cover
Contact Name
EKO BUDIYANTO
Contact Email
ummetroarmatur@gmail.com
Phone
+6282280245320
Journal Mail Official
ekobudiyantoiyan@gmail.com
Editorial Address
Jl. Ki Hajar Dewantara No. 116, 15A Iringmulyo, Metro Timur, Kota Metro, Lampung
Location
Kota metro,
Lampung
INDONESIA
ARMATUR : Artikel Teknik Mesin dan Manufaktur
ISSN : 2722080X     EISSN : 27220796     DOI : https://doi.org/10.24127
Core Subject : Engineering,
ARMATUR : Artikel Teknik Mesin dan Manufaktur [ISSN (online) : 2722-0796, ISSN (cetak) : 2722-080X], merupakan jurnal terbitan berkala yang diterbitkan oleh Program Studi Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Metro. ARMATUR terbit 2 kali dalam setahun bulan Maret dan September, memuat hasil-hasil penelitian dalam bidang Teknik Mesin dan Manufaktur. Dalam sekali penerbitan, ARMATUR memuat 5-10 artikel dengan 5-10 halaman per artikel. Proses penerimaan naskah jurnal sepenuhnya dilakukan melalui Online Journal Sistem (OJS).
Articles 8 Documents
Search results for , issue "Vol 2 No 1 (2021): Jurnal Armatur" : 8 Documents clear
Analisis jumlah volume bahan bakar yang dihasilkan pada alat pirolisis sampah plastik tipe LDPE Ari Kurniawan; Basuki Basuki; Mochamad Arif Irfa’i
ARMATUR : Artikel Teknik Mesin & Manufaktur Vol 2 No 1 (2021): Jurnal Armatur
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (297.091 KB) | DOI: 10.24127/armatur.v2i1.338

Abstract

Penelitian pada artikel ini merupakan pembahasan analisis jumlah volume bahan bakar yang dihasilkan pada alat pirolisis sampah plastik tipe LDPE. Tujuan penelitian ini adalah memanfaatkan limbah sampah plastik tipe LDPE menjadi bahan bakar alternatif dengan menggunakan suhu 3000C pada alat pirolisis. Pengujian alat pirolisis didapatkan data dari masing-masing pengujian yaitu pada suhu 3000C menghasilkan minyak dengan rata-rata 400 ml.
Sistem pengelolaan laboratorium pengujian bahan untuk mewujudkan pelaksanaan praktikum yang efisien Zuraida Zuraida; Robby Cahyadi
ARMATUR : Artikel Teknik Mesin & Manufaktur Vol 2 No 1 (2021): Jurnal Armatur
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (122.555 KB) | DOI: 10.24127/armatur.v2i1.603

Abstract

Permasalahan yang dihadapi Laboratorium Pengujian Bahan di Politeknik Negeri Banjarmasin adalah: sumber daya manuasia (SDM) kurang kompeten, kepala laboratorium bukan sebagai pekerjaan utama, laboratorium belum dikelola dengan baik, serta laboratorium belum dapat dimanfaatkan secara optimal. Untuk mengatasi masalah tersebut maka dilakukan bimbingan teknis tenaga laboratorium, dan workshop manajemen laboratorium. Tahapan yang dilakukan meliputi: pembinaan teknis SDM, workshop pengelolaan laboratorium, inventarisasi dan pelabelan, workshop penyusunan jadwal, standard operating procedure (SOP), dan implementasinya. Hasil yang diperoleh adalah Laboratorium Pengujian Bahan di Politeknik Negeri Banjarmasin secara umum telah memenuhi standar sarana dan prasarana, SDM yang kurang, manajemen yang baik dapat membantu praktikum berjalan secara efisien sesuai jadwal.
Pengaruh jenis adsorben terhadap purifikasi biogas sistem kontinu Angga Pangestu; Dwi Irawan; Kemas Ridhuan
ARMATUR : Artikel Teknik Mesin & Manufaktur Vol 2 No 1 (2021): Jurnal Armatur
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (370.071 KB) | DOI: 10.24127/armatur.v2i1.738

