cover
Contact Name
Roby Sambung
Contact Email
roby.sambung6612@gmail.com
Phone
+6281349117799
Journal Mail Official
jmso@upr.ac.id
Editorial Address
Kampus Universitas Tanjung Pura, Jl. Tunjung Nyaho Jalan H. Timang Palangka Raya 73111 Kalimantan Tengah
Location
Kota palangkaraya,
Kalimantan tengah
INDONESIA
Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi (JMSO)
ISSN : 26854724     EISSN : 27989577     DOI : 10.52300
Core Subject : Economy,
JMSO: Journal of Science and Organization Management is a scientific medium for exchanging information and scientific papers between teaching staff, alumni, students, practitioners and observers of science in fields such as: human Resource Management, marketing Management, financial management, operational management, strategic management, organizational behavior, leadership, business strategy entrepreneurship and innovation Knowledge management
Articles 115 Documents
Pengaruh dimensi komitmen organisasi terhadap perilaku kerja proaktif pegawai pada Kantor Sekretariat Daerah Kota Palangka Raya Nanda Novena; Anike Retawati; Trecy Anden
Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi Vol. 3 No. 3 (2022): Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52300/jmso.v3i3.7370

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memberikan penjelasan secara empiris tentang Dimensi Komitmen Organisasi terhadap Perilaku Kerja Proaktif Pegawai Kantor Sekretariat Daerah Kota Palangka Raya. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan menggunakan pendekatan Partial Least Square (PLS), Sofware yang digunakan versi 3.2.8. Unit analisa penelitian ini adalah para pegawai yang berjumlah 112 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: a) Komitmen Afektif memiliki pengaruh positif signifikan terhadap Perilaku Kerja Proaktif Pegawai, b) Komitmen Normatif memiliki pengaruh positif signifikan terhadap Perilaku Kerja Proaktif Pegawai c) Komitmen Berkelanjutan memiliki pengaruh positif signifikan terhadap Perilaku Kerja Proaktif Pegawai
Pengaruh Penerapan Green Accounting Terhadap Kinerja Keuangan dengan Good Corporate Governance Sebagai Pemoderasi (Studi Empiris Pada Perusahaan Sektor Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2016-2020 Agnes Yunia Putri Simon; Agus Satrya Wibowo; Rosel Rosel
Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi Vol. 3 No. 3 (2022): Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52300/jmso.v3i3.7543

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh green accounting terhadap kinerja keuangan, selain menganalisis good corporate governance sebagai moderasi (studi empiris pada daftar perusahaan manufaktur di bursa efek indonesia periode 2016-2020). Rancangan penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif, dengan teknik analisis menggunakan SPSS. Jumlah sampel observasi penelitian adalah 150. Berdasarkan hasil pengujian diketahui bahwa green accounting tidak berpengaruh terhadap kinerja keuangan seiring dengan good corporate governance tidak berpengaruh pula terhadap kinerja keuangan sedangkan berperan sebagai moderasi untuk memperkuat hubungan antara akuntansi hijau dengan kinerja keuangan.
Pengaruh Work-Life Balance Terhadap Kepuasan Kerja Dengan Motivasi Kerja Sebagai Variabel Moderasi Di Masa Pandemi Covid-19 (Studi Pada Guru SMA Negeri 4 Palangka Raya) Erliana Krisentia; Trecy Anden; Olivia Winda Ony Panjaitan
Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi Vol. 3 No. 3 (2022): Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52300/jmso.v3i3.8144

Abstract

Sumber Daya Manusia guru yang berkualitas akan meningkatkan pencapaian tujuan pendidikan. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan penjelasan secara empiris tentang pengaruh work-life balance terhadap kepuasan kerja dengan motivasi kerja sebagai variabel moderasi pada Guru SMA Negeri 4 Palangka Raya. Metode penelitian ini adalah menggunakan pendekatan kuantitatif. Lokasi penelitian ini pada guru SMA Negeri 4 palangka raya. Pengumpulan sampel yang digunakan adalah purposive sampling berjumlah 48 guru yang sudah menikah. Data yang dikumpulkan dianalisis dengan menggunakan pendekatan Partial Least Square (PLS), software yang digunakan versi 3.3.9. Hasil peneltian menunjukkan bahwa Work-Life Balance (X) berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kepuasan Kerja (Y) dengan nilai Original Sample Estimate arah positif 0,471 dan t-statistic 5,769 dan setelah di interaksi dengan variabel Motivasi Kerja (M) ada hubungan antara Work-Life Balance (X) terhadap Kepuasan Kerja (Y) dengan nilai Original Sample Estimate arah positif 0,334 dan t-statistic 3,534. Artinya bahwa motivasi kerja mampu memoderasi atau memperkuat hubungan pengaruh work-life balance terhadap kepuasan kerja.  
Switching Intention Dalam Memediasi Hubungan Harga, Lokasi dan Kepuasan Konsumen Andi mappatompo; Asrawan Asrawan; Buyung Romadhoni
Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi Vol. 3 No. 3 (2022): Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52300/jmso.v3i3.8179

