cover
Contact Name
Moh Khoirul Anam
Contact Email
jurnal@adpiks.or.id
Phone
+628158795596
Journal Mail Official
jurnal@adpiks.or.id
Editorial Address
Jl KH Admad Dahlan Cirendeu Ciputat Timur Kota Tangerang Selatan
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Emanasi Jurnal Ilmu Keislaman dan Sosial
ISSN : -     EISSN : 27455904     DOI : -
Core Subject : Religion,
Emanasi : Jurnal Ilmu Keislaman dan Sosial, merupakan jurnal yang dikelola oleh Asosiasi Dosen Peneliti Ilmu Keislaman dan Sosial (ADPIKS) , terbit dua kali dalam setahun, Oktober dan April. Jurnal Emanasi merupakan media diskusi ilmiah dalam ilmu keislaman dan ilmu sosial.
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 2 No 2 (2019): Jurnal Emanasi Volume 2 Edisi 2 Tahun 2019" : 6 Documents clear
Peran Majelis Agama Islam Wilayah Pattani dalam Mengembangkan Dakwah Islam di Thailand Selatan Kurniawan .
Emanasi : Jurnal Ilmu Keislaman dan Sosial Vol 2 No 2 (2019): Jurnal Emanasi Volume 2 Edisi 2 Tahun 2019
Publisher : Asosiasi Dosen Peneliti Ilmu Keislaman dan Sosial

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (331.547 KB)

Abstract

Majelis Agama Islam (MAI) Pattani Thailand Selatan di Propinsi Pattani, merupakan salah satu diantara empat propinsi yang ada di Thailand sekarang. Dan lembaga ini bukan hanya sebuah wadah yang menangani masalah-masalah masyarakat Pattani, tetapi juga sebagai wakil Pemerintah bagi kaum muslim terutama dalam bidang keagamaan. Dengan adanya lembaga keagamaan seperti Majelis Agama Islam (MAI) Pattani Thailand Selatan di wilayah ini. Masyarakat banyak mengalami perubahandan perkembangan dalam bidang keagamaan dan sosial kemasyarakatan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui sejauhmanakah upaya Majelis Agama Islam dalam memgembangkan dakwah islamiyah terhadap masyarakat Melayu Pattani, dan untuk megetahui hasil yang telah di capai oleh Majelis Agama Islam dalam mengembangkan dakwah islamiyah terhadap masyarakat Pattani. Penelitian ini bertolak dari pemikiran bahwa pengembangan masyarakat Islam merupakan model empiris pengembangan perilaku individu dan masyarakat dalam dimensi amal saleh dengan titik tekan pada pemecahan masalah yang dihadapi oleh masyarakat dalam pergertian lain yang sederhana, pengembangan masyarakat atau pengembangan sumberdaya manusia diartikan sebagai memperluaskan horizon pilihan bagi masyarakat banyak. Hal ini berarti bahwa masyarakat diberdayakan untuk melihat dan memilih sesuatu yang bermanfaat bagi dirinya dan lingkungannya dalam penelitian ini penulis gunakan metode diskriptif yaitu mengamati dan mengungkapkan peristiwa-peristiwa di lapangan melalui pengamatan peneliti. Adapun teknik pengumpulan data ialah observasi, wawancara, studi dokumen, dan analisis data. Sedangkan sumber data primer adalah dari pengurus Majelis Agama Islam di Pattani. Berdasarkan penelitian penulis dapat di simpulkan bahwa dalam pelaksanaan program mengembangkan masyarakat Pattani Thailand Selatan. bahwa peranan Majelis Agama Islam telah melaksanakan berbagai kegiatan-kegiantan supaya mengembangkan dakwah islamiah di masyarakat Patani antara lain yaitu dengan mengadakan ceramah keliling dalam masyarakat, mengadakan kursus pemahaman Islam terhadap masyarakat dan mengembangkan sarana pendidikan tentang agama untuk anak-anak di masyarakat Pattani. Dengan adanya program-program tersebut Majelis Agama Islam di Pattani dapat menwujudkan masyarakat yang ideal atau tipe masyarakat yang di ridha oleh Allah SWT, demi mencapai kebahagiaan di dunia dan akhirat.
Peran Guru Dalam Meningkatkan Hafalan Alqur’an Pada Murid Kelas Juz 1-28 Dengan Menggunakan Metode Takrir Di Darul Qur’an Indonesia Indah - Suwarni
Emanasi : Jurnal Ilmu Keislaman dan Sosial Vol 2 No 2 (2019): Jurnal Emanasi Volume 2 Edisi 2 Tahun 2019
Publisher : Asosiasi Dosen Peneliti Ilmu Keislaman dan Sosial

