cover
Contact Name
Sitti Rahmawati Talango
Contact Email
ecie-jurnalpiaud@iaingorontalo.ac.id
Phone
+6282347565311
Journal Mail Official
ecie-jurnalpiaud@iaingorontalo.ac.id
Editorial Address
Kampus II Jln. Sultan Amai No. 01 Desa Pone Kec. Limboto Barat, Kab. Gorontalo
Location
Kota gorontalo,
Gorontalo
INDONESIA
ECIE JOURNAL
ISSN : -     EISSN : 27469115     DOI : -
Core Subject : Education,
ECIE Journal menerbitkan berbagai artikel dan hasil penelitian yang berkonsentrasi pada bidang kajian pendidikan dan perkembangan anak usia baik secara umum maupun dalam perspektif keIslaman. Publikasi dalam ECIE journal berbentuk riset penelitian dan terapan serta studi literatur
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 65 Documents
Meningkatkan Kemampuan Berbicara pada Anak Play Group melalui Metode Bermain Peran di Kelas A1 PPIT Al-Ishlah Kota Gorontalo Endemo, Megawati; Arsyad, Lukman
Early Childhood Islamic Education Journal Vol. 2 No. 02 (2021): Early Childhood Islamic Education Journal, Volume 01, Nomor 02, Tahun 2021
Publisher : Jurusan PIAUD IAIN Sultan Amai Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54045/ecie.v2i02.322

Abstract

Abstrak : Kemampuan berbicara menjadi dasar perkembangan bahasa anak, yang mampu mendukung perkembangan aspek lainnya.Memasuki jenjang pendidikan anak usia dini muali berinteraksi dengan lingkungan sosialnya. Sejalan dengan perkembangan hubungan sosial, seorang anak membutuhkan cara untuk berkomunikasi dengan teman-teman atau lingkungan di sekitarnya. Metode bermain peran merupakan strategi yang membantu anak untuk mengungkapkan perasaannya secara lisan, dan mampu menstimulasi kemampuan berbicara pada anak.Penelitian ini menggunakan model penelitian tindakan Kemmis Mc Taggart. Teknis analisis data yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari analisis data kuantitatif untuk menggambarkan persentasi peningkatan kemampuan berbicara dan analisis data kualitatif untuk mendeskripsikan proses penerapan metode bermain peran. Hasil siklus I menunjukkan bahwa kemampuan berbicara pada anak mengalami peningkatan secara bertahap. Kemampuan anak dalam melakukan role play baru mencapai 50% dengan kriteria BSB (swadaya tanpa bantuan guru). Persentase prestasi yang diperoleh pada siklus II berhasil mencapai kriteria BSB (mandiri tanpa bantuan guru) dengan peningkatan hingga 80%. Berdasarkan peningkatan kemampuan berbicara melalui metode role play, anak berhasil mencapai 80% pada siklus II. Kata Kunci : Kemampuan Berbicara, Metode Bermain Peran Abstrack: The ability to speaking is the basic for children's language development, which is able to support the development of other aspects. Entering the level of early childhood education, they begin to interact with their social environment. In line with the development of social relationships, a child needs a way to communicate with friends or the environment around him. The role playing method is a strategy that helps children to express their feelings verbally, and is able to stimulate children's speaking skills. This research uses Kemmis Mc Taggart's action research model. The technical analysis of the data used in this study consisted of quantitative data analysis to describe the percentage improvement in speaking skills and qualitative data analysis to describe the process of applying the role playing method.. The ability of children to perform the role-play has only reached 50% with the BSB criteria (self-assistant without the help of teacher). The percentage of achievements obtained in the second cycle managed to reach the BSB criteria (self-assistant without the help of teacher) with an increase up to 80%.Based on the improvement in speaking ability through the role-play method, the children managed to reach up to 80% in the second cycle. Keywords : Speaking Ability. Role-Play Methode
IMPLEMENTASI METODE TUTOR SEBAYA (PEER TEACHING) UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN AL-QUR’AN DI SEKOLAH DASAR ANAK SHOLEH FULL DAY SUMBERMANJING WETAN MALANG Aries Musnandar; Riska Hamdani
Early Childhood Islamic Education Journal Vol. 3 No. 1 (2022): Early Childhood Islamic Education Journal (ECIE)
Publisher : Jurusan PIAUD IAIN Sultan Amai Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

  Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya semangat belajar Al-Qur’an siswa sekolah dasar yang mulai banyak terjadi saat ini, padahal pada usia ini mereka memasuki masa peka dalam belajar. Oleh karena itu, diperlukan suatu inovasi dalam metode pengajaran Al-Qur’an agar mudah dan menyenangkan siswa. Sekolah Dasar Anak Sholeh Full Day merupakan satu-satunya lembaga formal di kecamatan Sumbermanjing Wetan yang menerapkan metode tutor sebaya dalam pembelajaran Al-Qur’an sebagai bentuk usaha dalam meningkatkan motivasi belajar Al-Qur’an pada siswa. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui tentang metode tutor sebaya, implementasi metode tutor sebaya, kendala dan hambatan implementasi metoder tutor sebaya untuk meningkatkan motivasi belajar siswa dalam pembelajaran Al-Qur’an. Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan memakai bentuk study kasus (case study). Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi metode tutor sebaya dalam pembelajaran Al-Qur’an di Sekolah Dasar Anak Sholeh Full Day ini berjalan cukup baik terbukti dengan para guru sebagai pengawas atau pengontrol telah menerapkan prosedur memilih tutor, mempersiapkan tutor, mengevaluasi dan melaksanakan tindak lanjut. Peneliti juga menemukan adanya motif semangat berprestasi, berafiliasi, dan memperkuat diri untuk bermanfaat bagi temannya. Kesimpulannya, metode tutor sebaya ini selain mampu meningkatkan motivasi belajar Al-Qur’an dan menumbuhkan karakter positif siswa juga bermanfaat bagi guru dalam menciptakan suasana pembelajaran Al-Qur’an yang lebih akrab dan menyenangkan.   Kata kunci: Tutor Sebaya, Motivasi Belajar, Pembelajaran Al-Quran  
KECANDUAN PENGGUNAAN GADGET PADA ANAK RAUDHATUL ATHFAL DI MASA PANDEMI COVID-19 wiwik pratiwi; Amalia Rizki Pautina
Early Childhood Islamic Education Journal Vol. 3 No. 1 (2022): Early Childhood Islamic Education Journal (ECIE)
Publisher : Jurusan PIAUD IAIN Sultan Amai Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pandemi Covid-19 menyebabkan sistem pembelajaran di Indonesia berubah menjadi daring khususnya untuk pendidikan di Raudhatul Athfal. Pembelajaran dengan sistem daring membuat anak sering menggunakan gadget, yang dapat menyebabkan anak mengalami kecenderungan kecanduan gadget. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan gadget pada anak RA di Kota Gorontalo pada masa Pandemi Covid-19. Penelitian ini dilakukan di seluruh RA yang ada di kota Gorontalo. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif dengan teknik survey. Pengumpulan data dilakukan melalui kuesioner yang disebarkan secara online pada sampel yang berjumlah 140 orang. Penelitian ini juga menggunakan analisis data kuantitatif dengan teknik analisis deskriptif melalui presentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa anak RA di Kota Gorontalo menggunakan gadget untuk membuka aplikasi game dan youtube, dengan durasi penggunaan selama 1-2 Jam perhari, selain itu terdapat dampak positif dan negatif dari penggunaan gadget tersebut. Hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan bagi orang tua dalam memberikan akses penggunaan gadget pada anak.
PERKEMBANGAN MENTAL ANAK DAN LINGKUNGANNYA Munirah; Ihyauddin Jazimi
Early Childhood Islamic Education Journal Vol. 1 No. 1 (2020): Early Childhood Islamic Education Journal, Volume 01, Nomor 1, Tahun 2020
Publisher : Jurusan PIAUD IAIN Sultan Amai Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54045/ecie.v1i1.24