Abstract

Energi merupakan suatu hal penting untuk menunjang kehidupan manusia, dengan banyaknya kebutuhan maka perlu dilakukan pembaharuan tentang energi salah satu nya energi terbarukan. Biogas merupakan salah satu energi terbarukan yang dapat digunakan sebagai pengganti energi fosil. Kemurnian biogas yang dihasilkan dari digester belum optimal sehingga perlu dilakukan purifikasi untuk meningkatkan kandungan metana dan menurunkan kandungan karbondioksida. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh jenis adsorben terhadap kandungan metana dan kandungan karbondioksida. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode adsorpsi dan menggunakan dua tabung adsorben susunan seri yang berisi zeolit dengan zeolit, zeolit dengan karbon aktif dan zeolit dengan geram besi. Dari hasil penelitian saat sebelum dilakukan purifikasi kandungan metana 6088 ppm dan kandungan karbondioksida 15927,6 ppm, sedangkan setelah dilakukan purifikasi terdapat perbedaaan pada masing-masing adsorben yaitu zeolit dan zeolit 26750,6 ppm dan 5333,2 ppm, zeolit dengan karbon aktif 18621,2 ppm dan 8331,1 ppm, dan zeolit dengan geram besi 12368,4 ppm dan 10718,3 ppm. Penggunaan adsorben zeolit dan zeolit mengalami peningkatan kandungan metana tertinggi yaitu meningkat 20662,6 ppm dari sebelum dilakukan purifikasi dan kandungan karbondioksida menurun sebesar 10594,4 ppm dari sebelum dilakukan purifikasi.
Variasi temperatur pada proses squeeze casting berbahan magnesium semi solid terhadap hasil kekerasan Tri Cahyo Wahyudi; Eko Budiyanto
ARMATUR : Artikel Teknik Mesin & Manufaktur Vol 2 No 1 (2021): Jurnal Armatur
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (545.846 KB) | DOI: 10.24127/armatur.v2i1.739

Abstract

Pengecoran squeeze merupakan pengecoran yang dimana dalam proses tersebut menggunakan tekanan tinggi dengan cetakan berbentuk die-punch diberikan pada logam cair saat terjadi pemadatan. Pada pengecoran semi solid temperatur tuang sangat berpengaruh pada hasil kekerasan material itu sendiri. Pada proses penelitian yang akan dilakukan, alat squeeze casting dimodifikasi sedemikian rupa dengan penambahan elemen pemananas (coil heater) pada cetakan sehingga proses pengecoran dilakukan di dalam cetakan tersebut. Dengan material Magnesium, tekanan 350 MPa serta variasi temperatur 3500C, 4000C, 4500C dan 5000C untuk lama waktu penekanan 1 menit, dengan holding time 5 menit serta tekanan gas argon 1 bar dan satu sampel tanpa perlakuan yang bertujuan untuk mengetahui nilai kekerasan bahan serta struktur mikro yang ada pada spesimen tersebut sehingga nantinya hasil dari pengujian ini dapat diaplikasikan sesuai kebutuhan yang diharapkan. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini terlihat semakin tinggi temperatur, semakin besar, semakin banyak pula melting pada sampel, terlihat pada temperatur 5000C sehingganya meningkatkan nilai kekerasan sebesar 49,5 HRV, serta berpengaruh pada hasil struktur mikro bandingkan dengan material awal tanpa proses, pada hasil SEM memperlihatkan pada pembesaraan 1000 kali, Ukuran dari struktur material berubah menjadi lebih homogen seiring naiknya temperatur selama proses squeeze casting.
Pengaruh viskositas bahan bakar terhadap karakteristik aliran fluida pada pompa sentrifugal Efendi Joko Susilo; Untung Surya Dharma; Dwi Irawan
ARMATUR : Artikel Teknik Mesin & Manufaktur Vol 2 No 1 (2021): Jurnal Armatur
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (323.041 KB) | DOI: 10.24127/armatur.v2i1.740