Abstract

Penelitian ini bertujuan menguji pengaruh persepsi harga dan lokasi terhadap kepuasan konsumen dan niat beralih (Switching Intention) di pasar modern kabupaten Bulukumba. Jenis dalam penelitian ini menggunakan metode kuantitatif, kumudian praktrek dalam penelitian ini berdasar pada explanatory research. Populasi dalam penelitian ini yakni, seluruh konsuemen dari pasar modern yang ada di Bulukumba, dimana jumlah populasi penelitian ini tidak diketahui. Perhitungan jumlah populasi dengan kategori accidental/incidental menggunakan rumus Malhotra sehingga sampel 65 responden. Untuk menganalisis data dalam penelitian ini digunakan The Structural Equation Modeling (SEM) dari paket software statistik AMOS 21.0. Hasil penelitian menemukan bahwa harga berpengaruh negatif terhadap Switching Intention di pasar modern kabupaten Bulukumba; Lokasi tidak berpengaruh terhadap Switching Intention di pasar modern kabupaten Bulukumba; harga dan lokasi berpengaruh terhadap kepuasan konsumen di pasar modern kabupaten Bulukumba; harga dan lokasi berpengaruh terhadap kepuasan konsumen melalui Switching Intention di pasar modern kabupaten Bulukumba.
Analisis Kepuasan Pelanggan Terhadap Kualitas Pelayanan Perusahaan Daerah Air Minum (Studi pada Perumda Sirin Maragun Kota Sekadau) Fitria Elvi; Florentina Neneng Sabela
Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi Vol. 3 No. 3 (2022): Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52300/jmso.v3i3.8229

Abstract

Kepuasan pelanggan tentunya di pengaruhi oleh seberapa baik kulitas pelayanan yang diberikan oleh sebuah perusahaan, rasa puas yang di dapatkan oleh para pelanggan tentunya akan mementukan citra sebuah perusahaan dan bagaimana pelanggan tetap menggunakan produk dari perusahaan tersebut. Untuk mengetahui kepuasan pelanggan terhadap kualitas pelayanan yang di berikan oleh PDAM Perumda Sirin maragun kabupaten sekadau, maka jenis penelitian ini adalah dengan metode kualitatif, artinya untuk mendapatkan data dari pelanggan, penulis melakukan observasi dan wawancara kepada beberapa pelanggan sebagai sample. Sehingga dapat di simpulkan dari hasil observasi dan wawancara yang telah dilakukan bahwa pelanggan PDAM Perumda Sirin Maragun secara keseluruhan merasa puas dengan kualitas pelayanan yang diberikan oleh pegawai PDAM Perumda Sirin Maragun
Pengaruh Kualitas Pelayanan Karyawan dan Harga Terhadap Kepuasan Konsumen Pada Minimarket Alfamart di Jalan Asahan Pematangsiantar Elfina Okto Posmaida Damanik; Dian Gustrazaiman Purba Tambak; Yesni Riana Damanik
Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi Vol. 3 No. 3 (2022): Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52300/jmso.v3i3.8230

Abstract

Tujuan, - Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kualitas pelayanan karyawan dan harga terhadap kepuasan konsumen pada minimarket Alfamart di Jalan Asahan Pematangsiantar Desain/Methodologi/Pendekatan - Metode pengumpulan data yang digunakan adalah kuisoner (angket), wawancara dan observasi, dimana pengukuran datanya menggunakan skala likert. Objek yang menjadi sampel dalam penelitian ini adalah konsumen pada minimarket Alfamart di Jalan Asahan Pematangsiantar, alat uji yang dipakai untuk menguji analisis data adalah menggunakan program SPSS 22 Temuan penelitian - hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas pelayanan karyawan dan harga memiliki pengaruh yang positif dan signifikan. Kualitas pelayanan karyawan dan harga memiliki pengaruh yang kuat terhadap kepuasan konsumen pada minimarket Alfamart.
Pengaruh Portfolio Turnover dan Stock Selection Skill Terhadap Kinerja Reksadana Campuran di Indonesia Musdalifah Azis; Nur Santhy Putri Arizandy Sadaruddin
Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi Vol. 3 No. 3 (2022): Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52300/jmso.v3i3.8232