Abstract

Artikel ini mengelaborasi tentang lingkungan yang merupakan tempat dimana seorang anak tumbuh dan berkembang, sehingga lingkungan banyak berperan dalam membentuk kepribadian dan karakter seseorang. Bagi kebanyakan anak, lingkungan keluarga merupakan lingkungan ini yang mempengaruhi perkembangan anak, setelah itu sekolah dan kemudian masyarakat. Keluarga dipandang sebagai lingkungan dini yang dibangun oleh orangtua dan orang-orang terdekat. Setiap keluarga selalu berbeda dengan keluarga lainnya, dalam hal ini yang berbeda misalnya cara didik keluarga, keadaan ekonomi keluarga. Setiap keluarga memiliki sejarah perjuangan, nilai-nilai, dan kebiasaan yang turun temurun yang Tugas berat para orang tua adalah meyakinkan fungsi keluarga mereka benar-benar aman, nyaman bagi anak-anak mereka. Rumah adalah surga bagi anak, dimana mereka dapat menjadi cerdas, sholeh, dan tentu saja tercukupi lahir dan bathinnya. Dapat dikatakan bahwa pendidikan dalam keluarga merupakan pendidikan awal bagi anak karena pertama kalinya mereka mengenal dunia terlahir dalam lingkungan keluarga dan dididik oleh orang tua. Sehingga pengalaman masa anak-anak merupakan faktor yang sangat penting bagi perkembangan selanjutnya, keteladanan orang tua dalam tindakan sehari-hari akan menjadi wahana pendidikan moral bagi anak, membentuk anak sebagai makhluk sosial, religius, untuk menciptakan kondisi yang dapat menumbuh kembangkan inisiatif dan kreativitas anak. Dengan demikian, tidak dapat dipungkiri bahwa peran kelurga sangat besar sebagai penentu terbentuknya moral manusia-manusia yang dilahirkan.
PENERAPAN METODE AL-SIMA’ WA AL-MUHAFAZAH DALAM PEMBELAJARAN HURUF HIJAIYAH PADA ANAK KELOMPOK A DI RA ALKHAIRAAT TILAMUTA KAB. BOALEMO Salma Abubakar; Wiwik Pratiwi
Early Childhood Islamic Education Journal Vol. 1 No. 1 (2020): Early Childhood Islamic Education Journal, Volume 01, Nomor 1, Tahun 2020
Publisher : Jurusan PIAUD IAIN Sultan Amai Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54045/ecie.v1i1.26

Abstract

Permasalahan yang akan dibahas dalam skripsi ini yakni bagaimana Penerapan Metode Al-Sima’ Wa Al-Muhafazah Dalam Pembelajaran Huruf Hijaiyah Pada Anak Kelompok A Di RA Alkhairaat Tilamuta Kecamatan Tilamuta Kabupaten Boalemo. Tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui peningkatan pengetahuan anak mengenal dan menghafal huruf hijaiyah dengan Penerapan Metode Al-Sima’ Wa Al-Muhafazah Dalam Pembelajaran Huruf Hijaiyah Pada Anak Kelompok A Di RA Alkhairaat Tilamuta Kecamatan Tilamuta Kabupaten Boalemo dan untuk mengetahui faktor penghambat dan solusi pada penerapan Metode Al-Sima’ Wa Al-Muhafazah dalam pembelajaran huruf hijaiyah pada anak kelompok A di RA Alkhairaat Tilamuta. Jenis penelitian ini tergolong jenis kualitatif dengan pendekatan yang digunakan adalah Pendekatan Fenomenologis dan Pendekatan Edukatif. Selanjutnya teknik pengumulan data yang digunakan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan analisis data dilakukan melalui tiga tahapan, yaitu: reduksi data, display ataucara penyajian data, dan pengambilan kesimpulan. Hasil penelitian yang diperoleh penerapan Metode Al-Sima’ Wa Al-Muhafazah dalam Pembelajaran Huruf Hijaiyah Pada Anak Kelompok A Di RA Alkhairaat Tilamuta adalah a) anak mampu mengenal huruf hijaiyah, b) anak mampu membedakan huruf-huruf hijaiyah c) anak mampu menghafal huruf hijaiyah. Faktor penghambat dan solusi pada penerapan Metode Al-Sima’ Wa Al-Muhafazah dalam Pembelajaran Huruf Hijaiyah Pada Anak Kelompok A Di RA Alkhairaat Tilamuta adalah a) kurangnya pengulangan materi di rumah, b) suasana hati anak c) ketidak hadiran anak d) keterlambatan anak dan solusinya adalah a) meningkatkan kerjasama orang tua dan anak b) memvariasi mediayang digunakan
ANALISA KESAMAAN POLA FILM FAVORIT & WARNA FAVORIT SESEORANG Suhendra Iskandar
Early Childhood Islamic Education Journal Vol. 1 No. 1 (2020): Early Childhood Islamic Education Journal, Volume 01, Nomor 1, Tahun 2020
Publisher : Jurusan PIAUD IAIN Sultan Amai Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54045/ecie.v1i1.28