Abstract

Pompa merupakan mesin fluida yang digunakan untuk memindahkan fluida cair yang pada umumnya dari tempat rendah ke tempat yang lebih tinggi melalui sistem perpipaan. Proses pemindahan ini terjadi akibat perubahan energi mekanik dari motor pompa menjadi energi potensial pada fluida, fluida dapat dikatakan statis bila fluida tersebut dalam keadaan tidak bergerak atau diam pada suatu wadah dan dapat dikatakan kinematis bila fluida tersebut bergerak secara terus-menerus akibat adanya suatu gaya gesek atau tekan seberapapun kecilnya. Adapun metode penelitian yang akan dilakukan dengan menggunakan tiga variasi media bahan bakar yaitu: premium,pertalite, dan solar. Alat yang digunakan yaitu pompa air jenis sentrifugal dengan pengambilan data pada setiap media sebanyak lima kali yaitu: putaran 2000 rpm, putaran 2200 rpm, putaran 2400 rpm, putaran 2600 rpm dan putaran 2800 rpm pada temperatur ruangan. Berdasarkan hasil penelitian didapat jenis aliran yang terjadi pada alat uji menggunakan tiga media bahan bakar adalah jenis aliran turbulen. Karena bilangan Reynoldnya lebih dari 4000. Perubahan tekanan berbanding lurus dengan viskositas dan berbanding terbalik dengan kecepatan dengan hasil pengujiana perubahan tekanan pada solar pada pipa pembesaran 204,04 N/m2, perubahan tekanan pada pertalite pada pipa pembesaran 158,62 N/m2 dan perubahan tekanan pada premium pada pipa pembesaran 151,07 N/m2.
Pengaruh cyclone dan peletakannya terhadap karakteristik gasifikasi dengan menggunakan filter zeolit alam Afrizal Ikhwahyudin; Kemas Ridhuan; Eko Nugroho
ARMATUR : Artikel Teknik Mesin & Manufaktur Vol 2 No 1 (2021): Jurnal Armatur
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (340.061 KB) | DOI: 10.24127/armatur.v2i1.741

Abstract

The gas product from the gasification process contains tar content that is not thermally appropriately degraded before it leaves the reactor; for efficiency, the gasification process must go through filtering or separation using filters and cyclones. This process is essential because of the increase in the gas producer's energy density through the syn-gas filtering and purification process or syn-gas combustion. This study aimed to determine the effect of the cyclone and its placement on the combustion characteristics of gasification using natural zeolite filters, the length of time for the product gas, and how much cyclones and filters can separate tar in updraft type gasification process. In this study, the gasification process uses an updraft type reactor, biomass fuel using rubberwood, filters using natural zeolite media, and adding a coolant (condenser). Testing by varying the addition and placement of the cyclone position. The test results show that the use of cyclone variations does not affect the Temperatur in the reactor. A cyclone's effect using a natural zeolite filter on the characteristics of the combustion product (flame) is very large; namely, the color of the fire is bluish and clean with little smoke and the size of the flame coming out of the burner. The effect of a series of cyclones and natural zeolite filters on the flame duration of Syn-Gas on the burner is ± 44 minutes. Without using the cyclone series, the flame time in the burner only reaches ± 28 minutes. The tar that can be separated by the burner and filter without using a cyclone is 381 grams, and the tar that is separated by the cyclone in the cyclone series after the condenser can accommodate as much as 450 grams.
Perancangan dan analisis electric car frame “Melumumet” menggunakan software Autodesk Inventor 2016 Munir Amrulloh; Eko Nugroho; Asroni Asroni
ARMATUR : Artikel Teknik Mesin & Manufaktur Vol 2 No 1 (2021): Jurnal Armatur
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (703.164 KB) | DOI: 10.24127/armatur.v2i1.742

