cover
Contact Name
Widya Anjelia Tumewu
Contact Email
widyaanjeliatumewu@unima.ac.id
Phone
+6285341020002
Journal Mail Official
scieningjournal@unima.ac.id
Editorial Address
Jurusan Pendidikan IPA, FMIPA Universitas Negeri Manado Jl. Kampus Unima Tondano, Minahasa, Sulawesi Utara, 95618
Location
Kab. minahasa,
Sulawesi utara
INDONESIA
Sciening : Science Learning Journal
ISSN : -     EISSN : 27746895     DOI : -
Core Subject : Education, Social,
SCIENING (dibaca: saining): Science Learning Journal merupakan jurnal ilmiah yang berfokus dalam mempublikasikan artikel dari hasil penelitian yang mencakup berbagai topik pembelajaran IPA Terpadu yang berimplikasi untuk meningkatkan pendidikan dan pembelajaran IPA.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 15 Documents
Search results for , issue "Vol. 4 No. 2: Desember 2023" : 15 Documents clear
Implementasi Pendekatan Keterampilan Proses Sains Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Pada Materi Ekosistem Febrianto Pontoh; Zusje W. M. Warouw; Anneke T. Rondonuwu
SCIENING : Science Learning Journal Vol. 4 No. 2: Desember 2023
Publisher : Jurusan Pendidikan IPA FMIPA Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/slj.v4i2.2062

Abstract

Pembelajaran saat ini umumnya diarahkan untuk menghafal, kurang pengaplikasian dan pemecahan masalah. Hal ini akan mengakibatkan siswa mengalami kesulitan mengaplikasikan pengetahuan yang diperolehnya dalam kehidupan nyata, oleh karena itu diperlukan mengembangkan pembelajaran yang melatihkan kemampuan berpikir kritis. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa dengan menggunakan pendekatan keterampilan proses sains pada materi ekosistem di SMP Negeri 6 Satap Likupang Barat. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VII yang berjumlah 15 orang siswa. Instrumen penelitian yang digunakan adalah tes essay. Dari 15 siswa, pencapaian KKM mengalami peningkatan yaitu rata-rata kemampuan berpikir siswa pada siklus I sebesar 71,67%, mengalami peningkatan pada siklus II menjadi 85,33%. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa melalui implementasi pendekatan keterampilan proses sains dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa pada materi ekosistem kelas VII SMP Negeri 6 Satap Likupang Barat.
Penerapan Pendekatan Multi Representasi Terhadap Kemampuan Metakognitif Materi Sistem Reproduksi Manusia SMP Negeri 2 Halut Sri Kevin S. Alaratu; Herry M. Sumampouw; Jovialine Albertine Rungkat
SCIENING : Science Learning Journal Vol. 4 No. 2: Desember 2023
Publisher : Jurusan Pendidikan IPA FMIPA Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/slj.v4i2.2842

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan Metakognitif peserta didik materi sistem reproduksi pada manusia dengan penerapan pendekatan multi representasi di SMP Negeri 2 Halmahera Utara (HALUT). Subjek penelitian ini berjumlah 21 siswa yang terdiri dari 11 siswa laki-laki dan 10 siswa perempuan. Penelitian ini merupakan jenis penelitian tindakan kelas (PTK). Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan Perencanaan, Pelaksanaan, Observasi, dan Refleksi. Hasil penelitian menunjukan bahwa hasil belajar peserta didik rata-rata pada siklus II adalah 86,67 dengan ketuntasan belajar 88%. Hasil observasi aktivitas pesrta didik dan guru pada siklus II berada pada kategori sangat baik dengn rata-rata skor masing-masing sebesar 3,8 dan 4,0. Hasil tersebut telah mencapai indikator keberhasilan (KKM ≥ 70) sehingga penelitian tindakan dihentikan, sampai pada siklus II. Dari hasil penelitian membuktikan bahwa dengan penerapan pendekatan multi representasi terhadap kemampuan metakongnitif peserta didik kelas VIII SMP Negeri 2 Halmahera Utara.
Pengembangan LKS IPA Berbasis Model Problem Based Learning Pada Materi Keanekaragaman Hayati di SMP Negeri 3 Tondano Lindisya G. Tengor; Meike Paat; Ni Wayan Suriani
SCIENING : Science Learning Journal Vol. 4 No. 2: Desember 2023
Publisher : Jurusan Pendidikan IPA FMIPA Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/slj.v4i2.4119