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (370.856 KB)

Abstract

Metode takrir salah satu metode menghafal dengan cara mengulang-ngulang bacaan atau ayat al-Qur’an sampai benar-benar melekat dan hafal. Penelitian ini dilatarbelakangi banyaknya murid-murid Darul Qur’an Indonesia yang kesulitan dalam menghafal Al-Qur’an. Salah satu alasannya adalah mereka kurang fokus dalam menghafal al-Quran. Untuk mengatasinya, maka metode takrir ini diterapkan di Darul Quran. Metode takrir adalah salah satu metode menghafal dengan cara mengulang-ngulang bacaan ayat al-Quran. Metode takrir juga disebut metode wahdah yaitu menghafal satu persatu terhadap ayat-ayat yang hendak dihafalnya. Metode takrir bisa dilakukan dengan cara guru membaca keras hafalan muridnya, sedangkan murid mengikuti apa yang dibacakan oleh guru. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peran guru dalam meningkatkan hafalan al-Quran kelas juz 1-28, serta untuk mengetahui kemampuan murid-murid kelas juz 1-28 setelah mendapatkan metode takrir. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif dengan pendekatan analisis deskriptif. Peneliti melakukan observasi lapangan dengan melihat suasana dan kondisi Darul Qur’an Indonesia serta memusatkan perhatian terhadap peran guru terhadap murid di lembaga tersebut. Berdasarkan hasil penelitian, dapat diambil kesimpulan bahwa metode takrir yang diterapkan di Darul Quran Indonesia ini cukup efektif, karena murid-murid yang berada di kelas juz 1-28 mampu memenuhi target, yaitu di antara sembilan murid di kelas juz 1-28, yang berhasil mencapai target adalah enam murid. Bahkan, ada beberapa dari mereka yang melebihi target.
Pengenalan Ayat Ayat Etimologi Dan Terminologi Tentang Keadilan Dalam Ekonomi Islam Ichwan Arifin Muhammad
Emanasi : Jurnal Ilmu Keislaman dan Sosial Vol 2 No 2 (2019): Jurnal Emanasi Volume 2 Edisi 2 Tahun 2019
Publisher : Asosiasi Dosen Peneliti Ilmu Keislaman dan Sosial

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Masalah ekonomi tidak dapat dipisahkan dari kehidupan manusia.Ia berkaitan dengan berbagai macam kebutuhan, seperti kebutuhan pangan, sandang, papan serta kebutuhan lainnya.Untuk memenuhi kebutuhan hidup,sudah seharusnya manusia bekerja dan mengolah segala yang telah disediakan dialam semesta ini, dan dari hasil kebutuhan tersebut kebutuhan manusia dapat terpenuhi, baik kebutuhan primer, sekunder, dan tertier. Dalam perspektif Islam, bahwasanya kebijakan ekonomi berarti suatu sistem pengaturan yang sanggup mengembangkan kehidupan ekonomi masyarakat yang wajar dan adil. Keadilan merupakan pilar terpenting dalam ekonomi Islam. Penegakan keadilan telah ditekankan oleh al-Qur’an sebagai misi utama para Nabi yang diutus Allah (QS. 57:25), termasuk penegakan keadilan ekonomi dan penghapusan kesenjangan pendapatan. Allah yang menurunkan Islam sebagai sistem kehidupan bagi seluruh umat manusia, menekankan pentingnya penegakan keadilan dalam setiap sektor, baik ekonomi, politik maupun sosial. Komitmen al-Qur’an tentang penegakan keadilan sangat jelas. Hal itu terlihat dari penyebutan kata kunciya yaitu: Al-‘Adl, Al-Qisth Al-Wazn dan al-Hukm. Kata-kata kunci tersebut diungkapkan al-Qur‟an dengan berbagai variasinya atau derivasinya.Dari beberapa variasi tersebut ada yang berupa kata kerja seperti dari kata al-‘Adlu adalah ‘adala, ta’dilu, ya’diluna, a’dilu dan I’dilu.. Makna dari semua kata kunci tersebut adalah “berlakuadil ,bertindak adil dan berbuat adil”. Kata bendanya adalah al-‘Adl artinya adil atau keadilan.
Implementasi Audit Syariah pada Satuan Kerja Audit Internal (SKAI) di Bank Syariah Moh Khoirul Anam
Emanasi : Jurnal Ilmu Keislaman dan Sosial Vol 2 No 2 (2019): Jurnal Emanasi Volume 2 Edisi 2 Tahun 2019
Publisher : Asosiasi Dosen Peneliti Ilmu Keislaman dan Sosial