Abstract

Frame atau rangka merupakan bagian penting dalam sebuah alat transportasi yang menyatukan semua komponen dan guna menahan beban yang bertumpu pada frame tersebut kesalahan dalam perancangan pembebanan akan mengakibatkan ketidak nyamanan saat frame akan diaplikasikan, dan juga akan mengurangi faktor keamanan, kenyamanan pengemudi dan penumpang saat digunakan, perancangan frame yang tepat akan memberikan hasil yang optimal antara tingkat keamanan dan kenyamanan, tujuan perancangan rangka kali ini untuk mengetahui displacement yang terjadi pada pada electric car frame menggunakan software autodesk inventor 2016, mengetahui tegangan minimal dan maximal yang terjadi pada electric car frame menggunakan software autodesk inventor 2016, mengetahui safety factor yang terjadi pada electric car frame menggunakan software autodesk inventor 2016 dengan menggunakan fitur frame analysis, maka dapat diketahui fenomena yang terjadi pada struktur frame mobil listrik yang telah dirancang sebelumnya. Penelitian ini dilakukan dengan beberapa tahap metode pengerjaan yaitu : pemodelan frame dengan software autodesk inventor 2016 dengan cara membuat desain 2D terlebih dahulu, lalu merubahnya kedalam 3D, setelah desain selesai masuklah ketahap simulasi, setelah melakukan simulasi dengan beban 230 kg, 280 kg, dan 330 kg terhadap frame didapat hasil berupa displacement 0,6677 mm, 0,7243 mm, dan 0,7809 mm, tegangan maximal 23,28 MPa, 25,2 MPa, dan 27,12 MPa, tegangan minimal 0,04 MPa, 0,05 MPa, 0,06 MPa, dan angka keamanan yang diperoleh dari analisa tersebut adalah 10,3; 9,5; dan 8,8. Angka keamanan merupakan salah satu faktor utama apakah frame layak diguanakan atau tidak jika hasil yang didapat pada safety factor yaitu kurang dari 1 maka frame tersebut tidak aman saat akan digunakan.
Analisa alat uji tarik buatan lokal dengan variasi bahan teknik terhadap kekuatan hasil pengujian Nova Tri Anggoro; Eko Nugroho; Asroni Asroni
ARMATUR : Artikel Teknik Mesin & Manufaktur Vol 2 No 1 (2021): Jurnal Armatur
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (252.25 KB)

Abstract

Alat uji adalah alat yang digunakan untuk mengukur nilai-nilai suatu bahan, seperti kekerasan, keuletan, dan elastisitas. Uji tarik merupakan salah satu pengujian untuk mengetahui keuletan suatu bahan terhadap tegangan tertentu. Penelitian ini bertujuan untuk Mengetahui nilai kekuatan uji tarik menggunakan bahan Aluminium, Besi Cor, dan Baja, serta untuk mengetahui bentuk patahan spesimen pada analisa makro. Sifat mekanik yang dicari yaitu kekuatan tarik, dan alat uji tarik merupakan buatan lokal. Hasil penelitian ini menunjukkan spesimen Aluminium pengujian pertama memiliki nilai kekuatan maksimal sebesar 20 kg/cm2, sedangkan pengujian kedua mendapakan nilai sebesar 10 kg/cm2, dan pengujian ketiga dapat nilai sebesar 9,5 kg/cm2, dengan nilai rata-rata kekuatan tarik 13,16 kg/cm2, sedangkan nilai modulus elastisitas dalam pengujian pertama dapat nilai sebesar 6,06 MPa, sedangkan dalam pengujian kedua nilai sebesar 3,03 MPa, dan dalam pengujian ketiga dapat nilai 2,87MPa, nilai rata-rata modulus elastisitas sebesar 3,98 Mpa. Pada bahan besi cor dan baja terdapat kendala, yaitu spesimen uji tidak dapat tercekam sempurna oleh pencekam yang terdapat pada alat uji. Bentuk patahan hasil pengujian pertama bahan getas dan bentuk patahan tidak sama, pengujian kedua bahan getas dan bentuk patahan sama, dan pengujian ketiga bahan getas dan bentuk patahan tidak sama.

Page 1 of 1 | Total Record : 8