Abstract

Penelitian ini merupakan bentuk analisa kesamaan pola film favorit terhadap warna favorit seseorang.Sebanyak 80 orang responden disurvei untuk mengetahui genre film favorit, warna favorit, dan warna paling tidak favoritnya. Diperoleh hasil bahwa untuk responden yang memfavoritkan film horor, 77,5 % memilih warna terang sebagai warna favoritnya dan 75 % memilih warna warna gelap sebagai warna paling tidak favoritnya, untuk responden yang memfavoritkan film komedi, melodrama, dan romansa, 100 % memilih warna terang sebagai warna favoritnya dan warna gelap sebagai warna paling tidak favoritnya, sementara untuk responden yang memfavoritkan film aksi, 100 % memilih warna gelap sebagai warna favoritnya dan warna terang sebagai warna paling tidak favoritnya.Ternyata, terdapat kesamaan pola film favorit dan warna favorit seseorang.
PENINGKATAN KECERDASAN VISUAL-SPASIAL MELALUI PERMAINAN BALOK PADA KELOMPOK B DI TK ANGGREK MEKAR HAYA-HAYA KECAMATAN LIMBOTO BARAT KABUPATEN GORONTALO Nurnaningsih Giasi
Early Childhood Islamic Education Journal Vol. 1 No. 1 (2020): Early Childhood Islamic Education Journal, Volume 01, Nomor 1, Tahun 2020
Publisher : Jurusan PIAUD IAIN Sultan Amai Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54045/ecie.v1i1.34

Abstract

Anak yang memiliki kecerdasan visual–spasial, akan memiliki perasaan dan intuisi erhadap suatu objek disekitarnya, dengan demikian hal tersebut dapat melatih kemampuan berpikir anak. Melalui kemampuan ini anak akan memiliki banyak pengalaman yang berfokus pada hubungan bentuk-bentuk geometri: arah, orientasi, perspektif benda dalam ruang, hubungan bentuk dan ukuran benda, dan bagaimana hubungan antara perubahan bentuk dengan ukuran. Oleh karena itu cara yang diberikan kepada anak agar lebih baik yaitu melalui pembelajaran yang efektif, menyenangkan, serta dapat membangkitkan semangat dan motivasi anak. Pembelajaran melalui permainan balok dapat membina anak untuk dapat meningkatkan kreativitas, melatih kemampuan berpikir serta dapat mengenalkan konsep-konsep ruang, ukuran dan bentuk. Penelitian tindakan kelas ini menunjukkan hasil peningkatan kecerdasan visual spasial melalui permainan balok yaitu pada siklus I , 45% atau 9 orang anak sudah mampu atau memiliki kecerdasan visual-spasial yang diharapkan dan pada siklus ke II mencapai 75% atau 15 anak.
KONSEP PERKEMBANGAN ANAK USIA DINI Sitti Rahmawati Talango
Early Childhood Islamic Education Journal Vol. 1 No. 1 (2020): Early Childhood Islamic Education Journal, Volume 01, Nomor 1, Tahun 2020
Publisher : Jurusan PIAUD IAIN Sultan Amai Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54045/ecie.v1i1.35

