dan kelapa sawit; kedua, komoditas unggulan komparatif berperan dalam menghasilkan jumlah produksi yang optimal karena sesuai dengan kondisi biofisik wilayah, sosial dan ekonomi sehingga berdampak pada pendapatan yang lebih besar dan berperan dalam rangka peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Page 1 of 1 | Total Record : 6