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Bank Syariah diharapkan menyajikan produk yang memiliki Keunggulan dan kualitas lebih baik dibanding dengan konvensional. Produk bank syariah diharapkan memberikan solusi bagi masyarakat dalam pembiayaan konsumtif dan memberikan solusi bagi perekonomian untuk produk pembiayaan produktif. Untuk menyajikan produk yang berkualitas dari sisi kepatuhan terhadap syariah diperlukan audit syariah. Saat ini pengawasan dilaksanakan oleh Dewan Pengawasan Syariah. Kegiatan pengawasan syariah perlu lebih diperdalam dan dimasukkan dalam kegiatan audit khusus. Pada beberapa Bank Syariah di Malaysia sudah dilaksanakan audit syariah yang merupakan penugasan khusus yang dilaksanakan oleh Departemen Audit Internal. Pada laporan GCG Bank Syariah Mandiri 2017 melaporkan bahwa tidak terdapat penugasan audit syariah pada Departemen Audit Internal, audit syariah hanya merupakan bagian dari kegiatan audit rutin yang dilaksanakan oleh Departemen Audit Internal. Pelaksanaan Audit syariah perlu diteliti lebih mendalam untuk melihat sejauh mana manfaat audit tersebut bagi perusahaan dan apakah kendala dalam implementasinya.
MANAJEMEN PENINGKATAN MUTU BERBASIS SEKOLAH (MPMBS) Rika - Sa'diyah; Siti Shofiyah; Nurhidayah Siregar; Nurananda .
Emanasi : Jurnal Ilmu Keislaman dan Sosial Vol 2 No 2 (2019): Jurnal Emanasi Volume 2 Edisi 2 Tahun 2019
Publisher : Asosiasi Dosen Peneliti Ilmu Keislaman dan Sosial

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Management of school-based quality improvement (MPMBS) is a management model that gives greater autonomy to schools and encouraging participatory decision making directly involving all groups in school such as teachers, students, principals, employees, parents and communities to jointly improve the quality of schools according to the vision and mission that has been designed. Schools will have greater authority in managing the school if you get greater autonomy so that schools can be more independent. Schools are also becoming more able to develop programs that fit with the ideals and potential. Management of school-based quality improvement is part of a program of school-based management which is the antithesis of centralized management through decentralization programs in education and community participation is high. Autonomy was granted for school more freely manage all the resources to manage in accordance with the priority needs so that schools become more responsive to the needs of its users or the surrounding community.
Peran Rumah Baca Nusa Pustaka Dalam Meningkatkan Minat Baca Anak Sekolah Dasar (SD) Di Pambusuang Istikomah Istikomah; Nurfadila .
Emanasi : Jurnal Ilmu Keislaman dan Sosial Vol 2 No 2 (2019): Jurnal Emanasi Volume 2 Edisi 2 Tahun 2019
Publisher : Asosiasi Dosen Peneliti Ilmu Keislaman dan Sosial

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Minat baca masyarakat di Indonesia berada pada persentase 0,001% dan menduduki peringkat ketiga dari bawah. Hal ini sangat tertinggal jauh dengan negara-negara lain yang memiliki persentase rata-rata 0,45%-0,62%, sedangkan untuk persentase minat baca berdasarkan provinsi, Sulawesi Barat, menempati urutan ketiga dengan persentase 32.92 %. Berdasarkan kondisi tersebut tentunya perlu adanya tempat penyedia informasi yang mudah untuk diakses dalam meningkatkan minat membaca. Salah satu tempat penyedia informasi yaitu Rumah Baca atau Taman Bacaan Masyarakat (TBM). Untuk melihat hal ini, tentunya perlu dilakukan penelitian yang berkaitan dengan peran Rumah Baca dalam mendukung penyebaran informasi di kalangan masyarakat. Rumah Baca yang akan dijadikan tempat penelitian yaitu Rumah Baca Nusa Pustaka. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui peran Rumah Baca Nusa Pustaka bagi masyarakat, khususnya dalam meningkatkan minat baca bagi anak SD. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif melalui metode penelitian deskriptif, dengan subjek penelitian Rumah Baca Nusa Pustaka, Pambusuang, Polewali Mandar, Sulbar. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Rumah Baca Nusa Pustaka berperan sebagai tempat belajar, bermain, praktikum, tempat rekreasi, dan sebagai tempat melestarikan budaya. Kesimpulan yang bisa ditarik dari penelitian ini yaitu Rumah Baca Nusa Pustaka sangat membantu dalam pemberdayaan gemar membaca khususnya anak-anak SD, serta memberikan dampak yang positif bagi masyarakat di lingkungan taman bacaan dalam memajukan sektor pertanian dan peternakan masyarakat sekitar Rumah Baca Nusa Pustaka.

Page 1 of 1 | Total Record : 6