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengembangkan lembar kerja siswa menggunakan model problem based learning yang layak. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian pengembangan (Research and Development) dengan mengikuti tahapan penelitian menurut Borg dan Gall. Penelitian ini dilaksanakan di SMP Negeri 3 Tondano. Teknik pengumpulan data penelitian yang digunakan adalah wawancara dan angket (angket ahli materi dan ahli media). Berdasarkan penilaian angket ahli materi terhadap LKS yang dikembangkan memperoleh skor 82 dengan persentase penilaian 97% dan penilaian ahli media memperoleh skor 82 dengan persentase penilaian 93% dengan kategori sangat baik maka dapat disimpulkan bahwa produk Lembar Kerja Siswa berbasis model problem based learnig ini sudah layak digunakan dalam pelaksaan pembelajaran IPA pada siswa SMP materi keanekaragaman hayati.
Pengaruh Model Pembelajaran Creative Problem Solving (CPS) Berbantuan Mind Mapping Terhadap Hasil Belajar IPA Kelas VIII SMP Negeri 3 Belang Pada Materi Sistem Pencernaan Pada Manusia Novia Pandaleke; Zusje W. M. Warouw; Fransiska Harahap
SCIENING : Science Learning Journal Vol. 4 No. 2: Desember 2023
Publisher : Jurusan Pendidikan IPA FMIPA Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/slj.v4i2.4962

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh model pembelajaran Creative Problem Solving (CPS) berbantuan mind mapping terhadap hasil belajar IPA kelas VIII SMP Negeri 3 Belang pada materi sistem pencernaan pada manusia. Rancangan penelitian ini adalah quasi experimental dengan pretest posttest nonequivalent control group design pada sampel kelas VIIIA sebagai kelas eksperimen dan kelas VIIIB sebagai kelas kontrol yang terdiri dari 20 siswa. Data hasil penelitian menunjukkan rata-rata nilai pretest kelas eksperimen yaitu 40,5 dan rata-rata nilai posttest kelas eksperimen yaitu 82 sedangkan rata-rata nilai pretest kelas kontrol yaitu 32 dan rata-rata nilai posttest kelas kontrol yaitu 71,75. Data dianalisis menggunakan statistik uji-t dengan nilai thitung 207,41 dan nilai ttabel 1,685 pada taraf α=5%. Berdasarkan pada kriteria penerimaan Ha yaitu thitung>ttabel. Maka H0 ditolak dan Ha diterima. Kesimpulannya terdapat pengaruh model pembelajaran Creative Problem Solving (CPS) berbantuan mind mapping terhadap hasil belajar IPA kelas VIII SMP Negeri 3 Belang pada materi sistem pencernaan pada manusia.
Penerapan Model Pembelajaran Peta Konsep Terhadap Hasil Belajar IPA Siswa SMP Negeri 6 Tondano Asnawilanda Takumangsang; Metilistina Sasinggala; Meike Paat
SCIENING : Science Learning Journal Vol. 4 No. 2: Desember 2023
Publisher : Jurusan Pendidikan IPA FMIPA Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/slj.v4i2.5895