Abstract

Tujuan - Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengetahui pengaruh portfolio turnover dan stock selection skill terhadap kinerja reksadana pada perusahaan reksadana campuran di Indonesia tahun 2018-2020. Desain/Methodologi/Pendekatan - Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif statistik dan regresi data panel. Teknik penarikan sampel menggunakan teknik purposive sampling yaitu sebanyak 38 perusahaan reksadana campuran. Temuan penelitian - Hasil penelitian menunjukkan bahwa portfolio turnover berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap kinerja reksadana dan stock selection skill berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja reksadana. Orsinalitas/nilai – Pada penelitian ini menggunakan objek reksadana campuran di Indonesia dimana perusahaan tersebut masih minim untuk diteliti terutama pada variabel portfolio turnover, stock selection skill, dan kinerja reksadana
Pengaruh E-Commerce dan Inovasi Terhadap Keputusan Pembelian dengan Minat Beli Sebagai Variabel Mediasi Pada Produk Wardah (Studi Pada Mahasiswi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Palangka Raya) Andriani Andriani; Ina Karuehni; Ani Mahrita
Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi Vol. 3 No. 3 (2022): Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52300/jmso.v3i3.8233

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh e-commerce dan inovasi terhadap keputusan pembelian melalui minat beli sebagai variabel mediasi pada produk Wardah pada Mahasisiwi. Jenis dalam penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah Mahasiswi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Univrersitas Palangka Raya angkatan 2019 – 2022 yang terdaftar pada semester ganjul sebanyak 1923 orang. Perhitungan jumlah sampel menggunakan purposive sampling accidental/incidental dengan rumus Ferdinand sehingga diperoleeh sampel sebanyak 105 responden. Untuk menganalisis data dalam penelitian ini digunakan The Structural Equation Modeling (SEM) dari paket software statistik SmartPLS 3. Hasil penelitian menemukan bahwa e-commerce, inovasi dan minat beli secara parsial berpengaruh positif signifikan terhadap keputusan pembelian, e-commerce berpengaruh positif signifikan terhadap keputusan pembelian, e-commerce berpengaruh positif signifikan terhadap minat beli, inovasi berpengaruh tidak signifikan terhadap terhadap keputusan pembelian, inovasi berpengaruh tidak signifikan terhadap terhadap minat beli dan minat beli tidak berpengaruh positif terhadap terhadap keputusan pembelian produk Wardah pada Mahasiswi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Palangka Raya.
Cover JMSO Volume 3 Nomor 3 Admin JMSO
Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi Vol. 3 No. 3 (2022): Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Peran Penting Manajemen Rantai Pasokan Dalam Meningkatkan Kualitas Produksi pada Pabrik Mie di Palangka Raya Hansly Tunjang
Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi Vol. 3 No. 3 (2022): Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52300/jmso.v3i3.8377

Abstract

Tujuan, - Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat pengaruh praktik-praktik supply chain management terhadap kualitas produksi pada Industri mie di Palangka Raya. Desain/Methodologi/Pendekatan – Penelitian kuantitatif dengan populasi pada pasar kameluh/satu lokasi dengan sampel/responden berjumlah 35 responden yang tidak lain merupakan pemilik atau manajer dari industri tersebut. Penelitian ini menggunakan teknik analisis statistic, metode deskriptif dan regresi linear berganda. Penyebaran kuesioner dengan sampel dari satu populasi dan menggunakan kuesioner sebagai alat pengumpulan data utama melalui program SPSS 21. Temuan penelitian – Hasil penelitian memperlihatkan pengaruh yang signifikan secara parsial antara Variabel Strategic Supplier Partnership terhadap kualitas produksi. Kebaruan dalam penelitian adalah kualitas produksi dalam meningkatkan keunggulan bersaing produk dalam tingkat produksi.

Page 9 of 12 | Total Record : 115