Abstract

Artikel ini membahas tentang konsep perkembangan anak usia dini , yang meliputi beberapa aspek seperti aspek kognitif, bahasa, afisik-motorik, sosial emosional, dan moral. Aspek kognitif berhubungan dengan kemampuan berfikir anak, aspek bahasa berhubungan dengan dengan kemampuan anak menerima bahasa dan mengekspresikannya, aspek fisik motorik berkenaan dengan kemampuan anak dalam mengkoordinasi gerak otot besar dan hotot halus, aspek sosial emosional berkenaan dengan kemampuan anak berinteraksi dalam lingkungan sosialnya dan aspek moral berhubungan dengan kemammpuan anak dalam mengatur perilakunya. Seluruh aspek ini memiliki kriteria yang disebut dengan tugas-tugas perkembangan, yang dapat dicapai secara bertahap, dan memerlukan stimulasi yang tepat.
KONSEP RELASI ANAK DAN ORANG TUA Muh. Arif; Ismail Busa
Early Childhood Islamic Education Journal Vol. 1 No. 1 (2020): Early Childhood Islamic Education Journal, Volume 01, Nomor 1, Tahun 2020
Publisher : Jurusan PIAUD IAIN Sultan Amai Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54045/ecie.v1i1.37

Abstract

Artikel ini mengungkap tentang hubungan anak dengan orang tua, baik hubungan antara anak dengan orang tua yang memiliki tanggung jawab kepada keduanya. Demikian pula berkaitan dengan hak dan kewajiban antara anak dan orang tua. Hubungan antara anak dengan orang tua sangat prinsipil dalam kehidupan manusia. Islam telah mengajarkan kepada manusia yang berakal untuk berbuat baik, kebaikan itu terletak pada keridhaan Allah. Sebaliknya keburukan terletak pada kemurkaan-Nya. Jadi pada hakikatnya keridhaan dan kemurkaan Allah tergantung bagaimana interaksi manusia dengan sesamanya, dengan berbuat kebaikan kepada Allah swt., tidak akan tercapai kecuali berbuat baik kepada orang tua agar mendapat keredhaannya. Demikian pula pada makhluk-makhluk-Nya yakni terjadinya hablun minallâh dan hablun minannâs.
PENGARUH MEDIA PEMBELAJARAN BIGBOOK TERHADAP KEMAMPUAN MENYIMAK ANAK TK AL-WATHANIYAH KECAMATAN KOTA TIMUR KOTA GORONTALO Alfasana Kuku; Lukman Arsyad
Early Childhood Islamic Education Journal Vol. 1 No. 1 (2020): Early Childhood Islamic Education Journal, Volume 01, Nomor 1, Tahun 2020
Publisher : Jurusan PIAUD IAIN Sultan Amai Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54045/ecie.v1i1.39

Abstract

Tujuan Penelitian ini yaitu ingin mengetahui apakah ada pengaruh media pembelajaran bigbook terhadap kemampuan menyimak anak. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian eksperimen dengan menggunakan pendekatan kuantitatif untuk mendapatkan informasi yang lengkap dan mendalam mengenai pengaruh media pembelajaran bigbook terhadap kemampuan menyimak anak pada kelompok A TK Al- wathaniyah kecamatan kota timur kota gorontalo. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 18 sehingga penelitian ini dikatakan sebagai penelitian populasi. Selanjutnya pengumpulan data penulis menggunakan observasi, angket, tes dan dokumentasi, dan jenis analisis data menggunakan tahapan SPSS 16. Berdasarkan hasil penelitian uji t menunjukkan bahwa media pembelajaran bigbook memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kemampuan menyimak anak yaitu sebesar 95% dan di peroleh thitung = -23.252 dan nilai sig.(2-tailed) = 0.000. Sebab Nilai signifikannya 0.000 < 0.005 maka H0 di tolak dan Hi diterima. Dengan demikian media pembelajaran bigbook berpengaruh positif terhadap kemampuan menyimak anak. Dari penelitian ini guru dapat mengetahui seberapa besar pengaruh pemberian media pembelajaran bigbook terhadap kemampuan menyimak anak. Sehingga diharapkan kepada guru lebih kreatif memilih media yang digunakan sehingga peserta didik lebih bersemangat untuk menerima pelajaran.