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk untuk meningkatkan hasil belajar IPA siswa dengan menggunakan penerapan model pembelajaran peta konsep pada peserta didik SMP Negeri 6 Tondano dengan materi ciri-ciri makhluk hidup. Subjek penelitian ini berjumlah 21 siswa yang terdiri dari 11 siswa laki-laki dan 10 siswa perempuan. Penelitian ini merupakan jenis Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Data dalam penelitian ini menggunakan data kuantitatif dan data kualitatif. Hasil tes siklus I diperoleh sebanyak 11 orang siswa atau 53,33% tuntas dan 10 orang siswa atau 46,67% belum tuntas, kemudian pada tahap observasi mengajar guru diperoleh 76,92% (cukup) dan observasi aktivitas siswa 74,96% (cukup). Hasil tes menunjukkan siklus II 19 orang siswa atau 86,67% tuntas dan 2 orang siswa atau 13,33% yang belum tuntas, kemudian tahap observasi mencapai 86,67%. Peningkatan kemampuan hasil belajar siswa pada penelitian ini membuktikan bahwa pembelajaran melalui model pembelajaran peta konsep dapat digunakan untuk meningkatkan hasil belajar siswa.
Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Berbasis Problem Based Learning Pada Materi Sistem Pernapasan Manusia di SMP Negeri 1 Dumoga Ni Wayan Gita Andini; Jovialine Albertine Rungkat; Ni Wayan Suriani
SCIENING : Science Learning Journal Vol. 4 No. 2: Desember 2023
Publisher : Jurusan Pendidikan IPA FMIPA Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/slj.v4i2.6575

Abstract

Pembelajaran IPA harus memperhatikan bahan ajar dan model pembelajaran yang digunakan dalam kegiatan pembelajaran. Lembar kerja peserta didik dapat mempermudah peserta didik untuk belajar secara mandiri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan LKPD berbasis problem based learning pada materi sistem pernapasan manusia. Jenis penelitian ini menggunakan metode Research & Development (R&D) dengan model pengembangan Borg and Gall. Pengambilan data dilakukan dengan angket. Berdasarkan dari hasil penelitian yaitu (1) menghasilkan produk LKPD berbasis problem based learning pada materi sistem pernapasan manusia di SMP Negeri 1 Dumoga, (2) Produk LKPD layak digunakan dengan perolehan persentase keseluruhan aspek ahli materi sebesar 96% dan ahli media sebesar 90%, persentase tersebut dalam kriteria Sangat Layak dan uji coba kelompok kecil yang terdiri dari 10 peserta didik yang memperoleh hasil sekitar 86%, sehingga LKPD yang dikembangkan oleh peneliti termasuk dalam kriteria Sangat Baik.
Identifikasi Prinsip Fisika Pada Rumah Adat Minahasa di Woloan Untuk Pembelajaran Fisika Ishak Pawarangan; Jeilen Gabriela Nikita Nusa; Vicky Julius Mawuntu; Bergita Gela Saka; Wilson Jefriyanto
SCIENING : Science Learning Journal Vol. 4 No. 2: Desember 2023
Publisher : Jurusan Pendidikan IPA FMIPA Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/slj.v4i2.7955

Abstract

Rumah adat termasuk rumah adat Minahasa di Woloan adalah bagian dari warisan budaya. Rumah adat ini memiliki perpaduan unik antara kearifan lokal dan penerapan prinsip-prinsip fisika pada struktur bangunannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi prinsip-prinsip fisika yang terdapat dalam konstruksi Rumah Adat Minahasa di Woloan sebagai salah satu sumber alternatif pembelajaran fisika. Metode penelitian ini menggunakan kajian literatur dan observasi langsung untuk mengeksplorasi keterkaitan antara konsep fisika dengan konstruksi Rumah Adat Minahasa dengan jenis penelitian yaitu kualitatif deskriktif. Analisis dilakukan terhadap data yang dikumpulkan untuk memperoleh pemahaman tentang bagaimana prinsip-prinsip fisika dapat diintegrasikan ke dalam pembelajaran fisika yang terdapat pada rumah adat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat prinsip fisika pada rumah adat di Woloan seperti prinsip gaya, kesetimbangan benda tegar dan kalor. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa rumah adat Minahasa di Woloan dapat dijadikan sebagai sumber pembelajaran fisika yang diharapkan dapat menjadi landasan untuk pengembangan materi pembelajaran fisika yang kontekstual dan berbasis kearifan lokal yang juga merupakan upaya untuk memperkaya pengetahuan dan melestarikan warisan budaya bangsa.
Implementasi Pembelajaran STEM Terhadap Keterampilan Kolaborasi dan Hasil Belajar pada Materi Genetika Mellyatul Aini; Wilce Anna Cahya Kuendo
SCIENING : Science Learning Journal Vol. 4 No. 2: Desember 2023
Publisher : Jurusan Pendidikan IPA FMIPA Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/slj.v4i2.8188

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penggunaan pembelajaran STEM terhadap beberapa keterampilan abad 21, salah satunya yaitu keterampilan kolaborasi dan hasil belajar pada mahasiswa dalam pembahasan materi genetika. Penelitian ini menggunakan metode mix yaitu kuantitatif dan kualitatif. Responden yang digunakan pada penelitian ini yaitu mahasiswa jenjang Strata 1, Jurusan Pendidikan IPA, Universitas Negeri Mahado, yang menempuh mata kuliah Biologi Umum 1. Pembelajaran STEM ini diberikan kepada 21 mahasiswa dengan topik bahasan materi genetika. Hasil penelitian didapatkan bahwa rerata mahasiswa memiliki keterampilan kolaborasi yang sangat baik dengan skor rerata 83,81% dan hasil belajar dengan kategori tinggi dengan nilai Ngain sebesar 0,82. Sehingga dapat disimpulkan bahwa implementasi pembelajaran STEM dapat meningkatkan keterampilan kolaborasi dan hasil belajar mahasiswa dalam pembelajaran genetika.
Implementasi Pembelajaran STEM Terhadap Keterampilan Komunikasi Oral pada Materi Genetika Meliyana Aini; Mellyatul Aini
SCIENING : Science Learning Journal Vol. 4 No. 2: Desember 2023
Publisher : Jurusan Pendidikan IPA FMIPA Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/slj.v4i2.8189

Abstract

Implementasi pembelajaran STEM di proses pembelajaran saat ini sangat membantu dalam meningkatkan keterampilan Abad 21 mahasiswa. Salah satu keterampilan Abad 21 yaitu keterampilan komunikasi. Penelitian ini memiliki tujuan yaitu untuk menganalisis pembelajaran STEM terhadap keterampilan komunikasi oral mahasiswa dalam pokok bahasan genetika. Metode yang digunakan mixed method (kuantitatif dan kualitatif). Subjek penelitian yaitu mahasiswa jenjang Strata 1, Jurusan Pendidikan IPA yang menempuh mata kuliah Biologi Umum 1. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rerata keseluruhan keterampilan komunikasi oral mahasiswa dalam kategori baik sekali dengan rerata 81,55%. Sehingga dapat disimpulkan bahwa pembelajaran STEM dalam meningkatkan keterampilan komunikasi oral siswa dengan sangat baik.
Pengembangan Perangkat Model Experiential Learning dan Teknik Penilaian Kinerja pada Perkuliahan Termodinamika Tineke Makahinda; Ferdy Dungus; Yohanes Bery Mokalu
SCIENING : Science Learning Journal Vol. 4 No. 2: Desember 2023
Publisher : Jurusan Pendidikan IPA FMIPA Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/slj.v4i2.8214

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan perangkat pembelajaran model experiential learning dan teknik penilaian kinerja pada mata kuliah termodinamika. Metodologi yang diterapkan pada penelitian ini menggunakan mix method dengan model pengembangan 4D (Define, Design, Development, dan Desseminate). Hasil dari penelitian ini adalah perangkat yang dihasilkan adalah “Valid” dan dapat digunakan tanpa revisi. Hasil tersebut menjelaskan bahwa perangkat pembelajaran berupa modul, LKPD dan materi model experiential learning dan teknik penilaian kinerja yang dikembangkan efektif digunakan pada kegiatan pembelajaran.

Page 1 of 2 | Total Record : 15